PENDAHULUAN 1 PENDUGAAN MUTU FISIK BIJI JAGUNG DENGAN MENGGUNAKAN CITRA DIGITAL DAN JARINGAN SYARAF TIRUAN.

1 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Jagung Zea mays L. merupakan salah satu tanaman pangan dunia yang terpenting, selain gandum dan padi. Selain sebagai sumber karbohidrat utama di Amerika Tengah dan Selatan, jagung juga menjadi alternatif sumber pangan di Amerika Serikat. Penduduk beberapa daerah di Indonesia misalnya di Madura dan Nusa Tenggara juga menggunakan jagung sebagai pangan pokok. Selain sebagai sumber karbohidrat, jagung juga ditanam sebagai pakan ternak biji maupun tongkolnya, diambil minyaknya dari bulir, dibuat tepung dari bulir, dikenal dengan istilah tepung jagung atau maizena, dan bahan baku industri dari tepung bulir dan tepung tongkolnya. Produksi jagung di Indonesia selama 5 tahun terakhir terus meningkat, pada tahun 2006 mencapai sekitar 12 juta ton dan pada tahun 2010 ini diperkirakan meningkat menjadi 13,6 juta ton. Jagung digunakan untuk bahan baku industri makanan, konsumsi langsung manusia dan terbesar untuk bahan baku industri pakan ternak. Kebutuhan jagung untuk industri pakan ternak mencapai 5 juta tontahun dengan laju kenaikan sekitar 10 – 15 setiap tahunnya Ditjen P2HP, 2008. Namun peningkatan produksi ini belum diiringi oleh peningkatan mutunya, sehingga produksi jagung dari petani sering ditolak oleh pabrik pakan. Penerimaan bahan baku merupakan awal pengendalian mutu pada industri pakan. Jagung merupakan bahan pakan potensial yang disediakan di dalam negeri, namun mutunya sangat bervariasi, sehingga penerimaan bahan tersebut di pabrik pakan membutuhkan pengawasan yang ketat. Sebelum dibongkar dari truk pengangkutan bahan baku, staf pengendalian mutu pada industri pakan mengevaluasi mutu secara fisik, berdasarkan evaluasi tersebut diputuskan apakah bahan tersebut diterima atau ditolak. Kriteria mutu fisik jagung diantaranya ditentukan berdasarkan persentase biji utuh, biji pecah, biji rusak, dan biji berjamur. Saat ini penentuan persentase biji utuh, biji pecah, biji rusak, dan biji berjamur pada jagung dilakukan melalui pemisahan secara manual dan selanjutnya ditimbang untuk mengetahui persentase masing- masingnya. Berdasarkan prosedur tersebut terlihat bahwa penentuan mutu fisik dengan cara manual tersebut membutuhkan waktu lama dan menghasilkan produk dengan mutu yang tidak konsisten karena keterbatasan visual manusia, kelelahan, dan adanya perbedaan persepsi tentang mutu pada masing- masing pengamat. Lamanya waktu dalam penentuan mutu, menyebabkan panjangnya antrian truk pembawa bahan baku di pelataran parkir pabrik pakan. Dari keterangan diatas terlihat bahwa mutu jagung dapat ditandai dengan adanya perbedaan bentuk tekstur pada jagung. Bentuk tekstur dari jagung dapat ditangkap dengan menggunakan citra digital, kemudian setiap perubahan tekstur dihubungkan dengan kriteria mutu biji jagung yang akan lolos sensor untuk masuk pabrik pakan ternak. Hubungan antara perbedaan tekstur dijadikan data dasar 2 untuk membangun sistem perangkat lunak. Sehingga hanya dengan menggunakan sensor kamera untuk menangkap tekstur permukaan kulit maka karakteristik biji jagung sudah diketahui dengan cepat, akurat dan tepat dan dengan cepat pula dilakukan pengevaluasian biji jagung. Pengolahan citra merupakan salah satu alternatif untuk mengatasi persoalan tersebut. Cara ini memiliki kemampuan yang lebih peka karena dilengkapi dengan sensor elektro- optika yang bisa dipastikan akan lebih tepat dan obyektif jika dibandingkan dengan cara visual manusia yang bersifat subyektif dan sangat dipengaruhi oleh kondisi psikis pengamatnya Gao and Tan, 1996. Teknik pengolahan citra bisa memberikan informasi yang baik jika digabungkan dengan sistem pengambilan keputusan yang bisa memberikan akurasi yang tinggi. Menutut Kusumadewi 2003, penggunaan Jaringan Syaraf Tiruan memungkinkan akan memberikan hasil optimal, karena memiliki kelebihan dalam menyelesaikan persoalan yang sifatnya non-linear. Kajian terhadap kualitas fisik biji jagung yang digunakan untuk pakan ini dilakukan dengan dua tahapan penelitian yang dilakukan oleh dua peneliti. Fokus kajian dalam penelitian ini adalah fitur tekstur dari biji jagung dengan menggunakan program komputer citra digital sedangkan untuk fitur warna dilakukan oleh peneliti lain. Hasil dari sistem evaluasi citra digital ini dilanjutkan dengan menggunakan jaringan syaraf tiruan. Jaringan Syaraf Tiruan JST merupakan sebuah struktur komputasi yang dikembangkan dari proses sistem jaringan syaraf biologi di dalam otak. Pada dasarnya JST terdiri dari beberapa lapisan node yaitu sebuah lapisan masukan, lapisan terselubung dan sebuah lapisan keluaran, unit komputasi yang paling sederhana dalam setiap lapisan disebut node dan terhubung satu sama lain. Keuntungan dari metode JST adalah dapat membangun fungsi non linier dan hanya memerlukan data masukan dan data keluaran tanpa mengetahui dengan jelas proses dalam jaringan. Hal ini cocok diterapkan pada data citra. JST telah banyak diaplikasikan dalam bidang pertanian, karena jaringan syaraf tiruan efektif untuk memecahkan berbagai permasalahan seperti pengidentifikasian sampel termasuk suara dan citra, klasifikasi, peramalan serta pemecahan permasalahan kombinatorial. Selain itu JST mampu memecahkan permasalahan dimana hubungan antara masukan dan keluaran tidak diketahui dengan jelas. Penelitian dan pengembangan pengolahan citra dan Jaringan Syaraf Tiruan untuk kepentingan identifikasi mutu fisik suatu komoditas sudah banyak dikembangkan, seperti untuk identifikasi tingkat kerusakan biji kopi Sofi’i, Astika, dan Suroso, 2005, pemutuan edamame Sudibyo, Subrata, Suroso, dan Ahmad, 2006, pemutuan bunga potong Ahmad, Syaefullah dan Purwadaria, 2006 dan masih banyak lagi. Penelitian seperti ini merupakan dasar bagi penelitian dan pengembangan bidang sortasi secara non-destruktif tanpa merusak bahan. 3

1.2 Permasalahan

Permasalahan utama yang ada pabrik pakan adalah penentuan mutu fisik biji jagung masih dengan cara manual. Penentuan persentase biji utuh, biji pecah, biji rusak dan biji berjamur pada jagung dilakukan melalui pemisahan secara manual dan selanjutnya ditimbang untuk mengetahui persentase masing- masingnya. Hal ini membutuhkan waktu lama dan menghasilkan produk dengan mutu yang tidak konsisten karena keterbatasan visual manusia, kelelahan dan adanya perbedaan persepsi tentang mutu pada masing- masing pengamat. Lamanya waktu dalam penentuan mutu, menyebabkan panjangnya antrian truk pembawa bahan baku di pelataran parkir pabrik pakan. Untuk itu penulis tertarik melakukan penelitian dan pengembangan pengolahan citra dan jaringan saraf tiruan untuk identifikasi mutu fisik jagung dengan judul ” Pendugaan Mutu Fisik Biji Jagung dengan menggunakan Citra Digital dan Jaringan Syaraf Tiruan”. 1.3 Tujuan Penelitian 1. Mempelajari karakteristik fitur tekstur pada permukaan biji jagung dengan beberepa kriteria yaitu biji utuh, biji pecah, biji rusak dan biji berjamur. 2. Mempelajari hubungan data pengamatan non-destruktif tekstur permukaan kulit dengan kriteria biji jagung untuk bahan pakan biji utuh, biji pecah, biji rusak dan biji berjamur. 3. Melakukan pendugaan biji utuh, biji pecah, biji rusak, dan biji berjamur menggunakan Jaringan Syaraf Tiruan dengan masukan nilai tekstur dan nilai pembobot hasil trainning. 4. Mengevaluasi tingkat ketepatan hasil pendugaan.

1.4 Manfaat Penelitian

Dapat menjadi landasan untuk mendesain alat pemisah biji jagung sesuai dengan kriterianya untuk menentukan persentase biji utuh, biji pecah , biji rusak dan biji berjamur sehingga penentuan mutu biji jagung dapat dilakukan dengan cepat dan akurat. 2. Bahan dan Metode 2.1 Bahan dan Alat