Pengertian Internet Istilah-Istilah dalam Internet

3 MENJELAJAHI DUNIA MAYA UKM Creative Computer Club 2012

BAGIAN 1 PENGENALAN INTERNET

1.1 Pengertian Internet

Internet Interconnected Network adalah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia. Sistem komunikasi tersebut memungkinkan terjadinya pertukaran data dan informasi di seluruh dunia. Berbagai informasi dapat diakses dengan mudah dan cepat diseluruh belahan dunia. Tinggal bagaimana kita memanfaatkan kemudahan teknologi Internet ini. Internet sering disebut dengan istilah Dunia Maya. Ada banyak sekali fasilitas dan layanan yang umumnya dapat dipergunakan secara gratis di internet, seperti email, chatting, download, berita, VoIP dan lain sebagainya. Dengan fasilitas tersebut para netter dapat berinteraksi tanpa perlu memikirkan jarak dan waktu. Selain itu, berkembangnya situs jejaring sosial juga menambah betah pengguna internet menatap layar komputer.

2.1 Istilah-Istilah dalam Internet

Berikut ini adalah beberapa istilah yang umumnya digunakan dalam internet.  Homepage : Halaman utama dari sebuah situs website.  Browser : Software yang dipakai untuk mengakses internet, contohnya Mozilla Firefox, Opera, Google Chrome dan sebagainya.\  BrowsingSurfing : Kegiatan mencari informasi dan sebagainya di internet.  Search Engine : Layanan pencarian informasi di internet, contohnya Google, Yahoo, Altavista dan sebagainya  Email : Electronic Mail, layanan pengiriman dokumen dan informasi lainnya melalui internet dengan cepat.  VoIP : Voice Over Internet Protocol, layanan yang memungkinkan pengguna internet melakukan percakapan melalui internet.  Download : Mengambil File dari internet ke komputer pengguna.  Upload : Kebalikan dari download, mengirimkan file ke internet. 4 MENJELAJAHI DUNIA MAYA UKM Creative Computer Club 2012  Chat : layanan yang memungkinkan pengguna internet berinteraksi secara real-time langsung dengan menggunakan teks.  OL : Online, artinya sedang mengakses internet.  Spam : Informasi yang tidak berguna, biasanya berupa iklan dan sebagainya yang dikirim ke email pengguna internet.  Loading : Proses pengambilan data dan informasi dari suatu alamat web atau situs di internet  ISP : Internet Service Provide, perusahaan penyedia jasa internet contohnya Telkom, Indosat dan sebagainya.

3.1 Pengenalan Web Browser