Laporan Keuangan Financial Distress

rangka meningkatkan pemerataan, pertumbuhan ekonomi, dan stabilitas nasional ke arah peningkatan kesejahteraan rakyat banyak. Pengertian bank secara umum adalah lembaga keuangan, pencipta uang, pengumpul dana dan penyalur kredit, pelaksana lalu lintas pembayaran, stabilisator moneter, serta dinamisator pertumbuhan perekonomian Hasibuan, 2006. Dari pengertian tersebut dapat dilihat bahwa bank memiliki peranan yang penting dalam perekonomian Indonesia karena bank merupakan penghimpun dan penyalur dana, antara surplus spending unit dengan deficit spending unit. Bank merupakan salah satu badan usaha yang dapat memicu pertumbuhan perekonomian dengan pemberian modal usaha melalui kredit, serta bank juga memiliki peranan dalam menstabilkan nilai tukar uang, nilai kurs dan inflasi melalui berbagai kebijakan yang dikeluarkan.

2.1.3 Laporan Keuangan

Dalam Kerangka Dasar Penyusunan dan Penyajian Laporan Standar Akuntansi Keuangan, laporan keuangan merupakan bagian dari proses pelaporan keuangan. Laporan keuangan yang lengkap biasanya meliputi neraca, laporan laba rugi, laporan perubahan posisi keuangan yang dapat disajikan dalam berbagai cara misalnya, sebagai laporan arus kas, atau laporan arus dana, catatan dan laporan lain serta materi penjelasan yang merupakan bagian integral dari laporan keuangan. Ikatan Akuntan Indonesia dalam Mulyaningrum, 2008 Menurut Ikatan Akuntan Indonesia 2007 dalam PSAK No.31 tentang Akuntansi Perbankan, laporan keuangan bank terdiri atas: 1. Neraca Bank menyajikan aset dan kewajiban dalam neraca berdasarkan karakteristiknya dan disusun berdasarkan urutan likuiditasnya. 2. Laporan Laba Rugi Laporan laba rugi bank menyajikan secara terperinci unsur pendapatan dan beban, serta membedakan antara unsur-unsur pendapatan dan beban yang berasal dari kegiatan operasional dan non operasional. 3. Laporan Arus Kas Laporan arus kas harus melaporkan arus kas selama periode tertentu dan diklasifikasikan menurut aktivitas operasi, investasi, dan pendanaan. 4. Laporan Perubahan Ekuitas Laporan perubahan ekuitas menyajikan peningkatan dan penurunan aset bersih atau kekayaan bank selama periode bersangkutan berdasarkan prinsip pengukuran tertentu yang dianut dan harus diungkapkan dalam laporan keuangan. 5. Catatan atas Laporan Keuangan Catatan atas laporan keuangan harus disajikan secara sistematis.

2.1.4 Financial Distress

Financial distress atau kesulitan keuangan dapat didefinisikan menjadi “a period when a borrower either individual or institutional is unable to meet a payment obligation to lenders and other creditors.” Zaki, et al., 2011. Menurut Baldwin dan Scott 1983 dalam Elloumi, et al. 2001, ketika ketika bisnis suatu perusahaan menemui titik dimana tidak dapat memenuhi kewajiban keuangannya, perusahaan tersebut dapat dikatakan memasuki kondisi financial distress. Sinyal awal dari kondisi ini adalah tidak dapat memenuhi kewajiban keuangan dan diikuti oleh penurunan dividen. Whitaker 1999 dalam Elloumi, et al. 2001 mendefinisikan awal dari financial ditress adalah tahun pertama arus kas kurang dari current maturities long-term debt, karena ketika arus kas lebih besar dari kewajiban jatuh tempo, perusahaan memiliki dana yang cukup untuk membayar kewajibannya. Oleh karena itu kunci untuk melihat apakah bank dalam kondisi financial distress adalah melihat kemampuan bank dalam memenuhi kewajiban keuangannya. Menurut Platt dan Platt 2002 dalam Kurniasari 2013 financial distress adalah tahap penurunan kondisi keuangan yang dialami oleh suatu perusahaan, termasuk bank, yang terjadi sebelum terjadinya kebangkrutan ataupun likuidasi. Platt dan Platt 2002 dalam Kurniasari 2013 menyatakan tiga kegunaan informasi jika suatu perusahaan mengalami financial distress adalah: 1. Dapat mempercepat tindakan manajemen untuk mencegah masalah sebelum terjadi kebangkrutan 2. Pihak manajemen dapat mengambil tindakan merger atau takeover agar perusahaan lebih mampu untuk membayar hutang dan mengelola perusahaan dengan baik. 3. Memberi tanda peringatan diniawal adanya kebangkrutan pada masa yang akan datang. Menurut Almilia, et al. 2003, prediksi financial distress perusahaan, termasuk bank, menjadi perhatian dari banyak pihak. Pihak-pihak yang menggunakan model tersebut adalah: 1. Pemberi pinjaman. Penelitian berkaitan dengan prediksi financial distress mempunyai relevansi terhadap institusi pemberi pinjaman, baik dalam memutuskan apakah akan memberikan suatu pinjaman dan menentukan kebijakan untuk mengawasi pinjaman yang telah diberikan. 2. Investor. Model prediksi financial distress dapat membantu investor ketika akan menilai kemungkinan masalah suatu perusahaan dalam melakukan pembayaran kembali pokok dan bunga. 3. Pembuat peraturan. Lembaga regulator mempunyai tanggung jawab mengawasi kesanggupan membayar hutang dan menstabilkan perusahaan individu, hal ini menyebabkan perlunya suatu model yang aplikatif untuk mengetahui kesanggupan perusahaan membayar hutang dan menilai stabilitas perusahaan. 4. Pemerintah. Prediksi financial distress juga penting bagi pemerintah dalam antitrust regulation. 5. Auditor. Model prediksi financial distress dapat menjadi alat yang berguna bagi auditor dalam membuat penilaian going concern suatu perusahaan. 6. Manajemen. Apabila perusahaan mengalami kebangkrutan maka perusahaan akan menanggung biaya langsung fee akuntan dan pengacara dan biaya tidak langsung kerugian penjualan atau kerugian paksaan akibat ketetapan pengadilan. Sehingga dengan adanya model prediksi financial distress diharapkan perusahaan dapat menghindari kebangkrutan dan otomatis juga dapat menghindari biaya langsung dan tidak langsung dari kebangkrutan.

2.1.5 Pendekatan 5C