Teknik Dasar Bolavoli Landasan Teori

15 menjadi dua daerah lagi, yaitu daerah serang sebatas 3 meter dari garis net center line, dan selebihnya sebagai daerah pertahanan bagian belakang. Gambar 1. Lapangan Bolavoli Sumber : www.google.ac.id Bolavoli tidak hanya bertujuan untuk kesegaran jasmani saja tetapi juga berguna untuk meningkatkan prestasi atlet yang memainkannya. Untuk mencapai prestasi optimal seorang atlet bolavoli harus menguasai teknik dasar bolavoli seperti: servis, passing, umpan, smash dan blocking. Selain menguasai teknik dasar seorang atlet bolavoli juga harus mempunyai tingkat kondisi fisik dan mental yang baik serta segala aspek yang mendukung perkembangan prestasi.

2.1.2. Teknik Dasar Bolavoli

Teknik adalah suatu proses melahirkan dan pembuktian dalam praktik dengan sebaik mungkin untuk menyelesaikan tugas yang pasti dalam permainan bolavoli. Teknik dalam permainan bolavoli dapat diartikan, sebagai cara memainkan bola dengan efisien dan efektif sesuai dengan peratuaran-peraturan permainan yang berlaku untuk mencapai suatu hasil yang optimal M. Yunus, 1992:68. 16 Dalam mencapai prestasi bolavoli, teknik erat hubungannya dengan kemampuan gerak, kondisi fisik, taktik dan mental. Teknik dasar bolavoli harus benar-benar dikuasai terlebih dahulu agar dapat mengembangkan mutu prestasi permainan bolavoli. Penguasaan teknik dasar permainan bolavoli merupakan salah satu unsur yang menentukan menang atau kalahnya suatu tim dalam suatu pertandingan disamping unsur-unsur kondisi fisik, taktik dan mental. Penguasaan teknik dasar dalam permainan bolavoli sangat penting, mengingat penggunaan teknik yang tinggi hanya dimungkinkan jika penguasaan teknik dasar dalam bolavoli benar bahkan sempurna. Penguasaan teknik-teknik yang kurang sempurna akan memungkinkan timbulnya kesalahan-kesalahan teknik yang lebih besar. Bolavoli merupakan permainan cepat, artinya waktu untuk memainkan bola sangat terbatas, sehingga memerlukan penguasaan teknik yang benar agar tidak terjadi kesalahan-kesalahan teknik yang lebih besar Suharno HP,1981:35. Teknik dikatakan benar apabila dari segi anatomisfisiologis mekanik dan mental terpenuhi secara benar persyaratannya. Di dalam permainan bolavoli ada 5 jenis teknik dasar yang harus dikuasai oleh seorang pemain, yaitu: 1 service, 2 passing, 3 umpan set-up, 4 smash, 5 block. Servis merupakan suatu pukulan pembukaan untuk memulai suatu permainan. Sesuai dengan kemajuan permainan, teknik servis saat ini tidak hanya sebagai permulaan permainan, tetapi jika ditinjau dari sudut praktik sudah merupakan suatu serangan awal untuk mendapatkan nilai agar suatu regu berhasil meraih kemenangan M. Yunus, 1992:69. Passing adalah mengoperkan bola kepada teman sendiri dalam suatu regu dengan suatu teknik tertentu, sebagai langkah awal untuk mendapat nilai 17 agar suatu regu berhasil meraih kemenangan M. Yunus, 1992:79. Terdapat 2 jenis passing dalam bolavoli yaitu passing atas dan passing bawah. Umpan set-up adalah menyajikan bola kepada teman dalam satu regu, yang kemudian diharapkan bola tersebut dapat diserangkan ke daerah lawan dalam bentuk smash M. Yunus, 1992:101. Dalam hal ini biasanya dilakukan oleh seorang pengumpan set-uper. Smash adalah pukulan utama dalam penyerangan dalam usaha mencapai kemenangan, untuk mencapai usaha yang gemilang dalam smash ini diperlukan raihan yang tinggi dan meloncat yang tinggi M. Yunus, 1992:119. Smash merupakan senjata utama dalam menghasilkan poin pada permainan bolavoli. Block adalah benteng pertahanan yang utama untuk menangkis serangan lawan M. Yunus, 1992:119. Melihat tingkat permainan bolavoli yang semakin tinggi dan sebagai permainan yang menggunakan power, blocking menjadi peran penting dalam suatu keberhasilan karena blocking menjadi posisi penting untuk menghentihan serangan lawan yang keras Kinda S. Lenberg, 2006:70. Penulis menyimpulkan bahwa block merupakan upaya pemain untuk membendung bola pada saat lawan melakukan serangan guna menghentikan serangan lawan yang semakin keras. Usaha ini dilakukan untuk menghalangi bola masuk ke daerah pertahanan. Dari sekian banyak teknik dasar permainan bolavoli, smash merupakan salah satu teknik yang paling sering digunakan sebagai teknik menyerang dan untuk menghasilkan nilai serta meraih kemenangan. Smash adalah keterampilan yang paling diperhatikan dalam permainan bolavoli, terutama untuk penonton. Bagi pemain, smash menjadi keterampilan yang paling menyenangkan. Smash 18 adalah bagian paling eksplosif dari permainan dan paling mendapat perhatian besar Kinda S. Lenberg, 2006:54.

2.1.3. Teknik Dasar Smash

Dokumen yang terkait

SURVEY KEMAMPUAN SMASH PULL (QUICK) PADA PESERTA EKSTRA BOLA VOLI PUTRA SMK N 1 LEBAKBARANG KABUPATEN PEKALONGAN TAHUN 2014

0 4 56

PENGARUH LATIHAN PUSH UP TANGAN MENUMPU BANGKU DAN PUSH UP KAKI DITINGGIKAN TERHADAP PASSING ATAS (Terhadap Klub Bolavoli Putra IVOKAS Kabupaten Semarang Tahun 2015)

3 94 125

Sumbangan Kekuatan Otot Tungkai, Kekuatan Otot Perut dan Koordinasi terhadap Kemampuan Smash pada Klub Bola Voli Ivokas Kabupaten semarang Tahun 2011

0 11 100

Pengaruh Metode Latihan Quick Smash Dengan Awalan Dan Tanpa Awalan Terhadap Hasil Quick Smash Dalam Permainan Bolavoli Pada Atlet Putra Klub PORVIT Kabupaten Kudus Tahun 2010

0 11 110

Sumbangan Kekuatan Otot Tungkai, Kekuatan Otot Perut dan Koordinasi terhadap Kemampuan Smash pada Klub Bola Voli Ivokas Kabupaten semarang Tahun 2011.

0 0 1

HUBUNGAN KEKUATAN OTOT, PANJANG LENGAN DAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI TERHADAP HASIL SMASH NORMAL DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA ATLET KLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2009.

0 0 65

PENGARUH LATIHAN WALLPASS JARAK 3 METER DAN LATIHAN WALLPASS JARAK 2 METER TERHADAP HASIL PASING ATAS BOLAVOLI (Eksperimen pada atlet putri pemula klub bolavoli Ivokas Kabupaten Semarang tahun 2015) -

0 0 55

KORELASI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI, OTOT LENGAN DAN DAYA TAHAN KEKUATAN OTOT PERUT TERHADAP SMASH NORMAL PADA BOLAVOLI PUTRA IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2016

0 0 52

HUBUNGAN POWER OTOT TUNGKAI, POWER OTOT LENGAN DAN KEKUATAN OTOT PERUT DENGAN KEMAMPUAN JUMPING SERVICE DALAM PERMAINAN BOLAVOLI PADA ATLET PUTRA KLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2013

0 0 38

KEMAMPUAN DAYA LONCAT DAN SMASH PADA ATLET BOLAVOLI PUTRI

0 0 9