Aplikasi HTML Editor HTML

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia pengertian data adalah keterangan yang benar dan nyata. Atau keterangan atau bahan nyata yang dapat dijadikan bahan kajian analisis atau kesimpulan.

2.3 Aplikasi

Ada banyak pengertian mengenai aplikasi oleh para ahli dalam situs http:www.ilmukomputer.com yaitu: 1. Aplikasi adalah satu unit perangkat lunak yang dibuat untuk melayani kebutuhan akan beberapa aktivitas Buyens, 2001. 2. Aplikasi adalah sistem lengkap yang mengerjakan tugas spesifik Post, 1999. 3. Aplikasi basis data terdiri atas sekumpulan menu, formulir, laporan dan program yang memenuhi kebutuhan suatu fungsional unit bisnisorganisasiinstansi Kroenke, 1990. Dari banyak pengertian tentang aplikasi dapat disimpulkan bahwa aplikasi adalah sebuah program komputer yang dibuat untuk menolong manusia dalam melaksanakan tugas tertentu. Universitas Sumatera Utara

2.4 HTML

HTML merupakan singkatan dari HyperText Markup Language. HTML adalah dokumen text yang bisa dibaca untuk dipublikasikan di World Wide WebWWW, dan semua nama file dokumen HTML mempunyai ekstensi html atau htm. Dokumen terdiri dari tags. Tags adalah penempatan atau nilai format teks yang memerintahkan browser untuk menampilkan sebuah dokumen html. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Google Chrome, Mozilla Firefox,Safari, Opera atau Microsoft Internet Explorer maupun browser lain yang bisa dibuka diberbagai system operasi. HTML juga dapat dikenali oleh aplikasi pembuka email ataupun dari PDA dan program lain yang memiliki kemampuan browser. HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Webwwww

2.5 Editor HTML

Html editor adalah aplikasi yang digunakan untuk membuat ataupun mengolah halaman web. Meskipun tag html sebuah web dapat ditulis menggunakan editor apapun, html editor khusus menyediakan kenyamanan dan fungsionalitas yang baik. Sebagai contoh, beberapa html editor bekerja tidak hanya dengan html, tapi juga dengan teknologi yang berhubungan seperti PHP, JSP, CSS, XML dan Javascript. Universitas Sumatera Utara Pada beberapa kasus mereka juga mengatur komunikasi dengan web server melalui FTP dan Webdav, serta manajemen versi seperti CVS atau Subversion

2.6 Visual basic 2010