Analisis formal KAJIAN PUSTAKA

20 Dalam hal ini peneliti mencoba menjelaskan objek yang ada dalam karya lukis Bayu Wardhana dengan dukungan beberapa data yang tampak secara visual dengan menganalisis pengorganisasian unsur-unsur elementer kesenirupaan seperti, garis, bidang, warna, dan tekstur. Di samping itu menjelaskan bagaimana komposisi karya secara keseluruhan seperti keseimbangan, irama, pusat perhatian, unsur kontras, dan irama. Sedangkan objek formal meliputi konsep karya berupa tema atau ide penciptaan yang disampaikan melalui karya. Hal tersebut dilakukan agar dapat mengetahui tema dan bentuk lukisan karya Bayu Wardhana. E. Sumber data Sumber data dalam penelitian ini dibedakan menjadi dua bagian yang lebih spesifik yakni data yang diperoleh dari objek material berupa dokumentasi dan data yang diperoleh dari objek formal berupa pengamatan dan wawancara. Dokumen dari objek material berupa karya lukis Bayu Wardhana Sedangkan data dari objek formal ketika peneliti mengamati langsung saat Bayu Wardhana melukis on the spot, serta melakukan wawancara agar mempermudah peneliti untuk memperoleh informasi dari narasumber. Tentunya proses wawancara tidak hanya bergantung pada informasi satu narasumber saja akan tetapi juga perlu dipastikan keakuratannya dengan melibatkan pihak lain yaitu informan, dan pakar ahli. Sumber data utama dalam penelitian kualitatif adalah berupa kata-kata dan 21 tindakan serta didukung oleh sumber data tambahan yang berupa dokumen- dokumen Moleong, 2000 : 12.

F. Teknik pengumpulan data

Tekink pengumpulan data merupakan prosedur yang sistematik dan standar untuk memperoleh data yang diperlukan menurut Nazir, M 1988:211. Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan metode sebagai berikut : 1. Dokumentasi Metode dokumentasi dalah teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data melalui pernyataan tertulis yang disusun oleh seorang atau lembaga untuk keperluan pengujian suatu peristiwa, dokumen tersebut dapat berupa buku, surat pribadi, dokumen resmi dan sebagainya Moleong, 2000 : 216 . Dokumentasi dalam penelitian ini dilakukan dengan mengambil enam karya lukis Bayu wardhana yang representatif yang kemudian akan dianalisis menggunakan analisis formal yang bertujuan untuk megetahui fokus masalah yaitu tema dan bentuk karya lukis Bayu Wardhana. 2. Wawancara Wawancara adalah percakapan dua belah pihak dengan maksud tertentu, keperluan yang diperlukan oleh pewawancara atau pihak yang diwawancarai atau yang memberikan jawaban atas pertanyaan Moleong 2000 : 186 . Tujuan wawancara yaitu sebagai yaitu sebagai pengumpulan data