Program Insidental Pelaksanaan Program dan Pembahasan
35 anorganik, dan sampah kertas organik.
Pembahasan Pelaksanaan Progam
Pelaksanaan kegiatan PPL UNY kelompok e083 di SD Negeri Demak Ijo 1 mendapat sambutan baik dari pihak sekolah. Pelaksanaan kegiatan PPL terbagi
menjadi beberapa program yaitu program utama, program tambahan dan program insidental.
Program pertama adalah membuat RPP. Masing-masing mahasiswa membuar rancangan pelaksanaan pembelajaran yang digunakan sebagai pedoman selama
proses pembelajaran. Program kedua, adalah mengajar atau pelaksanaan pembelajaran di kelas. Mahasiswa melaksanakan praktek pembelajaran di kelas
rendah dan tinggi dengan mata pelajaran eksak dan non eksak. Pelaksanaan praktek pembelajaran dilaksanakan di kelas I B materi Bahasa Indonesia dengan materi
membaca dan Matematika dengan materi pengurangan. Kelas III A mengajarkan mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dengan materi lingkungan yang sehat dan
tidak sehat, kelas IV B mengajar mata pelajan Ilmu Pengetahuan Sosial dengan materi komponen-komponen petadan cara membaca peta, kelas V A mengajar mata
pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial dengan materi tokoh-tokoh pada masa Hindu dan Budha, dan yang terakhir kelas V B mengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia
dengan materi dialog. Program ketiga, pembuatan papan bimbingan. Papan bimbingan yang dibuat oleh mahasiswa PPL UNY E083 ditempel di sudut-sudut
sekolah. Program keempat adalah optimalisasi perpustakaan. Kegiatan optimalisasi perpustakaan dilakukan dengan menata kembali buku-buku yang ada di dalam lemari
dan memberi label pada masing-masing lemari. Program kelima perawatan UKS. Kegiatan perawatan UKS dilakukan dengan menghitung jumlah kartu sehat siswa dan
mengganti obat-obat yang ada di UKS dengan obat-obat yang baru. Program keenam pengadaan mading sekolah. Pengadaan mading sekolah awalnya dilakukan dengan
mengadakan perlombaan mewarnai dan cipta puisi. Pemenang dari lomba tersebut hasilnya ditempel pada mading sekolah. Program ketujuh pendampingan upacara
bendera. Sebelum upacara bendera di mulai mahasiswa PPL UNY E083 membantu dalam mengkondisikan siswa saat berbaris. Program kedelapan yaitu rapat rutin PPL.
Rapat yang dilaksanakan untuk membahas agenda yang akan dilakukan dan memberikan evaluasi dari program-program yang telak dilaksanakan. Program kerja
kesembilan yaitu sapa pagi. Sapa pagi merupakan budaya SD Negeri Demak Ijo 1, siswa yang masuk lingkungan sekolah melakukan jabat tangan dengan mahasiswa
PPL UNY E083 dan guru-guru. Program kerja kesepuluh adalah lomba HUT RI. Lomba yang diadakan oleh mahasiswa PPL UNY E083 dilaksanakan untuk
36 memperingati HUT RI ke-70. Lomba yang diselenggarakan yaitu lomba joget balon,
estafet bola, mewarnai, dan cipta puisi. Program kerja kesebelas yaitu pembuatan matrik perencanaan program PPL. Mahasiswa PPL UNY E083 membuat rencana-
rencana kegiatan yang akan dilakukan selama PPL berlangsung. Program keduabelas yaitu sosialisasi program kerja PPL kepada kepala sekolah. Program kerja yang telah
disusun bersama disampaikan kepada kepala sekolah untuk selanjutnya disetujui oleh kepala sekolah bahwa program kerja tersebut diijinkan untuk dilaksanakan di SD
Negeri Demakijo 1. Program kerja ketiga belas yaitu perpisahan PPL E083 dengan guru dan siswa SD Negeri Demak Ijo 1. Mahasiswa PPL resmi ditarik oleh DPL dari
SD Negeri Demakijo 1. Kegiatan perpisahaan diisi dengan smbutan-sambutan dari ketua PPL UNY E083, Dosen Pembimbing Lapangan PPL UNY E083, Kepada
Sekolah SD Negeri Demakijo 1, koordinator PPL dari SD Negeri Demakijo 1. Program kelompok selanjutnya yaitu program tambahan. Program tambahan
adalah program yang sengaja diminta oleh pihak sekolah. Program tambahan yang dimaksud yaitu persiapan akreditasi sekolah dan lomba HUT RI. Program tambahan
yang pertama yaitu persiapan akreditasi sekolah. Mahasiswa PPL UNY E083 turut serta membantu persiapan akreditasi dengan menuliskan surat masuk dan keluar,
melakukan pencatatan pada papan, mengetik dokumen-dokumen penting dan lain- lain. Program tambahan yang kedua yaitu lomba HUT RI yang diadakan oleh pihak
sekolah. Perlombaan yang dilaksanakan ada dua yaitu lomba kebersihan kelas dan lomba membuat mading antar kelas.
Program kerja yang ketiga yaitu program insidental. Program yang awalnya tidak masuk dalam matrik rencana pelaksanaan program kegiatan PPL. Kegitan
insidental berupa labelisasi tong sampah. Guru meminta mahasiswa PPL UNY E083 untuk memberikan label pada tempat sampah yang sudah ada, yaitu sampah kertas,
sampah plastik, dan sampah daun.
37