Keterlibatan Pemangku Kepentingan Konteks Keberlanjutan Materialitas

Wawancara tim penyusun SR bersama Direktur Utama BSP, M. Iqbal Zainuddin di BSP Jakarta Wawancara tim penyusun SR bersama Direktur HR, Rudi Sarwono di BSP Jakarta Suasana FGD Workshop GRI Materialitas di BSP Jakarta Planet : - Memenuhi peraturan dan standar pengelolaan perkebunan dan industri secara lestari. - Mengoptimalisasi kegiatan operasional yang ramah lingkungan. Proses Penyusunan Laporan 2015 Pengelolaan data dan informasi serta pusat koordinasi penyusunan laporan pada Divisi CSR di Jakarta dilakukan dengan cara bekerjasama dengan divisi lain serta tim di Area Usaha. Pada tahun 2015 hingga saat ini, tim penyusunan SR BSP juga dibantu oleh Tim Konsultan dari Trisakti Sustainaibility Reporting TSC dalam mengadakan workshop sustainability, proses penetapan materialitas, penulisan dan pencetakan laporan. Tim juga melakukan serangkaian wawancara dengan Direktur Utama dan Direksi lainnya untuk mendapatkan gambaran tentang komitmen keberlanjutan, strategi, target, dan tantangan perusahaan, serta inisiatif manajemen. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, proses penulisan laporan keberlanjutan ini memperhatikan prinsip pelaporan sesuai dengan pedoman G4, yakni:

1. Keterlibatan Pemangku Kepentingan

Perusahaan mengumpulkan informasi secara internal dan eksternal dengan melibatkan pemangku kepentingan untuk menentukan ruang lingkup dan topik materialitas.

2. Konteks Keberlanjutan

Kami menyampaikan informasi terkait kinerja keberlanjutan perusahaan, meliputi tantangan, strategi dan kepatuhan pada peraturan, serta komitmen mendukung isu keberlanjutan secara global. Sesuai dengan bentuk usaha kami, maka komitmen ini kami wujudkan dengan menjalankan usaha yang patuh pada prinsip dan kriteria sertiikasi RSPO, ISPO, dan PROPER.

3. Materialitas

Laporan ini menitikberatkan pada penyampaian aspek material yang relevan dengan kinerja Perusahaan selama tahun 2014. Setiap aspek material, kami yakini akan berdampak signiikan pada pemangku kepentingan kami.

4. Kelengkapan