Penjahit Pedagang makanan olahan

Pelajaran 5 - Pekerjaan 101 tukang bakso, juru masak, dan sebagainya. Pekerjaan jenis ini pun memerlukan keahlian khusus. Terutama keahlian mengolah bahan makanan. Contoh tadi baru sebagian kecil saja. Masih banyak pekerjaan lainnya yang menghasilkan barang. Kamu pun bisa menyebutkan contoh-contoh lainnya. Caranya dengan melakukan pengamatan. Yaitu mengamati pekerjaan orang-orang di sekitar lingkunganmu. 2 Pekerjaan yang menghasilkan Jasa Pekerjaan jenis ini sifatnya menghasilkan jasa. Jasa tersebut berupa pelayanan. Dari hasil menjual jasa ini, pekerjanya memperoleh uang. Bisa berupa gaji atau menerimaan uang secara langsung. Pekerjaan di bidang jasa ini sangat beragam. Ada yang memerlukan keahlian khusus. Ada yang membutuhkan pendidikan tinggi. Ada pula yang hanya mengandalkan kemampuan fisik. Misalnya hanya mengandalkan tenaga. Berikut ini contoh pekerjaan yang menghasilkan jasa.

a. Guru

Seorang siswa atau murid bisa menjadi pintar karena guru. Guru adalah orang yang mengajarkan ilmu. Guru termasuk pekerjaan di bidang jasa. Yaitu jasa pelayanan di bidang pendidikan. Guru memberikan bimbingan dan pengajaran. Guru tersebut ada yang bergerak dalam pengajaran for- mal. Misalnya di sekolah ada perguruan tinggi. Untuk itu diperlukan pendidikan khusus. Misalnya pendidikan tinggi sesuai dengan bidangnya masing-masing. Ada pula yang bergerak di jalur informal. Di bidang ini ada yang memerlukan pendidikan tinggi. Misalnya instruktur Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD dan MI Kelas 3 102 komputer, guru kursus bahasa asing, dan sebagainya. Ada pula yang hanya mengandalkan keahlian dan bakat. Misalnya guru melukis, guru menyanyi, guru memasak, dan sebagainya.

b. Dokter

Dokter adalah orang yang bekerja menyembuhkan pasien. Dokter memberikan pelayanan di bidang ke- sehatan. Dokter melayani kesehatan masyarakat. Untuk menjadi dokter, diperlukan pendidikan khusus. Yaitu pendidikan kedokteran di perguruan tinggi. Dengan demikian seorang calon dokter memiliki keahlian khusus. Utamannya di bidang ke- dokteran. Dokter ada dokter umum dan spesialis. Gambar 5.9 Guru di sekolah dan instruktur kursus komputer.