Guru Dokter Perhatikan gambar berikut ini

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD dan MI Kelas 3 102 komputer, guru kursus bahasa asing, dan sebagainya. Ada pula yang hanya mengandalkan keahlian dan bakat. Misalnya guru melukis, guru menyanyi, guru memasak, dan sebagainya.

b. Dokter

Dokter adalah orang yang bekerja menyembuhkan pasien. Dokter memberikan pelayanan di bidang ke- sehatan. Dokter melayani kesehatan masyarakat. Untuk menjadi dokter, diperlukan pendidikan khusus. Yaitu pendidikan kedokteran di perguruan tinggi. Dengan demikian seorang calon dokter memiliki keahlian khusus. Utamannya di bidang ke- dokteran. Dokter ada dokter umum dan spesialis. Gambar 5.9 Guru di sekolah dan instruktur kursus komputer. Gambar 5.10 Dokter Sumber: Ensiklopedia Populer Anak, 2004 Pelajaran 5 - Pekerjaan 103

c. Pedagang

Pedagang adalah orang yang menjual barang. Barang tersebut bisa berupa apa saja. Ada yang menjual barang kebutuhan sehari-hari. Ada pula yang menjual barang mewah. Kegiatan berdagang bisa dilakukan di mana saja. Bisa dilakukan dengan berkeliling. Bisa pula menetap di suatu tempat. Misalnya di toko atau di pasar.

d. Tukang cukur rambut.

Tukang cukur rambut bekerja mencukur rambut orang. Ia mencukur rambut sesuai permintaan. Dengan demikian ia melayani keinginan konsumen. Pekerjaan ini di dasarkan atas tingkat keahlian seseorang. Keahlian tersebut bisa didapatkan dari kursus. Bisa pula belajar langsung dari ahlinya.

e. Buruh angkut

Buruh angkut bekerja melayani jasa pengangkutan. Misalnya jasa pemindahan dan pengangkutan barang. Baik yang dilakukan secara manual, misalnya diangkut sendiri. Ada pula yang menggunakan alat. Gambar 5.10 Pedagang sayur di pasar. Sumber: www.wordpress.com Gambar 5.11 Buruh angkut. Sumber: www.wordpress.com Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD dan MI Kelas 3 104 Misalnya dengan menggunakan kendaraan. Pekerjaan jenis ini dapat dijumpai di mana saja. Terutama di pusat kegiatan umum. Misalnya di pasar, terminal, pelabuhan, dan stasiun. Buruh angkut merupakan pekerjaan yang di dasarkan atas kekuatan fisik. Dengan kata lain lebih membutuhkan tenaga yang besar.

f. Sopir

Sopir adalah orang yang bekerja mengemudi mobil. Sopir bekerja melakukan pelayanan angkutan. Sopir ada dua jenis. Pertama, adalah sopir angkutan umum. Misalnya sopir bajai, supir angkot, sopir bus, dan sopir taksi. Kedua, adalah sopir pribadi. Misalnya sopir kantor, sopir mobil keluarga. Sopir merupakan pekerjaan yang didasarkan atas keahlian.

g. Pegawai negeri

Pegawai negeri adalah orang yang bekerja untuk negara. Mereka bekerja untuk melayani masyarakat. Pegawai negeri dikelom- pokkan menjadi dua. Pertama, yaitu pegawai negeri sipil. Misalnya guru, pegawai kelurahan, pegawai pemda, dan sebagainya. Kedua, adalah pegawi negeri militer. Contohnya adalah polisi dan tentara. Gambar 5.12 Tentara. Sumber: Ensiklopedia Populer Anak, 2004