Piket Pagi Menyambut Siswa Peringatan Hari-Hari Nasional

31

1. Piket Pagi Menyambut Siswa

Piket pagi dilaksanakan setiap hari Senin sampai Sabtu setiap pukul 06.00 - 07.00 WIB. Dimana kegiatan ini dibagi sesuai dengan jadwal piket yang telah ditentukan bersama dengan mahasiswa PPL prodi lain. Piket pagi menyambut siswa ini terdiri dari 4-5 mahasiswa untuk setiap harinya. Dalam kegiatan ini, praktikan melaksanakan piket pagi menyambut siswa setiap hari Sabtu dan telah melaksanakan sebanyak 4 kali. 2. Piket Jaga Piket Jaga dilaksanakan setiap hari Senin sampai Sabtu setiap pukul 07.00 sampai pulang sekolah. Dalam hal ini, praktikan piket pada hari Sabtu sehingga dari pukul 07.00-13.40 WIB. Selama kegiatan PPL, praktikan telah melaksanakan kegiatan piket jaga berjumlah 4 kali. Dengan dilaksanakannya praktik ini, mahasiswa menjadi tahu tugas-tugas guru selain melaksanakan tugas mengajar di kelas. Tugas tersebut antara lain mencatat, memberikan surat izin masuk kelas, izin keluar, izin sakit, menyebar absen dan surat panggilan siswa. Selain itu juga mengisi tugas apabila ada guru yang tidak masuk ataupun meninggalkan PBM, serta menjadi tempat informasi bagi yang berkepentingan. 3. Upacara Bendera Selama praktikan PPL di SMA N 1 Gamping upacara dilakukan setiap hari senin dimana pada tanggal 17 Agustus 2015 merupakan Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 70. Tanggal 24 Agustus 2015 merupakan Upacara Peringatan Ulang Tahun SMA N 1 Gamping yang ke 23. Sedangkan pada tanggal 31 Agustus 2015 merupakan Upacara Peringatan Keistemawaan Yogya yang mana semua peserta upacara menggunakan pakaian adat jawa. Dengan adanya upacara ini dapat menumbuhkan rasa patriotisme, cinta tanah air, serta mempererat rasa persaudaraan.

4. Peringatan Hari-Hari Nasional

Tanggal 9 September 2015 merupakan Hari Olahraga Nasional, praktikan ikut memperingati hari tersebut dengan menggunakan baju olahraga. Peringatan hari olahraga ini dilakukan dengan cara melakukan senam bersama siswa, guru dan karyawan yang dilanjutkan dengan jalan sehat. Kegiatan ini dimulai pada pukul 07.00 dan diakhiri pada pukul 10.00 WIB. 32

C. Analisis Hasil Pelaksanaan PPL dan Refleksi