Definisi dan pengertian Buku Pedoman Karya Ilmiah FKIP 2016

105

5. 2 Metode penelitian

Metode penelitian memuat penjelasan tentang prosedur penelitian yang telah dilakukan, jenis data yang diperlukan, metode pengumpulan data, metode analisis data dan hal-hal lain yang relevan dengan pelaksanaan penelitian.

6. 3 Hasil dan pembahasan

Bagian ini dapat diuraikan dalam beberapa sub-bagian sesuai dengan variabel penelitian. Tiap sub-bagian menyajikan hasil penelitian dalam bentuk deskripsi data, analisis data, dan intepretasi data, dan pembahasan. Hasil penelitian ini dibandingkan dengan teori-teori dan hasil penelitian lain yang terkini dan relevan.

7. 4 Simpulan dan Saran

Bagian ini berisi simpulan hasil penelitian dan saran atau rekomendasi.

8. Ucapan terima kasih

Ucapan terima kasih dari penulis kepada pihak yang sangat membantu dalam pendanaan dan pelaksanaan kegiatan penelitian disajikan dalam bagian ini.

9. Daftar pustaka

Bagian ini berisi seluruh rujukan yang dipakai dalam penyusunan makalah.

3.2.2 Tulisan ilmiah konseptual

Makalah konseptual ditulis dengan memuat komponen-komponen berikut.

1. Judul

Judul ditulis sesingkat mungkin, spesifik, jelas, informatif, menggambarkan substansi atau isi dari tulisan, dan menggugah rasa untuk membaca. Judul dan sub-judul diawali dengan huruf kapital dan dan dicetak tebal kecuali pada nama latin yang dicetak miring.

2. Afiliasi

Afiliasi memuat nama penulis tanpa gelar, lembaga dan alamat tempat penelitian, dan alamat korespondensi penulis.

3. Abstrak

Abstrak merupakan ringkasan singkat yang memuat tujuan penelitian, metode penelitian, dan hasil pembahasan maks 250 kata yang disertai dengan kata-kata kunci. Abstrak ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

4. 1 Pendahuluan

Pendahuluan memuat latar belakang berdasarkan analisis kebutuhan, analisis masalah, dan tinjauan pustaka terkini yang relevan dengan masalah, dan tujuan penulisan. Naskah ini ditulis secara mengalir tanpa sub-judul.

5. 2 Pembahasan

Bagian ini dapat diuraikan dalam beberapa sub-bagian sesuai dengan permasalahan yang dibahas. Tiap sub-bagian menyajikan analisis, intepretasi, dan pembahasan fakta.

6. 3 Penutup

Bagian ini berisi simpulan dan saran atau rekomendasi.

7. Ucapan terima kasih

Ucapan terima kasih dari penulis kepada pihak yang sangat membantu dalam pendanaan dan pelaksanaan kegiatan penelitian disajikan dalam bagian ini.

8. Daftar pustaka

Bagian ini berisi seluruh rujukan yang dipakai dalam penyusunan makalah.

3.2.3 Orasi ilmiah

Naskah orasi ilmiah disiapkan untuk dibacakan di depan publik. Teks disajikan secara mengalir agar mudah dibacakan saat berpidato dengan sistimatika berikut.