Implementasi Sistem IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM

Pada bab ini akan dijelaskan tentang proses pengimplementasian association rules mining dengan algoritma FP-Growth pada sistem, sesuai dengan perancangan sistem yang telah dilakukan di Bab 3 serta melakukan pengujian sistem yang telah dibangun.

4.1. Implementasi Sistem

Tahap implementasi sistem merupakan proses pengubahan spesifikasi sistem menjadi sistem yang dapat dijalankan. Implementasi dan analisis dan perancangan sistem ini berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP. 4.1.1. Spesifikasi hardware dan software yang digunakan Spesifikasi perangkat keras hardware dan perangkat lunak software yang digunakan dalam membangun sistem pencaian association rules ini adalah sebagai berikut. 1. Sistem operasi Windows 7 Home Premium 64-bit 6. 1, Build 7601. 2. Processor IntelR CoreTM i7-3612QM CPU 2.10GHz 8 CPUs, ~2.1GHz. 3. Memory 4096MB RAM 4. Kapasitas hardisk 120 GB. 5. XAMPP versi 1.8.3-1 6. MySQL versi 5.6.16 7. Notepad ++ 4.1.2. Implementasi Perancangan Antarmuka Aplikasi data mining pada sistem pencarian association rules pada data lulusan mahasiswa menggunakan algoritma FP-Growth dapat dijalankan. Untuk menjalankannya, terlebih dahulu install XAMPP pada komputer PC atau laptop, kemudian copy folder program kedalam folder htdocs serta import database-nya .sql, kemudian buka aplikasi pada browser. 4.1.2.1. Halaman home pengguna sebagai user Halaman ini merupakan halaman home apabila pengguna telah masuk sebagai user. Halaman home ini juga merupakan halaman untuk memulai pencarian association rules. Halaman home pengguna sebagai user dapat dilihat pada Gambar 4.1. Gambar 4.1. Halaman home pengguna sebagai user Untuk memulai pencarian association rules, user dapat memilih data dari fakultas mana yang akan diproses, lalu menginput nilai minimum support dan minimum confidence sebagai nilai patokan dari rules yang dihasilkan nantinya kemudian klik button PROSES. 4.1.2.2. Halaman home pengguna sebagai admin Halaman ini merupakan halaman home apabila pengguna telah masuk sebagai admin selain sebagai user. Halaman home ini juga merupakan halaman untuk memulai pencarian association rules. Halaman home pengguna sebagai admin dapat dilihat pada Gambar 4.2. Gambar 4.2. Halaman home pengguna sebagai admin Gambar 4.2 dan Gambar 4.1 merupakan halaman yang sama yaitu untuk melakukan pencarian association rules. 4.1.2.3. Halaman input lulusan mahasiswa Halaman input lulusan mahasiswa digunakan admin untuk menginput data lulusan yang baru atau mahasiswa yang baru lulus melalui form yang telah disediakan. Halaman ini merupakan sub-menu dari menu file. Halaman input lulusan mahasiswa dapat dilihat pada Gambar 4.3. Gambar 4.3. Halaman input lulusan mahasiswa Data yang akan diinput untuk melengkapi data lulusan mahasiswa adalah nim, no.alumni, nama, jenis kelamin, tempat-tanggal lahir, agama, kota, kode pos, asal sekolah, jenis sekolah, fakultas, program studi, jalur masuk, ipk, lama studi, dan wisuda periode. 4.1.2.4. Halaman daftar lulusan mahasiswa Halaman daftar lulusan mahasiswa berguna untuk melihat data mahasiswa yang telah lulus secara lengkap. Halaman daftar lulusan mahasiswa dapat dilihat pada Gambar 4.4. Gambar 4.4. Halaman daftar lulusan mahasiswa 4.1.2.5. Halaman parameter Halaman parameter merupakan halaman yang berisikan parameter atau atribut apa saja yang digunakan untuk sistem pencarian association rules. Halaman parameter dapat dilihat pada Gambar 4.5. Gambar 4.5. Halaman parameter Dari Gambar 4.5, parameter yang digunakan adalah jenis sekolah, jalur masuk, IPK, dan lama studi dengan kelompok yang berbeda-beda. 4.1.2.6. Halaman jumlah mahasiswa Halaman jumlah mahasiswa menginformasikan jumlah seluruh mahasiswa yang ada pada database perfakultas. Halaman jumlah mahasiswa dapat dilihat pada Gambar 4.6. Gambar 4.6. Halaman jumlah mahasiswa

4.2. Pengujian Sistem