Produk Perum PNRI Cabang Surakarta Struktur Organisasi dan Pegawai Perum PNRI Cabang Surakarta

94 Sementara itu untuk kegiatan usaha percetakan, penerbitan, dan jasa grafika lainnya, Perum PNRI Cabang Surakarta hanya bersifat mempromosikan dan menerima order, namun tidak memproduksi secara langsung. Dengan demikian apabila Perum PNRI Cabang Surakarta menerima order percetakan, penerbitan atau jasa grafika lainnya, maka kegiatan produksinya akan dilimpahkan kepada Perum PNRI pusat.

3. Produk Perum PNRI Cabang Surakarta

Produk dari kegiatan usaha Perum PNRI Cabang Surakarta meliputi produk barang dalam format kaset dan Compact Disc CD, serta produk jasa berupa recording studio dan duplicating . Produk-produk tersebut dipasarkan secara umum kepada masyarakat luas. Dari kedua jenis produk tersebut, hasil penjualan produk barang berupa kaset dan CD selama ini menjadi sumber pendapatan utama Perum PNRI Cabang Surakarta. Produk unggulan ini dipasarkan melalui kerja sama dengan jaringan mitra kerja Perum PNRI Cabang Surakarta, yaitu toko-toko kaset yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Sebagai sumber pendapatan utama perusahaan, tingkat produksi kaset dan CD disesuaikan dengan order yang masuk dari mitra kerja. Produksi kaset dan CD Perum PNRI Cabang Surakarta selama lima tahun terakhir mengalami pasang surut. Jumlah produksi kaset terus meningkat, namun mengalami penurunan cukup signifikan dalam dua tahun terakhir. Jumlah produksi CD juga mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, 95 namun terjadi penurunan pada tahun 2009. Detail mengenai produk utama Perum PNRI periode tahun 2004-2009 dapat dilihat dalam Lampiran 1.

4. Struktur Organisasi dan Pegawai Perum PNRI Cabang Surakarta

Sebagai suatu perusahaan cabang, struktur organisasi Perum PNRI Cabang Surakarta dipimpin oleh seorang Kepala Cabang, dibantu Sekretaris serta staf yang terbagi dalam empat bidang tugas. Masing- masing bidang dipimpin oleh Koordinator Bidang. Keempat bidang tugas tersebut yaitu: 1 Bidang adminitrasi dan umum. 2 Bidang produksi dan teknik. 3 Bidang keuangan. 4 Bidang pemasaran. Struktur organisasi Perum PNRI Cabang Surakarta tersebut dapat dilihat dalam Lampiran 2. Dalam pelaksanaannya saat ini, pembagian kerja pada Perum PNRI Cabang Surakarta sudah terlaksana sebagaimana diatur dalam struktur organisasi. Namun demikian, dengan keterbatasan jumlah pegawai yang ada saat ini, ada beberapa pegawai yang terpaksa merangkap jabatan. Misalnya jabatan sekretaris dirangkap oleh staf HRD, serta staf bidang administrasi dan produksi merangkap menjadi staf bidang pemasaran. Selain itu, koordinator bidang produksi dan teknik dan koordinator bidang pemasaran dijabat oleh Kepala Cabang.

B. Identifikasi Lingkungan Internal Perum PNRI Cabang Surakarta