Matriks Bitmap Citra Warna

2.2.1. Matriks Bitmap

Citra disimpan di dalam berkas file dengan format tertentu Munir, 2004. Format citra yang baku di lingkungan sistem operasi Microsoft Windows adalah berkas bitmap .bmp. Saat ini format BMP memang “kalah” populer dibandingkan dengan format JPG atau GIF. Hal ini karena berkas BMP pada umumnya tidak dimampatkan sehingga ukuran berkasnya relatif lebih besar daripada berkas JPG maupun GIF. Hal ini juga yang menyebabkan format BMP sudah jarang digunakan. Meskipun format BMP tidak mangkus dari segi ukuran berkas, namun format BMP mempunyai kelebihan dari segi kualitas gambar. Citra dalam format BMP lebih bagus daripada citra dalam format yang lainnya, karena citra dalam format BMP umumnya tidak dimampatkan sehingga tidak ada informasi yang hilang. Terjemahan bebas bitmap adalah pemetaan bit. Artinya, nilai intensitas pixel di dalam citra dipetakan disejumlah bit tertentu. Peta bit yang umum adalah 8, artinya setiap pixel panjangnya 8 bit. Delapan bit ini merepresentasikan nilai intensitas pixel. Dengan demikian ada sebanyak 2 8 = 256 derajat keabuan, mulai dari 0-255.

2.2.2. Citra Warna

RGB adalah suatu model warna yang terdiri dari merah, hijau, dan biru, digabungkan dalam membentuk suatu susunan warna yang luas. Setiap warna dasar, misalnya merah, dapat diberi rentang nilai. Untuk monitor komputer, nilai rentangnya paling kecil =0 dan paling besar= 255. Pilihan skala 256 ini adalah didasarkan pada cara mengungkap 8 digit bilangan biner yang digunakan oleh mesin komputer. Dengan cara ini, akan diperoleh warna campuran sebanyak STIKOM SURABAYA 256x256x256 = 16777216 jenis warna. Sebuah jenis warna, dapat dibayangkan sebagai suatu vektor di ruang 3 dimensi yang biasanya dipakai dalam matematika, koordinatnya dinyatakan dalam bentuk tiga bilangan, yaitu komponen-x, komponen-y, dan komponen-z. misalkan sebuah vektor dituliskan sebagai r = x,y,z. untuk warna, komponen-komponen tersebut digantikan oleh komponen Red, Green, Blue. Jadi, sebuah jenis warna dapat dituliskan sebagai berikut : warna RGB 30, 75, 255. Putih = RGB 255, 255, 255, sedangkan untuk hitam=RGB 0, 0, 0. Gambar 2.3 menunjukkan citra warna Gambar 2.3 Citra Warna RGB, Tidak ada nama, http:repository.usu.ac.idbitstream123456789297264Chapter20II.pdf ,diakses tanggal 12 Januari 2013

2.2.3. Citra Skala Keabuan Grayscale