Sumber Data Sistematika Penyajian Simpulan

Universitas Kristen Maranatha

1.5 Sumber Data

Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yaitu data atau informasi yang digunakan secara langsung dari responden atau obyek yang diteliti. Data primer dalam penelitian ini diperoleh secara langsung dari wawancara, dokumen dari pihak yang terkait dan survei yang dilakukan peneliti.

1.6 Sistematika Penyajian

Berikut adalah sistematika penyajian dalam laporan tugas akhir ini: BAB I PENDAHULUAN Berisikan tentang penjelasan latar belakang, rumusan masalah, tujuan, ruang lingkup kajian, sumber data dan sistematika penyajian Laporan Tugas Akhir. BAB II KAJIAN TEORI Berisikan tentang metode yang dipakai untuk proses analisis dan audit . BAB III ANALISIS DAN PEMBAHASAN Berisi tentang data-data yang akan diperoleh dari perusahaan dan prosedur yang akan dipakai dalam melakukan audit. BAB IV SIMPULAN SARAN Berisi mengenai hasil dari kesimpulan yang dapat diambil, dan saran dari penulis. 115 Universitas Kristen Maranatha BAB IV SIMPULAN DAN SARAN

4.1 Simpulan

1. Dari penelitian yang dilakukan untuk membuat rancangan keamanan dalam upaya penjagaan aset SI pada hotel X dilakukan pengumpulan bukti – bukti dan hasil analisis, maka dapat disimpulkan sebagai berikut: a. Dari hasil analisa wawancara dan observasi, Identify assets dalam perusahaan masih perlu dibenahi karena masih banyak dokumentasi yang belum terdata dengan baik. b. Dari hasil analisa wawancara dan observasi, Value assets dalam perusahaan cukup besar, sehingga perlu dilakukan asuransi terhadap nilai aset yang ada agar kerugian terhadap resiko ancaman tidak menjadi beban perusahaan . c. Dari hasil analisa wawancara dan observasi, Identify threats yang ada pada perusahaan memiliki sedikit ancaman, meskipun demikian ancaman-ancaman yang ada perlu ditanggulangi sebelum menimbulkan kerugian pada perusahaan. d. Dari hasil analisa wawancara dan observasi, Assess likelihood of threats dalam melakukan upaya perlindungan masih perlu dilakukan upaya perlindungan yang lebih baik dengan cara mempertimbangkan saran yang telah peneliti berikan. e. Dari hasil analisa wawancara dan observasi, Adjust controls yang dilakukan oleh perusahaan masih belum terlaksana dengan baik, maka perlu dilakukan pembenahan terhadap pelaksanaan kontrol yang sudah ada. 2. Maka dari hasil analisa secara keseluruhan rancangan keamanan pada Hotel X belum cukup baik, karena masih perlu pembenahan terhadap identifikasi aset, perlindungan terhadap ancaman masih belum cukup, 116 Universitas Kristen Maranatha dan pelaksanaan terhadap kontrol masih perlu diperketat walaupun resiko terhadap ancaman perusahaan tergolong kecil.

4.2 Saran