Perumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Manfaat Sistematika Penulisan

Ketaatan terhadap Prosedur kerja dengan radiasi, Standar pelayanan radiografi, Standar Prosedur pemeriksaan radiografi semua perangkat tersebut untuk meminimalkan tingkat paparan radiasi yang diterima oleh pekerja radiasi, pasien maupun lingkungan dimana pesawat radiasi pengion dioperasikan. Salah satu cara untuk mengetahui paparan radiasi sinar-X ketika penyinaran terjadi pada pasien dan daerah sekitar ICU adalah dengan menggunakan surveymeter yang diletakkan dengan variasi jarak yang berbeda dan sumber X-Ray tetap.Hal inilah yang menjadi dasar penelitian ini dilakukan, berdasarkan hubungan penyinaran dengan jarak antar pasien terhadap sumber radiasi sinar-X. Dengan dilandasi pada latar belakang di atas penulis memandang perlu melakukan suatu usaha dalam melakukan penelitian Analisis dosis radiasi untuk aplikasi ruangan ICU yang dilakukan di RS ROYAL PRIMA Medan dalam bentuk laporan tugas akhir.

1.2. Perumusan Masalah

Pada analisis dosis radiasi untuk masyarakat umum sebagai aplikasi ruangan ICU yang perlu diperhatikan adalah bagaimana pengaruh penyinaran terhadap batas ambang normal.

1.3. Batasan Masalah

Untuk mampu menghasilkan penelitian yang baik, maka ruang lingkup pembahasan penelitian harus dibatasi pada : a Analisis dosis radiasi sinar-X terhadap masyrakat umum dalam bentuk simulasi, dengan variasi jarak dan faktor eksposi terhadap sumber radiasi. b Metode analisis yang digunakaan melihat hubungan besarnya paparan radiasi terhadap jarak dan faktor eksposi yang ditentukan.

1.4 Tujuan

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis dosis radiasi pada masyrakat umum untuk aplikasi ruangan ICU.

1.5 Manfaat

Ada pun manfaat dari penyusunan tugas akhir ini adalah : a dapat memberi manfaat pada radiografer dalam menentukan jarak sumber radiasi yang efektif pada saat melakukan eksposi. b Sebagai Bahan masukan dan perbandingan untuk penelitian selanjutnya . c Untuk Menambah pengetahuan dan wawasan bagi para pembaca tentang analisis dosis radiasi pada masyrakat umum untuk aplikasi ruang ICU. d Sebagai bahan referensi bagi para ahli serta mahasiswa lainnya yang ingin mengembangkannya dalam pembahasan pada topik yang sama.

1.6 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan yang disampaikan dalam tugas akhir ini, penulis membagi atas beberapa BAB yang terdiri dari : BAB I : PENDAHULUAN Pada Bab ini dibahas mengenai latar belakang, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan manfaat dilakukan penulisan ini. BAB II :TINJAUAN PUSTAKA Dalam Bab ini berisikan mengenai uraian umum tentang analisis dosis radiasi untuk aplikasi ruangan ICU. BAB III : METODOLOGI PENELITIAN Berisi tentang diagram alir penelitian, prosedur pelaksanaan penelitian, peralatan yang digunakan dan lain lain yang dianggap penting. BAB IV : ANALISA DAN PEMBAHASAN Berisi tentang data-data yang diperoleh selama penelitian serta pembahasan mengenai hasil penelitian analisis dosis radiasi untuk aplikasi ruangan ICU di RS ROYAL PRIMA Medan. BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN Berisi tentang kesimpulan yang merupakan jawaban dari tujuan dalam penelitian yang dilakukan serta saran yang mungkin dapat bermanfaat untuk penelitian selanjutnya. 5 BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Produksi Sinar-X