Penelitian Yang Relevan Tempat dan Waktu Penelitian

C. Penelitian Yang Relevan

Berdasar pada penelitian sebelumnya dari Atri widowati, tahun 2003 tentang “Ketepatan melempar ditinjau dari power otot lengan, koordinasi mata tangan, kelincahan, dan persepsi kinestetik dengan populasi pemain baseball Jawatengah dan pemain semua pemain putra baseball Jawatengah” Subyek penelitian 50 orang menyimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara koordinasi mata tangan lengan, koordinasi mata tangan , kelincahan, dan persepsi kinestetik dengan ketepatan melempar bola baseball dengan R y1,2,3,4 = 0,902 dan Fo = 49,105 F t 5 = 2,57 dengan sumbangan relatif sebesar 100 , dan sumbangan efektif sebesar 81,40. Kesimpulan yang dihasilkan dari penelitian dengan judul ” Perbedaan pengaruh metode latihan dan koordinasi mata tangan terhadap keterampilan memukul bola softball”, dengan populasi adalah mahasiswa pembinaan prestasi baseball putra pemula JPOK UNS tahun 2004 oleh Nuryadin , besarnya pemain 40 orang menyimpulkan bahwa : ada perbedaan pengaruh yang berarti antara tingkat koordinasi mata tangan tinggi dan rendah terhadap keterampilan memukul bola baseball F B = 40,604 F 0,05; 1;32 = 4,149 pada taraf signifikansi 5 . Dari kedua hasil penelitian diatas memperkuat bahwa koordinasi mata tangan akan memberikan sumbangan yang berarti terhadap keterampilan bermain baseball.

D. Perumusan Hipotesis

Berdasarkan kajian teori dan kerangka pemikiran yang telah dijabarkan diatas, dapat dirumuskan hipotesis sebagai berikut: 1. Ada perbedaan pengaruh antara metode latihan dengan menggunakan Weight training dan Plyometric terhadap ketrampilan bermain baseball. 2. Ada perbedaan ketrampilan bermain baseball antara pemain yang memiliki koordinasi mata tangan tinggi dan pemain yang memiliki koordinasi mata tangan rendah . 3. Ada interaksi antara metode latihan dan koordinasi mata tangan terhadap ketrampilan bermain baseball.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan JPOK Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan , Universitas Sebelas Maret, Jalan Menteri Supeno No. 13 Manahan, Surakarta.

2. Waktu Penelitian

Pelaksanaan penelitian ini berlangsung selama dua bulan, mulai tanggal 29 Januari 2008 sampai tanggal 28 Maret 2008. Pelaksanaannya pada hari Selasa, Rabu, Jumat perlakuannya selama 8 minggu dengan frekuensi latihan 3 kali dalam seminggu. Perlakuan tiap pertemuannya mengacu pada 2 jam perkuliahan 100 menit. Penentuan waktu latihan dengan frekuensi 3 kali per minggu Latihan dilakukan pada jam perkuliahan pembinaan prestasi dan di luar jam perkuliahan, yaitu pada sore hari mulai pukul 15.00 WIB sampai dengan pukul 16. 40 WIB untuk hari selasa dan rabu, jum’at. Secara keseluruhan latihan dilakukan selama 24 kali pertemuan, ditambah pelaksanaan pree test 2 kali pertemuan dan post test sebanyak 1 pertemuan. jadwal latihan terlampir

B. Metode Penelitian