MEKANISME DAN MANAJEMEN EVALUASI

A. PENDAHULUAN A.1. Latar Belakang Mengapa Inovasi Award diadakan? Kemajuan daerah dan masyarakat sangat dipengaruhi oleh profesionalisme, kreatifitas dan keberanian daerah dan masyarakat tersebut dalam berinovasi. Untuk itu perlu adanya upaya untuk mendorong kreativitas dan meningkatkan keberanian berinovasi dengan memberikan apresiasi atas kreativitas dan inovasi yang telah dilakukan oleh instansi di lingkungan Pemerintah maupun masyarakat di Kota Pekalongan. Disamping itu untuk menyiapkan usulan peserta dalam lomba inovasi tingkat provinsi maupun Nasional perlu ada seleksi tingkat kota. Secara khusus Apakah itu Inovasi Award? Inovasi Award merupakan ajang tertinggi di Kota Pekalongan atas pengakuan praktik inovasi dari jenis atau beberapa jenis program dan kegiatan yang dilakukan di setiap Organisasi Perangkat Daerah OPD di lingkungan Kota Pekalongan dan bagi perseorangan yang telah memprakarsaimendorong tumbuhnya inovasi dimasyarakat atau melakukan praktek inovasi yang berdampak signifikan di masyarakat. Apa perbedaan Kegiatan Inovasi ini dengan Kegiatan penghargaan inovasi dan kreativitas lainnya yang ada di Kota Pekalongan? Inovasi Award berbeda dengan penghargaan inovasi dan kreativitas lainnya yang ada di Kota Pekalongan, karena memang belum ada penghargaan atas praktik inovasi yang dilakukan OPD di lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan dalam membuat dan atau melaksanakan program dan kegiatannya yang kemudian disiapkan dan didampingi untuk mengikuti lomba inovasi tingkat provinsi maupun Nasional. Inovasi Award bagi perseorangan berbeda dengan penghargaan inovasi dan kreativitas lainnya yang ada di Kota Pekalongan karena penilaiannya tidak dikaitkan secara langsung pada produk yang dihasilkan dari praktek inovasi yang dilakukan, tetapi lebih pada besarnya kontribusi dalam memprakarsaimendorong tumbuhnya inovasi dimasyarakat atau besarnya dampak atas praktek inovasinya di masyarakat.