Jadwal Kegiatan USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

keluarga dampingan 3. 31 Juli 2016 08.00 WITA – 12.00 WITA Melakukan kunjungan ke keluarga dampingan dan melakukan wawancara terkait profil keluarga dampingan 4. 2 Agustus 2016 15.00 WITA – 19.00 WITA Melakukan kunjungan ke keluarga dampingan dan melakukan wawancara serta pengamatan langsung untuk mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi keluarga dampingan 5. 3 Agustus 2016 09.00 WITA – 15.00 WITA Mencari solusi dalam memecahkan permasalahan ekonomi yang dihadapi oleh keluarga dampingan 6. 4 Agustus 2016 12.00 WITA – 14.00 WITA Mencari solusi dalam memecahkan permasalahan kurangnya pola hidup yang bersih 7. 5 Agustus 2016 12.00 WITA – 15.00 WITA Membantu keluarga dampingan menyablon orderan sablon 8. 6 Agustus 2016 18.00 WITA – 21.00 WITA Memberikan motivasi kepada keluarga dampingan untuk lebih giat lagi dalam bekerja sehingga perekonomian keluarga dapat meningkat 9. 8 Agustus 2016 17.00 WITA – 23.00 WITA Membersihkan kotoran dan sampah yang berserakan di pekarangan rumah 10. 11 Agustus 2016 16.00 WITA – 20.00 WITA Memberikan penyuluhan mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat PHBS tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar 11. 12 Agustus 2016 13.00 WITA – 19.00 WITA Mengantar istri Dewa Ketut Arimbawa untuk membeli kebutuhan pokok sehari-hari 12. 13 Agustus 2016 12.00 WITA – 18.30 WITA Membantu keluarga dampingan menyablon orderan sablon 13. 14 Agustus 2016 16.00 WITA – 19.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara memberikan motivasi untuk lebih giat dalam bekerja 14. 16 Agustus 2016 08.00 WITA – 12.00 WITA Membantu keluarga dampingan menyablon orderan sablon 15. 18 Agustus 2016 12.00 WITA – 18.00 WITA Membantu keluarga dampingan membersihkan rumah dan memberikan motivasi untuk lebih giat lagi dalam bekerja 16. 19 Agustus 2016 17.00 WITA – 23.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara mencari pelanggan atau mempromosikan usaha Bapak Dewa Ketut Arimbawa 17. 20 Agustus 2016 13.00 WITA – 19.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara mencari pelanggan atau mempromosikan usaha Bapak Dewa Ketut Arimbawa 18. 21 Agustus 2016 13.00 WITA – 19.00 WITA Mengantar keluarga dampingan membeli bahan-bahan makanan sehari-hari 19. 22 Agustus 2016 08.00 WITA – 14.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara mencari pelanggan atau mempromosikan usaha Bapak Dewa Ketut Arimbawa 20. 23 Agustus 2016 08.00 WITA – 14.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara mencari pelanggan atau mempromosikan usaha Bapak Dewa Ketut Arimbawa 21. 25 Agustus 2016 09.00 WITA – 15.00 WITA Membantu keluarga dampingan dalam mengatasi masalah perekonomian dengan cara mencari pelanggan atau mempromosikan usaha Bapak Dewa Ketut Arimbawa 22. 27 Agustus 2016 07.00 WITA – 13.00 WITA Perpisahan mahasiswa KKN PPM bersama keluarga Dewa Ketut Arimbawa BAB IV PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

4.1 Pelaksanaan Pendampingan Keluarga

Pelaksanaan kegiatan program KK Dampingan dilakukan mulai dari tanggal 27 Juli 2016 sampai 29 Agustus 2016, pelaksanaan kegiatan ini disesuaikan dengan program kelompok, lokasi kegiatan KK dampingan dilakukan di lingkungan rumah Bapak Dewa Ketut Arimbawa di Banjar Tegalnarungan , Desa Sobangan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Pertemuan awal dengan keluarga Bapak Dewa ketut Arimbawa beserta istri dan anaknya berjalan dengan sangat baik. Saya disambut dengan sangat ramah, mereka menerima kedatangan saya dengan senang hati mengingat bahwa budaya yang masih sangat kuat dan melekat tentang keramahan masyarakat Badung, mereka menerima saya dengan baik karena mereka beranggapan bahwa mahasiswa yang datang dapat memberi bantuan, saran, serta solusi di dalam memperbaiki keadaan hidup yang mereka hadapi. Sambil berkenalan dengan keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa saya mulai mencari informasi tentang keluarga mereka dengan cara wawancara ataupun terjun langsung untuk melihat dan merasakan keadaan keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa. Pertama kali saya mengunjungi rumah Bapak Dewa Ketut Arimbawa saya merasa sedikit perihatin dengan keadaan rumahnya yang hanya dibatasi dinding tembok batako tanpa finishing dan bagian dinding luarnya hanya dibatasi setengah tembok beton tanpa finishing dan setengah bagian atasnya ditutupi oleh anyaman bambu. Kondisi kebersihan lingkungan sekitar rumahnya kurang baik untuk kesehatan karena tempat pembuangan sampah rumah tangga dari keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa tidak begitu jauh dari bangunan rumahnya dan tidak ditutupi. Saat perbincangan dengan Bapak Dewa Ketut Arimbawa membuat saya merasa iba. Dan dari perbincangan yang saya lakukan dengan kedua orang tua ini memiliki 1 orang anak. Anaknya masih berumur 4 tahun dan memang belum memberatkan untuk biaya pendidikan, namun bapak Dewa Ketut Arimbawa sudah kebingungan untuk kedepannya untuk biaya pendidikan anaknya. Melalui kunjungan dan komunikasi yang terus menerus, saya dan KK dampingan menjadi lebih akrab, saya berbagi semua masalah bersama-sama dan berusaha menemukan solusi permasalahan tersebut. Saran dan solusi yang telah dibuat saya sampaikan ke KK dampingan, saran saya untuk mengatasi masalah yang ada dapat diterima dengan sangat baik oleh KK dampingan, saya juga mengikuti kegiatan bapak Dewa Ketut Arimbawa yang bekerja sebagai tukang sablon, saya ikut belajar menyablon agar saya bisa merasakan bagaimana rasanya bila ada dalam posisi bapak Dewa Ketut Arimbawa. Bapak Dewa Ketut Arimbawa saat ini masih bekerja dibawah orang lain dengan kata lain beliau bekerja pada orang lain dan bapak Dewa Ketut Arimbawa juga hanya berperan sebagai penyablon, yang menjahit dan sebagainya berbeda orang. Saya juga memberikan penyuluhan tentang dan informasi tentang pentingnya PHBS di dalam kehidupan sehari-hari Cara mencuci tangan yang benar dan pentingnya kebersihan di lingkungan sekitar rumah, agar keluarga bapak Dewa Ketut Arimbawa bisa hidup lebih sehat dan jauh dari penyakit karena lingkungan yang kurang bersih dapat menjadi sarang semua sumber penyakit.

4.2 Hasil Dari Pendampingan Keluarga

Berikut ini adalah penjabaran hasil dari pendampingan keluarga di keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa berdasarkan program yang diusulkan yang dijabarkan sebagai berikut.

4.2.1 Hasil Pemberian Motivasi dan Membantu Dalam Pengembangan Usaha Sablon

Hasil pemberian motivasi dan membantu dalam pengembangan usaha sablon dirasa cukup berhasil. Indikator keberhasilan dari pemberian motivasi ini adalah tampak lebih giatnya keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa dalam bekerja. Hal ini terlihat dari semakin banyaknya orderan yang dating selain orderan dari bos dari Bapak Dewa Ketut Arimbawa. Selain pemberian motivasi, mahasiswa KKN juga membantu mancari pelanggan dan mempromosikan usaha sablon Bapak Dewa Ketut Arimbawa. Setelah dibantu, orderan sablon yang didapat jauh lebih banyak dibandingkan sebelumnya yang tidak dibantu oleh mahasiswa KKN. Peningkatan jumlah orderan ini nantinya juga akan membantu dalam peningkatan ekonomi keluarga Bapak Dewa Ketut Arimbawa.