Pengertian kode etik peserta didik Dasar- dasar kode etik peserta didik

bersama nenek atau kakeknya. Peserta didik mayoritas memang kurang dan sangat membutuhkan perhatian dan motivasi dari orang tua”. 30

C. Pembahasan Hasil Penelitian

Seluruh data telah peneliti kumpulkan dari lapangan dan telah peneliti sajikan tahap selanjutnya yang akan peneliti lakukan adalah analisis data.

1. MTs Al-Huda Kedungwaru Tulungagung dalam Merumuskan Kode Etik Peserta Didik

a. Pengertian kode etik peserta didik

Pengertian kode etik menurut ibu Masrurin peserta didik merupakan komponen dalam pendidikan dan merupakan anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan potensi diri melalui proses belajar dan pembelajaran, di MTs ini peserta didik masih mengembangkan dan meraba-raba bakat, minat bahkan jati dirinya, perkembangan anak dari sekolah dasar atau madrasah ibtidaiyah ke madrasah tsanawiyah masih proses masa transisi apabila tidak ada peraturan untuk mengatur tingkah lakunya dikhawatirkan mereka tidak mempunyai arah dan tujuan hidup untuk menggapai cita-citanya di masa depan, dengan adanya kode etik ini membantu guru mempermudah mengatur perilaku peserta didik kearah yang lebih baik lagi. Peserta didik adalah individu yang memiliki kepribadian, tujuan, 30 WKMID25-04-2014 cita-cita hidup dan potensi diri, oleh karena itu peserta didik tidak dapat diperlakukan semena mena. Peserta didik adalah orang yang mempunyai pilihan untuk menempuh ilmu sesuai dengan cita-cita dan harapan masa depan. Peserta didik adalah sosok manusia sebagai individupribadi manusia seutuhnya atau orang yang tidak bergantung dari orang lain dalam arti benar-benar seorang pribadi yang menentukan diri sendiri dan tidak dipaksa dari luar, mempunyai sifat dan keinginan sendiri. 31

b. Dasar- dasar kode etik peserta didik

Dasar dari kode etik adalah kebijakan yang diputuskan oleh kepala madrasah, dan kepala madrasah juga merujuk pada undang-undang yang mengatur tentang pendidikan. Selain itu perubahan kurikulum juga mempengaruhi pembaharuan kode etik terutama kode etik peserta didik. Berikut undang-undang yang mengatur tentang dasar-dasar kode etik peserta didik yaitu Permendiknas RI Nomor 19 Tahun 2007, Tanggal 23 Mei 2007 Tentang : Standar Pengelolaan Pendidikan sekolah atau madrasah merumuskan dan menetapkan tujuan serta mengembangkannya. Antara lain adalah: 1 Menggambarkan tingkat kualitas yang perlu dicapai dalam jangka menengah. 31 Eka Prihatin, Manajemen Peserta didik, Bandung:Alfabeta, 2011, hal. 04 2 Mengacu pada visi, misi, dan tujuan pendidikan nasional serta relevan dengan kebutuhan masyarakat. 3 Mengacu pada standar kompetensi lulusan yang sudah ditetapkan oleh sekolahmadrasah dan pemerintah. 4 Mengakomodasi masukan dari berbagai pihak yang berkepentingan termasuk komite sekolahmadrasah dan diputuskan oleh rapat dewan pendidik yang dipimpin oleh kepala sekolahmadrasah. 5 Disosialisasikan kepada warga sekolahmadrasah dan segenap pihak yang berkepentingan. 32

c. Tujuan Kode Etik Peserta Didik