Pendahuluan T1 672007110 Full text

1

1. Pendahuluan

Perkembangan teknologi saat ini sangatlah bervariasi di mana banyak muncul teknologi baru dimulai dari teknologi web , teknologi mobile sampai pada teknologi perangkat keras. Teknologi web tersebut berbasis javascript misalnya jquery.js, mootools.js, prototype.js, ext.js, YUI Library dan lain-lain. Berdasarkan banyaknya pustaka yang telah tersedia, tentu pengembang aplikasi harus mengetahui kelebihan dan kelemahan dari masing-masing pustaka. Pada penelitian ini diangkat teknologi YUI Library yang tergolong masih baru dan jarang digunakan. YUI Library adalah suatu toolkit bersifat Open Source yang dikembangkan untuk memudahkan pengembang aplikasi dalam membuat antarmuka aplikasi web . YUI Library mendukung sejumlah kontrol dan utilitas yang sangat bermanfaat bagi pengembang aplikasi web . Rich Text Editor , TreeView , Paginator , dan DataTable . Dari Perkembangan tersebut sebenarnya ditujukan agar teknologi dapat semakin mudah digunakan dan dimanfaatkan untuk membantu memudahkan pekerjaan manusia di segala bidang. Salah satu bidang yang dapat menggunakan perkembangan teknologi adalah bidang pendidikan. Perkembangan pendidikan yang juga pesat membutuhkan adaptasi yang tidak mudah agar dunia pendidikan dapat bersaing dengan bidang-bidang yang lain. Sejalan dengan perkembangan tersebut, salah satu teknologi yang dapat digunakan adalah teknologi internet. Pada penelitian ini permasalahan tentang proses pemberian raport yang dilakukan secara manual tanpa komputer akan memunculkan masalah baru di dalam dunia pendidikan di kemudian hari. Ide dari penelitian ini adalah penggabungan antara kebutuhan dunia pendidikan dengan teknologi baru yang berkembang saat ini. Penelitian ini mengangkat tema tentang perancangan dan implementasi aplikasi manajemen nilai akademik siswa dengan memanfaatkan teknologi YUI Library . YUI Library memiliki beberapa kelebihan di dalam membangun antarmuka web site. Beberapa komponen yang telah tersedia di dalam YUI Library adalah kalender, tabel data, editor teks, tabview , tombol, treeview , slider , menu, ajax dan lain-lain. Semua tinggal dipakai, tidak perlu membuat dari awal. Adapun pada penelitian tersebut, diambil studi kasus di SMA Negeri 2 Salatiga. SMA Negeri 2 Salatiga dipilih karena sekolah tersebut masih menggunakan metode manual tertulis dan kebutuhan komputerisasi memang dibutuhkan di sana. Terdapat beberapa kesalahan ketika memasukkan data secara manual dan menyebabkan kesulitan di dalam pengubahan data, serta dibutuhkan data yang bersifat permanen agar data dapat diambil sewaktu-waktu. Diharapkan hasil penelitian ini merupakan jawaban dari permasalahan yang timbul dari sistem yang masih manual. Sehingga perkembangan teknologi dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh dunia pendidikan. 2

2. Tinjauan Pustaka