Hakikat Kegiatan Ekstrakurikuler Tujuan Kegiatan Ekstrakurikuler

15 kemampuan dan keahlian manusia Manajemen Sumber Daya Manusia atau MSDM, sasaran, fasilitas, waktu, uang dan jenis kegiatan yang akan dilakukan. e. Mesin atau Alat Mechines Mesin atau alat merupakan salah satu faktor penting yang dapat menunjang keberhasilan dan kelancaran sebuah proses manajemen. Alat yang dimiliki dan digunakan oleh seseorang atau organisasi akan dapat mempermudah, memperlancar, dan mempercepat proses pekerjaan atau pelaksanaan tugas atau pekerjaan sehingga tujuan dapat tercapai dengan baik. Dengan adanya kemudahan dan kelancaran kerja maka akan menghasilkan keuntungan yang lebih besar serta akan menciptakan kondisi atau iklim kerja yang kondusif dan efisien. f. Pasar Market Tempat penyaluran atau pasar merupakan tempat atau proses akhir di mana tempat ini digunakan untuk menjual atau menyalurkan barang-barang atau jasa hasil produksi yang telah dihasilkan dari kinerja orang-orang atau organisasi. Tanpa adanya pasar atau penyaluran maka hasil produksi tidak akan tersalurkan dan produksi atau proses kerja selanjutnya akan macet atau berhenti. Agar dapat bersaing di lapangan dan menguasai pangsa pasar maka produk barang atau jasa yang dihasilkan harus mempunyai kualitas dan daya saing yang sesuai dengan kebutuhan pasar.

4. Kegiatan Ekstrakurikuler

a. Hakikat Kegiatan Ekstrakurikuler

Kegiatan ekstrakulikuler adalah program yang dipilih pesserta didik berdasarkan bakat dan minat. Menurut Suryosubroto 2002: 270, kegiatan ekstrakulikuler adalah kegiatan tambahan di luar struktur program yang pada umumnya merupakan kegiatan pilihan. Ekstrakulikuler akan bertambah jenis dan macam seiring kebutuhan siswa dan tuntutan perkembangan jaman, serta ekstrakulikuler akan tetap eksis dan diakui keberadaannya di sekolah tergantung oleh beberapa faktor antara lain: guru, pelatih, sarana dan prasarana serta minat siswa itu sendiri. Menurut Anifnal Hendri yang dikutip oleh Fadilah Kurniawan dan Trihadi 16 Karyono 2010, kegiatan ekstrakulikuler adalah kegiatan pendidikan di luar mata pelajaran untuk membantu pengembangan peserta didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat dan minat mereka melalui kegiatan secara khusus diselenggarakan oleh pendidik atau tenaga pendidik yang berkemampuan dan berwenang di sekolah atau madrasah. Berdasarkan beberapa pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa kegiatan ekstrakulikuler adalah kegiatan di luar jam pelajaran yang dilaksanakan di sekolah maupun di luar sekoloah yang bertujuan untuk menambah wawasan, keterampilan, mengembangkan bakat, minat dan prestasi siswa menurut kegiatan ekstrakulikuler yang diikuti oleh siswa.

b. Tujuan Kegiatan Ekstrakurikuler

Berdasarkan SK Mendikbud No. 060U1993, No. 061U1993 dan No. 080U1993, ekstrakulikuler ialah kegiatan yang dilakukan di luar jam pelajaran yang tercantum dalam susunan program sesuai dengan keadaan dan kebutuhan sekolah. Kegiatan ekstrakulikuler berupa penyanga dan kegiatan perbaikan yang berkaitan dengan program kurikuler. Tujuan kegiatan ekstrakulikuler menurut SK Mendikbud No. 060U1993, No. 061U1993 dan No. 080U1993, antara lain adalah: 1 Memperluas dan mempertajam pengetahuan para siswa terhadap program kurikuler serta saling keterkaitan antara mata pelajaran yang bersangkutan. 2 Menumbuhkan dan mengembangkan berbagai macam nilai, kepribadian bangsa, sehingga terbentuk manusia yang berwatak, beriman dan berbudi pekerti luhur. 3 Membina bakat dan minat, sehingga lahir manusia yang terampil dan mandiri. Peranan ekstrakulikuler di samping memperdalam dan memperluas wawasan dan pengetahuan para siswa yang berkaitan dengan mata pelajaran sesuai dengan program kurikulum, juga suatu pembinaan pemantapan dan pembentukan nilai-nilai kepribadian para siswa. Kegiatan ekstrakulikuler lain yang diarahkan untuk membina serta meningkatkan bakat, minat dan keterampilan-keterampilan hasil yang diharapkan adalah kemandirian, kepercayaan diri, dan kretivitas serta prestasi siswa. 17

5. Spesialisasi dan Puncak Prestasi Cabang Olahraga