Instrumen Penelitian METODE PENELITIAN

Ismiara Indah Ismail, 2015 PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF PDEODE BERBANTUAN SIMULASI KOMPUTER UNTUK MENGURANGI MISKONSEPSI SISWA PADA KONSEP LISTRIK DINAMIS Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

C. Instrumen Penelitian

Instrumen adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya lebih baik, yakni lebih cermat, lengkap, dan sistematis sehingga lebih mudah diolah Arikunto, 2006, hlm. 148. Instrumen yang akan digunakan dalam penelitian untuk mengumpulkan data, diantaranya sebagai berikut. a. Four Tier Test untuk mengukur miskonsepsi siswa berupa pretest dan posttest Tes yang diberikan adalah tes untuk mendiagnosis miskonsepsi siswa, berupa serangkaian soal berupa pilihan ganda dengan alasan jawaban semi tertutup. Tes diberikan sebagai tes awal sebelum pembelajaran pretest dan pada akhir setelah pembelajaran selesai posttest . Dapat dilihat pada Lampiran B.3. Soal Four Tier Test Pokok Materi Listrik Dinamis. b. Lembar observasi untuk melihat keterlaksanaan penerapan pembelajaran kooperatif PDEODE dengan bantuan simulasi komputer Lembar observasi keterlaksanaan aktivitas siswa dan guru disesuaikan dengan tahapan pembelajaran kooperatif PDEODE dengan bentuk rating scale yang dalam pengisiannya observer memberikan tanda centang pada kolom “terlaksana” dan “tidak terlaksana” sesuai dengan pengamatannya saat pembelajaran berlangsung. Format dan kriteria lembar observasi yang disusun tidak dilakukan uji coba, tetapi hanya diperiksa oleh dosen pembimbing yang kemudian dikoordinasikan dengan observer yang akan mengamati agar tidak terjadi kesalahpahaman dalam pengisian format tersebut. Lampiran B.5. Lembar Observasi Kegiatan Pembelajaran c. Angket Angket dibuat untuk mengetahui tanggapan siswa terhadap penggunaan multimedia yang digunakan dalam pembelajaran kooperatif PDEODE. Tipe angket yang digunakan adalah angket check list dengan tiga pilihan jawaban, yaitu “setuju”, “kurang setuju”, dan “tidak setuju”, yang terdiri dari sepuluh pertanyaan. Angket terdapat dalam Lampiran B.4. Angket Tanggapan Siswa terhadap Penggunaan Multimedia. Ismiara Indah Ismail, 2015 PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF PDEODE BERBANTUAN SIMULASI KOMPUTER UNTUK MENGURANGI MISKONSEPSI SISWA PADA KONSEP LISTRIK DINAMIS Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

D. Teknik Analisis Instrumen