Login Ke Server MySQL

Modul Praktikum Sistem Basis Data .............................................................................. 12 Gambar 15: Konfirmasi Terakhir Proses Instalasi MySQL GUI Tools g. Tunggu hingga proses instalasi selesai dikerjakan. Kemudian click Finish untuk mengakhiri proses instalasi

3. Login Ke Server MySQL

Sesi login ke server database MySQL dapat dilakukan dengan beberapa cara, baik dengan mode text maupun mode grafik GUI. Cara pertama dapat dilakukan dengan memilih urutan menu Start  Programs  MySQL  MySQL Server 5.0  MySQL Command Line Client . Dengan cara tersebut, kita akan login ke server database MySQL dengan mode text sebagai root user tertinggiadministrator. Password yang dimasukkan adalah password root, kemudian tekan Enter. Jika proses autentifikasi user dan password diterima, maka di layar akan tampil promptshell mysql, seperti pada gambar berikut; Gambar 16: PromptShell MySQL Modul Praktikum Sistem Basis Data .............................................................................. 13 Hal tersebut menunjukkan bahwa kita sedang login ke dalam server database MySQL. Jalan lain untuk dapat login ke server database MySQL, dapat dilakukan melalui DOS prompt. Pilih urutan menu Start  Run, pada dialog Open ketik CMD, kemudian click OK Gambar 17: Kotak Dialog Run Program Dalam Windows Pindahkan direktori aktif ke direktori server MySQL, misalnya: C:\Program File\MySQL\MySQL Server 5.0\bin . Ketik perintah MySQL –u root –h localhost –p , kemudian masukkan password user root. Perintah tersebut menunjukkan bahwa kita akan login ke server database MySQL, dengan user root dan dari mesin localhost di mesin yang sama, tempat server MySQL berada. Parameter –p adalah untuk meminta password. Gambar 18: PromptShell MySQL Cara ketiga adalah dengan menggunakan salah satu fasilitas pada MySQL GUI Tools, yaitu MySQL Query Browser. Lagkah yang harus dilakukan adalah dengan memilih urutan menu Start  Programs  MySQL  MySQL Query Browser. Masukkan server host , port, user name dan password yang sesuai, serta default schema yang diinginkan. Click OK, jika proses autentifikasi user name dan password diterima, maka di layar akan tampil form query browser sebagai berikut; Modul Praktikum Sistem Basis Data .............................................................................. 14 Gambar 19: Kotak Dialog Koneksi ke Server Dengan MySQL Query Browser Gambar 20: Interface MySQL Query Browser Setelah Login Ke Server MySQL Untuk keluarlogout dari server MySQL, cukup dengan perintah quit;  atau exit;  Gambar 21: Perintah Untuk Mengakhiri Sesi Login Ke Server MySQL Modul Praktikum Sistem Basis Data .............................................................................. 15 PRAKTIKUM II MANAJEMEN USER PENGGUNA MySQL

A. LATAR BELAKANG