Renstra Poltekes Bandung 2015 - 2019
5
Berbagai rencana kegiatan yang dibuat harus diterjemahkan pada sebuah pedoman tertulis yang bersifat formal. Rencana Strategis Politeknik
Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung Tahun 2015 – 2019 merupakan
pedoman penyelenggaraan kegiatan yang disusun sebagai penterjemahan upaya-upaya pencapaian visi, misi dan tujuan Politeknik Kesehatan
Kementerian Kesehatan Bandung yang telah ditetapkan yang difokuskan kepada:
1. Konsolidasi internal untuk menguatkan penyelenggaraan pendidikan
dan pembelajaran di lingkungan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung.
2. Pemberdayaan bidang keilmuan yang diselenggarakan oleh Politeknik
Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung untuk menghasilkan lulusan yang unggul, berdaya saing baik regional, nasional, maupun
internasional. 3.
Membangun dan menguatkan kerjasama dengan pemerintah, industri, perguruan tinggi baik nasional maupun internasional guna menunjang
proses pendidikan yang berkualitas dan pendayagunaan lulusan.
B. Tujuan
1. Menjadi pedoman dalam menentukan prioritas kegiatan tahun 2015 –
2019 dalam mencapai visi dan misi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung
2. Menjadi pedoman dalam penyusunan perencanaan anggaran untuk
setiap rencana kegiatan dalam pencapaian visi dan misi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung selama lima tahun
Renstra Poltekes Bandung 2015 - 2019
6
C. Landasan Hukum
Renstra Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung Tahun 2015 – 2019 ini disusun mengacu kepada peraturan perundang-undangan
sebagai berikut: 1.
Undang-Undang Nomor 17 Tahun tentang Keuangan Negara 2.
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
3. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara
4. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan,
Pengelolaan dan Pertanggung Jawaban Keuangan Negara 5.
Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen 6.
Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan 7.
Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi 8.
Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan 9.
Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 32 tahun 2013 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
10. Peraturan Pemerintah nomor 23 tahun 2005 tentang Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012 tentang Perubahan Atas
Peraturan Pemerintah RI Nomor 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum
11. Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 2009 tentang Dosen
12. Peraturan Pemerintah Nomor 45 tahun 2013 tentang Tata Cara
Pelaksanaan Anggaran dan Pendapatan Belanja Negara 13.
Peraturan Pemerintah Nomor 4 tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi
Renstra Poltekes Bandung 2015 - 2019
7
14. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
890MenkesPerVIII2007 tentang Organisasi dan Tata Kerja Politeknik Kesehatan, sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri
Republik Indonesia
Nomor 1988MenkesPerIX2011
tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 890MenkesPerVIII2007 tentang Organisasi dan Tata Kerja Politeknik Kesehatan
15. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
855MenkesSKIX2009 tentang Susunan dan Uraian Jabatan Serta Tata Hubungan Kerja Politeknik Kesehatan
16. Keputusan Menteri Keuangan RI Nomor 499KMK.052009 tanggal 17
Desember 2009 tentang Penetapan Politeknik Kesehatan Bandung pada Departemen Kesehatan sebagai Instansi Pemerintah yang menerapkan
Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum PPK-BLU secara penuh
17. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 92PMK.052011 tentang Rencana
Bisnis dan Anggaran serta Pelaksanaan Anggaran Badan Layanan Umum 18.
Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia nomor 355EO2012 tentang Alih Bina Penyelenggaraan Program Studi
pada Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan dari Kementerian Kesehtan kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
19. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 49 Tahun 2014
tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi 20.
Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 95 Tahun 2014 tentang Pendirian, Perubahan dan Pembubaran Perguruan Tinggi Negeri
serta Pendirian, Perubahan dan Pencabutan izin Perguruan Tinggi Swasta.
21. Peraturan Menteri Riset dan Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 44
Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
Renstra Poltekes Bandung 2015 - 2019
8
22. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : HK.02.02Menkes522015
tentang Rencana Strategis Kementerian Kesehatan Tahun 2015-2019.
D. Sistematika Penyusunan