Representasi Kapitalisme Dalam Film "THe Wolf Of Wall Street" (Analisis Semiotika John Fiske Tentang Representasi Kapitalisme Dalam Film" The Wolf Of Wall Street" Karya Martin Scorsese)

(1)

REPRESENTASI KAPITALISME DALAM FILM “THE WOLF OF WALL STREET”

(Analisis Semiotika John Fiske Tentang Representasi Kapitalisme dalam Film The Wolf Of Wall Street Karya Martin Scorsese)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Sidang Skripsi Program Studi Ilmu Komunikasi Konsentrasi Humas

Oleh : BALYATUN NIM : 41810164

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI KONSENTRASI HUMAS FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA BANDUNG


(2)

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang Masalah

Dalam masyarakat kapitalistik orang yang memberikan upah adalah kapitalis. Jelas, bahwa kapitalis adalah yang memiliki dan memonopoli alat produksi. Pada awalnya kapitalisme memang berasal dari kegiatan yang berbau ekonomi antara lain tentang bagaimana individu berproduksi untuk menghasilkan suatu barang, dalam susunan kapitalisme pengaruh terbesar datang dari kaum borjuis sebagai kasta tertinggi.

Kapitalis memiliki alat produksi atau uang untuk membeli tetapi para pekerja tidak memilik apa-apa dan tidak bisa hidup tanpa bekerja. Para pekerja tidak punya hak atas produk kerjanya, produk itu sepenuhnya milik kapitalis dengan begitu para pekerja tetap akan miskin dan sang kapitalis menjadi semakin kaya, seperti yang terlihat jelas dalam film The Wolf Of Wall Street bahwa kaum borjuis sepenuhnya berkuasa dan berhura-hura kaum borjuis selalu ingin terus mengambil keuntungan sebanyak-banyaknya.

Kapitalisme yang tergambar dalam film The Wolf Of Wall Street pemilik modal melakukan usahanya untuk meraih keuntungan yang sebesar-besarnya, pemilik modal (borjuis) dan kaum buruh (proletar) yang ingin seluruh buruh mengikuti peraturan yang dibuat oleh pemilik modal itu sendiri dengan maksud untuk memeliki kekuasaan sepenuhnya, seperti yang tergambar dalam film The Wolf Of Wall Street kaum borjuis berkuasa dan hidup dengan kemewahan berfoya-foya, pesta sex, dan pesta narkoba. Pemilik modal dalam film The Wolf Of Wall Street bisa dikatakan mengabaikan kelas proletar, pemilik modal selalu menggunakan fasilitas yang mewah, teknologi yang canggih, menikmati liburan, sementara kaum buruh terus berusaha mencari para investor sebanyak mungkin.


(3)

klasik, di dalam suatu masyarakat kapitalis, surplusnya ada pada pemilik kekayaan karena mereka mampu untuk membeli alat-alat produksi sedangkan pekerja tidak dapat bekerja dengan kemampuannya sendiri dan oleh karena itu harus menerima upah mereka berapa saja yang mereka dapatkan. (Anthony Brewer, 1999:14)

Dalam penelitian ini peneliti mengangkat sebuah film karya Martin Scorsese yang berjudul The Wolf Of Wall Street. Sebuah Film Drama Biography dengan durasi 180 menit, film ini dibuat pada tahun 2013 saat bursa saham di Amerika Serikat mengalami kenaikan dan film ini menjadikan gambaran tentang bagaimana pertumbuhan ekonomi di Amerika dan cara kerja bursa saham di Amerika, film ini merupakan kisah nyata seorang pialang saham Amerika ternama yaitu Jordan Belfort yang akhirnya harus mendekam di hotel prodeo atau penjara selama 1 tahun 10 bulan.

Film The Wolf Of Wall Street bercerita tentang kapitalisme yang terjadi dalam kehidupan Jordan Belfort yang diperankan Leonardo DiCaprio sebagai pemeran utama, dan menceritakan perjalan hidup Jordan Belfort seorang pemilik perusahaan investasi Stratton Oakmont pada tahun Sembilan puluhan, sesuai dengan pernyataannya aku selalu ingin menjadi kaya (I always wanted to be rich) Belfort selalu berusaha keras untuk mendapatkan uang. Jordan Belfort menikah pada usia 22 Tahun dan sudah menjadi gila uang, lalu dia pergi ke salah satu tempat yang cocok dengan ambisi besarnya yaitu Wall Street. Dimulai dari bekerja sebagai penghubung di perusahaan investasi Jordan Belfort memulai karirnya. Selama enam bulan selanjutnya Belfort bekerja sebagai penghubung investasi dan Belfort semakin tahu luar dan dalam bursa saham tempat dia bekerja semakin tahu cara mendapatkan uang kotor melalui bursa saham.

Donnie dan Jordan yang bekerjasama untuk membangun perusahaan dan kemudian mereka akhirnya mendapatkan kesuksesan dan menghasilkan sangat banyak uang dan merekrut ratusan karyawan. Namun di tengah kesuksesan tersebut, mereka terlibat dalam bisnis ilegal yang membuat mereka harus


(4)

berurusan dengan aparat keamanan setempat. Jordan yang terbukti melakukan sejumlah bisnis ilegal seperti pencucian uang dan lain-lain harus membayar dosa-dosanya dengan mendekam di balik jeruji besi.

Film bukan hanya sekedar sajian sebagai hiburan semata akan tetapi memiliki makna dan pesan yang disajikan dalam bentuk gambar bergerak dan suara (audio visual). Oleh karena itu peneliti ingin menaruh perhatian untuk melakukan kajian terhadap dunia perfilman untuk mendapatkan makna dan pesan yang disampaikan dalam sebuah film. Film adalah bagian dari komunikasi massa yang bertujuan untuk menyiarkan informasi, medidik, menghibur dan mempengaruhi.

“Film merupakan salah satu media komunikasi massa. Dikatakan sebagai media komunikasi massa karena bentuk komunikasi yang menggunakan saluran (media) dalam menghubungkan komunikator dan komunikan secara massal, dalam arti berjumlah banyak, tersebar dimana-mana, khalayaknya heterogen dan anonim, serta menimbulkan efek tertentu. Film dan televisi memiliki kemiripan, terutama sifatnya yang audi visual, tetapi dalam proses penyampaian pada khalayak dan proses produksinya agak sedikit berbeda” (Tan dan Wright, dalam Ardianto dan Erdinaya. 2005:3).

Kekuatan dan kemampuan film menjangkau banyak segmen sosial, yang membuat potensi untuk mempengaruhi khalayaknya, film selalu mempengaruhi dan membentuk masyarakat berdasarkan muatan pesan (message) di baliknya, tanpa pernah berlaku sebaliknya.


(5)

II. Identifikasi Masalah 2.1 Pertanyaan Makro

Dari uraian latar belakang di atas, maka rumusan masalah penelitiannya adalah sebagai sebagai berikut “Bagaimana representasi kapitalisme dalam film The Wolf Of Wall Street”

2.2Pertanyaan Mikro

Pada penelitian ini, peneliti merinci secara jelas fokus pada rumusan masalah yang masih bersifat umum dengan subfoks-subfokus terpilih dan dijadikan sebagai rumusan masalah mikro:

1. Bagaimana Level Realitas kapitalisme dalam Film The Wolf Of wall Street?

2. Bagaimana Level Representasi kapitalisme dalam Film The Wolf Of Wall Street?

3. Bagaimana Level Ideologi kapitalisme dalam Film The Wolf Of Wall Street?

II. METODE PENELITIAN

Dalam penelitian ini peneliti ingin mengetahui representasi kapitalisme dalam film The Wolf Of Wall Stree. Film merupakan salah satu alat media massa yang cukup ampuh untuk menyampaikan pesannya terhadap khalayak luas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan desain analisis Semiotika John Fiske.

Desain analisis di dalam penelitian ini peneliti menggunakan desain analisis semiotitk John Fiske, yaitu menggunakan teori kode-kode Televisi John Fiske. Fiske berpendapat bahwa realitas adalah produk pokok yang dibuat oleh manusia. Dari ungkapan tersebut diketahui bahwa Fiske berpandangan apa yang ditampilkan di layar kaca, seperti film, adalah merupakan realitas sosial. Fiske kemudian membagi


(6)

pengkodean dalam tiga level pengkodean tayangan televisi, yang dalam hal ini juga berlaku pada film.

III. PEMBAHASAN

Berdasarkan uraian analisis tidak semua kode merepresentasikan kapitalisme dalam film The Wolf of Wall Street. Kode-kode yang muncul seperti penampilan, kostum, tata rias, prilaku, cara berbicara, kamera, dialog dan aksi memiliki arti penting dalam film ini sebagai representasi kapitalisme. Namun ada juga beberapa kode yang berfungsi sebagai penunjang kode-kode yang lain, seperti kode musik, suara, pencahayaan dan lain sebagainya. Walaupun kode-kode tersebut sebagai penunjang, namun keberadaan kode-kode tersebut tidak dapat dihilangkan keberadaannya, karena kode-kode penunjang berfungsi sebagai alat kesatuan yang menyatukan keselarasan antara satu kode dan kode lainnya dalam film tersebut, sehingga penonton dapat melihat peristiwa yang terjadi dalam film sebagai sesuatu yang nyata dan kapitalisme dalam film dapat ditangkap dan dipahami.

Berkaitan dengan kode-kode atau tanda yang menjadi perhatian peneliti disini adalah representasi kapitalisme dalam film The Wolf of Wall Street sesuai dengan The Codes of Television yang dituliskan oleh John Fiske dalam bukunya Television Culture. Fiske menjelaskan bahwa “realitas” dapat dikodekan, atau lebih tepatnya satu-satunya cara penonton dapat melihat dan menganggap film sebagai suatu realitas ketika kode-kode dalam film tersebut sesuai dengan budaya yang berlaku. Pada film The Wolf of Wall Street ini, dapat dilihat kode-kode yang telah dipaparkan pada pembahasan sub-bab sebelumnya, disusun sedemikian rupa agar dapat dipahami sebagai sebuah realitas dan makna yang ingin disampaikan dengan baik.

1. Level Realitas


(7)

para tokoh serta situasi awal dari permasalahan yang terjadi dalam film dan merupakan tahapan yang menunjukan permasalahan atau kesulitan yang dihadapi oleh para tokoh dalam film. Untuk penujukan pemain peran Jordan Belfort yang diperankan oleh Leonardi Dicaprio telah menggambarkan kaum borjuis atau pelaku kapitalis.

Kostum (Dress) menunjukan kelas sosial menggambarkan perbedaan antara kelas borjuis dan kaum kelas proletariat yang pada film ini kapitalis atau pemilik modal dan para pekerjanya dibedakan dengan cara berpakaian, warna jas yang dikenakan mempunyai makna tersendiri semakin gelap warna jas yang dikenakan semakin tinggi status sosial orang tersebut. Jordan Belfort pada sequence prolog tidak memaksa pekerjanya dengan menggunakan kekerasan namun dia mempunyai cara tersendiri untuk mendoktrin semua pekerja yang bekerja untukny. Make up memperjelas pada sequence prolog polesan bedak dan ketebalan minyak rambut mencirikan kesuksesan Belfort.

Lingkungan memperkuat sequence prolog, kondisi lingkungan yang berada pada perkantoran dengan dikelilingi para tenaga kerja yang seolah mendewakan majikannya, para pekerja berteriak gembira bertepuk tangan bersorak ketika Jordan Belfort memasuki ruang kerja pekerja serentak semua pekerja menghentikan pekerjaannya, disini terlihat dengan jelas perbedaan kelas sosial, kelas pekerja secara tidak langsung tunduk dengan pemilik modal. Ketika Stratton Oakmont didirikan pada sebuah gudang kecil disinilah sifat realistisnya terbentuk, sifat optimis yang tidak akan mengumbar permasalahan yang sedang dialami. Belfort memiliki kreatifitas berbeda dalam memecahkan permasalahan karena selalu mempunyai plan B dan C.

Ekspresi pada sequence prolog menggambarkan kebahagian, ekspresi wajah yang melekat pada kaum kelas borjuis, bahasa non-verbal berbicara pada ekpresi wajah Belfort senyuman bahagia atas kesuksesan yang diraihnya, pekerja yang sukses membuatnya semakin kaya dan menjadikan barisan teratas orang-orang terkaya di Amerika pada masa itu.


(8)

2. Level Representasi

Di level ini kode yang termasuk di dalamnya adalah seputar kode-kode karakter, dialog, konflik. Dari setting latar lingkungan perkantoran melihatkan jelas bahwa ada relasi antara kapitalis dan proletariat.

Sosok karakter perfeksionis ditunjukan pada sequence prolog, pemimpin yang punya banyak aturan dan patuh akan kedisiplinan, rasa percaya diri melekat pada Jordan Belfort ketika dia mendirikan Stratton Oakmount yang pada dasarnya rekan-rekan kerjanya bukanlah orang-orang yang mempunyai pendidikan tinggi melainkan dapat dikatakan semua rekan kerjanya adalah penjahat kelas atas yang diperbudak dengan uang, pada sequence ideological content karakter sombong melekat pada pelaku kapitalis, berfoya-foya mengahamburkan uang, kehidupan yang mewah adalah hasil dari kapitalis. Sequence keenam pada level representasi karakter Donny berubah menjadi antagonis, emosinyaa meledak saat salah seorang pekerja menyalahi aturan yang dibuat konsekuensinya adalah kehilangan pekerjaannya itu kenapa bahwa dapat dikatakan kapitalis selalu sesuka hati memperlakukan para pekerjanya padahal tanpa adanya pekerja kaum kapitalis tidak bisa menjadi apa-apa.

Dalam kapitalisme selalu ada konflik yang inheren antara pemberi upah dan buruh yang bekerja untuk mereka, sequence keenam pada level representasi antara Donny dan salah seorang pekerja terjadi konflik ketika pekerja dianggap tidak produktif maka pekerja seperti itu tidak dibutuhkan di Stratton Oakmount hasilnya kaum buruh diam tidak dapat melakukan perlawanan dengan perlakuan kapitalis karena mereka adalah pekerja yang menjual kerja dan sangat menggantungkan kehidupan pada orang-orang yang memberi upah.

3. Level Ideologi

Media film muncul sebagai media komunikasi massa yang menyampaikan pesan rekonsiliasi kepada masyarakat melalui cara yang lebih santai. Effendy (2003)


(9)

televisi yang ditujukan kepada umum, dan film yang dipertunjukkan di

gedung-gedung bioskop”. Film juga merupakan medium komunikasi massa yang ampuh

sekali, bukan saja untuk hiburan, tetapi juga untuk penerangan dan pendidikan. Dapat dilihat bahwa film dapat menjadi media yang baik untuk menyampaikan sebuah pesan, yang dalam hal ini adalah pesan Kapitalisme, karena sifatnya yang menghibur dan mencakup unsur visual maupun audio. Effendy (2003) juga menyebutkan bahwa film dapat mempengaruhi jiwa manusia tidak hanya ketika menonton saja, tetapi setelah menonton dan dapat bertahan dalam jangka waktu lama. Hal ini dikarenakan menonton film memungkinkan seseorang dapat memahami atau merasakan apa yang dipikirkan atau dialami pemain dalam menjalankan peranannya.

Selain menganalisis melalui The Codes of Television John Fiske, peneliti juga menghubungkan makna kapitalisme dalam film The Wolf of Wall Street ini dengan teori Ideologi Kelas Karl Marx. lebih khusus pada kewujudan kelas-kelas borjuis dan proletariat. Dalam menjelaskan tentang kewujudan kelas borjuis dan proltariat, Marx menggunakan landasan ekonomi bahwa hubungan sosial di dalam masyarakat kapitalis yaitu berasaskan tahap kepemilikan harta benda di kalangan masyarakat. Sifat pengumpulan kekayaan material merupakan sifat kepribadian yang seterusnya menimbulkan konfilk diantara kelas-kelas borjuis dan proletariat.

Marx mengatakan bahwa sejarah perjuangan manusia merupakan sejarah perjuangan kelas dan negara hanya merupakan alat yang digunakan oleh kelas berkuasa untuk menindas seluruh kelas bawahan. Konsep-konsep dominasi tersebut akan berakhir dengan penghapusan sistem kapitalisme, dan itu merupakan tanda bahwa kelas proletariat yang dipelopori oleh kaum buruh telah menang.

IV. SIMPULAN

Setelah melakukan penelitian, menganalisis setiap sequence dalam film The Wolf Of Wall Street. Peneliti menarik kesimpulan tidak semua kode-kode merepresentasikan kapitalisme, kode-kode yang paling merepresentasikan


(10)

kapitalisme yaitu penampilan (appereance), tata rias (make up), kostum (costum), ekspresi (expression), karakter (character), dialog (dialogue), konflik (conflict), cara berbicara (speech), aksi (action) sedangkan kode-kode yang lain sebagai kode penunjang sehingga peristiwa yang menggambarkan kapitalisme tergambar dengan baik. Kode-kode penunjang tersebut adalah perilaku (behavior), , gerakan (gesture), kamera (camera), pencahayaan (lighting), musik (music), suara (sound),

1. Level Realitas

Pada level realitas dalam film The Wolf of Wall Street kapitalisme ditunjukan melalui penampilan kostum yang dikenakan Jordan Belfort, kostum pekerja terkesan sederhana dibandingkan dengan Jordan Belfort, kode lingkungan ditunjukan melalui lingkungan perkantoran dalam hal ini perkantoranlah tempat terbentuknya kapitalisme, kode lain yang menujukan kapitalisme ditunjukan oleh kode make up dan ekspresi diantaranya menujukan ekspresi bahagia, senang, ketika Stratton Oakmunt berada pada titik kesuksesan. Dari beberapa kode-kode tersebut sudah dapat mencirikan kapitalisme yang didalamnya terdapat pengkelasan kapitalisme. Krakter Jordan Belfort pada sequence prolog dan ideologi content adalah antagonis terihat pada saat dia memarahi beberapa pekerja.

1. Level Representasi

Pada level representasi dalam film The Wolf of Wall Street ditunjukan dengan kode-kode karakter (caracter), dialog (dialogue), konflik (conflict). karakter sombong ditunjukan Jordan Belfort ketika Startton Oakmount mengalami kesuksesan, gaya berbicara Jordan Belfort juga mencirikan kesombongan, sebuah karakter antagonis pada Donny ketika dia memecat salah seorang pekerja, dialog (dialogue) ditunjukan ketika Jordan Belfort berbicara di depan semua pekerja yang selalu memberi semangat sekaligus mendoktrin pekerja


(11)

dengan Donny memecat salah seorang pekerja yang tidak tunduk akan aturan Stratton Oakmount. Dari beberapa kode tersebut sudah menggambarkan kapitalisme di Startton Oamount akan tetapi kode-kode kamera, suara, musik, narasi berfungsi sebagai kode-kode penunjang.

2. Level Ideologi

Hubungan kapitalis dengan pekerja adalah sturktural, tidak personal atau perorangan, kapitalis akan tetap bisa bertahan apabila bisa memproduksi terus menerus oleh karena itu untuk tetap dapat bertahan diperlukan juga reproduksi. hubungan sosial di dalam masyarakat kapitalis yaitu berasaskan tahap kepemilikan harta benda di kalangan masyarakat. Sifat pengumpulan kekayaan material merupakan sifat kepribadian yang seterusnya menimbulkan konfilk diantara kelas-kelas borjuis dan proletariat. Dalam hal ini kapitalisme tidak hanya mereproduksi ketrampilan yang nanti akan berguna untuk bekerja, seperti baca, tulis, dan juga beragam pengetahuan lainnya, tetapi ia juga mereproduksi ketundukan terhadap aturan-aturan kapitalisme.


(12)

DAFTAR PUSTAKA

A. BUKU

Adian, Donny Gahral. 2005. Setelah Marxisme Sejumlah Teori Ideologi Kontemporer. Jakarta: Jalasutra.

Althusser, Louis. 1984. Tentang Ideologi: Strukturalisme Marxis, Psikoanalisis, Cultural Studies. Yogyakarta: Jalasutra.

Ardianto, Elvinaro. 2011. Handbook Of Public Relation Pengantar Komprehensif. Bandung: Remaja Rosadakarya.

Ardianto, Elvinaro. 2007. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. Bandung: Sembiosa Rekatama Media

Brewer, Anthony. 1999. Kajian Kritis Das Kapital Karl Marx. Jakarta: Teplok Press Effendy, Onong Uchjana. 2003. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktik. Bandung:

Remaja Rosadakarya.

Fiske, John. 1990. Cultural and communication studies: Sebuah Pengantar Paling Komprehensif. Yogyakarta: Jalasutra.

Fiske, John. 1987. Television Culture.E-Book. British Library Cataloguing In Publication Data.

Littlejohn, Stephen W. 2009. Teori Komunikasi Theories Of Human Communication. Jakarta: Salemba Humanika

Listiyono Santoso, Dkk. 2007. Epistimologi Kiri. Yogyakarta: Ar-ruzz Media.

Moleong, Lexy J. 1999. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda Karya Moleong, Lexy J. 2011. Metode Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung: remaja

Rosda Karya


(13)

Rosadakarya

Soemargono, Soejono. 2014. Pengantar Filsafat. Yogyakarta: Tiara Wacana Yogya. Vera, Nawiroh. 2014. Semiotika Dalam Riset komunikasi. Bogor: Ghalia Indonesia. Wibowo, Indiawan Seto Wahyu. 2013. Semiotika Komunikasi Aplikasi Praktis.

Jakarta: Mitra Wacana Media.

B. KARYA ILMIAH

Yaser Dwi Yasa. Representasi Representasi Kebebasan Pers mahasiswa Dalam Film Lentera Merah, Universitas Komputer Indonesia. Bandung 2012.

Imar Savitri. Representasi Berakhirnya Politik Apartheid Dalam Film Invictus, Universitas Indonesia. Bandung 2013.

Vetriani Maluda. Representasi Kekerasan Pada Anak Dalam Film Alangkah Lucunya Negeri Ini, Universitas Mulawarman 2014

C. INTERNET SEARCHING

http://elib.unikom.ac.id (13/11/2014 pukul 22:30 wib)

http://lib.ui.ac.id/file?file=digital/20313705-S_Rotua%20Uly%20Inge.pdf (14/11/2014 pukul 11:45 wib)


(14)

REPRESENTASI KAPITALISME DALAM FILM

“THE WOLF OF

WALL STREET”

(Analisis Semiotika John Fiske Tentang Representasi Kapitalisme dalam Film The Wolf

Of Wall Street Karya Martin Scorsese)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Sidang Skripsi Program Studi Ilmu Komunikasi Konsentrasi Humas

Oleh : BALYATUN NIM : 41810164

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI KONSENTRASI HUMAS FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA BANDUNG


(15)

(16)

KATA PENGANTAR

Segala puji hanya milik Allah SWT, Dzat yang menguasai langit dan bumi. Penulis besyukur, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya, penulisan skripsi yang diharapkan segera selesai kini dapat selesai tepat pada waktu yang telah ditentukan. Terima kasih Allah, karena selalu memberikan keyakinan dan kekuatan untuk tidak berputus asa dalam menyelesaikan penyusulan usulan penelitian yang berjudul Representasi Kapitalisme Dalam Film The Wolf Of Wall Street (Analisis Semiotika John Fiske Mengenai Representasi Kapitalisme Dalam Film The Wolf Of Wall Street).

Shalawat dan Salam tak lupa semoga selalu tercurah kepada Rasulullah SAW, kepada keluarganya, sahabatnya, dan kita sebagai umatya hingga akhir zaman, amin. Pada kesempatan ini, peneliti ingin menyampaikan rasa hormat dan ucapan terima kasih kepada oang tua tercinta Ayah dan Ibu, Saudara dan keluarga yang telah memberikan semangat, doa, motivasi serta bantuan moril dan materil sehingga peneliti dapat menyelesaikan penelitian ini. Peneliti juga ingin menyampaikan rasa hormat dan terima kasih serta penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Yang Terhormat:

1. Yth. Prof. Dr. Samugyo Ibnu Redjo, Drs., M.A. selaku Dekan Fakultas Sosial dan Ilmu Politik, atas izinnya untuk melakukan penelitian.

2. Yth. Melly Maulin P,. S.Sos., M.Si. selaku Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Komputer Indonesia.


(17)

vi

Indonesia atas bimbingan, nasehat serta motivasinya selama peneliti menuntut ilmu di Universitas Komputer Indonesia.

4. Yth. Dr.Drs.H.M.Ali Syamsudin Amin,. S.Ag,. M.Si selaku dosen pembimbing penelitian, atas bimbingan, nasehat, serta motivasinya selama bimbingan.

5. Yth. Adiyana Slamet S.IP, M.Si selaku Dosen Wali IK-5 2010 yang telah banyak memberikan ilmu, nasihat, semangat, dan arahan kepada penulis selama menempuh studi di Universitas Komputer Indonesia

6. Bapak dan Ibu Dosen Program Studi Ilmu Komunikasi, atas bimbingan, nasehat serta motivasinya selama peneliti menuntut ilmu di universitas.

7. Yth. Astri Ikawati., A.Md., Kom., selaku sekretariat Program studi Ilmu Komunikasi FISIP UNIKOM, yang telah membantu kelancaran administrasi untuk pelaksanaan Praktek Kerja Lapang.Rekan-rekan Mahasiswa UNIKOM. 8. Kakak-kakak dan adik sepupu saya tercinta Ferawati, Fitriyah, Irvan, Tanti

Yosepa, Elda Lena terimakasih atas semangat dan motivasi serta dukungannya selama ini.

9. Teman-teman seperjuangan Mela, Alvi, Gita, Billy, Damar, Oman, Ayu, Bagus Martantio, Priya Dendi, Rivan, Rudi, Aris, yang tidak dapat di sebutkan satu persatu terimakasih untuk semangat, dan kebersamaan kalian selama ini.

10.Keluarga kosan 22 terimakasih atas kebersamaan sejak awal kuliah, semangat dan diskusi selama ini.

11.Teman-teman IK5 2010 yang sama-sama berjuang sejak awal kuliah. Terimakasih untuk kebersamaan dan semangatya.


(18)

12.Semua pihak yang terkait dan ikut serta membantu penulis dalam melakukan penelitian dan menyelesaikan karya ilmiah ini terima kasih untuk segala bentuk bantuannya.

Peneliti menyadari penelitian ini masih memerlukan penyempurnaan dari berbagai aspek, oleh karena itu, peneliti mengharapkan saran dan kritik yang membangun untuk kesempurnaan penelitian ini.

Akhir kata peneliti mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu peneliti dalam melakukan penelitian ini dan semoga semua ini menjadi rahmat serta manfaat dari Allah SWT kepada kita semua.

Bandung, November 2014 Peneliti

Balyatun NIM: 41810164


(19)

viii

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ... i

LEMBAR PERNYATAAN ... ii

ABSTRAK ... iii

ABSTRACT ... iv

KATA PENGANTAR ... v

DAFTAR ISI ... viii

DAFTAR TABEL ... xii

DAFTAR GAMBAR ... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiv

BAB I PENDAHULUAN 1.1Latar Belakang Masalah ... 1

1.2Rumusan Masalah ... 6

1.2.1 Pertanyaan Makro ... 6

1.2.2 Pertanyaan Mikro ... 7

1.3Maksud dan Tujuan Penelitian ... 7

1.3.1 Maksud Penelitian ... 7

1.3.2 Tujuan Penelitian ... 7

1.4Kegunaan Penelitian... 8

1.4.1 Kegunaan Teoritis ... 8


(20)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN

2.1 Tinjauan Pustaka ... 10

2.1.1 Tinjauan Penelitian Terdahulu ... 10

2.1.2 Tinjauan Tentang Teori Komunikasi ... 12

2.1.2.1 Definisi Komunikasi ... 12

2.1.2.2. Proses Komunikasi ... 15

2.1.2.3.Fungsi Komunikasi ... 16

2.1.2.4. Tipe Komunikasi ... 17

2.1.3 Tinjauan Tentang Komunikasi Massa... 18

2.1.3.1 Fungsi Komunikasi Massa ... 20

2.1.3.2 Karakteristik Komunikasi Massa... 22

2.1.4 Tinjaun Tentang Film ... 24

2.1.4.1 Sejarah Film ... 26

2.1.4.2Jenis-Jenis Film ... 27

2.1.5 Tinjauan Tentang Semiotika ... 30

2.1.6 Tinjauan Tentang Representasi ... 31

2.1.7 Tinjauan Tentang Cultural Studies ... 33

2.1.8 Tinjauan Tentang Kapitalisme ... 37

2.1.8.1 Sejarah Kapitalisme ... 37

2.2 Kerangka Pemikiran ... 48


(21)

x

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian ... 53

3.2 Teknik Penentuan Informan ... 54

3.3Teknik Pengumpulan Data ... 54

3.3.1 Studi Pustaka ... 54

3.3.2 Studi Dokumentasi ... 55

3.3.3 Wawancara ... 56

3.4Uji Keabsahan Data... 56

3.5Teknik Analisa Data ... 59

3.6Lokasi Dan Waktu Penelitian ... 62

3.6.1 Lokasi Penelitian ... 63

3.6.2 Waktu penelitian ... 63

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Hasil Penelitian ... 64

4.1.1 Objek Penelitian ... 64

4.1.2 Filmografi The Wolf Of Wall Street ... 65

4.1.3 Sinopsis Film The Wolf Of Wall Street ... 66

4.1.4 Sequence Film The Wolf Of Wall Street ... 70

4.2 Profil Informan Pendukung ... 74

4.3 Hasil Penelitian ... 75

4.4 Hasil Pembahasan ... 107


(22)

4.4.1.1 Level Realitas ... 108 4.4.1.2 Level Representasi ... 114 4.4.1.3 Level Ideologi ... 120 4.4.2 Sequence Ideological Content ... 120 4.4.2.1 Level Realitas ... 120 4.4.2.2 Level Representasi ... 125 4.4.3.2 Level Realitas ... 136 4.4.2.3Level Ideologi ... 138

BAB V PENUTUP

5.1 Simpulan ... 151 5.2 Saran ... 153

DAFTAR PUSTAKA ... 154 LAMPIRAN-LAMPIRAN ... 155 DOKUMENTASI ... 173 DAFTAR RIWAYAT HIDUP ... 174


(23)

xii

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu ... 11 Tabel 2.2 Proses Representasi Fiske ... 33 Tabel 3.1 Informan ... 54 Tabel 3.2 Waktu dan Kegiatan Penelitian ... 63 Tabel 4.1 Sequence Film The Wolf Of Wall Street... 71


(24)

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kode-kode Television John Fiske ... 52 Gambar 2.2 Kerangka Pemikiran ... 52 Gambar 4.1 Cover Film The Wolf Of wall Street ... 64


(25)

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Permohonan Persetujuan Judul dan Pembimbing ... 155 Lampiran 2. Lembar Revisi SUP ... 156 Lampiran 3. Berita Acara Bimbingan ... 157 Lampiran 4. Surat Rekomendasi Pembimbing... 158 Lampiran 5. Pengajuan Pendaftaran ... 159 Lampiran 6. Pedoman Wawancara ... 160 Lampiran 7. Pedoman Wawancara ... 161 Lampiran 8. Trsankip Wawancara ... 163 Lampiran 9. Transkip Wawancara ... 168 Lampiran 10. Dokumentasi penelitian ... 173 Lampiran 11. Daftar Riwayat Hidup ... 174


(26)

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN

2.1 Tinjauan Pustaka

2.1.1 Tinjauan Penelitian Terdahulu

Tinjauan penelitian terdahulu adalah salah satu referensi yang diambil peneliti. Malihat hasil karya ilmiah para peneliti terdahulu yang mana pada dasarnya peneliti mengutip beberapa pendapat yang dibutuhkan oleh penelitian sebagai pendukung penelitian. Tentunya dengan melihat hasil karya ilmiah yang memiliki pembahasan serta tinjauan yang sama.

Penelitian ini termasuk dalam penelitian analisis tekstual dengan pendekatan studi semiotika. Hal ini perlu dilakukan karena suatu teori atau model pengetahuan biasanya akan diilhami oleh teori dan model yang sebelumnya. Setelah peneliti melakukan tinjauan pustaka pada hasil terdahulu, ditemukan beberapa penelitian tentang representatif Berikut ini adalah penelitian mengenai representatif.


(27)

11 Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu No Judul Penelitian Nama Peneliti Metode yang digunakan Hasil Penelitian Perbedaan dengan penelitian skripsi ini

1 Representasi Kebebasan Pers dalam Film Lentera Merah Yaser Dwi Yasa, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Komputer Indonesia 2012 Kualitatif dengan Desain Penelitian Semiotika Hasil dari penelitian ini pers pada saat

itu yang digambarkan di film lentera

merah sangat dipengaruhi oleh hegemoni kekuasaan. Penelitian Yaser Dwi Yasa menggunakan analisis semiotika yang sama yaitu John Fiske, tetapi objek dan pembahasan yang berbeda 2 Representasi

Berakhirnya Politik Apartheid Dalam Film Imam Savitri, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Kualitatif dengan Desain Penelitian Semiotika Film Invictus secara keseluruhan berusaha menyampaikan Penelitian Imam Savitri menggunakan analisis semiotika


(28)

12

Invictus Komputer Indonesia 2013 permasalahan warisan apartheid yang dapat diselesaikan melalui cara yang tidak terduga, yakni olahraga rugby yang sama yaitu John Fiske, tetapi objek dan pembahasan yang berbeda

3 Representasi Kekerasan Pada Anak (Analisi Semiotika dalam Film “Alangkah Lucunya Negeri Ini” Karya Deddy Mizwar) Vetriani Maluda, Program Studi Komunikasi Mulawarma n 2014 Kualitatif dengan Desain Penelitian Semiotika Film Alangkakh Lucunya Negeri Ini memperlihatk an bahwasanya representasi kekerasan yang dilakukan oleh Bang Jarot Penelitian Vetriani Maluda menggunakan analisis semiotika yang sama yaitu John Fiske, tetapi objek dan pembahasa yang berbeda.


(29)

13

anak-anak copetnya yaitu dengan

cara anak dipukul menggunakan

koran, ditendang,

dibentak, ditonjok

bagian kepalanya hingga jatuh,

anak

ditunjuk-tunjuk. Sumber : Peneliti, 2014

2.1.2 Tinjauan Tentang Teori Komunikasi 2.1.2.1 Definisi Komunikasi

Manusia sebagai makhluk sosial, tidak dapat hidup sendiri untuk memenuhi segala macam kebutuhan dalam hidupanya. Untuk itu diperlukan Komunikasi yang menjadi sarana yang sangat penting untuk


(30)

14

bisa mencapai itu. Selain itu juga komunikasi berguna untuk membangun konsep diri kita, untuk kelangsungan hidup, untuk memperoleh kebahagiaan, terhindar dari tekanan dan ketegangan, dan berhubungan dengan orang lain. Dengan komunikasi, kita bisa membangun suatu kerja sama dengan orang lain, mulai dari keluarga sampai dengan masyarakat luas.

Ilmu Komunikasi merupakan ilmu yang mempunyai kontinuitas tinggi, tidak bersifat absolut atau berubah-ubah sesuai dengan perkembangan zaman, hal tersebut dikarenakan objek materi dari Ilmu Komunikasi adalah perbuatan, perilaku atau tingkah laku manusia yang selalu dipengaruhi oleh lingkungan.

Menurut para ahli, Ilmu Komunikasi dianggap bagian dari ilmu sosial dan merupakan ilmu terapan (applied science), dan karena termasuk ke dalam ilmu sosial dan ilmu terapan, maka Ilmu Komunikasi sifatnya interdisipliner atau multidisipliner. Hal itu disebabkan oleh objek

materialnya sama dengan ilmu-ilmu lainnya, terutama yang termasuk ke dalam ilmu sosial atau ilmu kemasyarakatan.

Tanpa melibatkan diri dalam komunikasi, seseorang tidak akan tahu bagaimana, makan, minum, berbicara sebagai manusia dan memperlakukan manusia lain secara beradab. Karena, cara-cara berperilaku tersebut harus dipelajari lewat pengasuhan keluarga dan pergaulan dengan orang lain, yang pada intinya adalah komunikasi.


(31)

15

Jadi Secara sedarhana dapat disimpulkan bahwa, tanpa komunikasi seorang manusia tidak akan dapat hidup di dunia ini. Istilah komunikasi sesungguhnya berpangkal pada perkataan latin communis yang artinya membuat kebersamaan atau membangun kebersamaan antara dua orang atau lebih. Komunikasi juga memiliki akar kata berbahasa latin Communico yang artinya membagi.

Menurut Onong Uchjana Effendy komunikasi yaitu: Proses pernyataan antara manusia yang dinyatakan adalah pikiran atau perasaan seseorang kepada orang lain, pikiran bisa berupa gagasan, informasi, opini, yang muncul dari benaknya. (Effendy, 2011:11)

Dari beberapa pengertian mengenai komunikasi di atas, dapat disimpulkan bahwa komunikasi merupakan suatu proses pertukaran pesan atau informasi antara dua orang atau lebih, untuk memperoleh kesamaan arti atau makna diantara mereka.

2.1.2.2. Proses Komunikasi a. Proses Komunikasi Primer

Proses komunikasi secara primer adalah proses penyampaian pikiran oleh komunikator kepada komunikan dengan menggunakan suatu lambang (symbol) sebagai media atau saluran. Lambang ini umumnya bahasa, tetapi dalam situasi-situasi komunikasi tertentu lambing-lambang yang digunakan dapat berupa kial (gesture), yakni gerak anggota tubuh, gambar, warna, dan lain sebagainya. (Effendy, 2011:11)


(32)

16

Proses komunikasi secara sekunder adalah proses penyampaian pesan oleh komunikator kepada komunikan dengan menggunakan alat atau sarana sebagai media kedua setelah memakai lambang sebagai media pertama. (Effendy, 2011:16) Media yang digunakan adalah surat, telepon, surat kabar, radio atau televisi.

2.1.2.3.Fungsi Komunikasi

Fungsi komunikasi secara menyeluruh dapat dirinci kembali sebagai berikut :

1. Informasi, yakni kegiatan mengumpulkan, menyimpan data, fakta dan pesan,opini dan komentar, sehingga orang bisa mengetahui keadaan yang terjadi di luar dirinya.

2. Sosialisasi, yakni menyediakan dan mengajarkan ilmu pengetahuan bagaimana bersikap sesuai nilai-nilai yang ada serta bertindak sebagai anggota masyarakat secara efektif.

3. Motivasi, yakni mendorong seseorang untuk mengikuti kemajuan orang lain melalui apa yang mereka baca, lihat dan dengar melalui media massa.

4. Bahan diskusi, yakni menyediakan informasi sebagai bahan diskusi untuk mencapai persetujuan dalam hal terjadi perbedaan pendapat mengenai hal-hal yang menyangkut orang banyak.

5. Pendidikan, yakni membuka kesempatan untuk memperoleh pendidikan secara luas, baik untuk pendidikan formal maupun informal.


(33)

17

6. Memajukan kebudayaan, media massa menyebarkan hasil-hasil kebudayaan melalui aneka program siaran atau penerbitan buku.

7. Hiburan, media massa telah menyita banyak waktu luang dari semua golongan usia dengan difungsikannya media komunikasi sebagai alat hiburan dalam rumah tangga.

8. Integrasi, menjembatani perbedaan antarsuku bangsa maupun antarbangsa dalam upaya memperkokoh hubungan dan pemerataan informasi.

2.1.2.4. Tipe Komunikasi

Tipe komunikasi diklasifikasikan berdasarkan sudut pandang dan pengalaman dari masing-masing pakar. Memperhatikan pendapat para pakar maka dibawah ini akan diuraikan lima tipe atau tingkatan komunikasi beserta fungsinya masing-masing.

1. Komunikasi dengan diri sendiri (Intrapersonal Communication)

Komunikasi dengan diri sendiri adalah suatu proses komunikasi yang terjadi di dalam diri individu atau komunikasi dengan diri sendiri. Proses komunikasi terjadi karena seseorang seringkali terbawa dalam pikirannya sendiri akibat objek yang diamati terbertik dalam pikirannya.

2. Komunikasi Antarpribadi (Interpersonal Communication)

Komunikasi Antarpribadi adalah proses komunikasi yang berlangsung antara dua orang atau lebih.


(34)

18

Komunikasi Kelompok adalah komunikasi yang berlangsung antara tiga atau lebih secara bertatap muka atau menggunakan sebuah alat bantu. Kelompoknya pun dapat dibagi menjadi dua yakni kelompok besar atau kelompok kecil disini termasuk kelompok dalam suatu organisasi.

4. Komunikasi Massa (Mass Communication)

Dalam komunikasi massa, pesan dikirim dari sumber lembaga kepada khalayak yang bersifat massa melalui alat-alat mekanis, seperti televisi, radio, surat kabar, atau film.

5. Komunikasi Publik (Public Communication)

Komunikasi publik biasa disebut komunikasi pidato, kolektif, retorika, public speaking, atau audiens communication.

2.1.3 Tinjauan Tentang Komunikasi Massa

Pada dasarnya komunikasi massa adalah komunikasi melalui media massa (media massa dan elektronik). Sebab, awal perkembangannya saja komunikasi massa berasal dari pengembangan media of mass communication (media komunikasi massa) yaitu media massa yang dihasilkan oleh teknologi modern.

Komunikasi yang menggunakan media massa yang dikelola oleh suatu lembaga atau orang yang dilembagakan, yang ditujukan kepada sejumlah besar orang yang tersebar di banyak tempat, anonim dan heterogen. Pesan-pesannya bersifat umum, disampaikan secara cepat, serentak, selintas (kuhususnya media elektronik). Komunikasi antar pribadi, komunikasi kelompok, dan komunikasi


(35)

19

organisasi berlangsung juga dalam proses untuk mempersiapkan pesan yang disampaikan media massa ini (Mulyana, 2000).

Menurut Michael W. Gamble dan Teri Kwal Gamble (1986) definisi media massa mencakup hal-hal berikut:

1. Komunikator dalam komunikasi massa mengandalkan peralatan modern untuk menyebarkan atau memancarkan pesan secara cepat kepada khalayak yang luas dan tersebar. Pesan itu disebarkan melalui media ,modern pula antara lain surat kabar, majalah, televisi, film, atau gabungan antara media tersebut. 2. Komunikator dalam komunikasi massa dalam menyebarkan pesan-pesannya

bermaksud mencoba membagi pengertian dengan jutaan orang yang tidak saling kenal atau mengetahui satu sama lain. Anonimitas audience dalam komunikasi massa inilah yang membedakan pula dengan jenis komunikasi yang lain. Bahkan pengirim dan penerima pesan tidak saling mengenal satu sama lain.

3. Pesan adalah milik public. Artinya bahwa pesan ini bisa didapatkan dan diterima oleh banyak orang. Karena itu diartikan milik public.

4. Sebagai sumber, komunikator massa biasanya organisasi formal seperti jaringan, ikatan, atau perkumpulan. Dengan kata lain, komunikatornya tidak berasal dari seseorang tetapi lembaga. Lembaga ini pun biasanya berorientasi pada keuntungan, bukan organisasin sukarela atau nirlaba.

5. Komunikasi massa dikontrol oleh gatekeeper (penapis informasi). Artinya, pesan-pesan yang disebarkan atau dipancarkan kontrol oleh sejumlah individu dalam lembaga terebut sebelum disiarkan lewat media massa ini berbeda


(36)

20

dengan komunikasi antar pribadi, kelompok atu public dimana yang mengontrol bukan sejumlah individu, beberapa indvidu dalam komunikasi massa itu ikut berperan dalam membatasi, memperluas pesan yang disiarkan. 6. Umpan balik dalam komunikasi massa sifatnya tertunda. Kalau dalam jenis

komuunikasi lain, umpan balik bisa bersifat langsung, misalnya, dalam komunikasi antar persona. Dalam komunikasi ini umpan balik langsung dilakukan lewat surta kabar tidak bisa langsung dilakukan alias tertunda.

Dengan demikian, media massa adalah alat alat dalam komunikasi yang bisa menyebarkan pesan secara serempak, cepat kepada aundience yang luas dan heterogen. Kelebihan media massa dibanding dengan jenis komunikasi lain adalah ia bisa mengatasi hambatan ruang dan waktu. Bahkan media massa mampu menyebarkan pesan hampir seketika pada waktu yang tak terbatas. 2.1.3.1 Fungsi Komunikasi Massa

Fungsi komunikasi massa menurut Dominick dalam Ardianto, Elvinaro. (2007:14). Komunikasi massa suatu pengantar terdiri dari:

1. Surveillance (pengawasan)

Fungsi pengawasan komunikasi massa dibagi dalam bentuk utama: fungsi pengawasan peringattan terjadi ketika media massa menginformasikan tentang suatu ancama, fungsi pengawasan instrumental adalah penyampaian atau penyebaran infromasi yang memiliki kegunaan atau dapat membantu khalayak dalam kehidupan sehari-hari.


(37)

21

Media massa tidak hanya memasok fakta dan data, tetapi juga memberikan penafsiran terhadap kejadian-kejadian penting. Organisasi atau industri media memilih dan memutuskan peristiwa-peristiwa yang dimuat atau ditayangkan. Tujuan penafsiran media ingin mengajak para pembaca, pemirsa atau pendengar untuk memperluas wawasan.

3. Linkage (pertalian)

Media massa dapat menyatukan anggota masyarakat yang beragam, sehingga membentuk linkage (pertalian) berdasarkan kepentingan dan minat yang sama tentang sesuatu.

4. Transmission of Value (penyebaran nilai-nilai)

Fungsi penyebaran nilai tidak kentara. Fungsi ini disebut juga socialization (sosialisasi). Sosialisasi mengacu kepada cara, di mana individu mengadopsi perilaku dan nilai kelompok. media massa yang mewakili gambaran masyarakat itu ditonton, didengar dan dibaca. Media massa memperlihatkan kepada kita bagaimana mereka bertindak dan apa yang mereka harapkan. Dengan kata lain, Media mewakili kita dengan model peran yang kita amati dan harapan untuk menirunya.

5. Entertainment (hiburan)

Radio siaran, siarannya banyak memuat acara hiburan, Melalui berbagai macam acara di radio siaran pun masyarakat dapat menikmati hiburan. meskipun memang ada radio siaran yang lebih mengutamakan tayangan berita. fungsi dari media massa sebagai fungsi menghibur tiada lain tujuannya adalah untuk mengurangi ketegangan pikiran khalayak, karena dengan


(38)

22

membaca berita-berita ringan atau melihat tayangan hiburan di televisi dapat membuat pikiran khalayak segar kembali.

2.1.3.2 Karakteristik Komunikasi Massa

Menurut Ardianto Elivinaro. (2007:6) karakteristik komunikasi massa sudah tampak jelas maka pembahasannya perlu dibandingkan komunikasi antarpersona. Karakteristik komunikasi massa adalah sebagai berikut:

1. Komunikator terlambangkan 2. Pesan bersifat umum

3. Komunikannya anonim dan heterogen 4. Media massa menimbulkan keserempakan

5. Komunikasi mengutamakan isi ketimbang hubungan 6. Komunikasi massa bersifat satu arah

7. Stimulasi alat indera terbatas

8. Umpan Balik Tertunda (Delayed) dan tidak langsung (indirect)

Komunikator terlambangkan, Ciri komunikasi massa yang pertama adalah komunikatornya, Komunikasi massa itu melibatkan lembaga dan komunikatornya bergerak dalam organisasi yang kompleks. Pesan bersifat umum, Komunikasi massa itu bersifat terbuka, artinya komunikasi massa itu ditujukan untuk semua orang dan ditujukan untuk sekelompok orang tertentu. Oleh karenanya, pesan komunikasi massa bersifat umum.

Komunikannya anonim dan heterogen, Dalam komunikasi massa, komunikatornya tidak mengenal komunikan (anonim), karena komunikasinya


(39)

23

komunikasi massa adalah heterogen, karena terdiri dari berbagai lapisan masyarakat yang berbeda, yang dapat dikelompokkan berdasarkan faktor: usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, latar belakang, budaya, agama, dan tingkat ekonomi.

Media massa menimbulkan keserempakan, Kelebihan komunikasi massa dibandingkan dengan jenis komunikasi lainnya, adalah jumlah sasaran khalayak atau komunikan yang dicapainya relative banyak dan tidak terbatas. Bahkan lebih dari itu, komunikannya yang banyak tersebut secara serempak pada waktu yang bersamaan memperoleh pesan yang sama pula.

Effendy (1981) mengartikan keserempakan media massa itu sebagai keserempakan konteks dengan sejumlah besar penduduk dalam jumlah yang jauh dari komunikator, dan penduduk tersebut satu sama lainnya dalam keadaan terpisah.

Komunikasi mengutamakan isi ketimbang hubungan, Salah satu prinsip komunikasi adalah bahwa komunikasi mempunyai dimensi isi dan dimensi hubungan. Dimensi isi menunjukan muatan atau isi komunikasi, yaitu apa yang dikatakan, sedangkan dimensi hubungan menunjukan bagaimana cara mengatakannya, yang juga mengisyaratkan bagaimana hubungan para peserta komunikasi itu.

Dalam konteks komunikasi massa, komunikator tidak harus selalu kenal dengan komunikannya, dan sebaliknya. Yang terpenting, bagaimana seorang komunikator menyusun pesan secara sistematis, baik sesuai dengan jenis medianya, agar komunikannya bisa memahami isi pesan tersebut.


(40)

24

Komunikasi massa bersifat satu arah, Karena komunikasinya melalui media massa, maka komunikatornya dan komunikannya tidak dapat melakukan kontak langsung. Komunikatornya aktif menyampaikan pesan, komunikan pun aktif menerima pesan namun diantara keduanya tidak dapat melakukan dialog. Dengan kata lain, komunikasi massa itu bersifat satu arah.

Stimulasi Alat Indera Terbatas, Dalam komunikasi massa, stimulasi alat indera bergantung pada jenis media massa. Pada radio siaran dan rekaman auditif, khalayak hanya mendengar, sedangkan pada media televisi dan film, kita menggunakan indera penglihatan dan pendengaran.

Umpan Balik Tertunda (Delayed) dan tidak langsung (Inderect), Dalam proses komunikasi massa, umpan balik bersifat tidak langsung (indirect) dan tertunda (delayed). Artinya, komunikator komunikasi massa tidak dapat dengan segera mengetahui bagaimana reaksi khalayak terhadap pesan yang disampaikannya. Komponen umpan balik atau yang lebih populer dengan sebutan feedback merupakan faktor penting dalam proses komunikasi massa. Efektivitas komunikasi sering dapat dilihat dari feedback yang disampaikan oleh komunikan. Umpan balik sebagai respon mempunyai volume yang tidak terbatas pada komunikan antarpersona.

2.1.4 Tinjaun Tentang Film

Film merupakan salah satu media komunikasi massa. Dikatakan sebagai media komunikasi massa karena merupakan bentuk komunikasi yang


(41)

25

massal, dalam arti berjumlah banyak, tersebar dimana-mana, khlayaknya heterogen dan anonym, dan menimbulkan efek tertentu. Film dan televisi memiliki kemirirpan, terutama sifatnya yang audio visual, tetapi dalam proses penyampaian pada khalayak dan proses produksinya agak sedikit berbeda. (Tan dan Wright, dalam Ardianto & Erdinaya, 2005:3)

Gambar bergerak (film) adalah bentuk dominan dari komunikasi massa visual di belahan dunia ini. Lebih dari ratusan juta orang menonton film di bioskop, film televisi dan film video laser setiap minggunya. Di Amerika Serikat dan Kanada lebih dari satu juta tiket film terjual setiap tahunnya. Film lebih dahulu menjadi media hiburan dibanding radio siaran dan televisi. Menonton film ke bioskop ini menjadi aktivitas popular bagi orang Amerika pada tahun 1920-an sampai 1950-an.

Industri film adalah industri bisnis. Predikat ini telah menggeser anggapan orang yang masih meyakini bahwa film adalah karya seni, yang diproduksi secara kreatif dan memenuhi imajinasi orang-orang yang bertujuan memperoleh estetika (keindahan) yang sempurna.

Meskipun pada kenyataannya adalah bentuk karya seni, industri film adalah bisnis yang memberi keuntungan, kadang-kadang menjadi mesin uang yang seringkali demi uang, keluar dari kaidah artistik film itu sendiri. (Elvinaro,2007:143).

Kekuatan dan kemampuan film menjangkau banyak segmen sosial, lantas membuat para ahli bahwa film memiliki potensi untuk mempengaruhi khalayak. Film selalu mempengaruhi dan membentuk masyarakat berdaskan muatan pesan


(42)

26

(message) dibaliknya, tanpa pernah berlaku sebaliknya. Kritik yang muncul terhadap perspektif ini didasarkan atas argumen bahwa film adalah potret dari masyarakat dimana film itu dibuat. Film selalu merekam realitas yang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat, dan kemudian memproyeksikannya ke atas layar. (Irawanto, dalam Sobur, 2013:127)

2.1.4.1 Sejarah Film

Dalam buku Ardiantio Elvinaro (2007:143) Komunikasi Massa Suatu Pengantar. Film atau motion pictures ditemukan dari hasil pengembangan prinsip-prinsip fotografi dan proyektor. Film yang pertama kali diperkenalkan kepada publik Amerika Serikat adalah The Life of an American Fireman dan film The Great Train Robbery yang dibuat oleh Edwin S. Porter pada tahun 1903 (Hiebert,

Ungurait, Bohn, 1975:246). Tetapi film The Great Train Robbery yang masa putarnya hanya 11 menit dianggap sebagai film cerita pertama, karena telah menggabarkan situasi secara ekspresif, dan menjadi peletak dasar teknik editing yang baik.

Tahun 1906 sampai tahun 1916 merupakan periode paling penting dalam sejarah perfilman di Amerika Serikat, karena pada dekade ini lahir film feature, lahir pula bintang film serta pusat perfilman yang kita kenal sebagai Hollywood. Periode ini juga disebut sebagai the age of Griffith karena David Wark Griffith lah yang telah membuat film sebagai media yang dinamis. Diawali dengan film The Adventures of Dolly (1908) dan puncaknya film The Birth of a Nation (1915) serta


(43)

27

sebagai media yang memiliki karakteristik unik, dengan gerakan kamera yang dinamis, sudut pengambilan gambar yang baik, dan teknik editing yang baik (Hiebert, Ungurait, Bohn, 1975:246)

Pada periode ini pula perlu dicatat nama Mack Sennet dengan Keystone Company, yang telah membuat film komedi bisu dengan bintang legendaris Charlie Chaplin.

2.1.4.2 Jenis-Jenis Film

Sesuai dengan karakteristiknya film dapat dikelompokkan pada jenis film cerita, film berita, film documenter dan film kartun.

1. Film Cerita (Story Film)

Film cerita adalah jenis film yang mengandung suatu cerita, yaitu yang lazim dipertunjukkan di gedung-gedung bioskop dengan para bintang filmnya yang tenar. Film jenis ini didistribusikan sebagai barang dagangan dan diperuntukkan semua publik dimana saja.

Cerita yang diangkat menjadi topik film bisa berupa cerita fiktif atau berdasarkan kisah nyata yang dimodifikasi, sehingga ada unsur menarik, baik dari jalan ceritanya maupun dari segi gambar yang artistik. (Elvinaro,2007:148).

1. Film Dokumenter (Documentary Film)

Robert Flaherty mendefinisikan film dokumenter sebagai “karya

ciptaan mengenai kenyataan (creative treatment of actuality).” Film dokumenter merupakan hasil interpretasi pribadi (pembuatnya) mengenai


(44)

28

kenyataan tersebut, dengan sedikit merekayasanya agar dapat menghasilkan kualitas film cerita dengan gambar yang baik. Biografi seseorang yang memiliki karya pun dapat dijadikan sumber bagi dokumenter.

2. Film Berita (News Reel)

Film berita atau newsreel adalah film mengenai fakta, peristiwa yang benar-benar terjadi. Karena sifatnya berita, maka film yang disajikan kepada publik harus mengandung nilai berita (news value). Kriteria berita itu adalah penting dan menarik. Film berita dapat langsung terekam dengan suaranya, atau film beritanya bisu, pembaca berita yang membacakan narasinya. Bagi peristiwa-peristiwa tertentu, perang, kerusuhan, pemberontakan dan sejenisnya, film berita yang dihasilkan kurang baik. Dalam hal ini terpenting adalah peristiwanya terekam secara utuh.

3. Film Kartun (Cartoon Film)

Film kartun pada awalnya memang dibuat untuk konsumsi anak-anak, namun dalam perkembangannya kini film yang menyulap gambar lukisan menjadi hidup itu telah diminati semua kalangan termasuk orang tua. Titik berat pembuatan film kartun adalah seni lukis, dan setiap lukisan memerlukan ketelitian. Satu per satu dilukis dengan saksama untuk kemudian dipotret satu per satu pula. Apabila rangkaian lukisan itu setiap detiknya diputar dalam proyektor film, maka lukisan-lukisan itu menjadi


(45)

29

4. Film-film Jenis Lain

a. Profil Perusahaan (Corporate Profile)

Film ini diproduksi untuk kepentingan institusi tertentu berkaitan dengan kegiatan yang mereka lakukan. Film ini sendiri berfungsi sebagai alat bantu presentasi.

b. Iklan Televisi (TV Commercial)

Film ini diproduksi untuk kepentingan penyebaran informasi, baik tentang produk (iklan produk) maupun layanan masyarakat (iklan layanan masyarakat atau public service announcement/PSA).

c. Program Televisi (TV Program)

Program ini diproduksi untuk konsumsi pemirsa televisi. Secara umum, program televisi dibagi menjadi dua jenis yakni cerita dan non cerita.

d. Video Klip (Music Video)

Dipopulerkan pertama kali melalui saluran televisi MTV pada tahun 1981, sejatinya video klip adalah sarana bagi para produser musik untuk memasarkan produknya lewat medium televisi.

2.1.5 Tinjauan Tentang Semiotika

Kata semiotika disamping kata semiology sampai kini masih dipakai. Selain istilah semiotika dan semiology dalam sejarah linguistik ada pula digunkan istilah lain seperti semasiology, sememik, dan semik untuk merujuk


(46)

30

pada bidang studi yang mempelajari makna atau arti suatu tanda atau lambang (Sobur, 2004:11).

Secara etimologis, istilah semiotika atau semiologi berasal dari bahasa

Yunani, Semeion yang berati “tanda”. Tanda itu sendiri didefinisikan sebagai

sesuatu yang atas dasar konvensi sosial yang terbangun sebelumnya, dapat dianggap mewakili sesuatu yang lain (Eco, 1979:16 dalam Sobur, 2006:95).

Sedangkan secara terminologis, semiotik dapat didefinisikan sebagai ilmu yang mempelajari sederetan luas objek-objek, peristiwa-peristiwa seluruh kebudayaan sebagai tanda (Eco, 1979:6 dalam Sobur, 2006:95).

Secara sederhana, semiotika merupakan suatu ilmu atau metode analisis untuk mengkaji tanda. Tanda-tanda (signs) adalah sebuah stimulus yang menandakan kehadiran dari suatu hal. Sebagai contoh, awan dapat menjadi tanda untuk hujan, tertawa untuk kebahagian, dan sebuah tanda jingga tua atau orange

“kawasan pekerja” merupakan petunjuk untuk konstruksi selanjutnya. Hubungan

sederhana ini disebut pemaknaan (signification). Anda akan berjalan pelan ketika melihat sebuah tanda konstruksi orange karena adanya pemaknaan. (Littlejohn, 2009:154)

Melihat sejarahnya, tradisi semiotika berkembang dari dua tokoh utama yaitu Charles Sander Pierce mewakili tradisi Amerika dan Ferdinand de Saussure yang mewakili tradisi Eropa. Keduanya tidak pernah saling bertemu, sehingga kendati keduanya sering disebut mempunyai kemiripan gagasan dan penerapan konsep-konsep dari masing-masing, namun keduanya seringkali


(47)

31

yang berbeda. Pierce adalah seorang guru besar filsafat dan logika sedangkan Saussure merupakan seorang ahli linguistik.

Pusat perhatian semiotika pada kajian komunikasi adalah menggali apa yang tersembunyi dibalik bahasa. Saussure mendefinisikan semiotika adalah ilmu yang mengkaji tentang tanda sebagai bagian dari kehidupan sosial. Dalam konteks sastra, (Teeuw, 1928:18 dalam Sobur, 2006:96) memberi batasan semiotik adalah tanda sebagai tindak komunikasi.

Ia kemudian menyempurnakan batasan semiotik itu sebagai model sastra yang mempertanggung jawabkan semua faktor dan aspek hakiki untuk pemahaman gejala sastra sebagai alat komunikasi yang khas didalam masyarakat mana pun.

2.1.6 Tinjauan Tentang Representasi

Representasi adalah merupakan kegunaan dari tanda. Marcel Danesi dalam bukunya yang berjudul Understanding Media Semiotics mengungkapkan bahwa representasi adalah proses merekam ide, pengetahuan, atau pesan dalam beberapa cara fisik disebut representasi. Ini dapat didefinisikan lebih tepat sebagai kegunaan dari tanda yaitu untuk menyambungkan, melukiskan, meniru sesuatu, yang dirasa, dimengerti, diimajinasikan atau diarasakan dalam bentuk fisik.

Menurut Stuart Hall ada dua proses representasi. Pertama, representasi

mental, yaitu konsep tentang “sesuatu” yang ada di kepala kita masing-masing (peta konseptual), representasi mental merupakan sesuatu yang abstrak. Kedua,


(48)

32

“bahasa”, berperan penting dalam proses konstruksi makna. Konsep abstrak yang ada dalam kepala kita harus diterjemahkan dalam “bahasa” yang lazim, supaya dapat menghubungkan konsep dan ide-ide tentang sesuatu dengan tanda simbol tertentu.1 Media sebagai suatu teks banyak menebarkan bentuk-bentuk representasi pada isinya. Representasi dalam media menunjuk pada bagaimana seseorang atau suatu kelompok, gagasan, atau pendapat tertentu ditampilkan dalam pemberitaan.2 (Wibowo, 2013:148)

Menurut David Croteau dan William Hoynes, representasi merupakan hasil dari suatu proses penyeleksian yang menggarisbawahi hal-hal tertentu dan hal lain diabaikan. Dalam representasi media, tanda yang akan digunakan untuk melakukan representasi tentang sesuatu mengalami proses seleksi, mana yang sesuai dengan kepentingan-kepentingan dan pencapaian tujuan-tujuan komunikasi ideologisnya itu yang digunakan sementara tanda-tanda lain diabaikan. (Wibowo, 2013:149)

Maka selama realitas dalam representasi media tersebut harus memasukan atau mengeluarkan komponennya dan juga melakukan pembatasan pada isu-isu tertentu sehingga mendapatkan realitas yang bermuka banyak bisa dikatakan

tidak representasi realita terutama di media yang benar “benar”. Representasi

bekerja pada hubungan tanda dan makna. Jadi representasi bukanlah suatu kegiatan attau proses statis tapi merupakan proses dinamis yang terus berkembang seiring dengan kemampuan intelektual dan kebutuhan para pengguna tanda yaitu manusia itu sendiri yang terus bergerak dan berubah.


(49)

33

Isi media bukan hanya pemberitaan tetapi juga iklan dan hal-hal lain di luar pemberitaan. Intinya bahwa sama dengan berita, iklan juga merepresentasikan orang-orang, kelompok atau gagasan tertentu. John Fiske merumuskan tiga proses yang terjadi dalam representasi melalui table dibawah ini:

Tabel 2.2

Tabel Proses Representasi Fiske Pertama Realitas

(Dalam bahasa tulis, seperti dokumen wawancara transkip dan sebagainya. Dalam telivisi seperti perilaku, make up, pakaian, ucapan, gerak-gerik, dan sebagainya).

Kedua Representasi

Elemen tadi ditandakan secara teknis. Dalam bahasa tulis seperti kata, proposisi, kalimat, foto, caption, grafik, dan sebagainya. Dalam TV seperti kamera, musik, tata cahaya, dan lain-lain. Elemen-elemen tersebut ditransmisikan di ataranya bagaimana objek digambarkan (karakter, narasi, setting, dialog, dan lain-lain).

Ketiga Ideologi

Semua elemen diorganisasikan dalam koherensi dan kode-kode ideologi, seperti individualism, sosialisme, patriarki, ras, kelas, materialism, dan sebagainya.

Sumber : Indiwan Seto Wahyu Wibowo, 2013:149 2.1.7 Tinjauan Tentang Cultural Studies

Cultural Studi merupakan kelompok pemikiran yang memberikan perhatian pada cara-cara bagaimana budaya dihasilkan melalui perjuangan di antara berbagai ideologi. Studi kultural merupakan tradisi pemikiran yang berakar dari pemikiran gagasan ahli filsafat Karl Marx yang berpandangan bahwa kapitalis mengubah arsitektur eksploitasi menjadi penghisapan tenaga kerja buruh demi nlai lebih. Marxisme sesungguhnya memuat dua teori tentang ideology yang saling bertolak belakang. Teori pertama bersandar pada premis Marx yang


(50)

34

berbunyi “kelas sosial menentukan kesadaran” setiap kelas memiliki ikatan

tertentu dalam sarana produksi dan keterikatan itu menghasilkan gagasan yang sesuai. Buruh yang tidak memiliki sarana produksi kecuali tenaganya sendiri memiliki gagasan mengenai keadilan dan berbeda dengan majikannya. Anggota parlemen yang berasal dari keluarga kaya mati-matian menolak upaya legilasi pajak pendapatan secara progresif. Singkatnya, setiap kelas memiliki sistem keyakinannya sendiri, yang pada gilirannya ditentukan oleh kepentingan particular kelas tersebut.

Teori kedua Marx mengatakan bahwa struktur ekonomi masyarakat (struktur dasar) menentukan suprastruktur logam dan politik. Struktur dasar harus dipahami sebagai relasi kelas yang hirarkis, kelas pemilik modal vs kelas buruh. Relasi kelas tersebut terpantul sempurna dalam relasi gagasan, yakni gagasan pemilik modal adalah gagasan dominan. Gagasan dominan pemilik modal tersebut memfasilitasi penundukan atau subordinasi buruh.

Jika dalam pandangan Marxisme sistem ekonomi yang menjadi infrastruktu sosial akan menentukan superstruktur maka dalam pandangan studi kultural hubungan tersebut dipercayai lebih kompleks. Berbagai kekuatan dalam masyarakat dipercaya berasal dari berbagai sumber. Infrastruktur dan suprastruktur bersifat saling bergantung satu sama lain. Karena sebab akibat yang terjadi dalam masyarakat bersifat sangat kompleks, maka tidak ada akibat atau keadaan yang semata-mata ditentukan oleh kondisi tertentu saja. Hal yang sama berlaku pula untuk ideologi.


(51)

35

Walaupun Marxisme berpendapat bahwa komunikasi bersifat menindas atau opresif memberikan pengaruhnya dalam aliran cultural studies, namun para pemikir yang masuk dalam kelompok studi ini memiliki arah atau orientasi yang agak berbeda dalam pemikiran mereka dibandingkan dengan Marxisme. Namun demikian penerapan prinsip-prinsip Marxisme dalam studi kultural bersifat halus dan tidak langsung. Hal ini medorong beberapa sarjana menilai teori ini lebih bersifat neo-Marxisme yang berarti dalam hal-hal tertentu dapat perbedaan dari pandangan Marxisme klasik. Adapun perbedaanya dapat dikemukakan sebagai berikut:

1. tidak seperti Marxisme, mereka yang bernaung dalam studi kultural berupaya mengintegrasikan berbagai perspektif ke dalam pemikiran mereka termasuk seni, kemanusiaan dan ilmu sosial.

2. para ahli teori cultural studies memperluas kelompok-kelompok tertindas yang mencakup juga mereka yang tidak memiliki kekuasaan dan kelompok marginal termasuk di dalamnya kelompok wanita, anak-anak, homoseksual, etnik minoritas, penderita gangguan mental dan lain-lain. Jadi tidak terbatas hanya pada kelompok buruh sebagaimana paham Marxisme.

3. kehidupan sehari-hari menurut pandangan Marxisme terpusat pada kerja dan keluarga, namun para penganut studi kultural juga meneliti kegiatan-kegiatan seperti rekreasi, hobi, dan olahraga dalam upaya untuk memahami bagaimana individu berfungsi dalam masyarakat.

Singkatnya, pemikiran asli Marxisme menurut perspektif studi kultural lebih cocok untuk masyarakat yang hidup pada era perang Dunia ke-2, dan tidak


(52)

36

cocok diterapkan untuk masyarakat era modern saat ini. Studi kultural tidak memandang masyrakat hanya pada kerja dan keluarga saja sebagaimana Marxisme tetapi jauh lebih luas dari itu.

Studi komunikasi massa menjadi hal penting dalam pemikiran studi kultural, dan media dipandang sebagai instrument yang ampuh bagi ideology dominan. Selain itu, media memiliki potensi meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai isu kelas, kekuasaan, dan dominasi. Dalam hal ini, kita harus cermat dalam menafsirkan pemikiran studi kultural yang memandang media sebagai hal yang penting tetapi tidak menjadikan media sebagai satu-satunya hal yang harus diperhatikan. Inilah yang menjadi alasan mengapa mereka menyebut pemikiran

sebagai “studi budaya” (cultural studies) bukan “studi media” (media studies).

Studi kultural memberikan perhatian pada bagaimana kelompok-kelompok elite seperti media melaksanakan kekuasaannya terhadap kelompok-kelompok yang tidak berkuasa (kelompok subordinasi). Menurut West-Turner, teori ini berdiri di atas dua fondasi yang menjadi asumsi dasar teori, yaitu :

1. Budaya menyebar dan terdapat pada setiap segi perilaku manusia

Pertama, budaya adalah gagasan bersama di mana masyarakat menyadarkan dirinya pada ideologi yang mereka anut bersama yaitu cara bersama yang digunakan untuk memahami pengalaman mereka. Kedua, budaya adalah praktik atau perbuatan yaitu keseluruhan cara hidup suatu kelompok yakni apa yang dilakukan individu secara nyata setiap harinya. 2. Manusia adalah bagaian dari hierarki struktur kekuasaan.


(53)

37

2.1.8 Tinjauan Tentang Kapitalisme 2.1.8.1 Sejarah Kapitalisme

Kapitalisme secara etimologis berasal dari Bahasa Latin, caput, yang artinya kepala, kehidupan, dan kesejahteraan. Kapitalisme merupakan sistem perekonomian yang menekankan peran Capital (modal), yakni kekayaan dalam segala jenisnya, termasuk barang-barang yang digunakan dalam produksi barang lainnya. Beberapa ahli mendefinisikan kapitalisme sepertihalnya Ebenstein, menyebut kapitalisme sebagai sistem sosial yang menyeluruh, lebih dari sekedar sistem perekonomian. Ia mengaitkan perkembangan kapitalisme sebagai bagian dari gerakan individualisme. Sedangkan Hayek, memandang kapitalisme sebagai perwujudan liberalisme dalam ekonomi. (Arif Purnomo, 2007: 28).

Heilbroner, secara dinamis menyebut kapitalisme sebagai formasi sosial yang memiliki hakekat tertentu dan logika yang historis-unik. Logika formasi sosial yang dimaksud mengacu pada gerakan-gerakan dan perubahan-perubahan dalam proses-proses kehidupan dan konfigurasi-konfigurasi kelembagaan dari

suatu masyarakat. Istilah “formasi sosial” yang diperkenalkan oleh Karl Marx ini

juga dipakai oleh Jurgen Habermas. Dalam Legitimation Crisis (1988), Habermas menyebut kapitalisme sebagai salah satu tempat formasi sosial (primitif, tradisional, kapitalisme, post-kapitalisme).

Keadaan kemudian berubah ketika gelombang industrialisasi melanda negara-negara Eropa Barat. Di dalam masyarakat tradisional tersebut terjadi perubahan, dimana sistem ekonomi bersekala kecil mulai diguncang oleh adanya industrialisasi sebagai sistem ekonomi bersekala besar. Sebenarnya


(54)

38

industrialisasi itu muncul karena pengaruh zaman Renaissance yang melanda Eropa pada abad ke-15 hingga abad 19, yaitu pada masa perkembangan perbankkan komersial di eropa ada zaman dahulu. Dimana sekelompok individu maupun kelompok luas dapat bertindak sebagai badan tertentu yang dapat memiliki maupun melakukan perdagangan benda milik pribadi, terutama barang modal, seperti tanah dan manusia guna proses perubahan dari barang modal menjadi barang jadi. Untuk mendapatkan modal-moda tersebut maka para kapitalis tersebut harus mendapatkan bahan baku dan mesin terlebih dahulu. Baru setelah itu buruh menjadi operator atau tenaga produktif agar para kapitalis bisa mendapatkan nilai lebih dari bahan baku tersebut.

Ruth Mc Vey (1998) mendefinisikan konsep kapitalisme sebagai sebuah sistem yang menggunakan alat-alat produksi berada ditangan sektor swasta untuk menciptakan laba dan sebagian besar dari laba itu ditanamkan kembali guna memperbesar kemampuan menghasilkan laba. Adam Smith dalam Anthony Brewer (1999:15) menyatakan bahwa harga alamiah menutup pengeluaran untuk upah dan sewa serta menghasilkan laba pada rate pasar yang berjalan. Kapitalis dapat memaksa kontrak karena ia memonopoli akses ke alat-alat produksi sehingga memberinya posisi tawar yang unggul dibanding pekerja. Kesimpulannya hanya buruh yang menciptakan keuntungan bagi kapitalis, semua kapitalis memiliki keuntungan, tapi mereka berda dalam persaingan guna memperluas skala output mereka. Ekspansi membutuhnkan tenaga kerja lebih banyak, dan


(55)

39

cenderung naik, sehingga nilai surplus cenderung turun. Keuntungan akan dimakan habis oleh kenaikan upah. Kapitalis merespon meningkatnya upah dengan memperkenalkan mesin hemat tenga kerja bagi pabrik mereka, yang akan melemparkan pekerja kembali ke jalanan dan membuat upah kembali ke nilai semula (Donny Gahral Adian, 2005:15).

A. Kemunculan dan Perkembangan Kapitalisme

Kemunculan kapitalisme dapat disebabkan oleh beberapa faktor, yakni faktor budaya dan faktor struktural (Wasino, 2007: 3-4). Teori tentang budaya sebagai faktor yang mendorong munculnya kapitalisme ini dikemukakan oleh Max Weber dalam bukunya The Protestant Ethic and The Spirit of Capitalism. Weber menyatakan bahwa kapitalisme yang ada di Eropa dan di Amerika bersumber pada nilai-nilai Protestan. Lebih jauh lagi kebelakang hal ini disebabkan adanya gerakan individualisme, sehingga menimbulkan adanya reformasi (Ebenstein dan Folegeman, 1987:148).

Berkaitan dengan nilai-nilai Protestan sebagai pendorong munculnya kapitalisme, Weber menjelaskan bahwa dalam ajaran Protestanisme tidak dianjurkan bagi orang-orang beriman untuk melupakan duniawi dan mengasingkan diri dalam biara atau berkonsentrasi pada kegiatan meditasi atau berdoa serta aktivitas untuk mempersiapkan diri menghadapi kematian seperti yang banyak dilakukan oleh ajaran Katolik, tetapi dalam hidup di dunia ini harus dilakukan dengan kerja keras dan ketekunan. Faktor pendorong dari ajaran Protestan ini terhadap perkembangan kapitalisme didukung dengan adanya ajaran


(56)

40

dari Luther yang mengubah arti dari pekerjaan dari yang bersifat keagamaan

menjadi keduniawian, dan ajaran dari Calvin tentang “suratan nasib ganda”.

Faktor lain selain faktor budaya yang mendorong terjadinya kapitalisme adalah faktor struktural. Konsep ini didukung oleh pemikiran dari Karl Marx yang menyatakan bahwa faktor struktural adalah terjadinya suatu perubahan cara produksi dari masyarakat feodal ke masyarakat kapitalis. Perubahan ini seperti diungkapkan Tom Bottomore dalam Theories of Capitalism, berlangsung dalam waktu yang cukup panjang yang diawali dengan (1) meningkatnya keterasingan produsen kecil dari produksinya, (2) tumbuhnya kota-kota, (3) tansformasi petani menjadi buruh, (4) munculnya proletariat perkotaan, (5) perluasan melalui laut yang berakibat perluasan kapital secara cepat (Arif Purnomo, 2007:35).

Dalam perubahan struktural cara produksi masyarakat itu yang terpenting bagi tumbuhnya kapital menurut Anthony Giddens seperti dikutip Purnomo (2007) adalah faktor akumulasi. Akumulasi ini merupakan suatu produksi kapitalis yang dibangun sebagai konsekuensi akibat kemajuan teknologi, kompetisi diantara pada kapitalis secara individual, dimana peristiwa ini mendrong untuk menabung dan berinvestasi. Berkembangnya kapitalisme tidak lepas dari adanya pandangan dari tokoh-tokoh Adam Smith, Keynes, Rostow, dan sebagainya. Adam Smith yang dikenal sebagai bapak ideologi kapitalisme mengemukakan teori The Wealth of Nations yaitu kemakmuran bangsa-bangsa akan tercapainya melalui ekonomi persaingan bebas, artinya ekonomi tanpa campur tangan negara. Menurut Adam Smith, kapitalisme merupakan paham yang


(57)

41

dari tekanan agama dan negara. Prinsip yang menancap kuat pada waktu itu adalah laissez faire, yaitu sebuah prinsip yang melarang otoritas eksternal untuk turut campur dalam masalah ekonomi. Smith berkeyakinan bahwa apabila manusia dibebaskan untuk mengejar profit, maka akan ada kompetisi, dan melalui kompetisi inilah stabilitas masyarakat akan terjaga (seolah-olah ada tangan yang tak kelihatan yang mengatur masyarakat di luar pengatahuan pelaku-pelaku ekonomi) (Donny Gahral Adian, 2005:70).

Ideologi kapitalisme kemudian diperbaharui dan dikembangkan oleh Keynes

dengan teorinya “campur tangan negara dalam ekonomi” khususnya dalam

menciptakan kesempatan kerja menetapkan tingkat suku bunga, tabungan, dan investasi. W.W Rostow kemudian mengemukakan teorinya The Five Stage Scheme, Harrod-Domar dengan teori tentang tabungan dan investasi, Mc Celland dengan teori The Need for Achievment, Reagan dan Tacher dengan teori Neo-Liberalism atau globalisasi pasar bebas atau teori kedaulatan pasar bebas (Arif Purnomo, 2007:28).

Pada perkembangan selanjutnya, kapitalisme terutama kapitalisme industrial, menurut Dillard dibagi menjadi beberapa fase, yakni periode kapitalisme awal (1500-1750), kapitalisme klasik (1750-1914), serta kapitalisme lanjut. Namum demikian, sebelum adanya kapitalisme industrial ada pula yang disebut dengan kapitalisme purba. Kapitalisme purba adalah tahapan awal pembentukan kapitalisme yang ditemukan dalam bibit-bibit pemikiran masyarakat feodal yang berkembang di Babilonia, Mesir, Yunani, dan Kekaisaran Roma. Para ahli ilmu sosial menamai tahapan kapitalisme ini dengan sebutan commercial capitalism.


(58)

42

Kapitalisme komersial berkembang dan membutuhkan sistem ekonomi untuk menjamin perdagangan ekonomi yang dilakukan oleh para pedagang, tuan tanah, kaum rohaniwan. Max Weber mengatakan bahwa akar kapitalisme berawal dari sistem Codex Luris Romae sebagai aturan main ekonomi yang kurang lebih universal dipakai oleh kaum pedagang Eropa, Asia Barat, serta Asia Timur dan Afrika Utara. Aturan main ekonomi ini sebetulnya dimanfaatkan untuk memapankan sistem pertanian feodal. Sehingga, dari aturan ini muncul istilah borjuis yang mengelompokkan sistem feodalisme yang disempurnakan dengan sistem hukum ekonomi itu. Kaum borjuis merupakan sebutan bagi golongan tuan tanah, bangsawan, dan kaum rohaniawan yang mendiami biara yang luas dan besar. Perkembangan selanjutnya merupakan perkembangan kapitalisme yang

disebut dengan tata cara dan “kode etik” yang dipakai kaum merkantilisme, yaitu

kaum pedagang yang berkumpul di pelabuhan Genoa, Venice dan Pisa. Hal ini menyebabkan perkembangan kompetisi dalam sistem pasar, keuangan, tata cara barter serta perdagangan yang dianut oleh para merkantilis abad pertengahan. Dari akar penyebutan inilah, wacana tentang keuntungandan profit menjadi bagian integral dalam kapitalisme sampai abad pertengahan.

Setelah kapitalisme purba, muncullah kapitalisme industri. Kapitalisme industri muncul ketika berkembang pandangan merkantilis dan perkembangan pasar berikut sistem keuangan yang telah mengubah cara ekonomi feodal yang semata-mata bisa dimonopoli oleh para tuan tanah, bangsawan dan kaum rohaniawan.


(59)

43

Ekonomi mulai bergerak menjadi bagian dari perjuangan kelas menengah dan mulai menampakan pengaruh pentingnya. Ditambah lagi rasionalisasi filosofis abad modern yang dimulai dengan era renaissance dan humanisme mulai menjalari bidang ekonomi. Tokoh-tokoh yang memberikan pengaruh kapitalisme yaitu Thomas Hobbes dengan pandangan egoisme etisnya yang pada intinya meletakan sisi ajaran bahwa setiap orang secara alamiah pasti akan mencari pemenuhan kebutuhan dirinya. John Locke, dia menekankan sisi liberalisme etis, dimana salah satu adagiumnya berbunyi bahwa manusia harus dihargai hak kepemilikan personalnya.

Adam Smith dan David Ricardo yang menjatuhkan pandangan kedua tokoh diatas dengan filsafat laissez faire (ungkapan penyifat) dalam prinsip pasar dan ekonomi. Pandangan ini menekankan bahwa sistem pasar bebas diberlakukan sistem kebebasan kepentingan ekonomi tanpa campur tangan pemerintah. Akselerasi kapitalisme semakin terpicu dengan timbulnya revolusi industri. Industrialisasi di Inggris dan Prancis yang mendorong adalah industri raksasa, dimana mekanisme modernnya akan memicu kolonialisme dan imperialisme ekonomi. Pada periode awal kapitalisme industri (1500-1750), kapitalisme ini bertumpu pada industri tekstil yang ada di Inggris pada abad 16-18. Perkembangan industri di Inggris pada abad 16-18 disebabkan terdapat adanya surplus sosial yang didayagunakan secara poduktif yang menjadikan kapitalisme mampu mengungguli semua sistem ekonomi sebelumnya. Adanya surplus tersebut digunakan untuk berbagai usaha seperti perkapalan pergudangan, bahan-bahan mentah, barang-barang jadi, dan berbagai bentuk kekayaan lainnya. Dengan


(60)

44

demikian, surplus sosial ini telah berubah menjadi perluasan kapasitas produksi (Arif Purnomo, 2007:37).

Pada fase kedua (1750-1914) terjadi pergeseran pembangunan kapitalis dari perdagangan ke industri. Pada masa ini akumulasi modal terjadi secara terus-menerus selama tiga abad. Perkembangan yang pesat dalam bidang teknologi telah mempermudah proses ekonomi. Mesin-mesin produksi massal digunakan dalam berbagai industri yang menyebabkan terjadinya percepatan produksi barang, sehingga mempercepat tumbuhnya kapitalisme. Pada masa ini, perdagangan bebas menjadi fakor utama dalam kegiatan ekonomi yang belum penah terjadi sebelumnya. Fase ketiga ditandai dengan adanya momentum perang Dunia I sebagai titik balik perkembangan sistem kapitalisme. Fase ini ditandai dengan adanya pergeseran hegemoni kapitalisme dari Eropa ke Amerika Serikat dan bangkitnya perlawanan bangsa-bagsa Asia dan Afrika terhadap kolonialisme Eropa.

B.Kapitalisme dan Dampakya

Kapitalisme berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat, terutama masyarakat desa. Karl Marx mengemukkan bahwa dalam sistem kapitalisme, petani pedesaan akan menglami pucak kematian. Petani yang semula memproduksi barang dengan alat prduksinya sendiri, secara perlahan berubah menjadi kapitalis kecil disatu pihak dan berubah menjadi buruh upahan dipihak lain. Dalam perjalanan kapitalisme ini, mayoritas petani akan berubah menjadi


(61)

45

sebagai proses diferensiasi petani. Diferensiasi ini muncul karena makin berkembangnya kelas menengah pedesaan disatu pihak dan kelas proletariat pedesaan dilain pihak. Kelas proletariat ini tidak memiliki tanah dan hanya bekerja sebagai buruh upahan. Oleh karena masih ada kegiatan produksi dalam bentuk produksi rumah tangga, maka kelas yang terakhir ini dikatakan oleh Bernste sebagai proletariat semu (disgudied proletariat) (Harris dalam Arif Purnomo, 2007:36).

Namun demikian pendapat Marx dan Lenin tidak selamanya diakui oleh para ahli, seperti Kautzky yang tidak sependapat dengan konsepsi Marx ataupun Lenin. Menurut Kautzky, kapitalisme pedesaan memang dapat meingkatkan prduksi pertanian, tetapi tidak harus menggusur petani kecil. Dalam kasus Eropa barat, industri pertanian tidak dengan sendirinya menghancurkan pertanian rakyat. Kedua jenis produksi itu justru saling menunjang (Harris dalam Arif Purnomo, 2007:36). Sementara itu, Theodore Shanin mendukung pernyataan Lenin bahwa kapitalisme telah menyebabkan diferensiasi dan ketidakadilan sosial ekonomi di pedesaan. Proses ini terjadi dalam pengertian mobilitas rumah tangga petani dalam periode tertetu. Ciri khas dari berbagai mobilitas petani adalah mobilitas siklus dan mobilitas ke segala arah yang memiliki tingkatan tidak dalam bentuk polarisasi. Ernesto Laclau, menyatakan bahwa berasarkan penelitiannya di Amerika Latin, kapitalisme justru masih melanggengkan cara produksi kapitalis.

Antara dua cara prduksi ini saling terkait yang ia namakan “subordinasi”, yakni

cara produksi prakapitalis menjadi subordinasi cara produksi kapitalis. Masyarakat petani tidak mengalami kehancuran akibat perkembangan kapitalisme


(62)

46

kolonial, tetapi terintegrasi dalam hubungan subordinasi. Masyarakat petani menjadi sumber tenaga kerja murah untuk perkebunan dan sekaligus menghasilkan komoditas untuk pasar kolonial (Hashim dalam Arif Purnomo, 2007:37).

Berkaitan dengan masalah kapitalisme dan kolonialisme, pada dasarnya keberadaan kolonialisme tidak dapat dilepaskan dari kapitalisme. Ibaratnya, kolonialisme adalah anak dari kapitalisme. Adanya kapitailsme menyebabkan adanya upaya dari bangsa Eropa mengambil kekayaan daerah tersebut sebagai upaya untuk mendapatkan keuntungan dan kekayaan. Salah satu upaya mendapatkan kekayaan dari daerah baru tersebut adalah dengan menguasainya. Dalam perkembangannya, kapitalisme telah berkembang sedemikian rupa sehingga menjelma sebagai pemicu munculnya beragam aktivitas ekonomi baru dan menjadi pertanda perkembangan kehidupan masyarakat yang semakin kompleks. Adanya kapitalisme telah memunculkan satu budaya baru dikalangan masyarakat, yakni budaya konsumerisme.

Dalam perkembangannya, perilaku konsumtif berkembang menjadi sebuah sistem pemikiran yang disebut dengan konsumerisme. Konsumerisme adalah penyamaan kebahagiaan personal dengan membeli harta benda (material possession) dan konsumsi. Dalam konsumerisme, tak ada kebahagiaan kecuali dengan memiliki kerajaan materi. Karena kekayaan materi adalah perhatian sentral dalam akidah konsumerisme. Perilaku konsumtif dengan demikian bersifat


(1)

156

Rosadakarya

Soemargono, Soejono. 2014. Pengantar Filsafat. Yogyakarta: Tiara Wacana Yogya.

Vera, Nawiroh. 2014. Semiotika Dalam Riset komunikasi. Bogor: Ghalia Indonesia.

Wibowo, Indiawan Seto Wahyu. 2013. Semiotika Komunikasi Aplikasi Praktis. Jakarta: Mitra Wacana Media.

B. KARYA ILMIAH

Yaser Dwi Yasa. Representasi Representasi Kebebasan Pers mahasiswa Dalam Film Lentera Merah, Universitas Komputer Indonesia. Bandung 2012.

Imar Savitri. Representasi Berakhirnya Politik Apartheid Dalam Film Invictus, Universitas Indonesia. Bandung 2013.

Vetriani Maluda. Representasi Kekerasan Pada Anak Dalam Film Alangkah

Lucunya Negeri Ini, Universitas Mulawarman 2014

C. INTERNET SEARCHING

http://elib.unikom.ac.id (13/11/2014 pukul 22:30 wib)

http://lib.ui.ac.id/file?file=digital/20313705-S_Rotua%20Uly%20Inge.pdf


(2)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. IDENTITAS DIRI

Nama : Balyatun

Tempat, Tanggal Lahir : Banding Agung, 29 Maret 1991

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Status Perkawinan : Belum

Alamat Rumah : Jl. Cibeunying Kolot III No.40

Handphone : 082126902129

Email : Balya2903@gmail.com

B. PENDIDIKAN FORMAL

NO TAHUN URAIAN KETERANGAN


(3)

175

2 2003 - 2006 Mts Negeri 1 Banding Agung Lulus

3 2006 - 2009 SMA Negeri 1 Banding Agung Lulus

4 2010 - Sekarang

Program Studi Ilmu Komunikasi

Konsentrasi Hubungan

Masyarakat.

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Komputer Indonesia Bandung.

Lulus

C. PENDIDIKAN NONFORMAL

NO TAHUN URAIAN KET

1 2010

Peserta “Table Manner” Diselenggarakan oleh UNIKOM bekerja sama dengan Hotel Amaroosa

Bersertifikat

2 2011 One Day Workshop Mc & Radio

Announcer UNIKOM Bandung. Bersertifikat

3 2011 Islam dan Moralirtas Pembangunan

UNIKOM Bandung. Bersertifikat

4 2012 Seminar Peran Polri Dalam Mengawal

Pesta Demokrasi 2014 Bersertifikat

5 2012 Study Tour Mass Media UNIKOM

Bandung. Bersertifikat


(4)

176 Bandung.

7 2012 Ufo Bisnis Kemitraan Bersama Syariah Bersertifikat

8 2012 Event Management UNIKOM

Bandung. Bersertifikat

9 2014 Citizen Journalism UNIKOM Bandung Bersertifikat

10 2014 English Proficiency Test UNIKOM

Bandung Bersertifikat

11 2015 TOEFL Bersertifikat

D. KEAHLIAN

1. Microsof Office (Word, Excel, Power Point)

2. Fotografi

3. Photoshop & Desain

E. PENGALAMAN KERJA

NO TAHUN URAIAN KETERANGAN

1 Agustus

-September 2011 SPG Indosat Bandung SPG

1 Juni – Oktober

2012 Spam Cafe Bandung Waiter


(5)

177

September 2013 Lapangan

2 Februari 2015 SPG Event Job Fair Bandung SPG

Catatan : Demikian Daftar Riwayat Hidup ini dibuat dengan sesungguhnya,

apabila ada hal-hal yang tidak sesuai dengan kebenarannya, peneliti

bertanggung jawab sepenuhnya.

Bandung, Agustus 2015 Peneliti

Balyatun NIM. 41810164


(6)