PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PENGEMBANGAN SIFAT-SIFAT RASUL DALAM HIDUP SEHARI-HARI PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR NEGERI PERCOBAAN 1 MALANG)

(1)

PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PENGEMBANGAN SIFAT-SIFAT RASUL DALAM HIDUP SEHARI-HARI PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR NEGERI PERCOBAAN 1

MALANG)

Penelitian untuk Tesis S-2

Program Studi Magister Agama Islam

Diajukan Oleh: Desi Kusuma

NIM: 09130067

MAGISTER AGAMA ISLAM

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

APRIL 2012


(2)

ii TESIS

Dipersiapkan dan disusun oleh: Desi Kusuma

NIM: 09130067

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji Pada tanggal 25 April 2012

SUSUNAN DEWAN PENGUJI

Ketua : Prof. Dr. Tobroni, M. Ag (...)

Sekretaris : Drs. Syamsurizal Yazid, MA (...)

Penguji I : Prof. Dr. Ishomudin, M.Si (...)


(3)

iii

PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PENGEMBANGAN SIFAT-SIFAT RASUL DALAM HIDUP

SEHARI-HARI PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR NEGERI PERCOBAAN 1 MALANG)

Yang diajukan oleh: Desi Kusuma NIM: 09130067

Telah disetujui Tanggal 25 April 2012

Pembimbing Utama

Prof. Dr. Tobroni, M. Ag

Pembimbing Pendamping

Drs. Syamsurizal Yazid, MA

Direktur

Program Pascasarjana

Dr. Latipun, M.Kes

Ketua Program Studi Magister Agama Islam


(4)

iv

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN Yang bertanda tangan di bawah ini, saya

Nama : Desi Kusuma NIM : 09130067

Program Studi : Magister Agama Islam Dengan ini menyatakan dengan sebenar-benarnya bahwa: 1. Tesis dengan Judul:

Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Agama Islam (Pengembangan Sifat-sifat Rasul dalam Hidup Sehari-hari Peserta Didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang).

Adalah hasil karya saya dan dalam naskah Tesis ini tidak terdapat karya ilmiah yang pernah diajukan oleh orang lain untuk memperoleh gelar akademik di suatu Perguruan Tinggi dan tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis dan/atau diterbitkan oleh orang lain, baik sebagian ataupun keseluruhan, kecuali yang secara tertulis dikutip dalam naskah ini dan disebutkan dalam sumber kutipan dan daftar pustaka.

2. Apabila ternyata di dalam naskah Tesis ini dapat dibuktikan terdapat unsur-unsur PLAGIASI, saya bersedia TESIS ini DIGUGURKAN dan GELAR AKADEMIK YANG TELAH SAYA PEROLEH DIBATALKAN, serta diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

3. Tesis ini dapat dijadikan sumber pustaka yang merupakan HAK BEBAS ROYALTY NON EKSKLUSIF.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan seharusnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Malang,

Yang menyatakan


(5)

v

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan karunia dan keridhaan-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tesis ini dengan judul: Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Agama Islam (Pengembangan Sifat-Sifat Rasul dalam Hidup Sehari-Hari Peserta Didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang). shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan pada Nabi Muhammad SAW yang telah membawa umat manusia dari zaman kebodohan hingga sampai kepada zaman yang penuh dengan ilmu pengetahuan.

Tesis ini disusun sebagai syarat untuk mendapatkan gelar Magister Agama Islam (Strata 2) pada Program Studi Pendidikan Agama Islam di Universitas Muhammadiyah Malang.

Dengan tersusunnya Tesis ini tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Dr. H. Muhadjir Effendy, M.Ap selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Malang. 2. Bapak Prof. Dr. Tobroni, M. Si, selaku Pembimbing Utama.

3. Bapak Drs. Syamsurizal Yazid, MA, selaku Pembimbing Pendamping. 4. Ibu Mutini, S.Pd, selaku Kepala Sekolah SDN Percobaan 1 Malang.

5. Ibu Imti Ma’iyah, S.Pdi, selaku guru agama Islam di SDN Percobaan 1 Malang. 6. Bapak Miftahul Huda, selaku guru agama Islam di SDN Percobaan 1 Malang.

7. Seluruh dosen di Magister Agama Islam (Strata 2) pada Program Studi Pendidikan Agama Islam di Universitas Muhammadiyah Malang yang telah mendidik kami.

8. Para pihak yang telah membantu penulis dalam proses penyelesaian penyusunan hingga Tesis dapat menjadi suatu karya ilmiah.

Akhirnya penulis berharap kritik serta sarannya guna perbaikan tesis di masa mendatang. Terima kasih yang terdalam.

Penulis


(6)

viii DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ... ii

KATA PENGANTAR ... iii

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ... iv

KATA PENGANTAR ... v

MOTTO ... vi

PERSEMBAHAN ... vii

DAFTAR ISI ... viii

DAFTAR TABEL ... x

DAFTAR BAGAN ... xi

ABSTRAK (BAHASA INDONESIA) ... xii

ABSTRACT (ENGLISH) ... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiv

BAB I PENDAHULUAN ... 1

A.Latar Belakang ... 1

B. Rumusan Masalah ... 4

C.Tujuan Penelitian ... 4

D.Manfaat Penelitian ... 5

E. Penelitian Terdahulu ... 5

F. Penegasan Istilah ... 8

G.Sistematikan Penulisan ... 10

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ... 12

A.Konsep Pendidikan Karakter ... 12

1. Pengertian Pendidikan Karakter ... 12

2. Pendidikan Nilai sebagai Pendidikan Karakter ... 16

3. Strategi Pelaksanaan Pendidikan Karakter ... 17

a) Strategi di Tingkat Kementerian Pendidikan Nasional ... 17

b) Strategi di Tingkat Daerah ... 21

c) Strategi di Tingkat Satuan Pendidikan ... 22

d) Penambahan Alokasi Waktu Pembelajaran ... 25

e) Penilaian Keberhasilan ... 27

B. Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Agama Islam ... 28

1. Konsep Pendidikan Agama Islam ... 28

2. Implementasi Beriman Kepada Rasul sebagai Pendidikan Karakter ... 30

a) Pengertian Iman Kepada Rasul-rasul Allah SWT ... 30

b) Sifat-sifat Rasul Allah SWT ... 36

c) Bukti-bukti dan hikmah Cinta Kepada Rasul ... 37

d) Aplikasi pendidikan karakter melalui sifat-sifat utama Rasul berdasarkan teori behavioristik ... 39


(7)

ix

BAB III METODE PENELITIAN ... 49

A.Pendekatan Penelitian ... 49

B. Jenis Penelitian ... 49

C.Sumber Data Penelitian ... 50

D.Lokasi Penelitian ... 51

E. Obyek dan Subyek Penelitian ... 51

F. Prosedur Penelitian ... 51

G.Teknik Pengumpulan Data Penelitian ... 52

H.Teknik Analisis Data Penelitian ... 54

BAB IV PEMBAHASAN ... 55

A.Profil Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang ... 55

B. Penyajian Data Penelitian ... 58

1) Karakter Siswa di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang .... 58

2) Pola Pengembangan pendidikan karakter utama Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari peserta didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang ... 68

BAB IV PENUTUP ... 86

A.Kesimpulan ... 86

B. Saran ... 88

DAFTAR PUSTAKA ... 89 LAMPIRAN-LAMPIRAN


(8)

x

DAFTAR TABEL

DAFTAR TABEL ... x 1. Implementasi Pendidikan Karakter dalam KTSP ... 23 2. Implementasi Sifat Utama Rasulullah SAW sebagai Bentuk


(9)

xi

DAFTAR BAGAN

DAFTAR BAGAN ... xi Strategi Kebijakan Pendidikan Karakter ... 18


(10)

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

DAFTAR LAMPIRAN ... xiv 1. Surat Keterangan Penelitian di SDN Percobaan 1 Malang.

2. Interview Guide Penelitian.

3. Hasil Wawancara dengan Kepala Sekolah SDN P 1 Malang. 4. Hasil Wawancara dengan Ibu Inti Ma'iyah.

5. Hasil Wawancara dengan Pak Misbahul Huda.


(11)

89

DAFTAR PUSTAKA Buku

Al-Qur’an Al-Karim.

Al-Asqalani, Ahmad ibn Ali ibn Hajar Abu al-Fadhil. 1379H. Fathul Bari Syarah Shahih al-Bukhari. Beirut: Dar al-Ma’rifah.

Al-Bukhari, Abu Abdullah bin Muhammad Ismail. 1987. Al-Jâmi’ al-Shahĩh al-Mukhtasar, Juz 1. Beirut: Dar Ibnu Kaşir al-Yamamah.

Ali, Muhammad Daud. 1998. Pendidikan Agama Islam. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

An-Nawawi, Muhyiddin Abi Zakria Yahya bin Sharaf. 1390H. Riyadus Shalihin. Beirut: Dar Maktab bi al-Hayah.

Bogdan, R.C dan S.K. Biklen, S.K. 2003. Qualitative Research for Education: An Introduction to Theories and Methods (4th Ed). New York: Pearson Education.

Gredler, Margaret E. Bell. 1991. Belajar dan Membelajarkan. Jakarta: CV. Rajawali.

Ismail, SM. 2008. Strategi Pembelajaran Agama Islam Berbasis PAIKEM. Semarang: Media grup.

Jamil, Ahmad. tt. Al-Azhar Aqidah Akhlak kelas VIII Smt Genap. Gresik: CV. Putra Kembar Jaya.

Kementrian Pendidikan Nasional Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Kurikulum, 2010. Pengembangan Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa. Jakarta.

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan SDN Percobaan 1 Malang, Tahun Ajaran 2011-2012.

Lickona, Thomas. 1991. Educating for Character. New Yok: Bantams Books. Majid, Abdul dan Dian Andayani. 2005. Pendidikan Agama Islam Berbasis

Kompetensi: Konsep dan Implemenetasi Kurikulum 2004, Cetakan Kedua. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Matta, Anis. 2001. Membentuk Karakter Muslim. Jakarta : Shout Al Haq Press. Moleong, Lexy J. 2006. Metode penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda

Karya.


(12)

90

Nasir, Muhammad. 2003. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Satrock, John W. 2007. Psikologi Pendidikan. Edisi kedua. Jakarta: PT.Kencana Media Group.

Sunarto, kamanto. 2000. Pengantar Sosiologi. Jakarta: Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.

Suharsimi, Arikunto (Ed). 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Zaim, Elmubarok. 2008. Membumikan Pendidikan Nilai: Mengumpulkan yang Terserak, Menyambung yang Terputus dan Menyatukan yang Tercerai. Bandung: Alfabeta.

Zuchdi, Darmiyati. 2008. Humanisasi Pendidikan. Jakarta. Bumi Aksara. Zuhairini, 1993. Metodologi Pendidikan Agama. Solo: Ramdani.

Website

Adian husaini, 2011. Pendidikan Karakter: Penting, Tapi Tidak Cukup. (http://www.insistnet.com). Diakses pada tanggal 23/11/2011.

Dimyati, 2011. Manajemen Pelaksanaan Pendidikan Karakter di Sekolah. Jurnal Prospektus, Tahun IX Nomor 2. http://ejournal.unirow.ac.id.

http://antaranews.com. Penerapan Pendidikan Karakter dimulai SD. Diakses pada tanggal 22 Maret 2012.

http://id.lidwa.com/app/. Search Shahih Bukhari, Bab Iman, No Hadits 11. Update 31 Maret 2012.

http://sdnp1malang.blogspot.com/2008/04/sdn-percobaan-1-kota-malang.html.

http://shirotholmustaqim.files.wordpress.com/2010/08/tafsir-ibnu-katsir-surat-al-qolam.pdf. Update 02 April 2012.

http://terangdunia.com. Update tanggal 23 April 2012. http://pondokibu.com. Update tanggal 23 April 2012.

Kementerian Pendidikan Nasional, Badan Penelitian dan Pengembangan, Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Panduan Pelaksanaan Pendidikan Karakter, 2011, http://puskurbuk.net. Diakses pada tanggal 22 Maret 2012.


(13)

91

Marzuki. 2008. Meneladani Nabi Muhammad SAW. dalam Kehidupan Sehari-hari. Jurnal HUMANIKA Vol. 8 No. 1. http://uny.ac.id. Diakses pada tanggal 21 Maret 2012.

Saefudin, 2009. http://www.saefudin.info/2009/05/iman-kepada-rasul-rasul-allah.html. Diakses pada tanggal 23 Maret 2012.

Sanaky, Hujair A. H. Permasalahan dan Penataan Pendidikan Islam Menuju Pendidikan yang Bermutu, Jurnal Pendidikan Islam ‘El-Tarbawi’, No. 1. Vol. I. 2008. www.jurnal.uii.ac.id. Diakses pada tanggal 06 Maret 2012. Wahyudin, 2010. http://wahyufokus.blogspot.com/2010/02/sifat-sifat-rasul.html.

Diakses pada tanggal 23 Maret 2012.

Winataputra, Udin Saripudin. 2010. Implementasi Kebijakan Nasional Pembangunan Karakter Bangsa Melalui Pendidikan Karakter (Konsep,

Kebijakan, dan Kerangka Programatik)”.

http://udin@mail.ut.ac.id,udin.winata@yahoo.com. Diakses pada tanggal 21 Maret 2012.


(14)

1

BAB I PENDAHULUAN

A.Latar Belakang

Kajian tentang pendidikan adalah sebuah kajian yang tidak pernah selesai untuk dibahas. Sebuah perubahan apapun bentuknya, senantiasa akan mengacu pada pendidikan yang ada bahkan baik buruknya suatu bangsa pun sangat dipengaruhi oleh sejauh mana tingkat pendidikan yang berkembang di negara tersebut.

Persolan budaya dan karakter bangsa kini menjadi sorotan tajam masyarakat. Sorotan itu mengenai berbagai aspek kehidupan, tertuang dalam berbagai tulisan di media cetak, wawancara, dialog, dan gelar wicara di media elektronik. Selain di media massa, para pemuka masyarakat, para ahli, dan para pengamat pendidikan, dan pengamat sosial berbicara mengenai persoalan budaya dan karakter bangsa di berbagai forum seminar, baik pada tingkat lokal, nasional, maupun internasional. Persoalan yang muncul di masyarakat seperti korupsi, kekerasan, kejahatan seksual, perusakan, perkelahian massa, kehidupan ekonomi yang konsumtif, kehidupan politik uang tidak produktif, dan sebagainya menjadi topik pembahasan hangat di berbagai kesempatan. Berbagai alternatif penyelesaian diajukan seperti peraturan, undang-undang, peningkatan budaya pelaksanaan dan penerapan hukum yang lebih kuat.1

1

Lihat Kementrian Pendidikan Nasional Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Kurikulum, Pengembangan Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa (Jakarta, 2010), hal. 2.


(15)

2

Alternatif lain banyak dikemukakan untuk mengatasi, paling tidak mengurangi. Masalah budaya dan karakter bangsa yang dibicarakan itu adalah pendidikan. Pendidikan dianggap sebagai alternatif yang bersifat preventif karena pendidikan membangun generasi baru bangsa yang lebih baik. Sebagai alternatif yang bersifat preventif, pendidikan diharapkan dapat mengembangkan kualitas generasi muda bangsa dalam berbagai masalah budaya dan karakter bangsa.

Pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Pendidikan Nasional sudah merencanakan penerapan pendidikan karakter untuk semua tingkat pendidikan, dari SD hingga Perguruan Tinggi. Menurut Muhammad Nuh, pembentukan karakter perlu dilakukan sejak usia dini. Jika karakter sudah terbentuk sejak usia dini, maka tidak akan mudah untuk mengubah karakter seseorang. Ia juga berharap, pendidikan karakter dapat membangun kepribadian bangsa.2

Munculnya gagasan program pendidikan karakter di Indonesia bisa dimaklumi. Sebab selama ini dirasakan proses pendidikan dirasakan belum berhasil membangun manusia Indonesia yang berkarakter. Bahkan, banyak yang menyebut, pendidikan di Indonesia telah gagal, karena banyak lulusan sekolah atau sarjana yang piawai dalam menjawab soal ujian, berotak cerdas, tetapi mental dan moralnya lemah. Banyak pakar bidang moral dan agama yang sehari-hari mengajar tentang kebaikan, tetapi perilakunya tidak sejalan dengan ilmu yang diajarkannya. Sejak kecil, anak-anak diajarkan menghafal tentang bagusnya sikap jujur, berani, kerja keras, kebersihan, dan jahatnya kecurangan. Tapi, nilai-nilai kebaikan itu diajarkan dan diujikan sebatas

2

lihat Adian Husaini, Pendidikan Karakter: Penting, tapi Tidak Cukup


(16)

3

pengetahuan di atas kertas dan dihafal sebagai bahan yang wajib dipelajari, karena diduga akan keluar dalam kertas soal ujian.

Pendidikan karakter bukanlah sebuah proses menghafal materi soal ujian, dan teknik-teknik menjawabnya, namun pendidikan karakter memerlukan pembiasaan yakni pembiasaan untuk berbuat baik, berlaku jujur, ksatria, malu untuk berbuat curang, malu bersikap malas, serta malu membiarkan lingkungannya kotor. Karakter tidak terbentuk secara instan, tapi harus dilatih secara serius dan proporsional agar mencapai bentuk dan kekuatan yang ideal.3

Penelitian ini akan membahas tentang pendidikan karakter yang dibingkai dalam pendidikan agama Islam pada proses perkembangan dan kemajuan dalam aspek kehidupan anak didik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah pembinaan secara behavioristik sifat rasul dalam segi kehidupan para murid. Sifat rasul dikenal dengan 4 sifat utama dan khusus yakni shiddiq (jujur),amanah (dapat dipercaya), tabligh (penyampai risalah), dan fathonah (cerdas).4

Sebagaimana dikatakan oleh Marzuki bahwa meneladani Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari harus dimulai dengan mengetahui apa saja sifat-sifat yang dimilikinya dan bagaimana perilakunya dalam kehidupan sehari-hari. Al-Quran dan Sunnah/Hadits, sebagai dua sumber utama ajaran Islam, memberikan informasi yang lengkap tentang

3

Ibid, Adian Husaini, 2011, hal: 2. 4

lihat Marzuki, “Meneladani Nabi Muhammad SAW dalam Kehidupan Sehari-hari”. Jurnal Humanika Vol. 8 No. 1, Maret 2008, hal: 1. http://uny.ac.id. Diakses pada tanggal 21 maret 2012.


(17)

4

semua sifat dan perilaku Nabi Muhammad SAW dengan menjadikan kedua sumber ajaran ini sebagai landasan utama dalam sikap dan perilaku kita, berarti kita benar-benar telah meneladani Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan kita sehari-hari.5

B.Rumusan Masalah

Berangkat dari latar belakang masalah yang telah diungkapkan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut:

1. Bagaimana karakter siswa di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang? 2. Bagaimana pengembangan pendidikan karakter utama Rasulullah SAW

dalam kehidupan sehari-hari peserta didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang?

C.Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah diatas maka diperoleh tujuan dari pelaksanaan penelitian adalah sebagai berikut:

1. Untuk memahami dan mendeskripsikan karakter siswa di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang.

2. Untuk memahami dan mendeskripsikan pengembangan pendidikan karakter utama Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari peserta didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang.

5


(18)

5

D.Manfaat Penelitian 1. Secara teoritis

Penelitian ini diharapkan memberikan sumbangan pemikiran pendidikan Islam sehingga tercipta pendidikan Islam yang kreatif. Selain itu penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan yang berarti bagi pengembangan pendidikan Islam sebagai bahan informasi untuk penelitian lebih lanjut, khususnya dalam penelitian yang berhubungan dengan pendidikan karakter dalam bingkai pendidikan agama Islam.

2. Secara praktis

a. Dengan memahami karakter peserta didik di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang melalui pendidikan agama Islam diharapkan orang tua atau para guru dapat menjadi lebih efektif dalam meningkatkan mutu pendidikan agama Islam.

b. Bagi peneliti sendiri penelitian ini berguna untuk menambah wawasan keilmuan pendidikan tentang meningkatkan mutu pendidikan karakter melalui pendidikan agama Islam pada pengembangan sifat-sifat Rasul pada kehidupan sehari-hari peserta didik.

E.Penelitian Terdahulu

Adapun judul penelitian terdahulu yang relevan dengan rencana penelitian ini adalah: “Implementasi Kebijakan Nasional Pembangunan Karakter Bangsa Melalui Pendidikan Karakter (Konsep, Kebijakan, dan Kerangka Programatik)”.6 Penelitian yang dilakukan oleh Udin Saripudin Winataputra

6

Lihat http://udin@mail.ut.ac.id,udin.winata@yahoo.com. Diakses pada tanggal 21 maret 2012.


(19)

6

(2010) ini memfokuskan pada konsep kebijakan nasional pembangunan karakter bangsa, makna dan bagaiamana aplikasi pendidikan karakter, serta kerangka programatik pendidikan karakter bangsa dalam konteks satuan Pendidikan Tinggi. Penelitian tersebut merupakan penelitian yang juga berbicara terkait permasalahan pendidikan karakter, namun fokus penelitian di atas adalah tataran konsep sebuah pendidikan karakter secara makro, berbeda dengan apa yang akan dilakukan oleh peneliti sendiri yang berdiri pada suatu hal yang mikro, yakni pada tarap implementasi dari konsep pendidikan karakter di SDN Percobaan 1 Malang.

Perbedaan lainnya dari penelitian yang telah dilakukan oleh Udin Saripudin Winataputra tersebut yakni pada ranah lokasi penelitian, instansi pendidikan yang diteliti di perguruan tinggi secara nasional. Tentunya hal yang berbeda dengan rencana penelitian ini akan difokuskan pada sebuah instansi pendidikan tingkat dasar atau sekolah dasar, tepatnya di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang. Namun menurut asumsi penulis walaupun memiliki perbedaan antara penelitian yang telah dilakukan oleh penelitian tersebut dengan penelitian ini, diharapkan mampu menunjang data terkait penelitian yang akan peneliti lakukan, serta agar lebih terarah dan komprehensif.

Penelitian terdahulu lainnya yang ada relevansi yakni penelitian yang dilakukan oleh Fita Masrurah (2011) dengan judul: “Implementasi Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar Sebagai Upaya Pengembangan Kepribadian Siswa (Studi di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang)”. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang sebagai upaya mengembangkan kepribadian siswa, (2)


(20)

7

mendeskripsikan dan memaparkan faktor penghambat dan pendukung internal dan eksternal dalam penerapan pendidikan karakter sebagai upaya mengembangkan kepribadian siswa di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang, (3) menjelaskan strategi dan solusi dalam mengatasi hambatan dalam penerapan pendidikan karakter sebagai upaya pengembangan kepribadian siswa di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang.

Ada beberapa perbedaan antara penelitian Fita Masrurah dengan apa yang dilakukan dalam penelitian yang telah dilakukan oleh penulis, yakni:

1. Fokus utama dalam penelitian Fita Masrurah kepada konsep pendidikan karakter sebagai upaya pengembangan kepribadian siswa, sedangkan penulis di sini ingin menemukan konsep pendidikan karakter yang dibingkai melalui pendidikan PAI pada pengembangan sifat-sifat rasul dalam kehidupan sehari-hari siswa. Artinya bahwa penelitian terdahulu lebih berbicara terhadap pendidikan karakter pada umumnya, sedangkan peneliti di sini berbicara terkait pengembangan sifat-sifat utama rasul yang mana dapat dikategorikan sebagai suatu pendidikan karakter dalam pendidikan agama Islam.

2. Fokus lainnya yang dicari dalam penelitian Fita Masrurah kepada faktor-faktor pengaruh penerapan pendidikan karakter dalam kepribadian siswa. Sedangkan penelitian ini sangat berbeda, bukan mencari faktor pengaruh, akan tetapi langsung pada taraf implementasi, karena pengembangan sifat rasul merupakan suatu keniscayaan jadi tidak diperlukan lagi melihat faktor, hal ini berdasarkan fakta riil di dunia pendidikan agama Islam merupakan


(21)

8

kewajiban untuk mengenal sifat rasul, sehingga di sini perlu melihat langsung pada implementasinya di suatu instansi pendidikan.

Walaupun memiliki perbedaan, sejatinya dari penelitian tersebut di atas dapat diambil beberapa acuan dasar dalam hal implementasi pendidikan karakter bagi siswa tingkat dasar. Yakni dalam hal pendekatan yang diterapkan yakni pendekatan fenomenologi, artinya pada penelitian terdahulu sudah berhasil menemukan hasil penelitian dengan pendekatan ini, maka asumsi penulis untuk menggunakan dengan varian analisis yang berbeda dan berdasarkan pola pemahaman peneliti sendiri dan hal ini tentunya sangat diperlukan oleh peneliti, dimana memahami sebuah institusi pendidikan perlu adanya dukungan pengalaman beberapa peneliti lain sebelumnya yang terjun langsung agar bisa memberi pemahaman yang komprehensif kepada peneliti sendiri.

F. Penegasan Istilah 1. Pendidikan karakter

Pendidikan karakter merupakan sebuah usaha bersama sekolah. Oleh karena itu, pendidikan karakter harus dilakukan secara bersama oleh semua guru dan kepala sekolah melalui pembelajaran di kelas maupun di luar kelas dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari budaya sekolah. Pendidikan karakter seringkali diartikan sebagai pendidikan watak. Watak itu sendiri merupakan konsep lama yang berarti seperangkat sifat-sifat yang selalu dikagumi sebagai tanda-tanda kebaikan, kebijakan, dan kematangan moral. Ciri-ciri watak yang baik dan yang menjadi tujuan pencapaian pendidikan karakter adalah rasa hormat, tanggung jawab, rasa kasihan, disiplin, loyalitas, keberanian, toleransi


(22)

9

dan kepercayaan serta kecintaan kepada Tuhan.7 Pendidikan karakter yang baik harus melibatkan pengetahuan yang baik (moral knowing), perasaan yang baik atau loving good (moral feeling) dan perilaku yang baik (moral action) sehingga terbentuk perwujudan kesatuan perilaku dan sikap hidup peserta didik.8

2. Sifat-Sifat Rasul

Perlu ditegaskan bahwa semua rasul adalah manusia yang memiliki sifat-sifat kemanusiaan sebagaimana manusia lainnya (QS. al-Kahfi (18): 110 dan QS. Fushshilat (41): 6). Di antara sifat-sifat kemanusiaan yang dimiliki Rasulullah adalah makan dan minum (QS. al-Furqan (25): 20) serta menikah (QS. al-Ra’d (13): 38). Dalam Al-Quran juga ditegaskan bahwa semua rasul adalah laki-laki, tidak ada yang perempuan (QS. al-Anbiya’ (21): 7). Namun, karena tugas risalah adalah tugas yang amat berat, maka para rasul dibekali dengan sifat-sifat khusus. Sifat-sifat yang pasti dimiliki oleh Nabi Muhammad Saw. maupun para nabi dan rasul yang lain adalah:9 Pertama, Shiddîq yang berarti jujur. Nabi dan rasul selalu jujur dalam perkataan dan perilakunya dan mustahil akan berbuat yang sebaliknya, yakni berdusta, munafik, dan yang semisalnya. Kedua, Amanah yang berarti dapat dipercaya dalam kata dan perbuatannya. Nabi dan rasul selalu amanah dalam segala tindakannya, seperti menghakimi, memutuskan perkara, menerima dan menyampaikan wahyu, serta mustahil akan berperilaku yang sebaliknya. Ketiga, Tablîgh yang berarti menyampaikan.

7

Darmiyati Zuchdi, Humanisasi Pendidikan (Jakarta: Bumi Aksara, 2008), hal. 39.

8

Lihat Badan Penelitian dan Pengembangan, Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional, Panduan Pelaksanaan Pendidikan Karakter, 2011, hal. 5. http://puskurbuk.net. Diakses pada tanggal 22 Maret 2012.

9


(23)

10

Nabi dan rasul selalu menyampaikan apa saja yang diterimanya dari Allah (wahyu) kepada umat manusia dan mustahil nabi dan rasul menyembunyikan wahyu yang diterimanya. Keempat, Fathānah yang berarti cerdas atau pandai. Semua nabi dan rasul cerdas dan selalu mampu berfikir jernih sehingga dapat mengatasi semua permasalahan yang dihadapinya. Tidak ada satu pun nabi dan rasul yang bodoh, mengingat tugasnya yang begitu berat dan penuh tantangan.

G.Sistematika penulisan

Di dalam bagian ini, penulis mencantumkan 5 (lima) bab yang akan dibahas secara sistematis. Adapun sistematika penulisan dalam penelitian yang dimaksud adalah sebagai berikut:

Bab I berisi pendahuluan, bab ini mencakup bagian pendahuluan yang terdiri dari: (a) latar belakang; (b) rumusan masalah; (c) tujuan penelitian; (d) manfaat penelitian; (e) penelitian terdahulu; serta dilengkapi dengan bagian (f) penegasan istilah, dan (g) sistematika penulisan.

Bab II berisi tinjauan pustaka, dalam bab ini akan dipaparkan mengenai: (a) konsep pendidikan karakter, di dalamnya terdapat deskripsi terkait pengertian pendidikan karakter, pendidikan nilai sebagai pendidikan karakter, pembentukan individu baru melalui pendidikan karakter, strategi pelaksanaan pendidikan karakter (b) pendidikan karakter melalui pendidikan agama Islam, di dalamnya terdapat deskripsi terkait konsep pendidikan agama islam, implementasi beriman kepada Rasul sebagai pendidikan karakter serta bagian (c) Rasulullah SAW sebagai role model pendidikan karakter.


(24)

11

Bab III berisi metode penelitian, bab ini membahas tata cara penelitian yang dilakukan guna menghasilkan jawaban terhadap rumusan masalah yang telah disebutkan di atas. adapun beberapa sub bab terkait metode penelitian ini adalah: (a) pendekatan penelitian; (b) jenis penelitian; (c) sumber data penelitian; (d) lokasi penelitian; (e) obyek dan subyek penelitian; (f) prosedur penelitian; (g) teknik pengumpulan data penelitian; (h) teknik analisis data penelitian.

Bab IV berisi pembahasan, bab ini akan dipaparkan mengenai pembahasan hasil analisis penelitian terhadap rumusan masalah yang ada.

Bab V berisi penutup, bab penutup ini mencakup tentang uraian kesimpulan dari hasil pembahasan serta memuat saran-saran mengenai permasalahan yang ada.


(1)

(2010) ini memfokuskan pada konsep kebijakan nasional pembangunan karakter bangsa, makna dan bagaiamana aplikasi pendidikan karakter, serta kerangka programatik pendidikan karakter bangsa dalam konteks satuan Pendidikan Tinggi. Penelitian tersebut merupakan penelitian yang juga berbicara terkait permasalahan pendidikan karakter, namun fokus penelitian di atas adalah tataran konsep sebuah pendidikan karakter secara makro, berbeda dengan apa yang akan dilakukan oleh peneliti sendiri yang berdiri pada suatu hal yang mikro, yakni pada tarap implementasi dari konsep pendidikan karakter di SDN Percobaan 1 Malang.

Perbedaan lainnya dari penelitian yang telah dilakukan oleh Udin Saripudin Winataputra tersebut yakni pada ranah lokasi penelitian, instansi pendidikan yang diteliti di perguruan tinggi secara nasional. Tentunya hal yang berbeda dengan rencana penelitian ini akan difokuskan pada sebuah instansi pendidikan tingkat dasar atau sekolah dasar, tepatnya di Sekolah Dasar Negeri Percobaan 1 Malang. Namun menurut asumsi penulis walaupun memiliki perbedaan antara penelitian yang telah dilakukan oleh penelitian tersebut dengan penelitian ini, diharapkan mampu menunjang data terkait penelitian yang akan peneliti lakukan, serta agar lebih terarah dan komprehensif.

Penelitian terdahulu lainnya yang ada relevansi yakni penelitian yang dilakukan oleh Fita Masrurah (2011) dengan judul: “Implementasi Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar Sebagai Upaya Pengembangan Kepribadian Siswa

(Studi di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang)”. Penelitian ini bertujuan untuk

(1) mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang sebagai upaya mengembangkan kepribadian siswa, (2)


(2)

mendeskripsikan dan memaparkan faktor penghambat dan pendukung internal dan eksternal dalam penerapan pendidikan karakter sebagai upaya mengembangkan kepribadian siswa di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang, (3) menjelaskan strategi dan solusi dalam mengatasi hambatan dalam penerapan pendidikan karakter sebagai upaya pengembangan kepribadian siswa di Sekolah Dasar Anak Saleh Malang.

Ada beberapa perbedaan antara penelitian Fita Masrurah dengan apa yang dilakukan dalam penelitian yang telah dilakukan oleh penulis, yakni:

1. Fokus utama dalam penelitian Fita Masrurah kepada konsep pendidikan karakter sebagai upaya pengembangan kepribadian siswa, sedangkan penulis di sini ingin menemukan konsep pendidikan karakter yang dibingkai melalui pendidikan PAI pada pengembangan sifat-sifat rasul dalam kehidupan sehari-hari siswa. Artinya bahwa penelitian terdahulu lebih berbicara terhadap pendidikan karakter pada umumnya, sedangkan peneliti di sini berbicara terkait pengembangan sifat-sifat utama rasul yang mana dapat dikategorikan sebagai suatu pendidikan karakter dalam pendidikan agama Islam.

2. Fokus lainnya yang dicari dalam penelitian Fita Masrurah kepada faktor-faktor pengaruh penerapan pendidikan karakter dalam kepribadian siswa. Sedangkan penelitian ini sangat berbeda, bukan mencari faktor pengaruh, akan tetapi langsung pada taraf implementasi, karena pengembangan sifat rasul merupakan suatu keniscayaan jadi tidak diperlukan lagi melihat faktor, hal ini berdasarkan fakta riil di dunia pendidikan agama Islam merupakan


(3)

kewajiban untuk mengenal sifat rasul, sehingga di sini perlu melihat langsung pada implementasinya di suatu instansi pendidikan.

Walaupun memiliki perbedaan, sejatinya dari penelitian tersebut di atas dapat diambil beberapa acuan dasar dalam hal implementasi pendidikan karakter bagi siswa tingkat dasar. Yakni dalam hal pendekatan yang diterapkan yakni pendekatan fenomenologi, artinya pada penelitian terdahulu sudah berhasil menemukan hasil penelitian dengan pendekatan ini, maka asumsi penulis untuk menggunakan dengan varian analisis yang berbeda dan berdasarkan pola pemahaman peneliti sendiri dan hal ini tentunya sangat diperlukan oleh peneliti, dimana memahami sebuah institusi pendidikan perlu adanya dukungan pengalaman beberapa peneliti lain sebelumnya yang terjun langsung agar bisa memberi pemahaman yang komprehensif kepada peneliti sendiri.

F. Penegasan Istilah

1. Pendidikan karakter

Pendidikan karakter merupakan sebuah usaha bersama sekolah. Oleh karena itu, pendidikan karakter harus dilakukan secara bersama oleh semua guru dan kepala sekolah melalui pembelajaran di kelas maupun di luar kelas dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari budaya sekolah. Pendidikan karakter seringkali diartikan sebagai pendidikan watak. Watak itu sendiri merupakan konsep lama yang berarti seperangkat sifat-sifat yang selalu dikagumi sebagai tanda-tanda kebaikan, kebijakan, dan kematangan moral. Ciri-ciri watak yang baik dan yang menjadi tujuan pencapaian pendidikan karakter adalah rasa hormat, tanggung jawab, rasa kasihan, disiplin, loyalitas, keberanian, toleransi


(4)

dan kepercayaan serta kecintaan kepada Tuhan.7 Pendidikan karakter yang baik harus melibatkan pengetahuan yang baik (moral knowing), perasaan yang baik atau loving good (moral feeling) dan perilaku yang baik (moral action) sehingga terbentuk perwujudan kesatuan perilaku dan sikap hidup peserta didik.8

2. Sifat-Sifat Rasul

Perlu ditegaskan bahwa semua rasul adalah manusia yang memiliki sifat-sifat kemanusiaan sebagaimana manusia lainnya (QS. al-Kahfi (18): 110 dan QS. Fushshilat (41): 6). Di antara sifat-sifat kemanusiaan yang dimiliki Rasulullah adalah makan dan minum (QS. al-Furqan (25): 20) serta menikah (QS. al-Ra’d (13): 38). Dalam Al-Quran juga ditegaskan bahwa semua rasul adalah laki-laki, tidak ada yang perempuan (QS. al-Anbiya’ (21): 7). Namun, karena tugas risalah adalah tugas yang amat berat, maka para rasul dibekali dengan sifat-sifat khusus. Sifat-sifat yang pasti dimiliki oleh Nabi Muhammad Saw. maupun para nabi dan rasul yang lain adalah:9 Pertama, Shiddîq yang berarti jujur. Nabi dan rasul selalu jujur dalam perkataan dan perilakunya dan mustahil akan berbuat yang sebaliknya, yakni berdusta, munafik, dan yang semisalnya. Kedua,

Amanah yang berarti dapat dipercaya dalam kata dan perbuatannya. Nabi dan

rasul selalu amanah dalam segala tindakannya, seperti menghakimi, memutuskan perkara, menerima dan menyampaikan wahyu, serta mustahil akan berperilaku yang sebaliknya. Ketiga, Tablîgh yang berarti menyampaikan.

7

Darmiyati Zuchdi, Humanisasi Pendidikan (Jakarta: Bumi Aksara, 2008), hal. 39.

8

Lihat Badan Penelitian dan Pengembangan, Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional, Panduan Pelaksanaan Pendidikan Karakter, 2011, hal. 5. http://puskurbuk.net. Diakses pada tanggal 22 Maret 2012.

9


(5)

Nabi dan rasul selalu menyampaikan apa saja yang diterimanya dari Allah (wahyu) kepada umat manusia dan mustahil nabi dan rasul menyembunyikan wahyu yang diterimanya. Keempat, Fathānah yang berarti cerdas atau pandai. Semua nabi dan rasul cerdas dan selalu mampu berfikir jernih sehingga dapat mengatasi semua permasalahan yang dihadapinya. Tidak ada satu pun nabi dan rasul yang bodoh, mengingat tugasnya yang begitu berat dan penuh tantangan.

G.Sistematika penulisan

Di dalam bagian ini, penulis mencantumkan 5 (lima) bab yang akan dibahas secara sistematis. Adapun sistematika penulisan dalam penelitian yang dimaksud adalah sebagai berikut:

Bab I berisi pendahuluan, bab ini mencakup bagian pendahuluan yang terdiri dari: (a) latar belakang; (b) rumusan masalah; (c) tujuan penelitian; (d) manfaat penelitian; (e) penelitian terdahulu; serta dilengkapi dengan bagian (f) penegasan istilah, dan (g) sistematika penulisan.

Bab II berisi tinjauan pustaka, dalam bab ini akan dipaparkan mengenai: (a) konsep pendidikan karakter, di dalamnya terdapat deskripsi terkait pengertian pendidikan karakter, pendidikan nilai sebagai pendidikan karakter, pembentukan individu baru melalui pendidikan karakter, strategi pelaksanaan pendidikan karakter (b) pendidikan karakter melalui pendidikan agama Islam, di dalamnya terdapat deskripsi terkait konsep pendidikan agama islam, implementasi beriman kepada Rasul sebagai pendidikan karakter serta bagian (c) Rasulullah SAW sebagai role model pendidikan karakter.


(6)

Bab III berisi metode penelitian, bab ini membahas tata cara penelitian yang dilakukan guna menghasilkan jawaban terhadap rumusan masalah yang telah disebutkan di atas. adapun beberapa sub bab terkait metode penelitian ini adalah: (a) pendekatan penelitian; (b) jenis penelitian; (c) sumber data penelitian; (d) lokasi penelitian; (e) obyek dan subyek penelitian; (f) prosedur penelitian; (g) teknik pengumpulan data penelitian; (h) teknik analisis data penelitian.

Bab IV berisi pembahasan, bab ini akan dipaparkan mengenai pembahasan hasil analisis penelitian terhadap rumusan masalah yang ada.

Bab V berisi penutup, bab penutup ini mencakup tentang uraian kesimpulan dari hasil pembahasan serta memuat saran-saran mengenai permasalahan yang ada.


Dokumen yang terkait

KONSTRUKSI PENDIDIKAN KARAKTER DI PONDOK PESANTREN “Pengembangan Karakter Utama Rasul dalam Proses Belajar Mengajar dan Kehidupan Sehari-hari Siswa di SMA Al-Rifa’ie Pondok Modern Gondanglegi Malang”

6 15 27

UPAYA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PENANAMAN KARAKTER KEJUJURAN PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 11 YOGYAKARTA

0 19 140

PENGEMBANGAN PENDIDIKAN KARAKTER DI SEKOLAH Pengembangan Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar Ta’mirul Islam Kecamatan Laweyan Surakarta.

0 2 18

PENGEMBANGAN PENDIDIKAN KARAKTER DI SEKOLAH Pengembangan Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar Ta’mirul Islam Kecamatan Laweyan Surakarta.

0 1 10

INTERAKSI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN PESERTA DIDIK DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN MUSLIM DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Interaksi guru pendidikan agama islam dan peserta didik dalam membentuk kepribadian muslim di sekolah menengah kejuruan (smk) negeri 1

0 1 17

INTERAKSI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN PESERTA DIDIK DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN MUSLIM DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Interaksi guru pendidikan agama islam dan peserta didik dalam membentuk kepribadian muslim di sekolah menengah kejuruan (smk) negeri 1

0 1 24

64 penanaman nilai nilai karakter peserta didik melalui pendidikan agama di sekolah

1 1 12

B. Para Rasul Dan Sifat Sifatnya 1. Nama Nama Rasul - IMAN KEPADA RASUL RASUL ALLAH SWT

0 1 5

PENDIDIKaN KaraKtEr MELaLUI PENDIDIKaN aGaMa IsLaM DI sEKOLaH Dasar IsLaM tErPaDU DI KOta YOGYaKarta

0 0 12

REVITALISASI PENDIDIKAN AGAMA DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI MADRASAH

0 0 20