34.60 Quantitative Traits Inheritance of Crossed Big and Curly Chili

pestisida dilakukan 2 minggu sekali menggunakan fungisida berbahan aktif Mankozeb 2 g L -1 dan insektisida berbahan aktif Prefonofos 2 mL L -1 . Pemanenan dilakukan saat cabai telah mencapai tingkat kematangan 75 yang dilakukan setiap minggu selama 8 minggu. Pengamatan Pengamatan yang akan dilakukan pada percobaan mengacu pada Descriptors for Capsicum IPGRI 1995 meliputi: 1. Umur berbunga hst, jumlah hari setelah tanam sampai 50 populasi tanaman setiap bedengan berbunga. 2. Umur panen hst, 50 tanaman di dalam petak telah mempunyai buah masak pada percabangan pertama. 3. Panjang daun cm, pengukuran dilakukan terhadap 10 daun dewasa pada percabangan ketiga setelah dikotomus. 4. Lebar daun cm, pengukuran dilakukan terhadap 10 daun dewasa pada percabangan ketiga setelah dikotomus. 5. Tinggi tanaman cm, diukur dari pangkal batang sampai titik tumbuh tertinggi, diukur pada panen kedua hingga keempat. 6. Tinggi dikotomus cm, diukur dari pangkal batang sampai cabang dikotomus, diukur pada panen kedua hingga keempat. 7. Diameter batang mm, diukur 5 cm dari permukaan tanah, diukur pada panen kedua hingga keempat. 8. Panjang buah cm, diambil rata-rata 10 buah setiap ulangan pada panen kedua hingga keempat dan diukur dari pangkal sampai ujung buah. 9. Panjang tangkai buah cm, diambil rata-rata 10 buah setiap ulangan pada panen kedua hingga keempat dan diukur dari pangkal sampai ujung tangkai buah. 10. Diameter buah mm, diambil rata-rata 10 buah setiap ulangan pada panen kedua hingga keempat dan diukur mengunakan jangka sorong. 11. Tebal daging buah mm, diambil rata-rata 10 buah setiap ulangan pada panen kedua hingga keempat. Buah dibelah secara melintang dan diukur tebal daging buahnya menggunakan jangka sorong. 12. Bobot per buah g, diambil rata-rata 10 buah setiap ulangan pada panen kedua hingga keempat dan diukur menggunakan timbangan analitik. 13. Jumlah buah per tanaman, dihitung dengan menjumlahkan total buah tiap panen selama 8 minggu dan dibagi dengan jumlah tanaman sampel. 14. Bobot buah per tanaman g, dihitung dengan menjumlahkan bobot buah tiap panen selama 8 minggu dan dibagi dengan jumlah tanaman sampel. Untuk pengamatan peubah nomor 8-12, dilakukan pada 10 buah sampel per ulangan. Analisis Data Perbedaan antar genotipe diuji menggunakan uji F pada taraf nyata 5, jika terdapat perbedaan yang nyata dilanjutkan dengan uji lanjut Dunnett taraf 5 kepada setiap varietas pembanding . Model linier dalam analisis ragam berdasarkan Gomez dan Gomez 2007 sebagai berikut:  ij = µ  α i  β j   i, Keterangan:  ij = Nilai pengamatan genotipe ke-i dan ulangan ke-j µ = Nilai rataan umum α i = Pengaruh genotipe ke-i i = 1,2,3,......,35 β j = Pengaruh ulangan ke-j j = 1,2,3  ij = Pengaruh galat percobaan dari genotipe ke-i dan ulangan ke-j Sidik ragam Tabel 26 yang digunakan dalam penelitian ini berdasarkan Mattjik dan Sumertajaya 2006, sebagai berikut: Tabel 29 Analisis sidik ragam 35 F 1 cabai Sumber keragaman db JK KT F-hitung Ulangan r r-1 JK r JK r db r Genotipe g g-1 JK g JK g db g KT g KT e Galat e r-1g-1 JK e JK e db e Keterangan: db = derajat bebas; JK = jumlah kuadrat; KT = kuadrat tengah Uji lanjut pada perlakuan yang berbeda nyata dilakukan dengan Uji Dunnett pada taraf 5 Gomez dan Gomez 2007. DLSD = √ Keterangan: α = taraf nyata 5 p = banyaknya perlakuan, tidak termasuk kontrol r = banyaknya ulangan KT e = kuadrat tengah galat HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil analisis ragam evaluasi hibrida untuk karakter yang diamati pada penelitian ini menunjukkan pengaruh yang sangat nyata. Koefisien keragaman antar genotipe yang diuji berada pada kisaran 6.34-19.27. Nilai koefisien keragaman di bawah 20 dianggap sebagai batas keterhandalan model rancangan suatu percobaan Achsani 1997. Nilai koefisien keragaman terendah terdapat pada karakter umur panen sedangkan nilai koefisien tertinggi terdapat pada karakter bobot buah per tanaman. Rekapitulasi sidik ragam semua peubah dapat dilihat pada Tabel 30 dan 31. Tabel 30. Kuadrat tengah analisis ragam karakter non buah hibrida cabai Sumber keragaman db Kuadrat tengah UB UP PD LD TT TD DBT Ulangan 2 41.87 56.35 0.03 0.27 423.51 27.15 7.46 Genotipe 34 20.95 67.56 1.53 0.57 151.14 36.84 1.53 Galat 68 7.95 24.45 0.38 0.31 37.02 3.27 0.77 KK 9.72 6.34 8.09 19.75 10.67 6.43 12.96 Keterangan: UB = umur berbunga, UP = umur panen, PD = panjang daun, LD = lebar daun, TT = tinggi tanaman, TD = tinggi dikotomus DBT = diameter batang, KK = koefisien keragaman, =berpengaruh nyata pada α = 1 Tabel 31. Kuadrat tengah analisis ragam karakter buah hibrida cabai Sumber keragaman db Kuadrat tengah PB PTB DB TDB BB JBT BBT Ulangan 2 2.02 0.60 1.85 0.84 0.01 29.98 1377.71 Genotipe 34 12.86 0.53 43.36 22.65 0.26 2157.57 9314.97 Galat 68 1.42 0.08 0.60 0.79 0.02 71.70 2128.23 KK 8.15 8.11 6.44 12.68 8.19 11.62 19.27 Keterangan: PB = panjang buah, PTB = panjang tangkai buah, DB = diameter buah, TDB = tebal daging buah, BB = bobot per buah, JBT = jumlah buah per tanaman, BBT = bobot buah per tanaman, KK = koefisien keragaman, =berpengaruh nyata pada α = 1 Tabel 32 Rata-rata karakter non buah pada hibrida cabai Hibrida Umur berbunga HST Umur panen HST Panjang daun cm Lebar daun cm Tinggi tanaman cm Tinggi dikotomus cm Diameter Batang mm C2 × C5 27.33 e 72.00 ce 7.96 3.08 48.35 d 25.23 ab 6.23 C2 × C19 31.33 74.00 ce 6.71 d 2.58 49.34 d 30.28 b 5.50 d C2 × C111 26.00 e 70.67 ce 7.19 2.43 56.89 b d 30.53 b 6.07 C2 × C120 27.33 e 75.00 c 7.25 2.54 49.34 d 29.25 b 6.21 C2 × C159 31.67 78.00 7.86 2.75 61.20 b 29.59 b 6.52 C5 × C2 26.33 e 71.67 ce 8.83 ab 3.30 48.85 d 24.80 ab 7.06 C5 × C19 31.33 76.00 c 7.58 3.08 49.67 d 27.13 b 6.70 C5 × C111 31.33 78.33 9.01 abe 3.35 57.59 b cd 22.08 ae 7.79 C5 × C120 30.33 82.33 7.62 4.47 abcde 60.79 b 25.21 ab 7.62 C5 × C159 27.67 e 77.00 7.27 2.72 52.54 d 29.19 b 6.58 C19 × C2 32.67 d 81.33 8.58 ab 3.18 51.63 d 28.05 b 5.85 d C19 × C5 28.67 71.33 ce 7.82 3.03 48.34 d 25.86 ab 6.70 C19 × C111 28.67 76.00 c 9.05 abe 3.36 56.62 b d 31.38 b d 6.22 C19 × C120 31.33 75.00 c 8.06 3.00 64.13 b 31.42 b d 6.52 C19 × C159 32.67 d 71.33 ce 7.94 2.94 53.01 d 30.89 b 6.29 C111 × C2 24.67 e 70.33 ce 7.34 2.50 56.00 b d 31.55 b d 5.97 C111 × C5 28.67 75.00 c 7.46 2.82 48.60 cd 22.40 ae 6.49 C111 × C19 30.33 77.00 7.43 2.80 47.60 cd 22.42 ae 6.76 C111 × C120 26.33 e 82.00 6.32 cd 2.34 64.51 b 27.77 b 7.49 C111 × C159 31.67 85.67 7.65 2.74 57.79 b d 31.39 b d 6.85 C120 × C2 27.33 e 82.33 7.44 2.54 63.95 b 28.17 b 7.79 C120 × C5 26.33 e 80.00 8.05 3.22 56.74 b d 27.08 b 8.29 C120 × C19 30.33 77.00 7.48 2.75 64.69 b 31.49 b d 6.23 C120 × C111 27.33 e 78.00 6.70 d 2.20 60.73 b 33.66 b d 6.04 C120 × C159 34.00 abd 83.00 6.63 d 2.34 66.36 b 32.76 b d 6.79 C159 × C2 30.00 82.00 7.61 2.73 65.28 b 29.69 b 7.17 C159 × C5 29.00 78.00 9.00 abe 3.38 58.99 b 25.26 ab 7.90 C159 × C19 30.00 83.00 8.39 3.22 57.95 b d 29.11 b 5.46 d C159 × C111 26.33 e 77.00 6.66 d 2.47 61.85 b 33.04 b d 6.73 C159 × C120 27.33 e 80.67 7.34 2.50 63.63 bc 22.97 ae 7.22 TM999 C73 26.00 75.00 6.95 2.46 59.00 30.92 6.89 Gada C74 26.00 74.00 6.85 2.52 39.83 19.46 6.59 Biola C77 29.00 88.67 8.03 2.99 60.27 29.17 7.37 Tanamo C161 25.00 82.33 8.36 2.40 74.13 26.49 8.12 Princess C282 35.00 86.67 7.39 2.67 59.78 29.33 6.31 Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf a, b, c, d, e, dan tanda tebal pada huruf menandakan nilai tengah tersebut lebih tinggi dan berbeda nyata dengan berturut-turut TM999, Gada, Biola, Tanamo dan Princess berdasarkan uji Dunnett’s taraf 5. Tabel 33 Rata-rata karakter buah pada hibrida cabai Hibrida Panjang buah cm Panjang tangkai buah cm Diameter buah mm Tebal daging buah mm Bobot per buah g Jumlah buah per tanaman Bobot buah per tanaman g C2 × C5 13.52 3.82 bde 18.97 abcde 1.85 ae 11.10 abcde 46.26 ade 241.71 C2 × C19 15.36 ce 3.57 15.76 abcde 1.98 ae 11.54 abcde 44.63 ade 259.57 C2 × C111 14.40 3.23 10.69 a b 1.79 ae 6.55 ae 61.25 ad 188.56 C2 × C120 16.62 ace 3.83 bde 13.42 ade 1.89 ae 8.03 ade 45.83 ade 253.56 C2 × C159 14.02 3.49 11.09 a be 1.41 bd 5.52 bce 87.70 bc 242.21 C5 × C2 14.22 3.89 abde 20.25 abcde 1.92 ae 12.65 abcde 51.59 de 340.96 abce C5 × C19 13.04 3.81 bde 18.02 abcde 2.09 ace 11.67 abcde 42.54 ade 294.04 e C5 × C111 12.79 d 3.89 abde 12.97 ade 1.69 ae 6.65 ae 87.35 bc 310.71 ace C5 × C120 16.79 ace 4.36 abcde 14.05 acde 1.74 ae 8.42 ade 61.38 ad 268.41 C5 × C159 14.75 e 3.87 abde 11.90 ade 1.61 e 6.98 ae 64.48 ad 145.67 C19 × C2 13.16 3.14 12.40 ade 1.55 bde 7.48 ae 77.13 abc 349.56 abce C19 × C5 13.88 3.71 bde 21.14 abcde 2.24 ace 12.71 abcde 32.74 ade 224.12 C19 × C111 12.42 d 2.90 12.03 ade 1.61 e 5.98 a be 69.27 abcd 266.80 C19 × C120 17.59 abce 3.97 abcde 14.31 acde 1.60 e 10.48 acde 54.79 ade 271.73 C19 × C159 13.91 3.50 11.44 ade 1.63 e 5.94 a be 43.95 ade 177.95 C111 × C2 14.36 3.40 11.29 ae 1.94 ae 6.43 ae 62.46 ad 219.52 c C111 × C5 11.90 d 3.24 12.43 ade 1.69 ae 6.65 ae 99.53 bce 278.88 C111 × C19 12.72 d 3.33 12.68 ade 1.70 ae 6.75 ae 68.81 abcd 205.93 C111 × C120 18.34 abce 3.67 e 7.18 bcd 1.32 bcd 4.11 b 137.42 abcde 308.61 ae C111 × C159 12.81 d 2.89 6.82 bcd 1.05 bcd 2.86 bcd 70.26 abcd 157.51 C120 × C2 18.29 abce 3.98 abcde 11.79 ade 1.69 ae 7.01 ae 90.35 bc 233.55 C120 × C5 14.24 4.19 abcde 17.13 abcde 2.09 ace 9.89 ade 62.34 ad 313.01 ace C120 × C19 17.90 abce 4.08 abcde 12.79 ade 1.65 ae 7.85 ae 48.92 ade 229.94 C120 × C111 18.06 abce 3.87 abde 7.01 bcd 1.23 bcd 4.11 bc 102.68 bce 240.05 C120 × C159 17.64 abce 4.04 abcde 7.88 bc 1.36 bd 4.37 bc 95.32 bc 226.46 C159 × C2 13.96 3.23 10.18 be 1.39 bd 5.43 bce 92.53 bc 214.80 C159 × C5 13.41 3.86 abde 11.66 ade 1.44 bd 6.29 a be 90.74 bc 256.90 C159 × C19 14.12 3.49 11.15 a be 1.75 ae 5.69 a be 46.72 ade 143.89 C159 × C111 12.23 d 3.15 7.21 bcd 1.14 bcd 3.18 bcd 99.91 bcde 175.61 C159 × C120 17.69 abce 4.06 abcde 8.30 bc 1.35 bd 4.40 bc 141.92 abce 339.63 TM999 C73 12.77 3.12 6.69 1.30 3.34 101.60 187.05 Gada C74 14.06 2.94 13.23 1.91 8.67 47.10 203.88 Biola C77 12.10 3.23 12.05 1.67 7.97 43.92 182.78 Tanamo C161 15.92 2.97 9.41 1.93 5.73 98.15 250.62 Princess C282 11.55 2.84 6.69 1.16 2.79 77.71 171.23 Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf a, b, c, d, e, dan tanda tebal pada huruf menandakan nilai tengah tersebut lebih tinggi dan berbeda nyata dengan berturut-turut TM999, Gada, Biola, Tanamo dan Princess berdasarkan uji Dunnett’s taraf 5. Nilai tengah karakter umur berbunga dan umur panen pada hibrida yang diuji tidak berbeda nyata dengan varietas pembanding TM999, Gada dan Biola Tabel 32. Kondisi ini menunjukkan bahwa hibrida yang diuji memiliki umur berbunga yang mirip dengan beberapa varietas hibrida yang beredar. Pada karakter umur panen hibrida yang diuji tidak berbeda nyata dengan varietas pembanding TM999, Gada, dan Tanamo yaitu sekitar 70.33-85.67 HST Tabel 32. Terdapat dua hibrida yang memiliki ukuran daun paling besar dan berbeda nyata dengan varietas pembanding, yaitu C19×C111 panjang daun dan C5×C120 lebar daun. Karakter tinggi tanaman pada hibrida yang diuji berada pada kisaran 47.60-66.36 cm dan secara umum tidak berbeda nyata dengan varietas TM999 dan Princess. Nilai tengah karakter diameter batang hibrida yang diuji tidak berbeda nyata dengan varietas pembanding dan berada pada kisaran 5.46-7.90 cm, Secara umumnya penampilan dari hibrida yang diuji berkaitan dengan karakter non buah tidak berbeda dengan varietas pembanding. Pada karakter panjang buah dan panjang tangkai buah pada hibrida C19 x C120, C111 x C120, C120 x C2, C120 x C19, C120 x C111, C120 x C159 dan C159 x C120 memiliki nilai tengah tergolong tinggi dan berbeda nyata dengan umumnya varietas pembanding yang digunakan. Pada karakter diameter buah, tebal daging buah dan bobot per buah hibrida C19 x C5 adalah hibrida berbeda nyata dengan kelima varietas pembanding dan menujukkan nilai tengah yang lebih tinggi, yaitu 21.14 mm, 2.24 mm dan 12.71 g buah -1 . Walaupun demikian hibrida C19 x C5 memiliki jumlah buah per tanaman paling sedikit, yaitu 32 buah per tamanan dan berbeda nyata dengan varietas pembanding TM999, Tanamo dan Princess. Karakter jumlah buah per tamanan memiliki kisaran antara 32-141 buah per tanaman, hibrida C159 x C10 dan C111 x C120 adalah hibrida yang memiliki jumlah buah per tanaman paling banyak daripada hibrida lainya dan kelima varietas pembanding, yaitu 141 dan 137 buah per tanaman. Potensi poduktivitas cabai pada hibrida yang diuji berada pada kisaran 143.89 hingga 349.66 g tanaman -1 . Nilai tengah tertinggi untuk bobot buah per tanaman terdapat pada hibrida C19 x C2, yaitu 349.56 g tanaman -1 , nilai ini berbeda nyata dengan varietas pembanding kecuali varietas Tanamo. Sementara itu, potensi poduktivitas cabai pada varietas pembandiung yang diuji berada pada kisaran 171.23 hingga 250.62 g tanaman -1 . Tanaman cabai dengan bobot buah per tanaman minimal 500 g tanaman -1 akan mencapai potensi hingga 12 ton ha -1 . Hibrida yang diuji memiliki potensi hasil lebih baik dari pada varietas pembanding yaitu sekitar 8 ton ha -1 dengan kondisi lahan yang marjinal. Bila dikaitkan dengan potensi awal varietas pembanding misalnya: varietas Tanamo yaitu dari 32 ton ha -1 menjadi 6 ton ha -1 , dengan demikian bila hibrida yang diuji ditanaman pada lahan optimal akan memiliki potensi hasil mencapai 40 ton ha -1 . Kondisi hibrida yang dihasilkan umunya memiliki penampilan berkaitan dengan karakter non buah yang tidak berbeda dengan varietas pembanding, akan tetapi memiliki perbedaan yang signifikan berkaitan dengan penampilan karakter buah. Hal ini menunjukkan bahwa, hibrida yang diuji lebih baik dari pada varietas pembanding berkaitan dengan karakter buah atau daya hasil. SIMPULAN 1. Hibrida yang diuji umumnya memiliki karakter non buah yang tidak berbeda nyata varietas pembanding. 2. Hibrida yang diuji umumnya memiliki karakter buah yang berbeda nyata varietas pembanding. 3. Hibrida yang diuji memiliki potensi hasil sebesar sekitar 8 ton ha -1 pada kondisi lahan yang marjinal. 4. Beberapa hibrida yang berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut adalah C19 x C2, C5 x C2, C159 x C120, C120 x C5, dan C111 x C120. 6 PEMBAHASAN UMUM Penanaman cabai di lapangan dilakukan pada bulan Oktober 2012 hingga April 2013. Lokasi penanaman terletak di Kebun Percobaan IPB Leuwikopo. Lahan penelitian merupakan lahan dengan jenis tanah latosol yang telah terus menerus digunakan untuk penanaman cabai mengakibatkan pH tanah turun, sehingga sebelum dilakukan penanaman diberikan kapur sebanyak 0.5 kg pada lubang tanam selain itu lahan dibera dan diaplikasikan basamid selama 2 minggu sebelum penanaman pada permukaan lahan untuk mengatasi penyakit layu bakteri. Penanaman dilakukan pada musim hujan dengan curah hujan berada pada kisaran 297.9-550 mm bulan -1 . Curah hujan tertinggi pada bulan November 2012 550 mm bulan -1 sedangkan curah hujan terendah pada bulan Maret 2013 297.9 mm bulan -1 . Suhu di sekitar lapang berkisar 25-26.2 C dan kelembaban udara antara 84-88 Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika BMKG kecamatan Darmaga, Kabupaten Bogor 2013. Kegiatan transplating ke lapangan dilakukan pada pertengahan bulan Oktober. Kegiatan ini dilakukan pada musim penghujan dengan kondisi lapangan memiliki kelembapan yang cukup tinggi. Kondisi ini merupakan kondisi optimum untuk hama dan penyakit tanaman tumbuh dan berkembang. Musim hujan mengakibatkan tanaman cabai lebih banyak terserang penyakit dibandingkan terserang hama Prasath et al 2007. Beberapa penyakit yang banyak ditemukan pada lahan penelitian adalah layu fusarium yang disebabkan oleh cendawan Fusarium oxysporum f.sp. capsici, layu bakteri yang disebabkan oleh bakteri Pseudomonas solanacearum E.F. Sm., penyakit kuning yang disebabkan virus Begomovirus dengan vektor kutu kebul Bemisia tabaci, dan antraknosa yang disebabkan cendawan Colletotrichum spp. Serangan layu fusarium dan layu bakteri dikarenakan perubahan cuaca yang tidak menentu ditambah kelembapan udara yang tinggi yaitu dapat mencapai 88 pada bulan Januari 2013. Kelembapan udara yang tinggi tersebut dapat meningkatkan penyebaran dan perkembangan penyakit tanaman. Cabai merupakan salah satu komoditi sayuran yang dikonsumsi segar oleh sebagian masyarakat Indonesia. Cabai dapat dibedakan berdasarkan tipe ukurannya menjadi besar, keriting dan rawit Berke 2000. Berdasarkan data yang diperoleh dari penelitian ini tipe cabai yang memiliki produktivitas yang lebih tinggi adalah tipe cabai besar, selanjutnya baru diikuti tipe cabai keriting dan rawit. Cabai besar memiliki bobot buah mencapai 16 g buah -1 , sedangkan cabai keriting memiliki bobot buah hanya mencapai 4 g buah -1 , sementara itu cabai rawit hanya memiliki bobot buah sekitar 1.4 g buah -1 . Secara data bobot buah cabai besar sangat mengguungguli cabai tipe lainnya. Secara jumlah buah cabai rawit umumnya memiliki jumlah yang lebih banyak dari pada tipe cabai lainnya, diikuti oleh cabai keriting dan terakhir cabai besar. Akan tetapi cabai besar tetapi menggungguli cabai tipe lainnya jika dikonfersikan kedalam bobot buah per tanaman. Menurut Syukur et al 2010a kondisi ini membuat perlu dilakukan pengembangan dan pembentukan cabai tipe baru dengan memiliki keunggulan gabungan dari karakter beberapa tipe cabai, yaitu dengan ukuran buah yang besar dan jumlah buah yang juga banyak. Komoditi hortikultura yang dikonsumsi segar harus memenuhi kriteria konsumen Syukur et al 2012a. Konsumen cabai di Indonesia memiliki kriteria khusus dalam mengonsumsi tipe cabai. Tidak seluruh masyarakat Indonesia mengonsumsi cabai tipe besar, keriting atau rawit secara rutin. Masyarakat yang berdomisili di Jawa Barat umumnya menggunakan cabai tipe besar sebagai sumber warna merah pada masakan dan menggunakan tipe cabai rawit sebagai sumber kepedasan pada masakan. Maka tipe cabai yang berkembang dan ditanaman oleh petani di sekitar Jawa Barat adalah tipe cabai besar yang tidak pedas dan tipe cabai rawit sebagai sumber kepedasan. Kondisi yang berbeda terjadi pada masyarakat yang berdomisili di Sumatera Barat, umumnya mereka mengkonsumsi dan menggunakan cabai tipe keriting sebagai sumber warna merahhijau dan sumber kepedasan pada masakan. Oleh karena itu umumnya tipe cabai yang berkembang dan ditanaman oleh petani di Sumatera Barat adalah tipe cabai keriting dengan kepedasan tertentu. Pengembangan tanaman cabai tipe baru dengan ukuran buah tertentu perlu dilakukan untuk meningkatkan produktivitas cabai Syukur et al 2010a secara nasional. Perbaikan penampilan tipe cabai keriting dalam rangka peningkatan produktivitas dapat dilakukan dengan pembentukan cabai semi keriting. Tipe cabai ini diharapkan memiliki ukuran sedikit lebih besar dari cabai keriting, dengan tidak menghilangkan ciri khas cabai keriting yang berlekuk-lekuk, jumlah buah yang lebih banyak per tanaman dan tingkat kepedasan tinggi. Menurut Kirana 2006 tipe cabai ini dapat dikembangkan dengan cara melakukan rangkaian kegiatan pemuliaan tanaman. Dengan demikian masyarakat yang umumnya mengkonsumsi tipe cabai keriting dapat menggunakan tipe cabai ini dengan produktivitas yang tinggi. Kegiatan pemuliaan tanaman cabai diarahkan pada peningkatan daya hasil dengan karakteristik ukuran buah tertentu. Pembentukan cabai tipe semi keritng merupakan salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas cabai secara nasional. Peningkatan daya hasil merupakan sasaran utama dalam setiap program pemuliaan tanaman. Oleh karena itu menurut Poehlman dan Sleeper 1977 rangkaian kegiatan pemuliaan tanaman perlu dilakukan. Umumya diawali dengan identifikasi galur-galur potensial yang dapat dijadikan sebagai sumber pembentuk keragaman baru yang diharapkan. Penelitian tahap 1 pada kegiatan pemuliaan ini menggunakan 20 genotipe potensial koleksi laboratorium pendidikan pemuliaan tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor yang ditanam pada dua lokasi, yaitu di Rimbo Panjang dan Leuwikopo. Lokasi pertama dianggap sebagai lokasi target dengan kondisi lahan sub-optimum, selanjutnya lokasi kedua dianggap sebagai lokasi pembentukan keragaman dengan konsidi optimum. Menurut Roy 2000 penanaman dua lokasi dilakukan dengan harapan pengaruh interaksi genetik dan lingkungan dari 20 genotipe potensial dapat dipisahkan dari pengaruh genetiknya. Rangkaian kegiatan pemuliaan selanjutnya adalah mengkarakterisasi 20 genotipe yang digunakan. Kegiatan diawali dengan pengamatan karakter kuantitatif pada populasi yang digunakan, diikuti dengan membangkitkan parameter genetik dari setiap karakter yang diamati. Parameter genetik yang diamati memiliputi ragam genetik, ragam lingkungan, ragam interaksi, nilai heritabilitas arti luas, dan koefisien keragaman genetik dari setiap karakter yang diamati. Analisis ragam gabungan menunjukkan nilai koefisien keragaman genetik dari setiap karakter yang diamati memiliki kriteria luas kecuali karakter umur berbunga dan tinggi tanaman. Selain itu nilai heritabilitas arti luas pada semua karakter yang diamati tergolong pada kriteria tinggi. Karakter dengan nilai heritabilitas yang tinggi berarti pewarisan sifat lebih banyak dipengaruhi oleh ragam genetik dan sedikit dipengaruhi oleh ragam lingkungannya Fehr 1987. Selanjutnya, berdasarkan parameter genetik pada populasi awal, genotipe cabai dikelompokan berdasarkan tingkat kemiripannya menggunakan analisis gerombol cluster analysis. Analisis gerombol dilakukan berdasarkan pengamatan karakter kuantitatif sebelumnya membentuk kelompok-kelompok genotipe tertentu Eisen et al 1998. Seleksi akan semakin efektif dan efisien jika nilai duga heritabilitas karakter pada kriteria sedang hingga tinggi. Setiap karakter yang diamati memiliki nilai heritabilitas dengan kriteria tinggi. Nilai heritabilitas memberikan gambaran besarnya konstribusi genetik pada suatu karakter yang ditunjukkan oleh ekspresi fenotipe di lapangan Azrai et al. 2006 dan dapat dijadikan sebagai ukuran suatu karakter dapat diwariskan. Selain nilai heritabilitas, nilai korelasi antar karakter juga menentukan keefektifan dan keefisienan suatu seleksi. Hasil sidak lintas menunjukkan tidak semua karakter memberikan pengaruh langsung terhadap karakter utama, yakni bobot buah per tanaman. Karakter bobot per buah memiliki nilai pengaruh langsung yang lebih besar dari pada pengaruh totalnya terhadap karakter bobot buah per tanaman. Karakter ini memungkinkan untuk dipilih menjadi penanda seleksi untuk mendapatkan cabai berdaya hasil tinggi. Karakter ini diikuti oleh beberapa karakter lain yang memiliki konstribusi terhadap bobot buah per tanaman, dalam kata lain memiliki pengaruh tak langsung kepada karakter utama atau hasil melalui karakter bobot per buah. Karakter panjang buah memiliki pengaruh tak langsung dan nyata terhadap bobot buah per tanaman melalui bobot per buah tertinggi. Informasi pada Tabel 34 menunjukkan perbandingan nilai heritabilitas arti luas pada dua populasi tanaman cabai. Populasi I merupakan populasi awal yang terdiri dari 20 genotipe yang dianalisis dan dibangkitkan nilai duga heritabilitas arti luasnya menggunakan analisis ragam gabungan Gomez dan Gomez 2007. Selanjutnya populasi II merupakan populasi yang terdiri atas 6 tetua terpilih dari 20 genotipe awal dan 30 kombinasi full diallel. Kedua populasi berbeda yang dianalisis untuk membangkitkan nilai duga heritabilitas arti luas menggunakan analisis diallel pendekatan Hayman dan Griffing metode 1 Sigh dan Chaudhary 1979. Nilai duga heritabilitas pada dua populasi memiliki nilai yang cendrung sama. Hal ini dikarenakan pemilihan 6 genotipe terpilih dianggap telah tepat untuk mewakilkan keragaman genetik dari populasi I awal. Pemilihan tetua yang didasari jarak genetik yang jauh berdasarkan analisis gerombol dapat menduga studi pewarisan suatu karakter dan dapat mewakilkan keragaman genetik populasi awal apabila tetua-tetua tersebut dikawinsilangkan membentuk populasi dialel penuh full diallel. Populasi awal yang digunakan telah dikelompokkan menjadi beberapa kelompok berdasarkan tingkat kemiripannya. Luaran output analisis gerombol cluster analysis adalah dendrogram dengan 7 kelompok yang memiliki tingkat kemiripan 90 Gambar 3. Pengelompokan genotipe diharapkan dapat membantu dalam pemilihan tetua dalam kegiatan lanjutan untuk merakit varietas cabai unggul baru dengan ukuran buah tertentu dan berdaya hasil tinggi. Studi pewarisan suatu karakter akan semakin tinggi tingkat keakuratannya, apabila genotipe yang digunakan dalam kegiatan tersebut memiliki jarak genetik yang jauh. Beberapa kelompok genotipe yang dihasilkan menunjukkan dugaan tingkat kemiripan suatu genotipe. Perakitan cabai yang bertujuan untuk mendapatkan varietas cabai dengan tipe semi keriting didapatkan dari hasil persilangan cabai besar dan cabai keriting. Oleh karena itu pemilihan beberapa genotipe cabai untuk diteruskan kepada kegiatan hibridisasi harus meliputi cabai besar hingga keriting. C120 dan C5 dipilih karena berasal dari kelompok yang berbeda jauh, yaitu cabai sumatera keriting panjang dan cabai besar. Selanjutnya C19 dan C2 dipilih sebagai perwakilan cabai yang cukup besar. Terakhir C111 dan C159 dipilih sebagai perwakilan cabai keriting pendek. Pemilihan genotipe yang berasal dari kelompok yang berbeda memberikan manfaat untuk mempelajari pewarisan sifat dari karakter yang diamati. Tabel 34 Perbandingan nilai duga heritabilitas arti luas h 2 bs pada dua populasi Karakter Heritabilitas arti luas h 2 bs Populasi I 20 genotipe awal Populasi II 6 tetua dengan 30 kombinasinya Umur berbunga 0.63 0.84 Umur panen 0.91 0.86 Tinggi tanaman 0.60 0.60 Tinggi dikotomus 0.75 0.90 Panjang buah 0.84 0.93 Panjang tangkai buah 0.78 0.78 Diameter buah 0.82 0.98 Bobot per buah 0.93 0.97 Jumlah buah per tanaman 0.95 0.98 Bobot buah per tanaman 0.80 0.81 Beberapa genotipe terpilih yang didapatkan dari hasil analisis gerombol cluster analysis diteruskan untuk kegiatan hibridisasi. Genotipe berperan sebagai tetua dan dilakukan persilangan sesamanya. Seluruh kombinasi persilangan dilakukan dan ditanam untuk membangkitkan informasi pewarisan sifat dan nilai daya gabung setiap tetua yang digunakan pada setiap karakter yang diamati. Informasi pewarisan karakter hasil dan komponennya akan membuat kegiatan seleksi berjalan efektif. Informasi ragam aditif dan ragam dominan yang dihasilkan dapat digunakan untuk menduga arah pengembangan varietas. Menurut Hayman 1954 interaksi gen, pengaruh ragam aditif dan non aditif, proporsi gen dominan terhadap gen resesif dan jumlah gen pengendali sangat penting untuk mengetahui aksi gen dalam mengekspresikan suatu karakter. Program perakitan varietas galur murni dapat dikembangkan jika ragam DGU berpengaruh nyata dan genotipe memiliki nilai duga DGU yang baik. Genotipe C5 merupakan genotipe dengan nilai DGU yang baik pada beberapa karakter yang diamati membuat genotipe ini dapat dipertimbangkan untuk dikembangkan menjadi varietas galur bersari bebas. Program perakitan varietas hibrida dapat dilakukan jika ragam DGK berpengaruh nyata dan memiliki nilai duga DGK yang baik pada karakter tertentu. Selain itu, informasi keragaan hibrida terbaik pada setiap karakter juga dapat membantu dalam pemilihan kombinasi persilangan yang akan dikembangkan lebih lanjut. Nilai heterosis yang didukung dengan keragaan yang baik dapat dipilih untuk diteruskan menjadi calon hibrida. Akan tetapi juga harus diperhatikan bahwa menurut Yustiana 2013 nilai heterosis seringkali tidak berarti jika penampilan karakter belum mencapai tujuan yang diinginkan. Kombinasi persilangan antara C5×C2 memiliki nilai heterosis yang tertinggi MP=39.82 pada karakter bobot buah per tanaman, namun penampilan karakter bobot buah per tanaman pada pasangan tersebut bukan yang tertinggi Tabel 35. Penentuan kombinasi persilangan terbaik pada setiap karakter untuk dikembangkan lebih lanjut disesuaikan dengan tujuan pada perbaikan karakter yang dipilih. Tabel 35. Nilai duga daya gabung khusus DGK, heterosis H MP dan nilai tengah karakter seleksi persilangan antara tipe cabai besar Genotipe DB BB BBT DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah C2 × C5 1.54 4.37 18.97 1.41 28.51 11.10 19.02 -0.88 241.71 C2 × C19 -2.63 -13.88 15.76 -0.21 42.03 11.54

44.43 -3.87

259.57 C5 × C2 -0.64 11.39 20.25 -0.77 46.40 12.65 -49.63

39.82 340.96

C5 × C19 1.01 -1.04 18.02 1.38 35.95 11.67 -31.99 -10.96 294.04 C19 × C2 1.68 -32.26 12.40

2.03 -7.96

7.48 -44.99 29.46 349.56 C19 × C5 -1.56

16.08 21.14

-0.52 48.00

12.71 34.96

-32.13 224.12 Keterangan:DGK = daya gabung khusus, H MP = heterosis mid parent, UB = umur berbunga, DB = diameter buah, BB = bobot per buah, BBT = bobot buah per tanaman Tabel 36. Nilai duga daya gabung khusus DGK, heterosis H MP dan nilai tengah karakter seleksi persilangan tipe cabai besar dan keriting Genotipe DB BB BBT DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah C2 × C111 -0.43 -16.43 10.69 0.43 22.36 6.55 -23.39 -0.63 188.56 C2 × C120 -0.04 2.69 13.42 -0.17 25.60 8.03 -21.02 16.32 253.56 C2 × C159 -0.49 -11.79 11.09 -0.27 8.97 5.52

38.69 67.27

242.21 C5 × C111 -0.58 2.12 12.97 -0.50 14.38 6.65 36.43 24.31 310.71 C5 × C120

1.09 8.29

14.05 0.38 22.89 8.42 -4.80 -3.52 268.41 C5 × C159 -1.21 -4.67 11.90 -0.20 26.35 6.98 -19.47 -28.95 145.67 C19 × C111 0.43 -6.14 12.03 -0.04 12.84 5.98 -9.81 -3.37 266.80 C19 × C120 0.40 9.22 14.31 1.13

65.37 10.48

-32.49 -10.72 271.73 C19 × C159 -0.33 -9.27 11.44 -0.27 18.57 5.94 -47.65 -23.02 177.95 C111 × C2 -0.30 -11.71 11.29 0.06 20.15 6.43 -15.48 15.69 219.52 C111 × C5 0.27 -2.13 12.43 0.00 14.40 6.65 15.91 11.57 278.88 C111 × C19 -0.32 -1.11 12.68 -0.39 27.47 6.75 30.43 -25.42 205.93 C120 × C2 0.81 -9.74 11.79 0.51 9.67 7.01 10.00 7.14 233.55 C120 × C5 -1.54

32.02 17.13

-0.73 44.32 9.89 -22.30 12.51 313.01 C120 × C19 0.76 -2.39 12.79

1.32 23.84

7.85 20.90 -24.45 229.94 C159 × C2 0.45 -19.02 10.18 0.04 7.25 5.43 13.70 48.34 214.80 C159 × C5 0.12 -6.62 11.66 0.35 13.76 6.29 -55.61 25.31 256.90 C159 × C19 0.14 -11.53 11.15 0.12 13.65 5.69 17.03 -37.75 143.89 Keterangan:DGK = daya gabung khusus, H MP = heterosis mid parent, UB = umur berbunga, DB = diameter buah, BB = bobot per buah, BBT = bobot buah per tanaman Berdasarkan informasi pada Tabel 35, kombinasi persilangan antara cabai besar berpotensi untuk dikembangkan jika memperhatikan nilai tengah pada karakter seleksi yang digunakan adalah C2×C19, C5×C2, C5×C19 dan C19×C2. Kondisi ini karena nilai tengah dari beberapa kombinasi tersebut di atas rata-rata produksi nasional yaitu 250 g tanaman -1 atau 6 ton ha -1 BPS 2011. Selain itu juga terdapat satu kombinasi potensial lainnya karena memiliki nilai heterosis dan nilai tengah tertinggi pada karakter seleksi yang digunakan, yaitu C19×C5. Nilai heterosis menjadi pertimbangan dalam pemilihan kombinasi persilangan karena merupakan salah satu penentu keberhasilan dalam membentuk benih hibrida komersil selain didapatkanya metode yang efisien dan ekonomi Darlina et al. 1992 dan bentuk penampilan superior hibrida yang dihasilkan dibandingkat dengan kedua tetuanya Hallauer dan Miranda 1995. Pembentukan hibrida sangat memperhatikan nilai DGK, heterosis dan nilai tengah kombinasi persilangan yang dihasilkan. Dalam hal ini nilai tengah suatu karakter utama menjadi fokus utama dalam pemilihan kombinasi terbaik dengan pertimbangan nilai DGK dan heterosis. Pada persilangan antar cabai besar dan keriting yang dilakukan, terdapat beberapa kombinasi dengan nilai tengah bobot buah per tanaman yang melebihi rata-rata produksi nasional, yaitu C2×C120, C5×C111, C5×C120, C19×C111, C19×C120, C111×C5, C120×C5, C159×C5 Tabel 36. Selanjutnya terdapat dua kombinasi dengan potensi genetik yang baik untuk dikembangkan lebih lanjut karena memiliki nilai DGK tertinggi, yaitu C2×C159 dan C120×C19. Kondisi ini diduga penampilan kedua kombinasi tersebut masih dipengaruhi besar oleh kondisi lingkungan yang belum optimal. Tabel 37. Nilai duga daya gabung khusus DGK, heterosis H MP dan nilai tengah persilangan antara tipe cabai keriting Genotipe DB BB BBT DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah DGK H MP Nilai tengah C111 × C120 -0.76 -5.34 7.18 -0.27 15.06 4.11 23.71 37.72 308.61 C111 × C159

0.67 -3.86

6.82 0.59 27.43 2.86 -9.30 4.39 157.51 C120 × C111 0.09 -7.63 7.01 0.00 15.15 4.11 34.28 7.13 240.05 C120 × C159 0.53 6.95 7.88 0.32 33.29 4.37

70.04 26.42

226.46 C159 × C111 -0.19 1.63 7.21 -0.16 41.91 3.18 -9.05 16.38 175.61 C159 × C120 -0.21

12.62 8.30

-0.01 34.06 4.40 -56.59

89.59 339.63

Keterangan: DGK = daya gabung khusus, H MP = heterosis mid parent, DB = diameter buah, BB = bobot per buah, BBT = bobot buah per tanaman Kombinasi persilangan C111×C120 dan C159×C120 merupakan kombinasi potensial untuk mengembangkan cabai hibrida tipe keriting Tabel 37, karena memiliki nilai tengah bobot buah per tanaman di atas rata-rata nasional. Nilai tengah pada karakter hasil menjadi informasi awal untuk menghasilkan tanaman berdaya hasil tinggi melalui kegiatan pemuliaan tanaman adalah salah satu patokan dalam memilih hibrida terbaik Roy 2000. Selain itu kombinasi C111×C159, C120×C159 dan C159×C111 juga memiliki potensi genetik yang baik untuk dikembangkan, terlihat dari nilai DGK dan nilai heterosis yang tergolong tinggi pada karakter seleksi yang diamati. Pemilihan hibrida terbaik selalu memperhatikan nilai duga DGK daya gabung khusus, nilai heterosis dan nilai tengah suatu karakter yang diinginkan. Pada penelitian ini terlihat bahwa nilai duga DGK tidak selalu sebanding dengan nilai heterosis yang diperoleh. Kondisi ini memungkinkan terjadi karena nilai DGK diduga dari nilai tengah suatu kombinasi persilangan yang dikoreksi dengan nilai tengah kombinasi persilangan lainnya yang memiliki hubungan half-sib, sedangkan nilai heterosis diduga dari nilai tengah suatu kombinasis persilangan dengan memperhatikan nilai tengah kedua tetuanya tanpa memperhatikan nilai tengah kombinasi persilangan lainnya yang memiliki hubungan half-sib. 7 SIMPULAN DAN SARAN Simpulan 1. Karakter yang diamati umumnya memiliki nilai koefisien keragam genetik kriteria luas dan nilai heritabilitas arti luas kriteria tinggi. Analisis gerombol yang dilakukan juga telah membagi 7 kelompok cabai uji dengan tingkat kemiripan 90 satuan. 2. Karakter bobot per buah merupakan kriteria seleksi yang efektif untuk menghasilkan cabai berdaya hasil tinggi karena berkorelasi nyata dan berpengaruh langsung terhadap bobot buah per tanaman. 3. Penampilan karakter yang diamati umumnya tidak dipengaruhi oleh interaksi antar gen. Distribusi gen yang mempengaruhi penampilan pada umunya karakter yang diamati tidak menyebar merata pada tetua. Umunya karakter yang diamati memiliki tingkat dominansi parsial. Nilai heritabilitas arti luas h 2 bs dan sempit h 2 ns pada setiap karakter yang diamati termasuk dalam kategori tinggi hingga sempit. 4. Heritabilitas arti luas pada populasi awal yaitu dengan 20 genotipe awal dengan populasi akhir yaitu 6 tetua terpilih dengan 30 kombinasinya memiliki nilai yang cendrung sama. 5. Beberapa hibrida yang berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut adalah C2×C19, C5×C2, C5×C19, C19×C2, dan C19×C5 untuk persilangan antara cabai besar, C2×C120, C5×C111, C5×C120, C19×C111, C19×C120, C111×C5, C120×C5, C159×C5, C2×C159 dan C120×C19 untuk persilangan antar cabai besar dan keriting, dan C111×C120, C159×C120, C111×C159, C120×C159 dan C159×C111 untuk persilangan antara cabai keriting. Saran Perlu dilakukan analisis dialel dan evaluasi hibrida pada beberapa lokasi untuk memisahkan pengaruh interaksi genetik lingkungan terhadap penampilan setiap karakter. Beberapa hibrida yang berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut, yaitu C2×C19, C5×C2, C5×C19, C19×C2, C19×C5, C2×C120, C5×C111, C5×C120, C19×C111, C19×C120, C111×C5, C120×C5, C159×C5, C2×C159, C120×C19, C111×C120, C159×C120, C111×C159, C120×C159 dan C159×C111 berpotensi dilakukan pengujian lebih lanjut untuk dikembangkan menjadi varietas hibrida maupun varietas bersari bebas. Program pengembangan untuk karakter yang diamati dapat dikaji lebih lanjut melalui seleksi pedigree untuk mendapatkan informasi segregan transgesif dalam pembentukan varietas bersari bebas. DAFTAR PUSTAKA Achsani NA. 1997. Metode pendugaan koefisien keragaman dengan penduga ciutan shrinkage estimator [Tesis]. Bogor [ID]: Sekolah Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor. Anandhi K, Khader KMA. 2011. Gene effect of fruit yield and leaf curl virus resistance in interspecific crosses of chilli Capsicum annuum L. and C. frutescens L.. J Trop Agric. 491-2:107-109. Ambarwati E, Murti RH. 2001. Correlation analysis and path coefficient of agronomy character to chemical composition of iles-iles Amorphophallus variabilis corm . Agric Sci. 82:55-61. Annicchiarico P. 2002. Genotype x environment interactions: challenges and opportunities for plant breeding and cultivar recommendations. No. 174. Lodi IT: Food and Agriculture Org. Allard RW. 1960. Principles of Plant Breeding. New York US: John Willey and Sons. Azrai M, Aswidinnoor H, Koswara J, Surahman M, Hidayat JR. 2006. Analisis genetik ketahanan jagung terhadap penyakit bulai. Penelitian Pertanian Tanaman Pangan. 25:71-78. Bahar M, Zein A. 1993. Parameter genetik pertumbuhan tanaman, hasil dan komponen hasil jagung. Zuriat. 41:4-7. Baihaki A. 2000. Teknik Rancang dan Analisis Penelitian Pemuliaan Diktat Kuliah. Bandung ID: Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran. Barbosa AMM, Geraldi IO, Benchimol LL, Garcia AAF, Souza CL, Souza AP. 2003. Relationship of intra- and interpopulation tropical maize single cross hybrid performance and genetic distances computed from AFLP and SSR markers. Euphytica. 130:87 –99. Bari AS, Musa S, Sjamsudin E. 1974. Pengantar pemuliaan tanaman. Bogor ID: Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Berke TG. 2000. Hybrid Seed Production in Capsicum. Editor: Basra. 2000. Hybrid Seed Production In Vegetables: Rationale and Methods In Selected Crops. New York US: Haworth Press Inc. Bizeti HS, de Carvalho CGP, de Souza JRP, Destro D. 2004. Path analysis under multicollinearity in soybean. Braz Arch Biol Technol. 475:669-676. [BPS] Badan Pusat Statistik. 2011. Luas Panen, Produksi dan Produktivitas Cabai, 2009-2011. http:www.bps.go.id. [10 September 2012]. Budiarti SG, Rizki YR, Kusumo YWE. 2004. Analisis koefisien korelasi beberapa sifat pada plasma nutfah gandum Triticum astivum L. koleksi Balitbiogen. Zuriat 151:31-40 Chandrasari SE, Nasrullah S. 2013. Uji daya Hasil delapan galur harapan padi sawah Oryza sativa L.. Vegetalika 12:99-107. Darlina E, Ahmad B, Drajat A, Herawati T. 1992. Daya gabung dan heterosis karakter hasil dan komponen hasil enam genotipe kedelai dengan silang diallel. Zuriat 3: 32-38. Djuraidah A. 1991. Simulasi Analisis Gerombol dengan Pendekatan Penguraian Sebaran Campuran Normal Ganda pada Data MSS LANDSAT [Tesis]. Bogor ID: Sekolah Pascasarjana IPB. 78 hal.