Daun Tumbuhan Bahan Pembuatan Insektisida Organik Daun merupakan salah satu organ tumbuhan yang tumbuh dari

11. Daun Wangi

Gambar 31. Tanaman Daun Wangi (Sumber:https://australianseed.com/persistent/catalogue_images/products/

melaleuca-bracteata.jpg) diakses pada tanggal 23 April 2016

a. Klasifikasi Ilmiah Kingdom : plantae Divisi : angiospermae

Subdivisi : Eudicots Kelas : Rosids Ordo : Myrtales Family : Mrytaceae

Genus : Melaleuca

Spesies : Melaleuca bracteata (Wikipedia.org, 2016).

b. Sentra Produksi Budi daya tanaman daun wangi tidak terlalu rumit karena

tanaman ini tidak memerlukan pemeliharaan khusus. Penanaman dapat dilakukan secara tumpang sari dengan jenis tanaman lain. Di daerah dengan ketinggian 10-250 meter dpl, seperti jakarta dan Bogor baik untuk pertumbuhan tapi tidak sebaik jika di tanam di daerah Lembang (Bandung) atau Gunung Putri (Cianjur). Tanaman ini banyak tumbuh di sepanjang sungai, danau, dan rawa (Kardinan, A., 2012).

Bahan Nabati Pembuatan Insektisida Organik

c. Deskripsi Tanaman

Gambar 32. Tanaman Daun Wangi (Sumber :www.shutterstock.com) diakses pada 2 Mei 2016

Melaleuca merupakan tanaman hias dengan bentuk seperti pohon cemara yang dapat mencapai ketinggian hingga 12 m. Pohon ini sering ditemukan di daerah yang lembab dan banyak mengandung air, seperti di sepanjang sungai atau dipinggiran rawa atau danau. Tumbuh baik pada ketinggian di atas 600 m di atas permukaan laut, namun demikian pohon ini masih dapat tumbuh dengan baik pada ketinggian di bawah 600 m di atas permukaan laut asalkan mendapat pengairan yang cukup. Bijinya sangat kecil yang terdapat pada kapsul-kapsul di bunganya. Kapsul- kapsul biji biasanya menempel kuat, kalau tidak dilakukan usaha pembukaan, misalnya dengan panas atau api, secara fisik/mekanik atau ketika pohonnya mati. Pohon melaleuca sangat responsif terhadap pemangkasan dan akan merangsang pertumbuhan daun yang rindang, sehingga bentuk pohonnya dapat dibentuk sesuai selera (Munarso, J., dkk., 2012).

d. Bagian Tanaman Untuk Mengendalikan Hama Bagian tanaman yang paling penting adalah daunnya. Daunnya

dapat disuling untuk menghasilkan minyak atsiri. Namun demikian, rendemen minyaknya (minyak yang dihasilkan dari berat asal bahan mentah/daun yang disuling) relatif rendah, yaitu berkisar antara 1 hingga 2 % (Munarso, J, dkk,. 2012).

e. Zat Aktif Pada Daun Wangi Komponen utama minyak atsiri Melaleuca adalah sebagian

besar metil eugenol (C12H24O2) yang kandungannya berkisar antara

80 hingga 87%, diikuti kandungan komponen lainnya seperti eugenol (5%), linalool (2%) (Munarso, J, dkk., 2012).

40 Cara Membuat Insektisida Organik

f. Cara Penggunaan Ambil daun wangi segar yang muda dengan berat ±500 gram

dan dirajang kecil-kecil dengan cara dipotong dengan pisau, kemudian direndam dan diendapkan semalaman. Selanjutnya cairan yang diperoleh disaring dan diencerkan sampai diperoleh konsentrasi 50%. (Shahabuddin,2011). Beberapa hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan penggunaan minyak atsiri melaleuca yang mengandung metil eugenol yang diletakan di dalam perangkap lalat buah yang terbuat dari botol minuman air mineral dapat memerangkap lalat buah sebanyak 50 hingga 1.000 ekor per perankap per minggunya, tergantung dari masa berbuah buah- buahan dan curah hujan (Munarso, J, dkk, 2012).

g. Sasaran Hama Sebagai insektisida pada lalat (Munarso, J, dkk., 2012).