Bahan alam dari tanaman

Bahan alam dari tanaman yang dapat diolah menjadi seni kriya adalah daun kelapa, daun
pandan, daun lontar, rotan, rumput-rumputan, pandan laut, eceng gondok, dan bambu. Bahan
anyaman tersebut tidak tumbuh di seluruh wilayah Indonesia sehingga pengrajin harus
mendatangkannya dari daerah lain. Namun demikian pada umumnya pengrajin lebih
memanfaatkan bahan setempat yang lebih mudah didapat sehingga mempermudah produksi.
Salah satu bentuk usaha kerajinan yang mendukung kelestarian alam sekaligus mendorong
kearifan lokal adalah pemanfaatan eceng gondok sebagai bahan anyaman. Serat tanaman ini
kuat dan lentur sehingga dapat menjadi bahan baku anyaman untuk perabot atau furniture.
Dengan demikian eceng gondok yang selama ini dikenal sebagai tanaman hama dapat diolah
menjadi produk yang mempunyai nilai jual tinggi.

Di wilayah Indonesia Timur bahan alam yang sering digunakan untuk anyaman antara lain
rumput ketak. Kerajinan anyaman ketak ini ini dikenal di Mataram – Lombok untuk
menghasilkan produk seperti tas, nampan, gelas, dan ornamen ruangan lainnya.
Anyaman lontar adalah anyaman yang dibuat dari daun lontar dan sudah berkembang sejak
zaman dahulu. Anyaman Lontar ini hanya terdapat di wilayah Desa Suradadi Kecamatan Terara
Kabupaten Lombok Timur. Bahan bakuanyaman lontar ini tidak terdapat di Desa Suradadi,
tetapi didatangkan dari pulau tetangga yakni Pulau sumbawa. Di sana daun lontar dijadikan
anyaman untuk membuat berbagai jenis kebutuhan rumah tangga seperti tembolak,songkoq
(topi ), hiasan dinding, tas, kempu, ceraken dan alat alat lainnya.
Sentra produksi Kerajinan Bambu dapat dengan mudah ditemui di Kabupaten Lombok Utara antara lain di Desa

Sukadana, Desa Jenggala, Desa Pemenang Barat, Desa Tegal Maja, Desa Bentek, Desa Gondang, Desa Bayan,
dll. Jenis produksi meliputi bakul dan aneka keperluan rumah tangga lainnya atau terdapat ± 35 jenis produksi. Di
Kabupaten Lombok Utara terdapat 174 unit usaha dengan tenaga kerja 786 orang, mampu berproduksi sebanyak
164.940 buah setiap tahun.

Jobsheet:
1. Bentuk 3-4 siswa
2. Pilihlah salah satu jenis bahan alam tanaman
3. Carilah penjelasan tentang jenis, sifat dan pemanfaatannya.
4.