Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data

menganalisis data yang terhimpun adalah teknik analisis induktif, yaitu menarik kesimpulan yang umum dari hal-hal yang bersifat khusus.

5. Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data

Suatu hasil penelitian tidak ada artinya jika tidak mendapat pengakuan. Kunci untuk mendapatkan pengakuan itu terletak pada keabsahan penelitian itu sendiri. Dalam kaitan inilah pentingnya membangun keabsahan penelitian. Idealnya, keabsahan data bertujuan untuk memperoleh hasil penelitian yang diakui dan bermakna. Peneliti secara nyata harus memahami dan memikirkan keabsahan penelitiannya. Keabsahan merupakan satu unsur penting untuk mendapatkan pengakuan ilmiah. Oleh sebab itu peneliti harus konsisten memperlihatkan hasil-hasil yang sah dan diakui. Untuk menjaga keabsahan data, peneliti melakukan teknik pemeriksaan. Pelaksanaan ini didasarkan pada sejumlah kriteria yaitu derajat kepercayaan credibility, keteralihan transferability, kebergantungan dependanbility dan kepastian confirmability. 79 Adapun teknik yang diterapkan untuk pemeriksaan keabsahan data penelitian ini adalah ketekunan pengamat, triangulasi sumber, dan pengecekan teman sejawat. Teknik ketekunan pengamat adalah mencari secara konsisten interpretasi dengan berbagai cara dalam kaitan dengan proses analisis yang konstan atau tentatif. 80 Dalam hal ini, maka peneliti mengadakan pengamatan dengan teliti dan rinci secara berkesinambungan selama proses penelitian terhadap fokus yang telah ditetapkan. Adapun triangulasi sumber adalah membandingkan dan mengecek balik derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat yang berbeda dalam penelitian kualitatif. Menurut Moleong, triangulasi sumber ini dapat dilakukan dengan beberapa cara, yaitu: 1 membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara; 2 membandingkan apa yang dikatakan orang di depan umum dengan apa yang dikatakannya secara pribadi; 3 membandingkan apa yang dikatakan orang tentang situasi penelitian dengan apa yang dikatakannya sepanjang waktu; 4 membandingkan keadaan dan perspektif seseorang dengan berbagai pendapat dan pandangan orang; 5 membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan. 81 Adapun yang akan diterapkan dalam penelitian ini setidaknya adalah membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara, membandingkan pernyataan informan yang satu dengan yang lain, serta membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan. Pengecekan teman sejawat dilakukan dengan mengekspos hasil sementara atau hasil akhir penelitian kepada teman sejawat yang mengetahui gambaran umum yang sama tentang komunikasi persuasif majelis Tabligh Pimpinan Daerah Aisyiyah dalam meningkatkan akidah Islam di Kabupaten Karo, kemudian mendiskusikannya dengan harapan memperoleh masukan yang konstruktif. Selain 79 Moleong, Metodologi…., h. 324. 80 Ibid., h. 329. 81 Ibid., h. 331. itu, pengecekan teman sejawat ini juga berguna agar peneliti tetap mempertahankan sikap terbuka dan kejujuran dalam memaparkan hasil penelitian.

BAB IV HASIL PENELITAN DAN PEMBAHASAN