Profil Keluarga GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN

BAB I GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN

Perguruan tinggi merupakan tempat pendidikan yang bertujuan untuk membekali dan mengembangkan mahasiswa di berbagai bidang. Selain dibekali dengan ketrampilan, mahasiswa juga diarahkan untuk meningkatkan kepekaan dan kecintaan dalam kehidupan bermasyarakat. KKN-PPM dirancang oleh Universitas Udayana sebagai salah satu upaya perwujudan Tri Darma Perguruan Tinggi dan sarana untuk meningkatkan kepekaan sosial mahasiswanya sehingga mampu berkontribusi positif terhadap pembangunan daerahnya. Daerah yang digunakan sebagai destinasi KKN-PPM adalah daerah yang masih memerlukan perhatian dan bantuan terkait pembangunan yang berlangsung di dalamnya, kegiatan KKN-PPM ini tersebar di seluruh kabupaten di Provinsi Bali. Salah satu program inti dari Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Universitas Udayana KKN-PPM UNUD adalah pendampingan keluarga kurang sejahtera atau keluarga pra sejahtera. Tujuan dari diadakannya program ini yaitu untuk menggali potensi yang dimiliki keluarga prasejahtera tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan dengan melihat dan menganalisa permasalahan yang dihadapi serta menyelesaikan permasalahannya. Dalam proses pendampingan keluarga ini, mahasiswa KKN-PPM berperan sebagai anak asuh. Keluarga yang di dampingi mahasiswa adalah keluarga yang termasuk dalam kriteria keluarga prasejahtera atau keluarga kurang sejahtera, sehingga dengan adanya mahasiswa dapat meningkatkan kesejahteraan, baik dari segi materi atau spiritualnya untuk menuju hidup yang lebih baik. Bantuan disini tidak hanya sebatas materi namun lebih ke hal motivasi sehingga dapat membantu meningkatkan taraf hidup keluarga dampingan. Keluarga Dampingan dilaksanakan di beberapa keluarga yang terdapat di setiap banjar di Desa Buahan, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan. Desa Buahan memiliki 3 banjar dinas kemudian dibagi kepada 17 mahasiswa KKN PPM Unud. Pendampingan di Desa Buahan ini diperuntukkan kepada masyarakat dengan kelompok kurang mampu bagian keluarga harapan yang berjumlah 17 kepala keluarga KK.

1.1 Profil Keluarga

Pada program pendampingan keluarga KKN PPM Unud Periode XIII Tahun 2016 ini, kesempatan untuk mendampingi satu keluarga yang bertempat tinggal di Banjar Buahan selatan, yaitu keluarga I Gede Komang Tri Eka. Keluarga Bapak komang adalah keluarga yang tergolong kurang mampu dengan beliau sebagai kepala keluarga. Keluarga bapak komang beranggotakan 5 orang yaitu istri beliau yang bernama Ni Komang Sriyati beserta kedua putrinya yang bernama Ni Luh Gede Desi Meirayati, Ni kadek devitayanti dan ibu kandung dari bapak Komang yang bernama Ni Ketut Budiari. Keluarga bapak komang tinggal di Banjar Dinas Buahan Selatan dengan luas pekarangan rumah 3 are. Dalam satu pekarangan tersebut terdapat dua kepala keluarga saja. Di rumah Bapak komang ada terdiri atas 4 kamar tidur, 1 dapur serta 1 kamar mandi. Bangunan untuk kamar tidur memiliki luas 4 x 3 meter setiap kamar. Kondisi dapur bapak komang merupakan bangunan semi permanen yang beralaskan tanah serta berdinding batako yang tidak disemen. Pekarangan rumah bapak komang dihiasi dengan tanaman bunga. Bapak komang berpendidikan terakhir Sekolah menengah atas atau SMA dan bermata pencaharian sebagai seniman gambelan. Bapak komang adalah seorang seniman gambelan yang biasa megambel atau ngayah kedesa desa orang mengiringi tarian joget. Beliau hanya bekerja pada malam hari dan ketika ada tawaran saja. Penghasilan bapak komang sekali pentas biasanya 150ribu itu pun jika ada yang mencarinya. Adapun identitas keluarga dampingan adalah sebagai berikut : Identitas Keluarga Dampingan No Nama Status Umur Pendidikan Pekerjaan Keterangan 1 I GEDE KOMANG TRI EKA Kawin 34 tahun SMA Buruh Harian Lepas Kepala Keluarga 2 Ni KOMANG SRIYATI Kawin 34 tahun SMP Buruh Harian Lepas Istri KK 3 NI LUH GEDE DESI MEIRAYANTI Belum Kawin 17 tahun SMA Pelajar Anak KK 4 NI KADEK DEVITAYANTI Belum Kawin 12 tahun SMP Pelajar Anak KK 6 NI KETUT BUDIARI Kawin 58 tahun - - Ibu Kandung KK

1.2. Ekonomi Keluarga Dampingan