Jalan Sehat Pengadaan Perpustakaan Keliling

koordinasi dengan kepala dusun dan penyuluh mengenai waktu yang tepat melaksanakan penyuluhan peternakan. j. Hasil yang Dicapai Semua anggota kelompok ternak lebih memahami cara beternak kambing atau domba dengan benar, mulai dari pakan, kandang, penyakit, dan pemanfaatkan pupuk kandang.

4. Jalan Sehat

a. Tujuan 1 Menjalin silaturahmi dan kerukunan diantara berbagai elemen yang ada di masyarakat dusun Plosowetan. 2 Meningkatkan kesehatan bersama. 3 Memberikan hiburan bagi masyarakat dusun Plosowetan. b. Manfaat Meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat dan indahnya kebersamaan. c. Waktu Pelaksanaan 1. Pengajuan sponsor untuk jalan sehat dilaksanakan pada tanggal 3 Juli 2015. 2. Jalan sehat dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2015. d. Sasaran Sasaran untuk program kerja jalan sehat ini adalah seluruh masyarakat dusun Plosowetan. e. Jumlah Peserta Program kerja jalan sehat ini diikuti oleh ± 80 warga dusun Plosowetan dan semua mahasiswa KKN 2289. f. Sambutan Masyarakat Warga masyarakat menyambut dengan sangat senang dan antusias, terutama untuk kalangan anak-anak dan remaja. g. Biaya Pembuatan pengajuan proposal sponsorship Rp. 10.000 15 Doorprize Rp. 290.300 Air mineral Rp. 128.000 Plastik + tissue + lepek Rp. 18.000 Permen Rp. 18.000 Arem – arem Rp. 150.000 Risol RP 75.000 Total Rp 689.300 h. Sumber Dana Dana dari iuran kelompok KKN 2289 UNY Dana dari sponsorship Spesial Sambal. i. Hambatan Pembagian kupon doorprize tidak bisa terkendali dengan baik. j. Solusi Menambah personil di bagian pembagian doorprize dan membariskan peserta jalan sehat agar lebih terkondisikan. k. Hasil yang dicapai Semua warga dusun plosowetan senang karena semuanya secara bersama-sama mengikuti acara jalan sehat dari awal sampai selesai, ditambah lagi banyak doorprize yang dibagikan untuk peserta jalan sehat yang beruntung dan penyerahan hadiah untuk pemenang lomba-lomba sebelumnya.

5. Pengadaan Perpustakaan Keliling

a. Tujuan 1. Meningkatkan minat baca seluruh warga dusun Plosowetan. 2. Memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapat informasi secara mudah, cepat, dan tepat dalam meningkatkan pengetahuannya. 3. Menyediakan buku – buku pengetahuan maupun ketempilan untuk mendukung keberhasilan kegiatan 16 masyarakat dusun Plosowetan di berbagai bidang seperti: pendidikan, pertanian, perikanan, pengolahan, pemasaran, dll. b. Manfaat Mendidik masyarakat untuk mengapikasikan ilmu yang didapat dari membaca buku secara tepat guna dan berhasil guna. c. Waktu Pelaksanaan 1. Pengajuan proposal dilaksanakan pada tanggal 3 Juli 2015. 2. Pengadaan perpustakaan keliling dilaksanakan pada tanggal 14 Juli 2015. d. Sasaran Seluruh warga dusun Plosowetan baik anak–anak, remaja, dewasa, dan orang tua. e. Jumlah Peserta Proses pengadaan perpusatakan keliling dihadiri oleh 37 warga dusun Plosowetan. f. Sambutan Masyarakat Warga menyambut pengadaan perpustakaan keliling dengan senang, terutama untuk kalangan anak-anak sangat berantusias. g. Biaya Pembuatan Proposal Rp. 10.000 Pembuatan Plakat Rp. 85.000 Transport Rp. 1 0.000 Total Rp. 105.000 h. Sumber Dana Sumber dana dari iuran kelompok KKN 2289 UNY. i. Hambatan Warga untuk kalangan remaja dan orang tua kurang berantusias dengan keberadaan perpustakaan keliling ini. j. Solusi Mencari waktu yang tepat agar semua warga bisa mengunjungi perpustakaan keliling ini. k. Hasil yang dicapai 17 Tersedianya ruang membaca yang bertempat di Mushola AL Muksin dusun Plosowetan dan tersedianya koleksi buku yang memadai baik untuk kalangan anak-anak, remaja, dewasa, maupun orang tua.

6. Edukasi Pagi