Penyuluhan Peternakan Pendampingan Posyandu Balita dan Lansia

Menginformasikan kembali pelaksanaan penyuluhan melalui pengeras suara dusun. j. Hasil yang Dicapai Warga gowok pos terutama petani dapat mengetahui cara meningkatkan pemasaran hasil panen serta terjalin koordinasi antara kelompok tani dusun Gowok Pos dengan koordinator Penyuluh Desa Sengi.

2. Penyuluhan Peternakan

a. Tujuan Mensosialisasikan cara menjaga kesehatan hewan ternak sapi dan domba dan macam-macam penyakit yang sering menyerang hewan ternak di dusun Gowok Pos. b. Manfaat Mengetahui pertolongan pertama pada hewan ternak yang sakit serta menjaga kesehatan hewan ternak. c. Waktu Pelaksanaan Program dilaksanakan selama 2 jam pada tanggal 13 Juli 2015. d. Jumlah Peserta Jumlah peserta yang mengikuti penyuluhan peternakan sebanyak 31 orang termasuk seluruh mahasiswa KKN 2286. e. Sasaran Sasaran kegiatan ini adalah kelompok ternak dusun Gowok Pos. f. Biaya 21 Bingkisan pembicara Rp 14.000 + Total Rp 14.000 g. Sumber Dana Sumber dana berasal dari iuran mahasiswa KKN 2286. h. Hambatan Hambatan yang ditemui pada kegiatan ini adalah jumlah warga yang hadir hanya beberapa wakil dari anggota kelompok ternak dusun Gowok Pos. i. Solusi Menginformasikan kembali terkait pelaksanaan penyuluhan peternakan melalui pengeras suara dusun. j. Hasil yang Dicapai Warga yang datang mendapat wawasan tentang cara menjaga kesehatan hewan ternak sapi dan kambing dengan jelas serta anggota kelompok ternak dapat mengetahui tindakan pertolongan pertama pada hewan ternak yang sakit. Selain itu peternak juga mengetahui berbagai macam obat tradisional untuk hewan ternak mereka yang lebih murah dan dapat dibuat sendiri.

3. Pendampingan Posyandu Balita dan Lansia

a. Tujuan Mencatat tumbuh kembang balita, perkembangan kandungan bagi ibu hamil dan memberikan konsultasi kesehatan pada lansia di dusun Gowok Pos. b. Manfaat Mengetahui jumlah kelahiran bayi, pertumbuhan badan balita dan kesehatan lansia di dusun Gowok Pos. 22 c. Waktu Pelaksanaan Program dilaksanakan selama 2,5 jam pada tanggal 7 Juli 2015. d. Sasaran Seluruh balita dan lansia di dusun Gowok Pos. e. Jumlah Peserta Kegiatan posyandu ini dihadiri oleh 4 kader posyandu, 34 orang balita, 23 orang lansia dan mahasiswa KKN 2286 di dusun Gowok Pos f. Biaya Tidak ada biaya yang dikeluarkan untuk program ini. g. Sumber Dana - h. Hambatan Ada beberapa orang balita dan lansia yang tidak datang sehingga kader tidak mengetahui perkembangan mereka. i. Solusi Mengumumkan kembali terkait pelaksanaan posyandu melalui pengeras suara dusun. j. Hasil yang dicapai Kader mengetahui angka kelahiran bayi dan tumbuh kembang balita di dusun Gowok Pos serta dapat memberikan konsultasi kesehatan dan obat serta vitamin kepada para lansia.

4. Bersih-bersih Desa