Analisis Kinerja Alat Pengering Pengeringan Ikan Teri kadar Air 30 Pengeringan Ikan Teri kadar Air 20

Gambar 6.1. Prototype Mini Solar Dryer Ruang pengering dilengkapi dengan rak pengering yang terbuat dari kawat ayakan yang mempunyai lubang dengan ukuran 5 x 5 mm. Rak digunakan untuk meletakkan bahan yang akan dikeringkan, yang berukuran 1200 x 800 mm. Bagian ujung alat pengering dilengkapi dengan pintu yang berfungsi untuk mengeluarkan rak dari alat pengering. Gambar 6.2. Prototype Mini Solar Dryer

6.2 Analisis Kinerja Alat Pengering

6.2.1 Suhu a. Pengeringan Ikan Teri kadar Air 40

Perubahan suhu udara pada masing-masing titik pengamatan di kolektor maupun ruang pengering dapat dilihat pada Gambar 6.3. Gambar 6.3. Penyebaran Suhu pada Pengeringan Ikan Teri 40 Kisaran suhu lingkungan adalah 29-33 o C, suhu udara pada kolektor berkisar antara 33-42 o C dan suhu udara pada ruang pengering berkisar antara 31-38 o C. Suhu maksimum pemanasan sekitar jam 13.00 – 13.30 WIB dengan kisaran pada kolektor sekitar 42 o C dan pada ruang pengering sebesar 38 o C. Pada sore hari, suhu cendrung menurun seiring dengan penurunan intensitas matahari.

b. Pengeringan Ikan Teri kadar Air 30

Suhu lingkungan adalah 30-35 o C, suhu udara pada kolektor berkisar antara 35-46 o C dan suhu udara pada ruang pengering berkisar antara 32-39 o C. Suhu maksimum pemanasan sekitar jam 11.00 – 13.30 WIB dengan kisaran pada kolektor sekitar 46 o C dan pada ruang pengering sebesar 39 o C. Pada sore hari, suhu cendrung menurun seiring dengan penurunan intensitas matahari. Perubahan suhu udara pada masing-masing titik pengamatan di kolektor maupun ruang pengering dapat dilihat pada Gambar 6.4. Gambar 6.4. Penyebaran Suhu pada Pengeringan Ikan Teri 30 Pada pengeringan ikan teri kadar air 30 dilaksanakan dalam 2 dua hari. Hal ini disebabkan pada hari pertama jam 13.00 WIB hujan turun, sehingga penelitian dihentikan dan dilanjutkan keesokan harinya.

c. Pengeringan Ikan Teri kadar Air 20

Kisaran suhu lingkungan adalah 31.3-39.30 o C, suhu udara pada kolektor berkisar antara 40.35-55.65 o C dan suhu udara pada ruang pengering berkisar antara 37.77-50.90 o C. Pada pengeringan ikan teri 20 adalah suhu terbaik didapatkan selama penelitian dengan kisaran pada kolektor sekitar 56 o C dan pada ruang pengering sebesar 51 o C. Perubahan suhu udara pada masing-masing titik pengamatan di kolektor maupun ruang pengering dapat dilihat pada Gambar 6.5. Gambar 6.5. Penyebaran Suhu pada Pengeringan Ikan Teri 20

6.2.2 Kelembaban a. Pengeringan Ikan Teri kadar Air 40

Perubahan kelembaban relatif di udara sekitar, kolektor dan ruang pengering ditunjukkan pada Gambar 6.6. Kelembaban relatif pada lingkungan berkisar antara 68 dan 80, pada kolektor berkisar 56-78 dan pada ruang pengering 68-83.

b. Pengeringan Ikan Teri kadar Air 30