Permasalahan Keluarga Tabel Permasalahan Keluarga

10

BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga Tabel Permasalahan Keluarga

No Sektor Permasalahan 1. Ekonomi Penghasilan dari bekerja tetap sebagai buruh panggul di Pasar Pesangkan tidaklah cukup untuk menunjang kebutuhan sehari-hari. Penghasilan dari bekerja sampingan sebagai pengurus kebun milik orang lain, tukang angkut pasir, penjual pisang goreng, dan penjual canang juga belum cukup untuk membiayai keperluan rumah tangga dan biaya pendidikan anak. Pekerjaan yang terbilang cukup banyak tersebut, membuat Ni Ketut Rauh merasa kekurangan waktu untuk melakoni pekerjaannya. 2. Pendidikan Anak kedua Ni Ketut Rauh saat ini sedang menempuh pendidikan di Sekolah Perhotelan Internasional, dengan biaya sendiri hasil bekerja di Delmon Jimbaran Puri Bali. Anak ketiga Ni Ketut Rauh sedang menempuh pendidikan kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan Saraswati, Selat. Biaya pendidikan sepenuhnya ditanggung oleh Ni Ketut Rauh, yakni sebesar Rp 150.000 setiap bulannya. Anak ketiga Ni Ketut Rauh membutuhkan biaya training sebesar Rp900.000 sehingga harus diangsur sebanyak tiga kali agar dapat melunasinya. Anak bungsu Ni Ketut Rauh saat ini duduk di bangku kelas 6 Sekolah Dasar Nomor 4 Duda Timur, Ia mendapat bantuan dana sekolah berupa Kartu Indonesia Pintar senilai Rp300.000,- hingga 11 Rp600.000,-. Ni Ketut Rauh tidak bisa menyekolahkan anak- anaknya ke jenjang yang lebih tinggi karena terkendala biaya, sehingga apabila anak-anak Beliau ingin melanjutkan pendidikan, maka mereka harus bersekolah sambil bekerja untuk membantu membiayai sekolah. 3. Kesehatan Lingkungan rumah kurang terjaga kebersihannya, serta sarana dan prasarana rumah tangga masih sangat minim. Kondisi kamar dan dapur yang dijadikan satu menyebabkan asap pembakaran dari kayu bakar, kurang baik untuk kesehatan paru-paru Ni Ketut Rauh sekeluarga. 4. Pertanian Mengurus kebun salak milik orang lain dengan jumlah pohon yang tidak terlalu banyak serta penataan kebun di dalam pekarangan rumah yang masih kurang baik.

2.2 Masalah Prioritas Tabel Prioritas Masalah