Bahasa Pemograman CSS Bahasa Pemograman PHP jQuery

commit to user 11 HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh Word Wide Web Consortium W3C. Septian, 2011 HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file bentuk HTML dapat digunakan menggunakn browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer. Septian, 2011

2.6 Bahasa Pemograman JavaScript

Javascript adalah bahasa scripting yang handal yang berjalan pada sisi client. Javascript merupakan sebuah bahasa scripting yang dikembangkan oleh Netscape. Untuk menjalankan script yang ditulis dengan Javascript kita membutuhkan Javascript-enabeled browser yaitu browser yang mampu menjalankan Javascript. Septian, 2011

2.7 Bahasa Pemograman CSS

Cascading Style Sheet CSS adalah seuatu bahasa stylesheet yang digunakan untuk mengatur tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup. Pengguna yang paling umum dari CSS adalah untuk memformat halaman web yang ditulis dengan HTML dan XHTML. Walaupun demikian, bahasanya sendiri dapat dipergunakan untuk semua jenis dokumen XML termasuk SVG dan XUL Spesifikasi CSS diatur oleh Word Wide Web Consortium W3C. Septian. 2011

2.8 Bahasa Pemograman PHP

PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini. PHP adalah bahasa pemrograman web atau scripting language yang didesain untuk web atau scripting language yang didesain untuk web. Septian, 2011 Awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page . PHP dibuat pertama kali oleh Rasmus Lerdorf pada 1994, yang pada awalnya dibuat untuk menghitung jumlah pengunjung pada homepagenya. Pada waktu itu PHP commit to user 12 masih bernama FI Form Interpreted, yang wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengelola data form di web. Di awal tahun 2001, PHP telah dipakai lebih dari 5 juta dolain di seluruh dunia, dan akan terus bertambah karena kemudahan aplikasi PHP ini dibandingkan dengan bahasa Server side yang lain. Septian, 2011

2.9 jQuery

jQuery merupakan salah satu pustaka yang dikembangkan dengan menggunakan JavaScrip. Kehadirannya adalah untuk memudahkan penulisan kode JavaScrip. Dengan menggunakan jQuery, penulisan kode JavaScrip menjadi lebih sederhana,kodenya menjadi ringkas. Selain itu, yang lebih penting lagi, pembuatan halaman web yang interaktif dan menarik menjadi jauh lebih mudah diimplementasikan dari pada kalau anda menuliskan JavaScrip sendiri. Kadir, 2011 Beberapa kemampuan yang bisa didapatkan dengan menggunakan jQuery disajikan dibawah ini: Menyembunyikanmenampilkan elemen yang menyusun halaman web. Menambahkanmenghapus elemen yang ada dalam halaman web. Melakukan animasi terhadap halaman web, misalnya menggerakkan gambar. Menyajikan table dengan warna berselang-seling untuk setiap baris. Menggunakan Ajax, misalnya untuk mengubah tampilan sebagian data pada halaman web didasarkan jawaban dari server. Selain itu, jQuery juga mendukung penambahan plug-in, yang membuat kemampuan jQuery bertambah pesat. Plug-in adalah tambahan-tambahan yang berjalan di atas jQuery yang membuat pembuatan halaman web jadi lebih mudah atau lebih menarik. Kadir, 2011 commit to user 13 BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Perancangan Arsitektur