Memahami Kasih Allah bagi Dunia Kasih Allah bagi Orang Berdosa

11 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Maria dan Yusuf Lukas 2:1-20. Ia adalah Juruselamat dunia, seperti yang diberitakan oleh malaikat: “Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat dunia, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud” Lukas 2:11. Berita ini merupakan kabar baik. Raja Besar yang telah lama dijanjikan Allah akhirnya datang

C. Memahami Kasih Allah bagi Dunia

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini 1. Berdasarkan cerita di atas, bagaimana cara Allah mengasihi dunia? 2. Bagaimana cara Allah menepati janji-Nya?

D. Kasih Allah bagi Orang Berdosa

Pelajaran ini merupakan lanjutan dari pelajaran sebelumnya. Allah tidak dapat dibohongi. Ia tahu segala-galanya. Dalam cerita tentang Adam dan Hawa, Allah tahu bahwa manusia telah melanggar perintah-Nya dengan memakan buah pohon yang telah dilarang. Akibat ketidaktaatannya, Adam dan istrinya menerima hukuman. Hidup mereka penuh dengan kesukaran dan kesedihan. Mereka harus bersusah payah untuk mencari makannya. Tetapi dalam murka-Nya, kasih Allah sangat besar; Ia tetap menjadi Bapa untuk anak-anak-Nya, meskipun mereka sudah berdosa. Allah masih bermurah hati. Allah masih mau menjadi Bapa untuk anak-anak-Nya yang sudah jatuh itu. Ia masih mau menganugerahkan keselamatan yang kekal. Kasih Allah sungguh ajaib Penyelamat yang hendak diberikan Allah kepada dunia yang berdosa ini adalah Anak-Nya sendiri yaitu Yesus Kristus, yang akan lahir di Betlehem dan yang akan mati di Golgota untuk menebus segala dosa manusia. Mengapa Allah mau memberikan Anak-Nya yaitu Yesus Kristus untuk menebus dosa-dosa manusia? Jawabannya karena Allah mengasihi dunia. Sebagaimana disaksikan oleh Yohanes 3:16, “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal”. Allah ingin hubungan manusia dengan-Nya yang rusak, kini dapat menjadi baik kembali. Allah ingin agar manusia tidak binasa. Oleh karena itu Allah menepati janji-Nya dengan memberikan seorang penyelamat bagi dunia. Keselamatan bagi dunia sudah tersedia. Apa tanggapan kita terhadap kasih Allah yang sungguh luar biasa itu? Kita harus berterima kasih atas kasih Allah itu dengan hidup bersyukur dan sungguh-sungguh percaya bahwa Yesus, Anak Allah, adalah Tuhan dan Juruselamat dunia. Kita patut bersyukur atas anugerah keselamatan yang diberikan oleh Allah bagi kita.

E. Menghayati Kasih Allah bagi Dunia