Latar Belakang PENDAHULUAN EVALUASI RASIONALITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI PERIODE JANUARI-AGUSTUS 2010.

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Di Indonesia, TBC merupakan masalah utama kesehatan masyarakat. Jumlah pasien TBC di Indonesia merupakan ke-3 terbanyak di dunia setelah India dan Cina. Diperkirakan pada tahun 2004, setiap tahun ada 539.000 kasus baru dan kematian 101.000 orang Anonim, 2007. Di Indonesia dengan prevalensi TBC positif 0,22 laporan WHO 1998, penyakit ini merupakan salah satu penyakit yang setiap tahun mortalitasnya cukup tinggi. Kawasan Indonesia timur banyak ditemukan terutama gizi makanannya tidak memadai dan hidup dalam keadaan sosial ekonomi dan higiene dibawah normal Tjay dan Rahardja, 2007. Hampir 10 tahun lamanya Indonesia menempati urutan ke-3 sedunia dalam hal jumlah penderita tuberkulosis. Berdasarkan Data Badan Kesehatan Dunia WHO pada tahun 2007 menyatakan jumlah penderita tuberkulosis di Indonesia sekitar 528.000. Laporan WHO pada tahun 2009, mencatat peringkat Indonesia menurun ke posisi lima dengan jumlah penderita TBC sebanyak 429.000 orang. Pada Global Report WHO 2010, didapat data TBC Indonesia, total seluruh kasus TBC tahun 2009 sebanyak 294.731 kasus, dimana 169.213 adalah kasus TBC baru BTA positif, 108.616 adalah kasus TBC BTA negatif, 11.215 adalah kasus TBC ekstra paru, 3.709 adalah kasus TBC kambuh, dan 1.978 adalah kasus pengobatan ulang diluar kasus kambuh Anonim c , 2011. 1 Pada anak, TBC secara umum dikenal dengan istilah “flek paru-paru”. Tuberkulosis pada anak juga mempunyai permasalahan khusus yang berbeda dengan orang dewasa, baik dalam aspek diagnosis, pengobatan, pencegahan, maupun TBC pada kasus khusus, misalnya pada anak dengan infeksi HIV Anonim a , 2011. Selain itu, pemeriksaan TBC yang memerlukan sampel dahak dari sang anak masih sulit diterapkan karena anak kecil sulit mengeluarkan dahak. Akibatnya, kesulitan dan keraguan dalam aspek diagnosis ini seringkali menimbulkan terjadinya over diagnosis dan over treatment dalam penanganan TBC anak Anonim b , 2011. Perbedaan TBC anak dan TBC dewasa adalah TBC anak lokasinya pada setiap bagian paru sedangkan pada dewasa di daerah apeks dan infra klavikuler. Kemudian terjadi pembesaran kelenjar limfe regional sedangkan pada dewasa tanpa pembesaran kelenjar limfe regional. Pada anak penyembuhan dengan perkapuran dan pada dewasa dengan fibriosis. Pada anak lebih banyak terjadi penyebaran hematogen sedangkan pada dewasa jarang Sulaifi, 2011. Sumber utama penularan adalah orang dewasa dengan TBC paru dengan sputum positif Mycobacterium tuberculosis, dan susu dari hewan yang terinfeksi Mycobacterium bovis. Diagnosis berdasarkan gambaran rontgen toraks dan tes tuberkulin positif. Sputum biasanya tidak ada, namun hasil tuberkulosis mungkin bisa didapatkan dari bilas lambung. Pencegahan tergantung pada perbaikan kondisi sosioekonomi, dan kemudian pada beberapa pemeriksaan termasuk pengenalan serta terapi tepat pada infeksi TBC dewasa, imunisasi BCG Meadow dan Newel, 2006. Sedangkan masalah perilaku tidak sehat antara lain akibat dari meludah sembarangan, batuk sembarangan, kedekatan anggota keluarga, gizi yang kurang atau tidak seimbang, dan lain-lain Anonim, 2006. Usia anak merupakan usia yang sangat rawan terhadap penularan penyakit tuberkulosis. Angka penularan dan bahaya penularan yang tinggi terdapat pada golongan umur 0-6 tahun dan golongan umur 7-14 tahun. Usia anak sangat rawan tertular tuberkulosis dan apabila terinfeksi mereka mudah terkena penyakit tuberkulosis. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh Utami 2010 tentang Evaluasi Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis pada Pasien Tuberkulosis Anak di Instalasi Rawat Jalan Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat Surakarta Periode Januari-Juni 2009, didapatkan jenis obat yang digunakan di instalasi rawat jalan BBKPM Surakarta Periode Januari-Juni 2009 adalah tahap intensif 2 bulan rifampisin, isoniasid dan pirazinamid sebanyak 100 sedangkan tahap lanjutan 6-12 bulan rifampisin dan isoniasid sebanyak 100. Kemudian evaluasi penggunaan antibiotik kategori tepat obat sebanyak 100, kategori tepat dosis rifampisin 80,81, isoniasid 85,86, dan pirazinamid 86,87. Kategori tepat lama pengobatan 6-12 bulan sebanyak 87,63. Kategori hasil pengobatan lengkap sebanyak 85,86. Penelitian ini diharapkan agar dapat mengevaluasi rasionalitas penggunaan OAT pada pasien anak tuberkulosis paru. Rasionalitas tersebut antara lain tepat indikasi, tepat pasien, tepat obat, tepat dosis, dan waspada efek samping. Tuberkulosis merupakan penyakit yang perlu mendapat perhatian khusus. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian tentang evaluasi rasionalitas penggunaan obat anti tuberkulosis pada pasien anak tuberkulosis paru di instalasi rawat jalan Rumah Sakit Umum Daerah Banyudono Kabupaten Boyolali. Penelitian dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah Banyudono Kabupaten Boyolali karena Rumah Sakit tersebut merupakan salah satu tempat rujukan bagi pasien yang menderita penyakit tuberkulosis.

B. Rumusan Masalah

Dokumen yang terkait

EVALUASI RASIONALITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK EVALUASI RASIONALITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI PERIODE JAN

4 11 14

LAMPIRAN 1 DATA PENGOBATAN PASIEN ANAK TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN EVALUASI RASIONALITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI PER

0 1 16

EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN TUBERKULOSIS ANAK DI INSTALASI RAWAT JALAN BALAI BESAR KESEHATAN PARU MASYARAKAT SURAKARTA PERIODE JANUARI-JUNI 2009.

0 2 19

EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTITUBERKULOSIS PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTITUBERKULOSIS PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SUKOHARJO PERIODE TAHUN 2009.

0 1 16

PENDAHULUAN EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTITUBERKULOSIS PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SUKOHARJO PERIODE TAHUN 2009.

0 0 17

EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN TUBERKULOSIS DEWASA DI INSTALASI RAWAT JALAN Evaluasi Penggunaan Obat Antituberkulosis Pada Pasien Tuberkulosis Dewasa Diinstalasi Rawat Jalan Rs Paru Dungus Madiun Tahun 2010.

2 10 15

EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK DI INSTALASI RAWAT JALAN BALAI KESEHATAN Evaluasi Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis Pada Pasien Anak Di Instalasi Rawat Jalan Balai Kesehatan Paru Masyarakat Klaten Tahun 2010.

0 0 18

PENDAHULUAN Evaluasi Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis Pada Pasien Anak Di Instalasi Rawat Jalan Balai Kesehatan Paru Masyarakat Klaten Tahun 2010.

0 0 4

EVALUASI PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PASIEN ANAK DI INSTALASI RAWAT JALAN BALAI KESEHATAN Evaluasi Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis Pada Pasien Anak Di Instalasi Rawat Jalan Balai Kesehatan Paru Masyarakat Klaten Tahun 2010.

0 2 15

RASIONALITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS PADA PENDERITA TUBERKULOSIS PARU DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH PALEMBANG BARI PERIODE 2017-2018

0 2 22