Manfaat Penelitian Struktur Organisasi Skripsi

Dewi Nurma Hastuti, 2014 PENGARUH IKLIM ORGANISASI TERHAD AP PROD UKTIVITAS KERJA TENAGA PERPUSTAKAAN PAD A CISRAL UNIVERSITAS PAJAJARAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB I Pendahuluan. Pada bab ini terdiri dari latar belakang penelitian, identifikasi dan perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan struktur organisasi skripsi. BAB II Kajian Pustaka, kerangka pemikiran, asumsi dan hipotesis penelitian. Pada bab ini memuat kajian pustaka yang menunjukan teori yang dikaji dalam bidang ilmu yang diteliti. Kerangka pemikiran merupakan rumusan hubungan teoritis antar variabel penelitian. Sedangkan hipoteis penelitian merupakan asumsi sementara mengenai masalah yang dirumuskan dalam penelitian. BAB III Metode penelitian. Pada bab ini membahas metode penelitian yang digunakan dalam penelitian. Bab ni terdiri dari lokasi, populasi dan sampel penelitian, desain penelitian, metode penelitian, definisi operasional, instrumen penelitian, teknik pengumpulan data, dan analisis data dalam penelitian ini. BAB IV Hasil penelitian dan pembahasan. Pada bab ini menjelaskan mengenai inti penelitian yang menguraikan hasil dari penelitian pada CISRAL Universitas Padjadjaran. BAB V Simpulan dan saran, Bab ini merupakan bagian penutup yang berisi mengenai simpulan dari penelitian yang telah dilakukan dan saran- saran untuk objek penelitian terkait yang diuraikan berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan. Dewi Nurma Hastuti, 2014 PENGARUH IKLIM ORGANISASI TERHAD AP PROD UKTIVITAS KERJA TENAGA PERPUSTAKAAN PAD A CISRAL UNIVERSITAS PAJAJARAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan untuk mengetahui pengaruh iklim organisasi terhadap produktivitas kerja tenaga perpustakaan pada CISRAL Universitas Padjadjaran, maka dapat diambil simpulan secara umum bahwa iklim organisasi memiliki pengaruh yang sedang. Kemudian diperoleh gambaran bahwa tenaga perpustakaan memberikan kesan yang positif terhadap keseluruhan indikator dari iklim organisasi dan produktivitas kerja tenaga perpustakaan. Hal ini menunjukkan bahwa iklim organisasi pada CISRAL Universitas Padjadjaran kondusif dan mempengaruhi tingginya produktivitas tenaga perpustakaan pada CISRAL Universitas Padjadjaran. Pengaruh tersebut ditunjukkan oleh subvariabel struktur, standar-standar, dan tanggung jawab. Dengan demikian dapat diambil simpulan secara khusus yaitu sebagai berikut: 1. Subvariabel struktur terhadap produktivitas tenaga perpustakaan pada CISRAL Universitas Padjadjaran menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan. Hal ini menunjukkan struktur organisasi, prosedur kerja, dan kejelasan wewenang pada perpustakaan sudah cukup jelas. Semakin jelasnya struktur organisasi pada perpustakaan dapat meningkatkan produktivitas kerja tenaga perpustakaan. 2. Subvariabel standar-standar terhadap produktivitas tenaga perpustakaan pada CISRAL Universitas Padjadjaran menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan. Hal ini diukur berdasarkan indikator standar kinerja dan tekanan yang dirasakan. 3. Subvariabel tanggung jawab terhadap produktivitas tenaga perpustakaan pada CISRAL Universitas Padjadjaran menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan. Hal ini diukur berdasarkan indikator pengawasan yang dilakukan Dewi Nurma Hastuti, 2014 PENGARUH IKLIM ORGANISASI TERHAD AP PROD UKTIVITAS KERJA TENAGA PERPUSTAKAAN PAD A CISRAL UNIVERSITAS PAJAJARAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu dan tanggung jawab yang diberikan. Subvariabel tanggung jawab memiliki pengaruh yang lebih besar dibandingkan subvariabel struktur dan subvariabel standar-standar.

B. Saran

Berdasarkan simpulan diatas, maka peneliti memberikan beberapa saran agar dapat menjadi masukan bagi perpustakaan perguruan tinggi khususnya CISRAL Universitas Padjadjaran, yaitu sebagai berikut : 1. Pimpinan perpustakaan sebaiknya lebih mengarahkan tenaga perpustakaan untuk bekerja sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh perpustakaan dan memberikan dorongan kepada tenaga perpustakaan agar mampu mencapai standar kinerja dan tujuan perpustakaan. 2. Pimpinan sebaiknya menginformasikan kembali struktur organisasi, standar kinerja, dan tanggung jawab tenaga perpustakaan secara berkala setiap terjadi penerimaan tenaga perpustkaaan baru dan ketika membuat kebijakan baru untuk menciptakan iklim organisasi yang lebih kondusif. 3. Bagi peneliti selanjutnya dengan tema yang sama, diharapkan untuk menambahkan faktor-faktor atau variabel lain selain iklim organisasi seperti budaya kerja, motivasi kerja, dan lain sebagainya. Sehingga dapat memberikan lebih banyak masukan untuk perpustakaan khususnya CISRAL Universitas Padjadjaran.

Dokumen yang terkait

PENGARUH LEMBUR PADA PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA KONSTRUKSI PENGARUH LEMBUR PADA PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA KONSTRUKSI.

0 3 12

PENGARUH UPAH TERHADAP PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA LANGSUNG PADA Pengaruh Upah Terhadap Produktivitas Tenaga Kerja Langsung Pada PT. Damatex Di Salatiga.

0 0 12

PENGARUH IKLIM ORGANISASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA TENAGA PERPUSTAKAAN PADA CISRAL UNIVERSITAS PADJADJARAN.

0 0 40

PENGARUH IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS PENGURUS PNPM Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi Dan Semangat Kerja Terhadap Produktivitas Pengurus Pnpm (Studi Explanatif Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi dan Semangat

0 1 16

PENDAHULUAN Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi Dan Semangat Kerja Terhadap Produktivitas Pengurus Pnpm (Studi Explanatif Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi dan Semangat Kerja Terhadap Produktivitas Pengurus PNPM Kecamatan Ngrambe Kabupaten Ngawi Tahu

0 4 6

PENGARUH IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS PENGURUS PNPM Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi Dan Semangat Kerja Terhadap Produktivitas Pengurus Pnpm (Studi Explanatif Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi dan Semangat

0 1 16

Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi Terhadap Kinerja Perpustakaan Cisral Di Unversitas Padjadjaran.

0 1 2

Produktivitas Tenaga Kerja

0 1 3

PENGARUH IKLIM ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SAMBAS

0 0 12

IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN PRODUKTIVITAS KERJA (Studi Korelasi Antara Iklim Komunikasi Organisasi dan Produktivitas Kerja Karyawan Kontrak di Radio PTPN Surakarta)

0 0 158