Tujuan Ruang Lingkup Penulisan Metode Penulisan Sistematika Penulisan

yang mengancam hidup pasien, barulah selanjutnya dilakukan survei sekunder. Tahapan pengkajian primer meliputi : A: Airway, mengecek jalan nafas dengan tujuan menjaga jalan nafas disertai kontrol servikal; B: Breathing, mengecek pernafasan dengan tujuan mengelola pernafasan agar oksigenasi adekuat; C: Circulation, mengecek sistem sirkulasi disertai kontrol perdarahan; D: Disability, mengecek status neurologis; E: Exposure, enviromental control, buka baju penderita tapi cegah hipotermia Holder, 2002. Pengkajian primer bertujuan mengetahui dengan segera kondisi yang mengancam nyawa pasien. Pengkajian primer dilakukan secara sekuensial sesuai dengan prioritas. Tetapi dalam prakteknya dilakukan secara bersamaan dalam tempo waktu yang singkat kurang dari 10 detik difokuskan pada Airway Breathing Circulation ABC. Karena kondisi kekurangan oksigen merupakan penyebab kematian yang cepat. Kondisi ini dapat diakibatkan karena masalah sistem pernafasan ataupun bersifat sekunder akibat dari gangguan sistem tubuh yang lain. Pasien dengan kekurangan oksigen dapat jatuh dengan cepat ke dalam kondisi gawat darurat sehingga memerlukan pertolongan segera. Apabila terjadi kekurangan oksigen 6-8 menit akan menyebabkan kerusakan otak permanen, lebih dari 10 menit akan menyebabkan kematian. Oleh karena itu pengkajian primer pada penderita gawat darurat penting dilakukan secara efektif dan efisien Mancini, 2011. Berdasarkan latar belakang diatas, maka kelompok kami tertarik untuk membahas mengenai pengkajian gawat darurat pada dewasa.

B. Tujuan

1. Tujuan Umum Mengetahui tentang konsep pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa 2. Tujuan Khusus a. Mengetahui tentang konsep pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa yang meliputi : primary assessment, secondary assessment, focused assesment, diagnostic procedure. b. Menyusun format pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa.

C. Ruang Lingkup Penulisan

Ruang lingkup penulisan pada makalah ini antara lain : 1. Konsep primary assessment yang membahas mengenai proses evaluasi awal yang sistematis dan penanganan segera pada pasien dewasa yang mengalami kondisi gawat darurat, yang meliputi Airway maintenance dengan cervical spine protection, Breathing dan oxygenation, Circulation dan kontrol perdarahan eksternal, Disability- pemeriksaan neurologis singkat dan Exposure dengan kontrol lingkungan. Pengkajian Gadar Dewasa Kelompok IV 2. Konsep secondary assessment yang membahas mengenai proses anamnesis dan pemeriksaan fisik head to toe untuk menilai perubahan bentuk, luka dan cedera yang dialami pasien dewasa. 3. Konsep Focused assessment yang membahas mengenai beberapa komponen pengkajian terfokus yang penting untuk melengkapi primary survey pada pasien dewasa di gawat darurat. 4. Pemeriksaan diagnostik yang dibutuhkan untuk melengkapi proses pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa, yang meliputi : Endoskopi, bronkoskopi, CT scan, USG, dll. 5. Format pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa yang terdiri dari primary assessment, secondary assessment, focused assessment, dan diagnostic procedure.

D. Metode Penulisan

Metode penulisan dalam makalah ini adalah dari beberapa studi literatur dan jurnal- jurnal penelitian.

E. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan pada makalah ini adalah : BAB I : Pendahuluan A. Latar belakang B. Tujuan penulisan 1. Tujuan umum 2. Tujuan khusus C. Ruang lingkup penulisan D. Metode penulisan E. Sistematika penulisan BAB II : Tinjauan Teori : primary assessment, secondary assessment, focused assessment, diagnostic procedure. BAB III : Pembahasan dan format pengkajian gawat darurat pada pasien dewasa BAB IV: Penutup A. Kesimpulan

B. Saran

Pengkajian Gadar Dewasa Kelompok IV

BAB II TINJAUAN TEORI