Data dan Sumber Data Prosedur Pengumpulan Data

30 BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Data dan Sumber Data

Data merupakan sekumpulan informasi. Pengertian data dalam bisnis adalah sekumpulan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan. Menurut Sekaran dan Bougie 2013, data dapat diperoleh dari data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang merujuk kepada informasi yang diperoleh secara langsung oleh peneliti mengenai variabel yang akan diteliti untuk tujuan studi tertentu. Sedangkan data sekunder merupakan informasi yang dikumpulkan dari sumber yang sudah ada. Data primer dalam penelitian ini diperoleh dari penyebaran 250 kuesioner kepada masyarakat di Yogyakarta yang merupakan fans dari dari klub sepak bola Manchester United dan mengetahui Wayne Rooney sebagai model iklan Jersey Chevrolet Manchester United. Sedangkan data sekunder dalam penelitian ini diperoleh dari literatur-literatur yang sudah ada, seperti jurnal dan buku. Kuesioner dalam penelitian ini terdiri dari 4 bagian yang terdiri dari 24 pertanyaan. Bagian pertama berisi data profil responden. Bagian kedua mengenai kredibilitas atlet selebriti endorser expertise, trustworthiness, attractiveness yang terdiri dari 15 butir pertanyaan. Bagian ketiga mengenai brand attitude yang terdiri dari 4 butir pertanyaan, dan bagian keempat mengenai niat beli konsumen yang terdiri dari 5 butir pertanyaan. 31

3.2 Prosedur Pengumpulan Data

Penghimpunan data dilakukan melalui desain survei dengan kuesioner. Metode yang digunakan adalah non probability sampling, yaitu purposive sampling. Purposive sampling merupakan teknik penentuan sampel dengan pertimbangan khusus Sekaran dan Bougie, 2013. Di dalam kuesioner juga akan disediakan iklan cetak sebagai alat bantu penelitian. Kuesioner disebarkan secara langsung kepada 250 orang masyarakat yang berdomisili di kota Yogyakarta. Kuesioner disebarkan peneliti di lingkungan Universitas Atma Jaya Yogyakarta, dan Egois Cafe yang terletak di jalan Cepit Baru Selokan Mataram, Yogyakarta. Peneliti memilih menyebarkan kuesioner di Egois Cafe karena disana merupakan tempat berkumpulnya komunitas fans Manchester United di Yogyakarta, sehingga memudahkan peneliti dalam proses pengumpulan data. Penentuan jumlah responden ini didasari dari Roscoe 1975 dalam Sekaran dan Bougie 2013, dimana jumlah kuesioner harus 10 kali jumlah butir pertanyaan dalam kuesioner. Jumlah butir pertanyaan dalam kuesioner penelitian ini adalah 24 butir pertanyaan.

3.3 Subjek dan Objek Penelitian

Dokumen yang terkait

PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGUJIAN VARIABEL BRAND ATTITUDE SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 2 15

PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGUJIAN KREDIBILITAS MEREK SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 21 17

PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGUJIAN VARIABEL BRAND ATTITUDE SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 2 12

PENDAHULUAN PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGUJIAN VARIABEL BRAND ATTITUDE SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 3 10

LANDASAN TEORI PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGUJIAN VARIABEL BRAND ATTITUDE SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 7 20

PENUTUP PENGARUH ATLET SELEBRITI ENDORSER TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN: PENGUJIAN VARIABEL BRAND ATTITUDE SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 11 39

PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGUJIAN KREDIBILITAS MEREK SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 2 14

PENDAHULUAN PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGUJIAN KREDIBILITAS MEREK SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 2 7

LANDASAN TEORI PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGUJIAN KREDIBILITAS MEREK SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

2 16 21

PENUTUP PENGARUH KREDIBILITAS SELEBRITI ENDORSER PADA EKUITAS MEREK : PENGUJIAN KREDIBILITAS MEREK SEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI.

0 2 67