Penelitian dan pengembangan Tujuan

101 Adapun Program-program untuk menjalankan strategi penguatan pengelolaan sumber daya kawasan adalah sebagai berikut: a. Perlindungan habitat dan populasi ikan dalam kawasan Program perlindungan habitat dan populasi ikan dalam kawasan masih terus dilaksanakan pada RJM II guna untuk melindungi kelestarian sumber daya yang ada dalam kawasan TWP Pulau Pieh dan Laut di Sekitarnya. b. Rehabilitasi ekosistem dan populasi ikan dalam kawasan Program rehabilitasi ekosistem dan populasi ikan dalam kawasan masih terus dilaksanakan pada RJM II untuk memperbaiki ekosistem yang sudah rusak pada baik diakibatkan oleh kegiatan manusia maupun alam. c. Pemanfaatan sumber daya ikan Program pemanfaatan sumber daya pada RJM II dilaksanakan untuk mengembangkan pemanfaatan sumber daya yang ramah lingkungan dan sejalan dengan prinsip-prinsip konservasi guna mendukung pelestarian kawasan dan menjamin kesejahteraan masyarakat sekitar kawasan.

d. Penelitian dan pengembangan

Program penelitian dan pengembangan di dalam kawasan merupakan program yang dilaksanakan untuk mendukung pengembangan dan pengelolaan kawasan. Selain itu, penelitian dan pengembangan di kawasan dilaksanakan untuk mengakomodir para peneliti dan mahasiswa yang berminat melakukan penelitian di kawasan ini. e. Pengawasan dan pengendalian Program pengawasan dan pengendalian pada RJM II masih terus dilanjutkan untuk mendukung program pelestarian dan perlindungan kawasan dari aktivitas-aktivitas pemanfaatan yang dapat mengancam kawasan. f. Pariwisata alam dan jasa lingkungan Program Pariwisata alam dan jasa lingkungan pada RJM II masih terus dilaksanakan untuk menunjang keberhasilan 102 pemanfaatan kawasan, terutama dalam kegiatan wisata bahari di dalam kawasan. g. Monitoring dan evaluasi Monitoring rutin dilakukan ketika programstrategi masih berjalan. Monitoring dilakukan untuk melihat sampai sejauh mana kemajuan program-program yang telah dijalankan. Apakah telah mencapai keluaran yang diharapkan atau belum dan apakah telah mampu menghasilkan perubahan sebagaimana yang diharapkan atau belum. Sedangkan evaluasi dilakukan di akhir programstrategi atau ketika suatu programstrategi telah selesai dilaksanakan semua. Evaluasi ini dilakukan untuk menilai efektifitas program yang dijalankan. Apakah memiliki kontribusi yang besar bagi suatu perubahanperbaikan ataukah tidak. Dengan evaluasi ini akan diketahui apakah program-program yang dijalankan perlu terus dilakukan atau perlu ada perbaikan atau program baru yang diharapkan akan lebih berhasil. 3. Penguatan Sosial, Ekonomi dan Budaya Program untuk menjalankan strategi penguatan sosial, ekonomi dan budaya pada RJM I masih dilanjutkan pada periode RJM II. Program penguatan sosial ekonomi dan budaya pada RJM II akan difokuskan pada pengembangan sosial ekonomi masyarakat dan pemberdayaan masyarakat. Pada periode RJM II ini program pelestarian adat dan budaya sudah mulai dilaksanakan. Adapun program-program untuk strategi Penguatan Sosial, Ekonomi dan budaya adalah sebagai berikut: a. Pengembangan sosial ekonomi masyarakat Program pengembangan sosial ekonomi masyarakat dalam RJM II masih dilanjutkan dalam rangka pengembangan ekonomi masyarakat di sekitar kawasan. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk memberikan penguatan akses pasar dan input produksi serta akses permodalan bagi masyarakat di sekitar kawasan dalam rangka meningkatkan ekonomi masyarakat.

b. Pemberdayaan masyarakat