Program Kegiatan English for Fun Program Teknologi Informasi Mengikuti Kegiatan Bank Sampah Penutupan KKN

4. Pembimbingan TPA di Masjid An-Nuurotain

Pengenalan terhadap ilmu agama harus dilakukan sejak anak usia dini untuk membantu orang tua dalam mengarahan anak agar menjadi anak yang taat beragama. Pembimbingan TPA di Masjid An-Nurrotain adalah alternatif pengenalan ilmu agama untuk anak-anak.

5. Senam Pagi untuk Lansia

Kesehatan merupakan harta yang paling berharga bagi manusia. Menjaga kesehatan tidak mengenal usia, sejak usia dini hingga lansia lanjut usia. Bagi lansia, kesehatan perlu dijaga dengan baik karena pada usia inilah kekebalan tubuh manusia menjadi rentan sehingga mudah terserang berbagai penyakit. Sehingga senam pagi untuk lansia ini sebagai alternatif bagi lansia dalam menjaga kesehatan tubuh.

6. Program Edukasi dan Video Motivasi

Pendidikan moral bagi anak-anak sangat diperlukan untuk menanamkan budi pekerti yang baik, pendidikan moral dapat ditanamkan dalam program edukasi dan video motivasi. Selain itu, program ini memutar film “tanah surga katanya” yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme pada anak-anak agar merasa bangga dengan negaranya.

7. Pengecekan Jentik-jentik Nyamuk DBD di RW 09

Kebersihan dalam suatu lingkungan perlu dijaga agar terbebas dari lingkungan yang kumuh dan dapat menjadi sumber penyakit. Penyakit Demam Berdarah DBD muncul dari lingkungan kumuh. Virus DBD menyebar diawali tumbuhnya jentik- jentik bak mandi warga maupun air yang menggenang di lingkungan sekitar. Oleh karena itu, Pengecekan Jentik-jentik Nyamuk DBD di RW 09 perlu dilakukan sebagai tindak pencegahan terhadap penyakit Demam Berdarah Dengue DBD

8. Lomba Mewarnai Peringatan Hari Kartini di TK

Kreatifitas anak sangat penting untuk dikembangkan, anak yang kreatif dapat membuat sesuatu yang tidak dipikirkan oleh orang lain. Budaya kreatif pada anak dapat memunculkan inovasi kedepannya bagi negara, kreatifitas anak dapat ditingkatkan melalui lomba mewarnai. Lomba mewarnai ini dalam rangka peringatan Hari Kartini untuk mengingat jasa ibu Kartini dalam memajukan pendidikan di Indonesia khususnya bagi wanita. Diharapkan Lomba Mewarnai Peringatan Hari Kartini di TK dapat meningkatkan kreatifitasnya seiring bertambahnya rasa nasionalisme siswa TK Kricak Kidul.

9. Program Kegiatan English for Fun

37 Pendidikan bahasa inggris dapat dikenalkan anak-anak melalui pendidikan non-formal. Pendidikan non-formal dapat dilakukan dengan mengaplikasikan dalam sebuah permainan. Permainan akan membantu anak-anak dalam mempelajari bahasa inggris. Selain itu pengaplikasian pendidikan bahasa inggris melalui permainan akan membuat anak tidak mudah bosan sehingga menumbuhkan kemauan anak dalam mempelajari bahasa inggris.

10. Program Teknologi Informasi

Era digital saat ini mengharuskan masyarakat untuk mempelajari teknologi informasi agar dapat mengikuti perkembangan zaman. Untuk mengatasi hal tersebut Tim KKN membuat Program Teknologi Informasi berupa pelatihan Microsoft Word dan Excel yang dapat membantu warga khususnya dalam membuat sebuah proposal maupun surat dengan komputer.

11. Mengikuti Kegiatan Bank Sampah

Sampah merupakan barang yang sudah tidak terpakai, namun sampah masih memiliki nilai ekonomi yang dapat dimanfaatkan kembali. Kegiatan bank sampah bertujuan untuk memanfaatkan nilai ekonomis sampah sehingga dapat menghasilkan nilai tambah berupa uang.

12. Penutupan KKN

Kegiatan KKN berlangsung diawali dengan penerjunan, maka untuk memenuhi kewajiban peserta KKN dilaksanakanlah penutupan KKN. Penutupan KKN ini bersamaan dengan acara mancing bersama di kalibuntung di RT 44. Acara ini dibuka oleh pembawa acara yang membuka acara dan sambutan dari ketua RW 09 dan Wakil Walikota. Kemudian dilanjutkan dengan pamitan oleh mahasiswa KKN. KEGIATAN KELOMPOK INSIDENTAL 1. Membantu kegiatan Pemilihan Ketua RW 09 Program pergantian pengurus RW 09 yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali dan semua warga RW 09 yang telah memenuhi kriteria pemilihan umum wajib memberikan hak suara. Untuk itu kami berusaha semaksimal mungkin membantu kelancaran kegiatan tersebut. Pemilihan ketua RW 09 berlangsung pada 27 Februari 2015 pukul 18.00-23.00 WIB bertempat di Patigeni RT 40. Adapun hasilnya terpilihlah Bapak Sutardjo sebagai ketua RW 09 Kricak Kidul dengan memperoleh 252 suara. 38

2. Wisata dan Sarasehan RW 09 di Pantai Slili dan Drini