Pengawasan Badan Permusyawaratan (BAMUS) Terhadap Kinerja Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50 Kota Sumatera Barat Periode 2008-2014.

ABSTRACT
Supervision Consultative Body (Bamus)
Against Wali Nagari Taram Harau District 50 District of the City of West
Sumatra Period 2008-2014
By:
Novandra Yudha Satria

After the return of village government in West Sumatra there were many shifts in
the administrative structure of the village level. The shift is changing the system
of government many villages which also makes institutions in villages overlap in
carrying out their respective duties.Nagari Taram since the enactment of
government in West Sumatra there are dynamics and problems in implementation.
The problems that occur are not separated from the performance Wali Nagari
Nagari as head of government. The problems that occur because of weak
oversight of the Consultative Body.

This study focused on monitoring the performance of the Consultative Body Wali
Nagari. The purpose of this study was to describe the oversight conducted
Consultative Body on the performance Wali Nagari. The method used in this
research is descriptive method with qualitative approach. Informants in this study
is the Consultative Body, Wali Nagari, Nagari Secretary, and Community


Leaders. Data collection techniques used were observation, interviews, and review
written documents.

The results of the analysis of this study that the surveillance conducted by the
Consultative Body ineffective. It is observed from the analysis of the theory
according Salamoen and Nasri and it appears that the implementation of the
theory is still not well that makes ineffective oversight Consultative Body.
Supervision Consultative Body are still weak. It is also caused due to various
internal and external constraints on the Consultative Body. Weak oversight of the
Consultative Body makes Wali Nagari not get tight control in governing village.
The lack of control that causes the gap to the occurrence of irregularities and
problems in the village.

Keywords: Village Government, Supervision, Consultative Body.

ABSTRAK

Pengawasan Badan Permusyawaratan (BAMUS)
Terhadap Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50 Kota

Sumatera Barat Periode 2008-2014
Oleh:
Novandra Yudha Satria

Setelah dikembalikannya pemerintahan nagari di Sumatera Barat terjadi banyak
pergeseran struktur administratif di tingkat nagari. Pergeseran tersebut merubah
banyak tatanan pemerintahan nagari yang sekaligus menjadikan lembagalembaga di nagari tumpang tindih dalam menjalankan tugasnya masing-masing.
Nagari Taram semenjak diberlakukannya pemerintahan nagari di Sumatera Barat
terdapat

dinamika-dinamika

serta

permasalahan-permasalahan

dalam

penyelenggaraannya. Permasalahan-permasalahan yang terjadi tidak terlepas dari
kinerja Wali Nagari sebagai pimpinan pemerintahan nagari. Permasalahanpermasalahan


yang

terjadi

karena

lemahnya

pengawasan

dari

Badan

Permusyawaratan.

Penelitian ini difokuskan kepada pengawasan Badan Permusyawaratan terhadap
kinerja Wali Nagari. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan
pengawasan yang dilakukan Badan Permusyawaratan terhadap kinerja Wali

Nagari. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif

dengan pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian ini adalah Badan
Permusyawaratan, Wali Nagari, Sekretaris Nagari, dan Tokoh Masyarakat. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan tinjauan
dokumen tertulis.

Hasil analisis dari penelitian ini bahwa pengawasan yang dilakukan oleh Badan
Permusyawaratan tidak efektif. Hal tersebut ditinjau dari analisis teori menurut
Salamoen dan Nasri dan terlihat bahwa masih belum terlaksananya teori tersebut
dengan

baik

yang

membuat

tidak


efektifnya

pengawasan

Badan

Permusyawaratan. Pengawasan masih lemah dilakukan Badan Permusyawaratan.
Hal tersebut juga disebabkan karena berbagai kendala pada internal dan eksternal
Badan Permusyawaratan. Pengawasan yang lemah dari Badan Permusyawaratan
membuat Wali Nagari tidak mendapat kontrol ketat dalam menjalankan
pemerintahan nagari. Lemahnya kontrol tersebut yang menimbulkan celah untuk
terjadinya penyimpangan serta permasalahan di nagari.

Kata kunci: Pemerintahan Nagari, Pengawasan, Badan Permusyawaratan.

PENGAWASAN BADAN PERMUSYAWARATAN (BAMUS)
TERHADAP KINERJA WALI NAGARI TARAM
KECAMATAN HARAU KABUPATEN 50 KOTA SUMATERA BARAT
PERIODE 2008-2014
(Skripsi)


Oleh
Novandra Yudha Satria

JURUSAN ILMU PEMERINTAHAN
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2014

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1. Bagan Kerangka Pikir............................................................ 39

DAFTAR ISI

Halaman
DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR

i
iii
iv

I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah ....................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ............................................................................... 10
C. Tujuan Penelitian ................................................................................ 10
D. Kegunaan Penelitian ........................................................................... 10

II. TINJAUAN PUSTAKA
A. Definisi Pengawasan........................................................................... 11
1. Jenis-jenis Pengawasan ................................................................... 14
2. Manfaat Pengawasan ...................................................................... 16
B. Sistem Pemerintahan Nagari............................................................... 19
1. Nagari.............................................................................................. 21
2. Jorong.............................................................................................. 24

3. Pemerintahan Nagari....................................................................... 25
C. BAMUS .............................................................................................. 28
1. Fungsi BAMUS............................................................................... 28
2. Hak dan Kewajiban BAMUS.......................................................... 30
D. Wali Nagari......................................................................................... 34
1. Tugas, wewenang dan Kewajiban................................................... 35
E. Kerangka Pikir .................................................................................... 36

III. METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian ................................................................................... 40
B. Fokus Penelitian.................................................................................. 41
C. Lokasi Penelitian................................................................................. 43

D. Objek dan Alat Penelitian................................................................... 44
E. Sumber Data........................................................................................ 44
F. Teknik Pengumpulan Data .................................................................. 45
G. Teknik Pengolahan Data..................................................................... 46
H. Teknik Analisis Data .......................................................................... 47

IV. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

A. Sejarah Asal Usul Nagari Taram ........................................................ 49
1. Dari Kata Terendam........................................................................ 49
2. Dari Nenek Moyang........................................................................ 50
B. Sejarah Pemerintahan Nagari Taram .................................................. 51
C. Kondisi Geografis Nagari Taram........................................................ 52
1. Luas Wilayah .................................................................................. 52
2. Batas Nagari .................................................................................... 52
3. Kondisi Wilayah.............................................................................. 53
4. Kondisi Ekonomi ............................................................................ 54
5. Kondisi Sosial ................................................................................. 56
D. Kepengurusan Pemerintahan Nagari Periode 2008-2014................... 58
1. Visi dan Misi ................................................................................... 58
2. Strategi dan Arah Kebijakan ........................................................... 59

V. HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Informan Dalam Penelitian................................................................. 64
B. Permasalahan Penyelenggaraan Pem. Nagari ..................................... 65
C. Pengawasan BAMUS terhadap Wali Nagari ...................................... 69
1. Kecenderungan Pengawasan BAMUS............................................ 72
2. Kendala BAMUS Dalam Pengawasan ........................................... 77

D. Kondisi Eksekutif dan Legislatif Nagari ............................................ 83
E. Analisis Pengawasan Dengan Teori Salamoen dan Nasri................... 87
1. Berjenjang ....................................................................................... 90
2. Kesadaran dan Kewajiban............................................................... 96
3. Pencegahan...................................................................................... 98
4. Pembinaan ..................................................................................... 103
5. Obyektif ........................................................................................ 106
6. Terus Menerus............................................................................... 109
7. Sistematis ...................................................................................... 112
8. Deterministik................................................................................. 116

VI. PENUTUP
A. Kesimpulan ....................................................................................... 120
B. Saran ................................................................................................. 123

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1. Data Pekerjaan Penduduk.......................................................... 54

Tabel 2. Rincian Anggota BAMUS......................................................... 61

MOTO
“Orang kuat bukanlah orang yang menang bergulat,
tetapi orang kuat adalah orang yang dapat menahan
dirinya ketika marah”
(HR. Muttafaqun ‘Alaih)
“Kesabaran yang disertai keimanan akan
menghasilkan kemenangan”
(Idris AS)
“Tuhan memilih apa yang kita lalui, kita memilih
bagaimana melaluinya”
(John Maxwell)

“Orang yang paling menyedihkan di dunia adalah
orang yang mempunyai penglihatan tetapi tidak
mempunyai pandangan”
“Jika kita tidak pernah berjalan di saat gelap,
maka kita tidak akan tau bagaimana berjalan di
saat terang”
“Bahagia bukan saat menemui kesenangan, tetapi
bahagia adalah saat bisa melewati kesukaran”
“Tidak akan cukup waktu untuk dapat banyak ilmu,
tidak cukup ilmu untuk jadi sarjana, dan tidak
cukup sekedar sarjana untuk kerja”
“Takuruang ndak di lua, taimpik ndak di ateh”

(NOVANDRA YUDHA SATRIA)

Persembahan
Bismillahirrohmanirrohim....
Atas izin Allah SWT, Ku persembahkan karya ini kepada kedua Orang Tua ku.
Orang Tua nomor 1 di seluruh dunia.
Pa.. Ma.. Burung jalak jantan yang kalian pelihara sejak kecil sudah bisa terbang,
meninggalkan sangkar yang kalian bangun dengan kasih sayang. Mencari pelajaran
baru sebagai modal menjadi makhluk sejati saat kembali nanti. Dan kelak burung
jalak jantan akan memilih sangkarnya sendiri. Biarkan ia menyapa senja dengan
sangkar barunya
Pa.. Ma dengan mata berlinang yudha menulis kata per kata dalam persembahan
ini, berharap air mata yang jatuh nantinya akan menjadi sinar bahagia untuk papa
dan mama. Semoga rindu kita akan selalu tertaut
..
Untuk MAMA, wanita luar biasa yang penuh kesabaran, wanita yang menjadi
pelita, wanita yang telah memberikan banyak pelajaran, wanita yang pertama kali
ku kenal dan ku cinta dalam hidupku dan wanita yang menjadi sekolah pertamaku.
Terima kasih Ma.
I LOVE YOU MAMA
(jangan biarkan anak terus-terusan dibawah ketiak ibunya, Kalau sayang sama
anak biarkan dia pergi Mama )
Untuk PAPA, sosok lelaki sejati dengan kebijaksanaan, ketegasan yang berhasil
memimpin keluarga kecil kita. Terima kasih Pa.. telah mengajarkan arti hidup yang
sesungguhnya sampai saat ini. Terima kasih telah memberikan modal kedewasaan.
Terima kasih telah mengajarkan bagaimana untuk menjadi seorang lelaki sejati.
Maaf Pa untuk semua kesalahan yang yudha perbuat, anak mu tidak lah lebih
tegar darimu, tidak lah lebih kuat darimu, anakmu sedang dan akan belajar agar
bisa menjadi lelaki sepertimu. Terima kasih untuk semuanya Pa ..
I LOVE YOU PAPA..
(jadilah lelaki yang serba bisa.. Untuk jadi seorang lelaki yang akan memimpin
belajarlah memahami berbagai macam karakter orang dan mulailah belajar menahan
emosi mu, karena semua itu akan kamu temui dan akan kamu terapkan dimana
kamu berada nantinya.. Papa )

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Kota Payakumbuh Sumatera Barat pada
tanggal 12 November 1992, anak kedua dari empat bersaudara.
Buah cinta dari Bapak H. Yaserdi S.Pd dan Hj. Yendra S.Pd.

Jenjang Akademik Penulis dimulai dengan menyelesaikan pendidikan Taman KanakKanak (TK) Bhayangkari Kota Payakumbuh pada tahun 1998, Sekolah Dasar (SD)
Negeri 11 Payakumbuh, diselesaikan tahun 2004. Kemudian melanjutkan Sekolah
Menengah Pertama (SMP) 3 Kota Payakumbuh yang diselesaikan pada Tahun 2007,
dan Sekolah Menengah Atas (SMA) 2 Payakumbuh yang diselesaikan pada tahun
2010.
Tahun 2010, Penulis terdaftar sebagai Mahasiswa S1 Jurusan Ilmu Pemerintahan
FISIP Universitas Lampung (Unila) melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan
Tinggi Negeri (SNMPTN). Pada tahun 2013 penulis melaksanakan Kuliah Kerja
Nyata (KKN) di desa Gunung Sangkaran Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten
Way Kanan. Selama di bangku kuliah penulis cukup aktif terlibat dalam organisasi
internal maupun eksternal kampus yang menambah banyak pengetahuan dan

pengalaman penulis. Pada tahun 2011-2013 penulis dipercaya menjadi Ketua Umum
Ikatan Mahasiswa Minang Provinsi Lampung. Selama 2 tahun memiliki tanggung
jawab sebagai pimpinan tertinggi Ikatan Mahasiswa Minang penulis banyak
melakukan kegiatan seputar budaya-budaya Minang. Pada tahun 2012 penulis aktif di
Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Pemerintahan sebagai anggota Biro II.
Tahun yang sama penulis juga aktif di organisasi Ikatan Pemuda Pemudi Minang
Indonesia (IPPMI) Lampung dan dipercaya sebagai wakil bidang hubungan antar
lembaga. Terakhir penulis aktif di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FISIP
Universitas Lampung pada tahun 2013, dan dipercaya menjabat sebagai Asisten I
Gubernur BEM FISIP Universitas Lampung.

SANWACANA

Puji dan syukur Penulis ucapkan kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan
hidayah Nya skripsi yang berjudul “Pengawasan Badan Permusyawaratan
(BAMUS) Terhadap Kinerja Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50
Kota Sumatera Barat Periode 2008-2014” dapat diselesaikan. Skripsi ini dibuat
sebagai persyaratan memperoleh gelar Sarjana Ilmu Pemerintahan pada Fakultas
Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.

Penulis menyadari skripsi ini masih banyak kekurangan karena berbagai kesulitan
yang dihadapi dalam proses pembuatannya, tetapi atas dorongan, bantuan,
motivasi, saran dan kritik dari berbagai pihak skripsi ini dapat penulis selesaikan.
Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Drs. Agus Hadiawan, M.Si selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan
Ilmu Politik Universitas Lampung.
2. Bapak Drs. Pairulsyah, M.H selaku Pembantu Dekan III Fakultas Ilmu Sosial
dan Ilmu Politik Universitas Lampung, terima kasih bung untuk semua
bantuannya di bidang akademik maupun organisasi.
3. Bapak Drs. Denden Kurnia Drajat, M.Si selaku Ketua Jurusan Ilmu
Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung

sekaligus sebagai pembimbing penulis. Terima kasih Pak untuk semua
bantuan, motivasi, saran maupun kritiknya. Terima kasih juga untuk semua
kemudahan yang Bapak berikan. Semoga silaturahmi kita tidak hanya berhenti
sampai disini pak.
4. Bapak Drs. Sigit Krisibintoro, M.IP selaku Sekretaris Jurusan Ilmu
Pemerintahan, terima kasih pak untuk semua arahannya.
5. Bapak Drs. Aman Toto Dwijono, M.H selaku dosen penguji, terima kasih
untuk semua arahan dan masukannya Pak.
6. Ibu Dwi Wahyu Handayani, S.IP, M.Si selaku Pembimbing Akademik.
7. Seluruh dosen Ilmu Pemerintahan Fisip Unila, terimakasih atas ilmu yang
diberikan kepada penulis selama menuntut ilmu di Jurusan

Ilmu

Pemerintahan.
8. Staf Jurusan Ilmu Pemerintahan Ibu Iriyanti, terimakasih banyak atas
bantuannya dalam segala urusan administrasi di jurusan buk.
9. Semua karyawan-karyawan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Pak de
Jum, Kiyay Herman, Kiyay Samsuri, Kiyay Napoleon dan lainnya.
10. Seluruh informan Penulis di Nagari Taram, Bapak Zulkifli, Uda Dazril Zakir,
Uda Gusnedy, Bapak Yahya, Bapak Lukman dan seluruh masyarakat Nagari
Taram, terima kasih untuk semua bantuannya.
11. Terkhusus kepada kedua orang tuaku, Papa H. Yaserdi, S.Pd dan Mama Hj.
Yendra, S.Pd terimakasih atas semua dorongan dan do’a yang terus mengalir
diberikan kepada Yudha. Cinta kasih yang selalu Papa dan Mama berikan
tidak akan pernah terbalas sampai kapan pun. Pa.. Ma.. akhirnyo sarjana juo
anak apa jo ama, berkat do’a apa jo ama dari jauah, bisuak yud pulang indak

tangan kosong lai pa.. ma, lah mambaok gelar yud pulang. Sekaligus yud
minta izin ka apa jo ama untuak manambah namo yud saketek di balakang
Pa.. Ma Hehehe :D. Terimakasih Papa dan Mama untuk kesabaran menunggu
gelar Yudha, terima kasih telah memberikan kekuatan selama kita terpisah,
hanya dengan do’a semuanya menjadi dekat.
12. Teruntuk Abangku Anggi Yaser Putra, S.Pd, abang paling hebat untuk semua
adik-adiknya. Terimakasih bang telah menjadi abang sekaligus teman, terima
kasih telah sabar menghadapi adekmu disaat ia mulai beranjak remaja. Terima
kasih untuk semua masukan abang, untuk semua kesabaran abang menunggu
yud wisuda. Kini tugas awak mambahagiaan Apa jo Ama bang. Abang lah
berhasil jadi pemimpin untuak adiak-adiak, kini abang lah seharusnyo untuak
mamimpin keluarga abang kamuko. Do’a yud selalu menyertai abang, semoga
kita sukses!!!
13. Untuk adek-adek ku tercinta, Wahyu Fitrah Febrian, jalan yu ndak salamo nyo
mulus, umua wahyu ndak salamonyo sagitu. Semuanyo pasti ka barubah, ndak
salamonyo sanang-sanang tu lamak. Ndak salamonyo yu ka jadi adiak….
Tingga bara tahun lai tibo maso dima yu ka mambaok diri yu surang, ka yu
jadian apo badan tu. Indak salamonyo yu iduk diapik ama jo apa..
barubahlah, baraja lah manghargai urang. Abang yakin wahyu pasti sukses!!
Adekku Putri Kemuning Senja, satu-satunya berlian yang abang punya,
permata yang dimiliki Papa dan Mama. Rajin-rajin sekolah ning.., buek apa jo
ama bangga, teruslah berkiprah dan berprestasi di sekitarmu. Abang yakin
muning bisa jadi dokter dan jadilah perempuan seperti Mama :D. Untuk
kedua adek-adek ku, maaf abang belum bisa jadi abang yang baik untuk

kalian. Ambil lah nilai positif dari abang, abang akan belajar jadi abang yang
baik untuk kalian.
14. Untuk sahabat-sahabatku, Angga Saprial ( baa ka baa pendidikan penting tak,
lanjutkanlah sekolah ang!!) Eko Sadri A,Md ( wisuda juo kawan den, salut
den jo ang) Rio Yuza Afrian, S.Kom (dulu den saketek dih haha, yang saba
jo lah). Kalian bukan hanya sekedar sahabat tetapi sudah menjadi saudara.
Saudara dalam suka, duka, sulit, bahagia, tertawa, sedih dll. Terimakasih
untuk semua dorongan yang kalian berikan, terimakasih telah menjadi sahabat
dalam kondisi apapun. Kita akan selalu bersama. Dan terakhir untuk semua
teman-teman sepermainan, teman sekolah yang tidak bisa penulis sebutkan
satu per satu. Do’a ku selalu menyertai kalian semua.
15. Untuk anak-anak Ikatan Mahasiswa Minang Provinsi Lampung (IMAMI)
tanpa terkecuali. Terimakasih atas kerja sama nya selama ini, terimakasih
untuk kekompakan kalian. Tetaplah satu untuk menjadi keluarga yang padu.
Hidup Minang !!!!!
16. Teman-teman tercinta Jurusan Ilmu Pemerintahan 2010 Okta Purnama S.IP
(Bpk ketua angkatan, jangan lupakan pahoman :D) Tano Gupala, S.IP, Putra
Ramadhan

S.IP

(Semoga

rumah

Sumatera

akan

terus

berlanjut,

disegerakanlah skripsi kalian. Semoga lulus dengan tepat) Novrico S.IP
(Alhamdulillah judul lo udh acc, gua turut bangga bisa ngebantu walaupun
gak sampe tuntas, lo teman sejati dari semester 1 haha ), Siska Fitria S.IP,
Reddyah Renata S.IP, Yoan Yunita S.IP (terimakasih yah mbak mbak cantik,
menel, lenjeh untuk semuanya. Semoga silaturahmi kita tetap terjaga, amin)
Tiffany Anandhini S.IP ( terimakasih my besties, semoga silaturahmi kita

tidak terputus. Semoga cepat menyusul de ), Iin Tajudin S.IP, Raditya S.IP,
Violanda S.IP, Ridho J, S.IP, Aditia Arief S.IP, Robby S.IP, Pebri Dwi S.IP,
Agus Priyadi S.IP, Aditya Darmawan, S.IP, Anugerah Robiantori, S.IP,
Maulana Rendra Yudha, S.IP, Riendi F, S.IP, Mirzan, S.IP (terimakasih untuk
semua tongkrongan yg pernah kita buat bro bro, semoga kalian cepat nyusul,
Amiinn. Hahahaha  ) Yosita Manara S.IP, Ricky Ardian S.IP, Syinthia Dwi
Utami S.IP, Ayu Mira Asih S.IP , Angga S.IP, Pangky S.IP, Alam Patria S.IP,
Ikhwan Efrial S.IP, Harizon S.IP, Ilham Kurniawan S.IP, Ryan Maulana S.IP,
Novi Nurhana S.IP, Betty Sirait S.IP, Resti Agustina S.IP, Dewi Astriya S.IP,
Antarizky S.IP, Komang Jaka S.IP, Rike Prisina S.IP, Retno Mahdita S.IP,
Shiawlin Ratu S.IP, Rangga S.IP, Aris S.IP dan lainnya, semoga kita sukses
kedepannya kawan . VIVA GOVERNANCIA !!
17. Abang dan Mbak yang lebih dulu masuk Fisip, Mas Didi, Kiyay Dendri, Bg
Adit, Bg Hafiz, Bg Mijwad, Bg Angga, Bg Awo, Bg aliong, Bg Esha, Bg
Arnadi, Bg Puput, Mbk Gusty, Mbk Yusi, Mbk Novita dll terimakasih untuk
bantuan dan sarannya selama ini.
18. Untuk Adek-adek tingkat, Ambeja, Hazi, Vico, Darji, Ucan, Nico, Juanda,
Rosyim, Dita, Arum, Nisa, Ubi, Bakti, Ridwan, Taufiq, Anam, Putra, Yeni,
Endrick, Kirun, Nugraha, Tiyas, Tutut, Adrian, Irfan Zamzami, Santori, Ocha,
Martina, Asnia, Tessa, Ani, Ratu, Vina, Zirwan, Risky, Maya, Abdi, Dharma
dll yang tidak bisa disebutkan satu persatu.
19. Temen-temen KKN , iyus, nissa, tata, ijal, Kelvin, sufyan, ucup, hary. Semoga
silaturahmi kita tidak hanya selama 40 hari.

20. Untuk anak-anak Spartack Lampung, bang adit, bang Nal, bang jef, Da Jo,
Mimong, Bang Irsyad, Nurul dll (lah lah futsal wak lai hahaha….)
21. Untuk anak Wisma 3 Putra, Harry, Denny, Irsan, Rangga, Dani, Leo purba,
Dedi, Arsa, Iif, bang Adi, bang Femi, Amri, Solikin, Didon (ayok futsal, ayok
nge leng, ayok bakar kosan hahahaa :D )
22. Untuk peneliti sendiri, ingatlah selalu bahwa ini bukan akhir dan bukan
puncak dari segalanya.. !!!

Semoga Allah SWT membalas kebaikan kita semua dan semoga skripsi ini dapat
bermanfaat.

Bandar Lampung, 30 Oktober 2014
Penulis

Novandra Yudha Satria

1

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Sumatera Barat adalah salah satu Provinsi di Indonesia yang memakai sistem
pemerintahan lokal selain pemerintahan desa yang banyak dipakai oleh berbagai
daerah di Indonesia. Sumatera Barat dengan sistem pemerintahan nagari yang
berdasarkan adat istiadat Minangkabau memiliki sifat khas dan keistimewaan
tersendiri yang berbeda dengan masyarakat Indonesia. Keistimewaan dan
kekhasan tersebut adalah di Minangkabau menganut sistem matrilineal dalam
garis keturunannya, masyarakat Minangkabau hidup bersuku dan berkaum dengan
pimpinan seorang penghulu dalam masyarakat nagari. Desi Evayanti (2011: 1)
mengatakan bahwa “nagari-nagari Minangkabau menganut sistem pemerintahan
berdasarkan kelarasan yang dikembangkan oleh Datuak Katumanggungan dan
Datuak Parpatiah Nan Sabatang. Kelarasan tersebut yaitu Koto Piliang dan Bodi
Chaniago.”

Nagari-nagari di Minangkabau bersifat otonom dalam pemerintahannya sebagai
pemerintahan terendah di Sumatera Barat. Secara historis pemerintahan nagari
merupakan sebuah pemerintahan tradisional yang diperintah oleh penghulupenghulu suku yang memiliki kewenangan yang sama derajatnya yang tergabung
dalam sebuah kerapatan adat atau limbago adat sebagai lembaga atau institusi adat

2

dalam nagari. Sistem Pemerintahan Nagari di wilayah Minagkabau diyakini telah
diterapkan jauh sebelum berdirinya kerajaan Pagaruyung. Tetapi pada masa orde
baru sistem pemerintahan orde baru telah rusak oleh rezim yang berkuasa dan
dikuatkan dengan dikeluarkannya Undang-Undang Nomor 05 Tahun 1979 tentang
Pemerintahan Desa yang telah menyeragamkan sistem pemerintahan terendah di
seluruh Indonesia (Amardin Harahap, 2012: 2). Secara tidak langsung dengan
dikeluarkannya Undang-Undang tentang pemerintahan desa tersebut membunuh
nilai-nilai pemerintahan lokal di Minangkabau yang dikenal dengan Pemerintahan
Nagari.

Atas dasar Undang-Undang tersebut maka pada tanggal 1 Agustus 1983, seluruh
nagari-nagari di Sumatera Barat dileburkan menjadi pemerintahan desa, sehingga
nagari pada waktu itu jadi hilang. Adapun dampak dari hilangnya sistem
pemerintahan nagari di Sumatera Barat menurut Lembaga Kerapatan Adat Alam
Minangkabau (LKAAM, 2002: 31) adalah:
1. Jati diri masyarakat Minagkabau mengalami erosi. Pemahaman dan
penghayatan falsafah adat Minangkabau Adat Basandi Syarak, Syarak
Basandi Kitabullah, Syarak Mangato Adat Mamakai, Alam Takambang
jadi Guru mengalami degradasi.
2. Anak nagari tidak lagi mempunyai kewenangan politis. Hubungan erat
yang pernah terjalin antara pemerintah dengan anak nagari dan
masyarakat adat menjadi semakin berkurang, bahkan hilang.
3. Hilangnya batas-batas nagari sehingga wilayah nagari terpecah.
Pembentukan dan pemekaran desa menyebabkan hilangnya salah satu
syarat adanya wilayah suatu nagari, yaitu mempunyai wilayah dengan
batas-batas yang jelas.
4. Masyarakat kehilangan tokoh Angku Palo atau Wali Nagari. Fungsinya
tidak dapat digantikan oleh Kepala Desa atau Lurah. Wali Nagari adalah
tokoh kharismatik yang sangat dihormati dan menjadi panutan bagi anak
nagari. Wali Nagari tidak hanya menguasai dan memahami seluk beluk
pemerintahan nagari tetapi juga menguasai dan memahami adat istiadat
serta taat beragama. Sedangkan kebanyakan dari Kepala Desa atau Lurah

3

merupakan orang-orang muda yang kurang memahami adat istiadat
ssetempat. Bahkan ada diantara mereka bukan berasal dari desa setempat.
5. Sistem Sentralistik yang diterapkan selama pemerintahan orde baru sangat
mengurangi nilai-nilai luhur yang diwarisi sejak lama seperti gotongroyong dan sistem demokrasi.
6. Aspirasi anak nagari dalam pembangunan kehilangan wadah aslinya yaitu
nagari.
7. Generasi muda Minang sudah banyak yang tidak mengetahui dan
memahami tentang nagari, terutama mereka yang tinggal di kota.

Berakhirnya orde baru seiring bergulirnya reformasi juga mengakhiri sistem
pemerintahan desa. Era reformasi juga mengeluarkan undang-undang tentang
pemerintahan daerah yaitu UU No. 22 tahun 1999 yang kemudian di revisi
menjadi UU No. 32 tahun 2004. Dalam BAB 1 Ketentuan Umum Pasal 1 point 12
UU No. 32 tahun 2004 menyatakan bahwa:
“Desa atau yang disebut dengan nama lain, selanjutnya disebut desa
adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas-batas wilayah
yang berwenang untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat
setempat berdasarkan asal usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan
dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik
Indonesia.’’

Diberlakukannya UU No. 32 tahun 2004 memberikan kekuasaan kepada daerah
untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahannya. Undang-Undang
ini juga menegaskan bahwa pemberian otonomi kepada daerah didasarkan kepada
asas desentralisasi dalam wujud otonomi untuk meningkatkan pelayanan dan
kesejahteraan masyarakat, pengembangan kehidupan demokrasi, keadilan dan
pemerataan, pemeliharaan hubungan pusat dengan daerah. Undang-undang
tersebut menggambarkan bahwa dinamika pemerintahan diserahkan kepada
pemerintah

daerah

sebagai

pemegang

kendali

penuh

termasuk

dalam

pembentukan pemerintahan terendah di daerah tersebut berdasarkan asal usul
budaya masyarakatnya (Desi Evayanti, 2011: 2)

4

Banyak perdebatan yang terjadi antara pemuka adat, tokoh masyarakat bahkan
sampai kepada akademisi dan pakar politik Minang membahas tentang akan
dikembalikannya sistem pemerintahan nagari di Sumatera Barat seiring dengan
diberlakukannya UU No. 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah. Nadanada pesimis tentu banyak terucap dari mulut ke mulut mengingat sudah berpuluh
tahun masyarakat Minangkabau tidak menggunakan pemerintahan nagari, tetapi
dari sekian banyak nada pesimis tentu banyak kalangan yang optimis untuk
diterapkannya lagi pemerintahan nagari di Sumatera Barat (Franz dan Keebet,
2007: 550).

Perdebatan

panjang

tersebut

merupakan

bentuk

keraguan

masyarakat

Minangkabau mengingat bahwa selama berlakunya pemerintahan desa penerapan
adat istiadat Minangkabau sangat minim, filosofi adat Minangkabau yang dari
dahulu sampai sekarang masih digunakan yakni adat basandi syarak, syarak
basandi kitabullah sudah sangat jarang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Filosofi tersebut mengandung nilai adat dan Islam yang mengatur kehidupan
bermasyarakat Minangkabau dan kedua nilai tersebut tidak boleh hilang
dikalangan masyarakat. Faktanya saat ini nilai tersebut sudah jauh merosot di
kalangan masyarakat Minangkabau seperti sepinya surau (masjid) yang dalam
masyarakat Minangkabau dahulu digunakan sebagai tempat tinggal bagi lelaki
Minang yang tidak memiliki tempat peristirahatan dirumahnya sekaligus menggali
ilmu agama mengingat bahwa lelaki Minang akan menjadi pemimpin atau dalam
adat Minang disebut penghulu bagi kaum atau sukunya menurut garis keturunan
matrilineal.

5

Keraguan lain yang timbul adalah mengenai susahnya masyarakat nagari untuk
beradaptasi lagi dengan pemerintahan nagari yang selaras dengan penerapan adat
Minangkabau yang sudah lama hilang. Franz dan Keebet (2006: 545) menjelaskan
bahwa “Bagi penduduk nagari, institusi Negara telah menjadi bagian dari
kehidupan sehari-hari mereka dan mereka sudah begitu terbiasa dengan prosedur
birokratis sehingga hal tersebut telah menggeser institusi adat. Orang Minang
memperoleh identitas mereka dari filosofi yang berkembang antara nilai adat dan
keislaman.” Keraguan berikutnya adalah terjadi banyaknya pergeseran dalam
struktur administratif nagari. KAN (kerapatan adat nagari) yang dulunya
merupakan lembaga dalam nagari yang mengatur kehidupan nagari sekarang
sudah terpinggirkan dan tidak memiliki kewenangan penuh lagi.

KAN yang beranggotakan penghulu-penghulu suku kini hanya menjadi penengah
dalam masalah adat di nagari. Pergeseran tersebutlah yang membuat minimnya
penerapan adat istiadat dan masih belum siapnya masyarakat untuk kembali ke
pemerintahan nagari. KAN sebagai lembaga adat dalam nagari juga merupakan
lembaga representatif niniak mamak sekarang hanya sebagai institusi yang
digunakan oleh pemerintah nagari dalam melakukan konsultasi mengenai
permasalahan-permasalahan adat di nagari (wawancara dengan Yaserdi DT
Panjang Pusako 20 Februari 2014).

Akhirnya perdebatan tersebut menyimpulkan nada optimis dari berbagai kalangan
yang mengharuskan Sumatera Barat untuk kembali menerapkan pemerintahan
nagari sebagai pemerintahan terendah di Sumatera Barat. Menyikapi hal tersebut

6

maka Pemerintah Provinsi Sumatera Barat mengeluarkan Peraturan Daerah No.
09 tahun 2000 Tentang Pemerintahan Nagari. Hal tersebut menimbulkan istilah
dalam masyarakat Minangkabau yaitu “babaliak ka nagari”. Dalam Perda ini
dinyatakan bahwa pemerintahan terendah di Sumatera Barat adalah nagari, yang
kemudian direvisi dengan Perda No. 02 Tahun 2007 yang menyatakan bahwa
nagari adalah:
“Kesatuan masyarakat hukum adat yang memiliki batas-batas wilayah
tertentu, dan berwenang untuk mengatur dan mengurus kepentingan
masyarakat setempat berdasarkan filosofi adat Minangkabau (Adat
Basandi Syarak, syarak Basandi Kitabullah) dan atau berdasarkan asal
usul dan adat istiadat setempat dalam wilayah Provinsi Sumatera Barat.’’

Berdasarkan Perda No. 02 Tahun 2007 Tentang Pemerintahan Nagari tersebut
maka seluruh Kota atau Kabupaten di Sumatera Barat dileburkan menjadi
Pemerintahan Nagari (Amardin Harahap, 2012: 8). Khusus di wilayah Kabupaten
Lima Puluh Kota untuk mengganti Pemerintahan Desa menjadi Pemerintahan
Nagari maka dituangkanlah dalam Peraturan Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota
Nomor 01 Tahun 2001 tentang Pemerintahan Nagari yang kemudian direvisi
dengan Perda Kabupaten 50 Kota No. 02 tahun 2013 Tentang Pemerintahan
Nagari, yaitu Nagari Taram tergabung didalamnya.

Sistem Pemerintahan Nagari dilaksanakan oleh Wali Nagari sebagai pimpinan
Eksekutif yang dibantu oleh Badan Permusyawaratan (BAMUS) sebagai lembaga
Legislatif berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten 50 Kota No. 02 Tahun 2013
Tentang Pemerintahan Nagari. Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Nagari ini
merupakan bentuk pelaksanaan otonomi dalam skala kecil dimana nagari berhak
untuk

mengatur

rumah

tangganya

sendiri.

Wali

Nagari

dan

Badan

7

Permusyawaratan adalah aktor pokok penyelenggara pemerintahan nagari yang
memiliki tugas pokok dan fungsinya masing-masing. Wali Nagari sebagai
lembaga eksekutif bertanggung jawab kepada Badan Permusyawaratan dalam
pelaksanaan pemerintahan nagari sebagai lembaga Legislatif Nagari.

Lembaga-lembaga nagari dalam menjalankan Pemerintahan Nagari masih terjadi
tumpang tindih pada pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.
Kurangnya koordinasi dan komunikasi antar sesama lembaga, serta minimnya
pengetahuan

pemerintah

nagari

mengenai

sistem

pemerintahan

yang

mengakibatkan terjadinya tumpang tindih dalam penyelenggaraan pemerintahan
nagari. Setiap lembaga-lembaga yang terdapat dalam nagari seyogyanya dapat
sinkron dan saling melengkapi. Intinya saling mengingatkan antar penyelenggara
pemerintahan nagari agar pemerintahan dapat berjalan dengan baik, terkontrol,
dan dapat dipertanggung jawabkan kepada masyarakat (Lidia Nora, 2009: 12).

Bongkar pasang dalam penyelenggaraan pemerintahan nagari justru tidak
membawa pemerintahan nagari kearah yang lebih baik. Politik-politik praktis
yang mempengaruhi masyarakat nagari telah memudarkan nilai-nilai lokal adat
Minangkabau yang pada dasarnya demokratis sekaligus memberi kesempatan
kepada pemerintah nagari dalam melakukan penyalahgunaan kekuasaan yang
pada akhirnya menimbulkan berbagai permasalahan-permasalahan dalam
penyelenggaraan pemerintahan nagari (Amardin Harahap, 2012: 8).

8

Nagari

Taram

sendiri

tentu

juga

penyelenggaraan

urusan

pemerintahan

terdapat
nagari.

dinamika-dinamika
Tumpang

tindih

dalam
dalam

menjalankan tugas dan fungsi lembaga nagari yang pada akhirnya menimbulkan
permasalahan dalam nagari. Permasalahan yang terjadi tidak terlepas dari kinerja
seorang Wali Nagari sebagai pimpinan pemerintahan nagari. Berdasarkan hasil
wawancara dengan Sekretaris Nagari Taram dan wawancara dengan ketua Badan
Permusyawaratan Nagari Taram di Kantor Wali Nagari Taram serta dari tinjauan
melalui arsip nagari maka dapat peneliti jabarkan bahwa permasalahan yang
terjadi di Nagari Taram sendiri adalah:
1. Minimnya pengetahuan Wali Nagari mengenai sistem Pemerintahan
sehingga

mengakibatkan

buruknya

administrasi

penyelenggaraan

pemerintahan nagari.
2. Filosofi adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah yang jarang
digunakan oleh Wali Nagari dalam penyelenggaraan Pemerintahan Nagari
sekaligus mengakibatkan memudarnya nilai adat istiadat nagari.
3. Lemahnya koordinasi yang dilakukan Wali Nagari kepada Badan
Permusyawaratan dan perangkat nagari serta kepada lembaga atau
organisasi adat atau lembaga kemasyarakatan yang berkembang di nagari.
4. Buruknya pengelolaan keuangan nagari yang mengakibatkan cukup
besarnya hutang nagari yang tidak sebanding dengan pendapatan yang
diterima nagari.
5. Tidak adanya pengelolaan dan pemanfaatan sarana dan prasarana serta
SDA yang dimiliki nagari.

9

6. Menurunnya kesejahteraan masyarakat atas dasar tidak terpeliharanya
ketentraman, ketertiban, dan keamanan nagari.
7. Susahnya anggota Badan Permusyawaratan memisahkan diri antara Badan
Permusyawaratan tingkat jorong atau tingkat nagari.
8. Tidak adanya aturan yang jelas mengenai konsep pengawasan Badan
Permusyawaratan

yang

membuat

sulitnya

anggota

Badan

Permusyawaratan menjalankan pengawasan.
9. Tidak adanya bimbingan teknis yang ditujukan kepada anggota Badan
Permusyawaratan.

Berdasarkan permasalahan-permasalahan yang terjadi di atas menggambarkan
buruknya kinerja Wali Nagari Taram. Buruknya kinerja Wali Nagari diduga
karena lemahnya pengawasan yang dilakukan oleh Badan Permusyawaratan.
Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten 50 Kota Nomor 02 Tahun 2013
Tentang Pemerintahan Nagari dimana dijelaskan bahwa Badan Permusyawaratan
berhak meminta keterangan kepada Pemerintah Nagari demi kelancaran
pengawasan, dengan kata lain pengawasan merupakan kekuasaan penuh yang
dimiliki oleh Badan Permusyawaratan. Oleh karena itu

berdasarkan

permasalahan-permasalahan serta fenomena yang terjadi dalam praktek penerapan
fungsi Badan Permusyawaratan terutama pada fungsi pengawasan, maka penulis
tertarik melakukan penelitian dengan judul Pengawasan Badan Permusyawaratan
(BAMUS) terhadap kinerja Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50
Kota Sumatera Barat.

10

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas maka rumusan
masalah yang ada adalah Bagaimana Pengawasan Badan Permusyawaratan
(BAMUS) terhadap kinerja Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50
Kota Sumatera Barat Periode 2008-2014.

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang dikemukakan di atas, maka tujuan dalam
penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengawasan Badan Permusyawaratan
(BAMUS) terhadap kinerja Wali Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten 50
Kota Sumatera Barat Periode 2008-2014.

D. Kegunaan Penelitian

1. Secara Teoritis penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi
pengembangan ilmu pengetahuan dan politik khususnya pada peranan legislatif
nagari dalam melaksanakan fungsi pengawasan.
2. Secara praktis, penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai bahan
masukan dan evaluasi bagi Badan Permusyawaratan dalam menjalankan fungsi
pengawasan serta dalam menjalankan pemerintahan nagari.

11

II.

TINJAUAN PUSTAKA

A. Definisi Pengawasan

Pengawasan merupakan unsur esensial demi kelangsungan dan pertumbuhan serta
keselamatan organisasi bersangkutan. Negara, pemerintah daerah adalah
organisasi yang memerlukan manajemen yang baik. Maka mau tidak mau
organisasi pemerintah, baik di pusat maupun daerah harus melaksanakan
pengawasan dengan baik. Pengawasan bertujuan menemukan sebab dan
mengatasi kesalahan atau permasalahan dan kemudian menghilangkan sebab
penghambat demi realisasi satu rencana yang ditemukan sebelumnya (B.N.
Marbun, 1994: 77).

Charles Simabura (2011: 29) menjelaskan bahwa fungsi pengawasan merupakan
kontrol dari pelaksanaan peraturan yang telah dibuat dalam artian menjaga supaya
semua tindakan badan eksekutif sesuai dengan yang telah ditetapkan. Fungsi
pengawasan merupakan fungsi yang melekat dalam parlemen. Salamoen dan
Nasri (2006: 75) menjelaskan bahwa:
“Pengawasan adalah salah satu fungsi organik manajemen yang
merupakan proses kegiatan pimpinan untuk memastikan dan menjamin
bahwa tujuan dan saran serta tugas-tugas organisasi akan dan telah
terlaksana dengan baik sesuai dengan rencana, kebijakan, instruksi dan
ketentuan-ketentuan yang telah ditetapkan. Pengawasan sebagai fungsi

12

manajemen adalah sepenuhnya tanggung jawab setiap pimpinan pada
tingkat manapun.”
G.R Terry dan L.W Rue (1999: 232) menguraikan mengenai definisi pengawasan
yaitu:
“Pengawasan adalah suatu proses dasar yang serupa saja dimanapun dan
apapun yang diawasi. Pengawasan dapat dan seharusnya digunakan untuk
meningkatkan hubungan yang menguntungkan dan bersifat positif.
Pengawasan adalah dalam bentuk memastikan bahwa apa yang sudah
dikerjakan sesuai rencana dan untuk mengantisipasi persoalan menjadi
serius.”

Pengawasan pada dasarnya di arahkan sepenuhnya untuk menghindari adanya
kemungkinan penyelewengan atau penyimpangan atas tujuan yang akan dicapai.
Melalui pengawasan di harapkan dapat membantu melaksanakan kebijakan yang
telah di tetapkan untuk mencapai tujuan yang telah di rencanakan secara efektif
dan efisien. Bahkan melalui pengawasan tercipta suatu aktivitas yang berkaitan
erat dengan penentuan atau evaluasi mengenai sejauh mana pelaksanaan kerja
sudah dilaksanakan. Setiap pimpinan

dalam proses pengawasan tentu

mengharapkan semuanya berjalan dengan sempurna. Pengawasan yang dilakukan
sebagai bentuk pengukuran kinerja apakah efektif atau tidak. Pengawasan tentu
juga memiliki syarat atau ciri yang baik agar pengawasan dapat berjalan lancar.
G.R Terry dan L.W Rue (1999: 235) menyebutkan ciri-ciri yang diharapkan dari
pengawasan yaitu:

1. Jenis pengawasan harus sejalan dengan persyaratan dari kegiatan.
2. Penyimpangan yang memerlukan koreksi harus segera diidentifikasi.
3. Pengawasan harus sebanding dengan pembiayaannya.

13

Miriam Budiardjo dan Ibrahim Ambong (1993: 122) juga menjelaskan bahwa
fungsi pengawasan dioperasionalisasikan berbeda dibanding lembaga pengawasan
fungsional. Legislatif sebagai lembaga politik dalam melakukan pengawasan yang
bersifat politis pula. Miriam Budiardjo dan Ibrahim Ambong menambahkan
bahwa hak-hak yang dimiliki legislatif seperti hak mengajukan pertanyaan, hak
meminta keterangan merupakan bentuk pengawasan oleh legislatif walaupun pada
faktanya memerlukan waktu yang cukup panjang dalam prosesnya. Legislatif
diberikan kekuasaan untuk memberikan penilaian terhadap kebijakan dan tingkah
laku pihak eksekutif dalam menjalankan pemerintahan. Peran legislatif dalam
pengawasan sangat penting untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan dan
penyelewengan yang dilakukan eksekutif. B.N. Marbun (1994: 77) menguraikan
mengenai pengawasan yaitu:
“Pengawasan merupakan suatu usaha penertiban untuk menjamin
terlaksananya segala ketentuan UU, peraturan, keputusan, kebijaksanaan
dan ketentuan lain yang telah ditetapkan. Pengawasan bertujuan untuk
menemukan sebab dan mengatasi kesalahan atau permasalahan dan
kemudian menghilangkan sebab penghambat demi realisasi satu rencana
yang ditentukan sebelumnya agar rencana dapat dicapai secara efektif dan
efisien.”

Berdasarkan beberapa uraian pengawasan di atas menurut peneliti pengawasan
adalah salah satu proses, usaha atau kegiatan yang merupakan salah satu fungsi
dari legislatif dalam mengontrol sekaligus menjaga eksekutif agar tidak
melakukan tindakan penyalahgunaan serta penyelewangan dalam menjalankan
tugasnya. Pengawasan diharapkan dapat menjadi penghambat tindak kecurangan
yang dilakukan eksekutif dan pengawasan juga menjadi salah satu usaha untuk
mencapai hasil yang telah ditetapkan secara efektif dan efisien.

14

1. Jenis-Jenis Pengawasan

Berbagai kegiatan yang berhubungan dengan pengawasan ada beberapa bentuk
pengawasan yang diterapkan individu, kelompok, maupun lembaga. Beberapa
macam bentuk pengawasan tersebutlah dapat dipilih bentuk yang sesuai dengan
kondisi lembaga tersebut. Salamoen dan Nasri (2006: 76) menguraikan mengenai
jenis-jenis pengawasan sebagai berikut:
1. Pengawasan Melekat (Waskat)
Pengawasan melekat adalah serangkaian kegiatan yang bersifat sebagai
pengendalian yang terus menerus dilakukan oleh atasan langsung terhadap
bawahannya, secara preventif atau represif agar pelaksanaan tugas
bawahan tersebut berjalan secara efektif dan efisien sesuai dengan rencana
kegiatan dan peraturan perundangan yang berlaku.
2. Pengawasan Fungsional (Wasnal)
Pengawasan fungsional adalah pengawasan yang dilakukan oleh aparat
atau pegawai yang tugas pokoknya khusus membantu pimpinan untuk
melaksanakan tugasnya masing-masing.
3. Pengawasan Teknis Fungsional
Pengawasan ini merupakan konsekuensi dari pelaksanaan asas
fungsionalisasi dan merupakan fungsi operasional dari instansi tersebut.
Setiap instansi berkewajiban melakukan pengawasan agar kebijakankebijakan Negara atau Pemerintah sesuai dengan bidang tugas pokoknya
masing-masing yang ditaati oleh aparatur.
4. Pengawasan Legislatif (Wasleg) atau Pengawasan Politik (Waspol)
Sesuai tugas pokok dan fungsi legislatif atau DPR yaitu legislasi, anggaran
dan pengawasan. Fungsi pengawasan adalah fungsi melakukan
pengawasan terhadap pelaksanaan UUD RI tahun 1945, UU dan peraturan
pelaksanaannya. Berdasarkan fungsi pengawasan tersebut, DPR
mempunyai hak interpelasi, hak angket, dan hak menyatakan pendapat.
5. Pengawasan Masyarakat (Wasmas)
Pengawasan masyarakat adalah pengawasan yang dilakukan oleh
masyarakat sendiri atas penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.
Pengawasan masyarakat perlu dikembangkan sehingga merupakan
pengawasan yang efisien dan efektif.
6. Pengawasan Yudikatif
Pengawasan yudikatif adalah lembaga Mahkamah Agung yang memiliki
fungsi mengawasi perundang-undangan. Sedangkan Mahkamah Konstitusi

15

mempunyai kewenangan bersifat formal untuk menguji UU terhadap UUD
1945. Dengan demikian Mahkamah Agung dan Mahkamah Konstitusi
memiliki wewenang sekaligus kewajiban untuk melakukan pengawasan
ekstern terhadap pemerintah.

Berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 74 Tahun 2001 Tentang
Tata Cara Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Bab 1 Ketentuan
Umum dijelaskan bahwa pengawasan penyelenggaraan pemerintahan daerah
adalah “Proses kegiatan yang ditujukan untuk menjamin agar pemerintah daerah
berjalan sesuai dengan rencana dan ketentuan peraturan perundang-undangan
yang berlaku.” Pengawasan penyelenggaraan Pemerintah Daerah berdasarkan
Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 74 Tahun 2001 terdiri atas tiga jenis
pengawasan, yaitu:
1. Pengawasan Fungsional
Pengawasan fungsional adalah kegiatan pengawasan yang dilakukan oleh
Lembaga/Badan/Unit yang mempunyai tugas dan fungsi melakukan
pengawasan melalui pemeriksaan, pengujian, pengusutan dan penilaian.
2. Pengawasan Legislatif
Pengawasan legislatif adalah kegiatan pengawasan yang dilakukan oleh
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah terhadap Pemerintah Daerah sesuai
tugas, wewenang dan haknya.
3. Pengawasan Masyarakat
Pengawasan masyarakat adalah pengawasan yang dilakukan masyarakat.

Selanjutnya B.N. Marbun (1994: 78) juga menguraikan jenis-jenis pengawasan
sebagai berikut:
1. Pengawasan Umum
Pengawasan umum yaitu suatu jenis pengawasan yang dilakukan oleh
pemerintah pusat terhadap segala kegiatan pemerintah daerah otonom
untuk menjamin penyelenggaraan pemerintahan daerah otonom yang
dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri dan Gubernur/Bupati/Walikota
sebagai wakil pemerintah pusat di darah yang bersangkutan.

16

2. Pengawasan Preventif
Pengawasan preventif mengandung prinsip bahwa Peraturan Daerah dan
Keputusan Kepala Daerah mengenai hal-hal tertentu baru berlaku sesudah
ada pengesahan pejabat yang berwenang.
3. Pengawasan Represif
Pengawasan represif berupa penangguhan atau pembatalan peraturan
daerah atau keputusan Kepala Daerah yang bertentangan dengan
kepentingan umum dan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi
tingkatnya. Penangguhan atau pembatalan tersebut dilakukan oleh pejabat
yang berwenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku. Pengawasan represif dilakukan terhadap semua peraturan daerah
dan keputusan Kepala Daerah.

2. Manfaat Pengawasan

Pengawasan ditujukan untuk dapat menghindari terjadinya penyalahgunaan dan
penyelewengan tujuan maupun rencana yang telah ditetapkan. G.R. Terry dan
L.W. Rue (1999: 255) menguraikan manfaat pengawasan adalah:
a. Pengawasan harus dihubungkan dengan pola yang membuatnya lebih
mudah melakukan pengawasan kepada orang yang mengelola tugas dan
kegiatan.
b. Pengawasan membantu mengidentifikasi permasalahan.
c. Pengawasan berguna untuk mencari tahu permasalahan.

Uraian mengenai manfaat menurut G.R. Terry dan L.W. Rue di atas dapat di
analisa bahwa pengawasan pada organisasi manapun serupa saja yakni digunakan
untuk mengetahui permasalahan yang terjadi dan selanjutnya agar dapat dicegah
agar tidak menyebabkan permasalahan yang lebih buruk. Pengawasan dilakukan
sesuai dengan tugas dan wewenang orang atau lembaga yang bertanggung jawab
pada hal tersebut.

17

Berdasarkan uraian mengenai pengawasan dapat di artikan bahwa pengawasan
merupakan salah satu fungsi manajemen untuk menjamin setiap kegiatan dapat
berjalan dengan baik dan sesuai dengan yang telah direncanakan. Pengawasan
merupakan salah satu fungsi dari lembaga legislatif yang bertujuan untuk
mengontrol eksekutif agar tidak timbul suatu permasalahan dalam organisasi.
Pengawasan menjadi melekat pada lembaga legislatif seperti halnya DPR-RI pada
tingkat pusat, DPRD pada tingkat daerah, bahkan sampai pada tingkat desa pun
dimana lembaga legislatif desa memiliki fungsi pengawasan serupa dengan
lembaga legislatif di tingkat pusat maupun daerah. Pada lembaga legislatif desa
pengawasan juga menjadi melekat untuk mengawasi atau mengontrol Kepala
Desa sebagai lembaga eksekutif dalam pemerintahan desa. Tidak terlepas juga
pada Pemerintahan Nagari dalam hal pengawasan yang serupa juga dengan
Pemerintahan Desa pada umumnya.

Pengawasan yang dimiliki Badan Permusyawaratan (BAMUS) juga melekat
untuk mengawasi Wali Nagari. Atas dasar tersebut maka dalam penelitian ini
penulis menggunakan konsep pengawasan melekat oleh Salamoen dan Nasri
(2006: 76) yaitu:

1. Berjenjang
Pada prinsipnya pengawasan melekat harus dilakukan secara berjenjang.
Namun demikian setiap pimpinan pada saat-saat tertentu dapat melakukan
pengawasan melekat pada setiap jenjang yang ada dibawahnya.

18

2. Kesadaran dan Kewajiban
Pengawasan melekat harus dilaksanakan oleh setiap pimpinan secara sadar
dan wajar sebagai salah satu fungsi manajemen yang penting dan tak
terpisahkan dari perencana