Rumusan Masalah Batasan Penelitian Tujuan Penelitian Manfaat Penilitian Lokasi Penelitian

Dewi Shalati Hasanah, 2013 Preparasi Nanopartikel Au Dengan Memanfaatkan Ekstrak Daun Mint Mentha corditolia Opiz Sebagai Pendeteksi Cemaran Malamin Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1.2. Rumusan Masalah

a. Bagaimana hasil preparasi nanopartikel Au dengan menggunakan ekstrak daun mint Mentha cordifolia Opiz? b. Bagaimana hasil karakterisasi nanopartikel Au dengan menggunakan ekstrak daun mint Mentha cordifolia Opiz? c. Bagaimana keberhasilan aplikasi nanopartikel Au yang digunakan sebagai alat pendeteksi melamin dalam produk susu?

1.3. Batasan Penelitian

Batasan masalah dalam penelitian ini adalah a. Ekstrak daun mint Mentha cordifolia Opiz dipreparasi dengan menggunakan pelarut air. b. Parameter dalam pengujian melamin dengan nanopartikel Au ini meliputi warna, pH, dan panjang gelombang larutan uji melamin. c. Sampel yang digunakan dalam penelitian merupakan produk susu bubuk instan.

1.4. Tujuan Penelitian

a. Mendapatkan material nanopartikel Au yang ramah lingkungan menggunakan ekstrak daun mint Mentha cordifolia Opiz. b. Mengetahui karakterisasi larutan nanopartikel Au terhadap perubahan warna larutan melalui analisis dengan menggunakan spektroskopi UV-Vis, SEM, dan FTIR. c. Mendapatkan metode pendeteksian melamin yang sederhana dengan menggunakan nanopartikel Au terhadap bahan pangan berbasis susu.

1.5. Manfaat Penilitian

a. Memberi informasi tentang metode pendeteksian melamin dalam produk pangan berbasis susu dengan menggunakan nanopartikel Au. b. Memberikan informasi tentang preparasi nanopartikel Au yang ramah lingkungan menggunakan ekstrak daun mint Mentha cordifolia Opiz. 23 Dewi Shalati Hasanah, 2013 Preparasi Nanopartikel Au Dengan Memanfaatkan Ekstrak Daun Mint Mentha corditolia Opiz Sebagai Pendeteksi Cemaran Malamin Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari hingga Juli 2013 di Laboratorium Kimia Riset Makanan dan Material Jurusan Pendidikan Kimia FMIPA Universitas Pendidikan Indonesia, dan di Laboratorium Kimia Analitik Instrumen Jurusan Pendidikan Kimia FMIPA Universitas Pendidikan Indonesia. Determinasi daun mint Mentha cordifolia Opiz dilakukan di Laboratorium Mikrobiologi, Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati, Institut Teknologi Bandung. Karakterisasi Scanning Electron Microscopy SEM dilakukan di Hiroshima University, Jepang.

3.2. Alat dan Bahan