Alat-Alat yang Menghasilkan Panas Alat-Alat yang Menghasilkan Bunyi

101 Lingkungan Rumahku Wajan yang panas menyebabkan minyak menjadi panas. Minyak yang panas menyebabkan ikan menjadi matang. Kompor adalah alat yang menghasilkan panas. Coba kamu sebutkan alat-alat lain yang menghasilkan panas.

2. Alat-Alat yang Menghasilkan Bunyi

Ayah suka mendengarkan radio. Ayah suka mendengarkan berbagai berita di radio. Ayah juga suka mendengarkan musik. Radio adalah alat yang menghasilkan bunyi. Selain radio, alat-alat musik juga menghasilkan bunyi. Misalnya gitar, piano, dan terompet. Alat apa lagi yang menghasilkan bunyi? Coba kamu sebutkan. Gambar 6.3 Radio menghasilkan bunyi piano terompet Gambar 6.4 Alat-alat musik menghasilkan bunyi gitar Ilmu Pengetahuan Alam SD dan MI Kelas II 102 Gambar 6.5 Membaca memerlukan cahaya Gambar 6.6 Lilin menghasilkan cahaya

3. Alat-Alat yang Menghasilkan Cahaya

Pada saat malam hari, apa yang kita gunakan supaya bisa membaca? Tentu saja lampu. Pada malam hari sekeliling kita gelap gulita. Dengan menggunakan lampu, sekeliling kita menjadi terang. Dalam keadaan terang kita bisa membaca. Saat lampu listrik mati. Apa yang digunakan untuk menerangi? Kita menggunakan lilin untuk menerangi. Lampu dan lilin merupakan alat-alat yang menghasilkan cahaya. Coba kamu sebutkan alat-alat lainnya yang menghasilkan cahaya. Kegiatan 6.1 Coba kamu amati alat-alat yang ada di rumahmu. Kelompokkan alat-alat tersebut sesuai tabel berikut. 103 Lingkungan Rumahku Alat yang menghasilkan Panas Bunyi Cahaya . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Bentuk energi bermacam-macam yaitu energi panas, bunyi, dan cahaya. Alat-alat ada yang menghasilkan panas, bunyi, atau cahaya.

B. Sumber Energi

Ada berbagai bentuk energi, energi panas, bunyi, dan cahaya. Energi dihasilkan oleh berbagai benda. Benda yang menghasilkan energi disebut sumber energi.

1. Sumber Energi Panas

Pada saat memasak, ibu menggunakan kompor. Kompor adalah alat yang menghasilkan panas. Darimana panas didapat?