PENILAIAN KETERAMPILAN Kegiatan Pembelajaran

2.2 Bertanggung jawab terhadap keselamatan dan kemajuan diri sendiri, orang lain, dan lingkungan sekitar, serta dalam penggunaan sarana dan prasarana pembelajaran. 2.6 Disiplin selama melakukan berbagai aktivitas fisik 3.1 Menganalisis dan mengkategorikan keterampilan gerak salah satu permainan bola besar serta menyusun rencana perbaikan. 4.1 Mempraktikkan perbaikan keterampilan salah satu permainan bola besar sesuai hasil analisis dan kategorisasi.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi

1.1.1 Menjaga tubuh dengan seluruh perangkat gerak dan kemampuannya yang diberikan oleh Tuhan 2.2.1 Menumbuhkan sikap tanggung jawab saat melakukan permainan, 2.6.1 Menunjukkan sikap disiplin dalam aktivitas olahraga, 3.1.1 Peserta didik dapat menjelaskan tahapan teknik bola voli yaitu pasing bawah 3.1.2 Peserta didik dapat mengetahui kesalahan yang sering terjadi dalam melakukan teknik dasar bola voli yaitu pasing bawah 4.1.1 Peserta didik dapat mempraktikkan teknik pasing bawah dalam bola voli dan sikap badan saat melakukan latihan

D. Tujuan Pembelajaran

Pada akhir pembelajaran peserta didik diharapkan: 1. Mensyukuri atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan, 2. Mengembangkan perilaku sportif, bertanggung jawab, menghargai perbedaan, kerja sama, toleransi, disiplin, serta sikap menerima kekalahan dalam pelaksanaan pembelajaran penjasorkes, 3. Memahami tahapan teknik pasing bawah dalm bola voli 4. Mempraktikkan teknik pasing bawah dalam bola voli dengan permainan 10 kali pasing tanpa terjatuh

E. Tujuan Pembelajaran

Pada akhir pembelajaran peserta didik diharapkan: 1. Mensyukuri atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan, 2. Mengembangkan perilaku sportif, bertanggung jawab, menghargai perbedaan, kerja sama, toleransi, disiplin, serta sikap menerima kekalahan dalam pelaksanaan pembelajaran penjasorkes 3. Memahami tahapan teknik pasing atas dan pasing bawah dalam bola voli 4. Mengetahui kesalahan yang sering terjadi dlam melakukan pasing bawah 5. Mempraktikkan pasing bawah dalam bola voli 10 kali tanpa terjatuh.

F. Materi Pembelajaran

Passing Bawah A. Tahapan melakukan Passing Bawah: a. Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu, kedua lutut direndahkan hingga berat badan bertumpu pada ujung kaki bagian depan b. Posisi lengan di depan badan dengan kedua telapak tangan saling menggenggam c. Pandangan ke arah bola B. Tahapan pelaksanaan gerakan Passing Bawah : a. Ayunkankan kedua lengan menyongsong arah datangnya bola bersamaan kedua lutut dan pinggul naik serta tumit terangkat. b. Usahakan arah datangnya bola tepat di depan badan c. Perkenaan bola yang baik adalah tepat mengenai area di antara kedua pergelangan tangan ke atas C. Tahapan akhir gerakan Passing Bawah : a. Tumit terangkat dari lantai. b. Pinggul dan lutut naik serta kedua lengan lurus. c. Pandangan ke arah bola. Gambar 1.20 Posisi tangan dan tubuh saat passing bawah.