Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Sistematika Penulisan Skripsi

Berdasarkan latar belakang diatas, maka judul dalam penelitian ini adalah ”Peranan Padepokan Seni Murni Asih PaSMA Terhadap Kelompok Musikalisasi Puisi Yang Berkembang Di Kota Kudus”

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Bagaimanakah peranan Padepokan Seni Murni Asih PaSMA terhadap kelompok musikalisasi puisi yang berkembang di kota Kudus?”

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peranan Padepokan Seni Murni Asih PaSMA terhadap kelompok musikalisasi puisi yang berkembang di kota Kudus.

D. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah:

1. Manfaat Teoretis

a. Dapat memberikan informasi tertulis bagi masyarakat umum, khususnya generasi muda sebagai pewaris serta penerus kebudayaan bangsa sehingga dapat lebih mengenal dan mampu mengembangkan kesenian musikalisasi puisi yang ada di kota Kudus. b. Dapat menambah wawasan tentang kesenian tradisional khususnya wawasan tentang musikalisasi puisi bagi mahasiswa terutama mahasiswa Sendratasik.

2. Manfaat Praktis

Adapun manfaat penelitian ini secara praktis antara lain: a. Dapat dijadikan motivasi bagi masyarakat kesenian musikalisasi puisi untuk tetap konsisten dalam melestarikan kesenian musikalisasi puisi. b. Sebagai bahan pertimbangan bagi calon peneliti berikutnya yang ingin meneliti tentang kesenian yang ada di Padepokan Seni Murni Asih.

E. Sistematika Penulisan Skripsi

Sistematika penulisan skripsi ini terdiri dari tiga bagian, yaitu bagian awal, bagian pokok, dan bagian akhir. Untuk lebih jelasnya sebagai berikut: Bagian awal terdiri atas sampul, lembar berlogo, judul, pengesahan, pernyataan keaslian tulisan, motto dan persembahan, kata pengantar, sari, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, dan daftar lampiran. Bagian pokok terdiri dari lima bab yaitu Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Metode Penelitian, Pembahasan, dan Penutup. Bab I Pendahuluan, memuat uraian tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan garis besar sistematika skripsi. Bab II Landasan Teori, memuat uraian tentang teori mengenai pengertian peranan, pengertian padepokan, seni musik, dan musikalisasi puisi. Bab III Metode Penelitian, memuat uraian tentang pendekatan penelitian, latar dan sasaran penelitian, teknik pengumpulan data, teknik analisis data, dan teknik keabsahan data. Bab IV Hasil Penelitian Dan Pembahasan, memuat uraian tentang deskripsi umum mengenai Padepokan Seni Murni Asih, deskripsi mengenai musikalisasi puisi, dan peranan Padepokan Seni Murni Asih terhadap kelompok musikalisasi puisi yang berkembang di kota Kudus. Bab V Penutup, memuat uraian tentang simpulan hasil penelitian, dan penyajian saran yang berisi masukan dari penulis tentang perlunya dilakukan penelitian lanjutan. Bagian akhir skripsi terdiri atas Daftar Pustaka dan Lampiran.

BAB II LANDASAN TEORI

A. Peranan

Menurut Soekanto 1984: 237 peranan merupakan aspek yang dinamis dari kedudukan atau status. Apabila seseorang yang melakukan hak dan kewajibannya sesuai dengan kedudukannya, maka dia menjalankan suatu peranan. Keduanya tak dapat dipisah-pisahkan, karena yang satu tergantung dengan yang lain dan sebaliknya. Tak ada peranan tanpa kedudukan atau kedudukan tanpa peranan. Sebagaimana halnya dengan kedudukan, peranan juga mempunyai dua arti. Setiap orang mempunyai macam-macam peranan yang berasal dari pola-pola pergaulan hidupnya. Hal itu sekaligus berarti bahwa peranan menentukan apa yang diperbuatnya bagi masyarakat atau kelompok masyarakat atau komunitas suatu masyarakat serta kesempatan-kesempatan apa yang diberikan oleh masyarakat atau kelompok masyarakat atau suatu komunitas kepadanya. Analisis terhadap perilaku peranan dapat dilakukan melalui tiga pendekatan : 1 ketentuan peranan, 2 gambaran peranan, dan 3 harapan peranan. Ketentuan peranan adalah pernyataan formal dan terbuka tentang perilaku yang harus ditampilkan oleh 10